cover
Contact Name
Mohammad Syafrullah
Contact Email
mohammad.syafrullah@budiluhur.ac.id
Phone
+6221-5853753
Journal Mail Official
jurnal.drpm@budiluhur.ac.id
Editorial Address
Jl. Ciledug Raya, Petukangan Utara, Jakarta Selatan, 12260. DKI Jakarta, Indonesia
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Kresna: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 28096509     DOI : -
Jurnal KRESNA adalah media publikasi online hasil penelitian yang diterbitkan oleh Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRPM), Universitas Budi Luhur. Topik pada Jurnal ini adalah: - Ilmu Komputer dan Teknik Elektro - Ekonomi dan Bisnis - Komunikasi dan Desain Kreatif - Ilmu Sosial dan Politik - Arsitektur - Pengabdian kepada Masyarakat
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 106 Documents
Implementasi Dan Pelatihan Pengelolaan Web Sekolah Pada Kelompok Bermain (KB) – Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu (TKIT) Adzkia: Building a School Website and Training of School Web Management in Playgroups (KB) – Adzkia Integrated Islamic Kindergarten (TKIT) Sri Mulyati; Safrina Amini; Noni Juliasari
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2022): Jurnal KRESNA November 2022
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/jk.v2i2.47

Abstract

Perkembangan teknologi yang terus meningkat dan tersebar luas membuat semakin banyak perusahaan yang menginginkan agar usaha yang dibangunnya dapat dikenal secara luas, hingga akhirnya usahanya tersebut dapat berkembang lebih baik dari sebelumnya. Salah satu cara agar dapat dikenal secara luas yaitu dengan membuat website sebagai sarana media promosi. Kelompok Bermain (KB)-Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu (TKIT) Adzkia sebagai bagian dari institusi yang bergerak di dunia pendidikan pun ingin agar dapat dikenal secara luas. Untuk itu perlu dibuatkan sebuah website yang dapat menjadi sarana media promosi dalam memberikan informasi tentang profil dan kegiatan-kegiatan yang ditawarkan oleh KB-TKIT Adzkia kepada masyarakat, sekaligus juga menjadi sarana melakukan marketing untuk mendapatkan siswa-siswa barunya. Pembuatan website ini menggunakan Bahasa pemrograman PHP (Hypertext Preprocessor), dan dilakukan dengan membuat layout di mana desain layout, logo serta isi atau content yang ada di dalamnya telah disepakati oleh pihak sekolah. Pembuatan website sebagai bagian dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, agar Universitas Budi Luhur dan KB-TKIT Adzkia sama-sama mendapatkan kebaikan di tengah masyarakat dan dapat bertindak sebagai mitra dalam mewujudkan tridharma perguruan tinggi. Hasil dari kegiatan ini berupa Web Kelompok Bermain (KB) – Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu (TKIT) Adzkia yang merupakan website online resmi untuk menjadi media publikasi dan sarana untuk menginformasikan kegiatan kepada orang tua siswa pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.
Implementasi Web Service Untuk Manajemen Akun Linux Pada Server Badan Litbang Perhubungan Menggunakan Php: Implementation of Web Service for Linux Account Management On Badan Litbang Perhubungan Using Php Dewi Wachyuni; Joko Christian Candra
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2022): Jurnal KRESNA November 2022
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/jk.v2i2.49

Abstract

Dengan perkembangan kecanggihan teknologi saat ini ada beberapa pekerjaan Badan Litbang Perhubungan yang memanfaatkan perkembangan teknologi. Terdapat beberapa layanan Badan Litbang Perhubungan dilakukan secara online 24 jam. Dengan situasi pendemi Covid-19 saat ini berdampak pada proses bisnis yang terjadi dalam pengelolaan Server Badan Litbang Perhubungan. Para pegawai Badan Litbang Perhubungan diharuskan bekerja dengan jarak jauh. Dengan kondisi seperti itu menjadikan kendala bagi para pengelola Server Badan Litbang Perhubungan, dikarenakan Server hanya dapat diakses menggunakan jaringan internal kantor. Dengan menggunakan metode Requirement Gathering dalam pendekatan kepada permasalahan yang terjadi, maka ditemukan beberapa pokok permasalahan. Seperti kesulitan dalam melakukan manajemen user Linux dengan menggunakan jaringan luar kantor. Oleh karena itu, penelitian kali ini dilakukan pengimplementasian Web Service untuk manajemen akun Linux pada Server Badan Litbang Perhubungan menggunakan PHP, menjadi salah satu upaya penulis dalam menyelesaikan masalah yang terjadi. Setelah dilakukan pengujian sistem Web Service untuk manajemen user Linux berhasil dikembangkan dan diimplementasikan. Serta dengan pengimplementasian sistem Web Service manajemen user Linux pada Server Badan Litbang Perhubungan dapat dilakukan akses dengan menggunakan jaringan luar kantor. Implementasi Web Service yang dilakukan pada Server Badan Litbang Perhubungan ini menggunakan metode Rest API. Rest API dipilih kerena memiliki beberapa kelebihan seperti dapat dibangun dan dikembangkan menggunakan berbagai bahasa pemrograman; dapat digunakan dalam berbagai platform; dalam pengimplementasiannya lebih sederhana; lebih mudah untuk dipelajari dikarenakan bersifat open source. Hasil pada penelitian ini adalah mengimplementasikan sistem Web Service untuk manajemen akun linux yang berbasiskan Website serta Android yang dapat diakses melalui jaringan luar kantor.
Implementasi Makopala Network Server Pada Router Mikrotik Sebagai Aplikasi Usermanager Untuk Kampung Wifi Berbasis Web: Implementasi Makopala Network Server Pada Router Mikrotik Sebagai Aplikasi Usermanager Untuk Kampung Wifi Berbasis Web Yuga Prasetyo; Hari Soetanto
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2022): Jurnal KRESNA November 2022
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/jk.v2i2.50

Abstract

Perkembangan dunia ilmu teknologi sangatlah pesat, tidak terlepas dari perkembangan perangkat pendukungnya, salah satunya dibidang jaringan komputer, perkembangan jaringan komputer tidak hanya dari kalangan perusahaan tetapi juga dari kalangan masyarakat penggiat Ilmu Teknologi yang membantu dalam perkembangan infrastruktur jaringan di indonesia. Disamping itu terdapat permasalahan tidak kompatibel fitur usermanager pada router mikrotik di beberapa versi arsitekturnya. Pada umumnya router mikrotik yang digunakan untuk mengatur serta membangun jaringan pada kampung wifi tergolong router dengan arsitektur yang belum mendukung dengan fitur usermanager. Aplikasi yang digunakan sebagai alternatif pengganti usermanager adalah mkpnet server yaitu aplikasi usermanager berbasis web yang terhubung dengan router mikrotik API (application programming interface) dan port yang telah ditentukan. Aplikasi yang akan dirancang menggunakan bahasa pemrograman PHP dan Javascript dengan Freamwork React Native. Pada penelitian ini pengumpulan data didapat melalaui Prosedur penelitian, dengan cara menganalisa parameter, perancangan, pengujian dan dokumentasi. Pada tahapan implementasi dan pengujian dilakukan konfigurasi mikrotik, instalasi konfigurasi mkpnet serta konfigurasi terhadap access poin , selanjutnya dilakukan pengujian akses, fitur dan resource. Berdasarkan analisa pada penelitian ini bahwa mkpnet server berhasil dicoba dan aplikasi berjalan baik khususnya pada router mikrotik, serta fitur layanan didalam aplikasi mkpnet server dapat bermanfaat pada kampung wifi. Selain itu kemampuan yang dimiliki oleh mkpnet server terhadap router mikrotik juga bisa diandalkan dalam kebutuhan kampung wifi.
Penerapan Algoritma Naïve Bayes Untuk Melakukan Analisis Sentimen Pada PT Pos Indonesia (Persero): Application of Nave Bayes Algorithm to Perform Sentiment Analysis at PT Pos Indonesia (Persero) Manarul Haikal Casandy; Deni Mahdiana
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2022): Jurnal KRESNA November 2022
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/jk.v2i2.51

Abstract

Pos Indonesia is the oldest shipping service that is widely known to the public, so it has different opinions on the performance of postal expeditions. The author identifies the problem in this research, namely the public's sentiment on the services of PT. Pos Indonesia (Persero) which is found on the Twitter social media platform and the number of positive or negative sentiments towards the services of PT. Pos Indonesia (Persero). Researchers use social media Twitter as a medium to get data to examine the performance of the Indonesian Post. In this research, the writer intends to analyze the sentiment towards PT. POS Indonesia (Persero) as an identification material for negative and positive opinions by using the nave Bayes algorithm to determine the service performance of PT. POS Indonesia (Persero). Researchers also use CRISP-DM as a data processing method and use rapid miner applications to obtain, process and produce positive and negative classifications. Classification of data in this study took 141 tweets discussing PT. POS Indonesia (Persero) on Twitter media by using the keyword Pos Indonesia. The results of this study resulted in a positive sentiment value of 63% and a negative 37%. With the highest accuracy, the 80:20 data split method uses the Naive Bayes algorithm of 64.29%.
Pengukur Tinggi dan Berat Badan Secara Otomatis Menggunakan Sensor Load Cell Serta Ultrasonik dengan IoT: Measuring Height and Weight Automatically Using Load Cell Sensors and Ultrasonic with IoT Erlangga Firdaus; Gatot Purwanto
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 2 No 2 (2022): Jurnal KRESNA November 2022
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/jk.v2i2.52

Abstract

Perkembangan di dunia teknologi khususnya di bidang elektronika saat ini telah banyak mengalami kemajuan dan banyak perkembangan serta semuanya sudah serba otomatis. Kemajuan teknologi telah menciptakan suatu kecerdasan buatan seperti Arduino maupun NodeMCU yang dalam pengaplikasiannya sangat mudah untuk di pahami dan bersifat open source. Untuk mengaplikasikan kecerdasan buatan tersebut maka penulis membuat alat pengukur tinggi dan berat badan yang dapat digunakan oleh manusia untuk membantu dalam proses penentuan tinggi dan berat badan. Kebanyakan alat ukur tinggi dan berat badan yang digunakan saat ini adalah alat ukur tinggi dan berat badan badan konversional dan analog yang penggunannya masih manual. Hal ini memungkinkan terjadinya kesalahan pengukuran karena faktor kesalahan manusia. Oleh karena itu, dalam penelitian ini, penulis merancang suatu alat pengukur tinggi dan berat serta memberikan informasi ideal atau tidaknya berat yang terukur yang akan meminimalisir kesalahan pengukuran karena faktor manusia. Alat ukur ini mengunakan Arduino Mega2560 sebagai otaknya, NodeMCU ESP8266 sebagai pengirim sinyal melalui jaringan internet untuk ditampilkan pada smartphone dengan aplikasi Blynk, sensor ultrasonik HC-SR04 untuk mengukur tinggi badan dengan maksimal 200 cm, dan sensor load cell untuk mengukur berat badan maksimal 150 kg. Data dari kedua sensor tersebut diolah oleh Arduino untuk mendapatkan indek massa tubuh (IMT) dan berat badan ideal (BBI) nilai tinggi, berat badan dan berat badan ideal atau tidaknya akan ditampilkan pada LCD dan smartphone.
Pelatihan Microsoft Excel Tingkat Lanjut Karyawan PT. Nutrisi Juara Asia Ashadul Ushud, Achmad Aditya
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 1 (2023): Jurnal KRESNA Mei 2023
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/kresna.v3i1.54

Abstract

Microsoft Excel adalah program spreadsheet yang memungkinkan pengguna untuk membuat, mengelola, dan menganalisis data dalam format tabel atau lembar kerja. Excel berguna untuk melakukan berbagai tugas bisnis seperti pengelolaan inventaris, pembuatan laporan keuangan, perencanaan anggaran, dan lainnya. Pelatihan ini adalah program pengajaran yang dirancang untuk membantu meningkatkan kemampuan penggunaan perangkat lunak spreadsheet populer, yaitu Microsoft Excel. Pelatihan ini memberikan pengetahuan yang lebih mendalam tentang fitur-fitur Excel, seperti penggunaan fungsi matematika dan logika yang lebih kompleks, dan formula lanjutan. Dengan pelatihan ini, peserta akan dapat mengoptimalkan penggunaan Excel dan meningkatkan produktivitas dalam pekerjaan sehari-hari. Selain itu, pelatihan Microsoft Excel tingkat menengah juga memberikan kesempatan bagi peserta untuk belajar tentang konsep dasar dari pemrograman. Dengan pemahaman ini, Karyawan PT. Nutrisi Juara Asia (NJA) dapat mengembangkan alat kerja kustom yang dapat mempercepat tugas-tugas rutin, meningkatkan akurasi data, dan membantu mengatasi tantangan bisnis yang kompleks. Pelatihan Microsoft Excel tingkat menengah merupakan solusi bagi mereka yang untuk meningkatkan keterampilan dalam menggunakan Microsoft Excel untuk mendukung kebutuhan bisnis mereka.
Rancang Bangun Aplikasi Inventori Barang Berbasis Web Menggunakan Model Waterfall Pada Toko Al-Hanif Store Afifah Khairiyyah; Chiekal Mulia; El Thaariq Is'ad; Muhammad Haikal Fuady; Sri Hartati; Ahlijati Nuraminah
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 1 (2023): Jurnal KRESNA Mei 2023
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/kresna.v3i1.59

Abstract

Di era serba digital, website merupakan platform yang sangat dibutuhkan dalam bisnis dan usaha komersial, terutama untuk pemilik toko online. Website sudah dianggap sebagai suatu kebutuhan mendesak bagi para pebisnis dikarenakan kebutuhan akan kemudahan dalam memperluas promosi bisnis serta kemampuan melakukan pencatatan transaksi dan juga update inventory barang yang bisa dilakukan kapanpun dan dimanapun secara online. Al-Hanif Store adalah sebuah bisnis jual-beli barang import dari Negara Arab, seperti kurma, zaitun, gamis, coklat dan kismis. Dalam melakukan bisnis yang harus mendatangkan barang dari luar negeri, Al-Hanif Store tentu menginginkan fleksibilitas dalam melayani transaksi serta kemudahan dalam pengelolaan data barang tanpa batasan ruang dan waktu. Namun hal tersebut terkendala, karena sampai saat ini, pencatatan data barang masih dilakukan secara manual menggunakan buku-buku besar, menyebabkan proses pencatatan transaksi dan data barang memakan cukup banyak waktu, dan pengumpulan data yang cukup sulit untuk dilakukan. Oleh karena itu, dibangunlah website Al-Hanif Store ini untuk memudahkan pencatatan secara digital, fleksibilitas update inventory barang, serta memaksimalkan service pelanggan dalam melayani proses transaksi jual-beli. Untuk melakukan perancangan pembangunan website tersebut, pemilihan model Waterfall dirasa cocok dengan Al-Hanif Store yang mempunyai kebutuhan sistem yang sudah jelas. Model ini digunakan untuk mengembangkan sistem perangkat lunak secara terurut dimulai dari analisis, perancangan, implementasi, pengujian dan pemeliharaan website. Pengujian pada website ini dilakukan dengan metode black box testing, yang hasil pengujiannya menunjukkan bahwa fitur-fitur yang ada pada website Al-Hanif Store sudah bisa berfungsi dengan baik. Sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa website Al-Hanif membantu pemilik bisnis untuk memaksimalkan sistem pencatatan barang dan transaksi dengan mudah, serta dapat melakukan transaksi darimana saja dan kapan saja.
Sistem Pemantauan Dan Kendali Aquaponic Menggunakan Arduino Berbasis Web Irawan, Irawan; Chandra, Joko Christian
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 1 (2023): Jurnal KRESNA Mei 2023
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/kresna.v3i1.62

Abstract

Aquaponic merupakan sistem pertanian berkelanjutan yang mengintegrasikan budidaya ikan dan tanaman, dan memerlukan pemantauan dan kendali yang efektif untuk mencapai kondisi optimal bagi pertumbuhan ikan dan tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem pemantauan dan kendali aquaponic menggunakan Arduino dengan akses web, dengan fokus pada penggunaan dua sensor, yaitu sensor ketinggian air menggunakan sensor ultrasonik HC-SR04 dan sensor pH air. Arduino digunakan sebagai platform utama untuk mengumpulkan data dari sensor ketinggian air dan sensor pH air. Ketinggian air dalam wadah budidaya diukur menggunakan sensor ultrasonik HC-SR04, sementara sensor pH air digunakan untuk memantau tingkat keasaman air. Data dari kedua sensor ini digunakan untuk memantau kondisi lingkungan dan memicu kendali yang diperlukan untuk menjaga keseimbangan nutrisi dan kualitas air dalam sistem aquaponic. Sistem ini dilengkapi dengan akses web yang memungkinkan pengguna untuk memantau dan mengendalikan sistem aquaponic secara jarak jauh melalui antarmuka web yang mudah digunakan. Pengguna dapat melihat ketinggian air, tingkat pH air, serta melakukan penyesuaian kendali yang diperlukan melalui perangkat apa pun yang terhubung ke internet. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah prototipe fungsional sebagai bentuk penerapan teknologi informasi dalam sektor pertanian. Prototipe dapat menjadi rujukan untuk pengembangan skala industri yang berkontribusi pada pengembangan pertanian berkelanjutan.
Rancang Bangun Sistem Pelaporan Pemilihan Kepala Desa di Kementrian Dalam Negeri Indonesia Tju, Teja Endra Eng; Dari, Ratna Ujian
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 1 (2023): Jurnal KRESNA Mei 2023
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/kresna.v3i1.63

Abstract

Sistem pelaporan pemilihan kepala desa diperlukan oleh Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa dengan tujuan pengumpulan data yang efektif dan efisien, pengelolaan data terpusat dan terintegrasi, pembuatan laporan akan terjaga konsistensinya. Rancang bangun sistem mengadopsi metodologi Waterfall dan Agile yang disesuaikan kebutuhan dengan 4 (empat) tahap awal yaitu plan and discovery; design; coding and development; testing. Teknik yang digunakan terdiri dari fishbone diagram, activity diagram, use case diagram, use case description, class diagram, logical record structure, relational database model, database specification, menu structure, user interface, sequence diagram, usability testing. Dari hasil penilaian diperoleh efficiency 70, error-free 80, learnability 75, memorability 85, satisfaction 90, yang berarti telah memenuhi kebutuhan pengguna.
Peningkatan Keterampilan Microsoft Word dan Powerpoint Untuk Staf Administrasi Pada Gereja Orthodox Indonesia Mardi Hardjianto; Agnes Aryasanti; Jan Everhard; Jeremy Jonathan; Hayati, Putri
KRESNA: Jurnal Riset dan Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 1 (2023): Jurnal KRESNA Mei 2023
Publisher : DRPM Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/kresna.v3i1.65

Abstract

Kebutuhan lembaga atau organisasi masyarakat di era informasi saat ini adalah bagaimana mampu membuat laporan dalam bentuk digital dan juga mampu menampilkannya dalam bentuk digital. Sayangnya, kebutuhan tersebut masih belum dirasakan oleh masyarakat luas. Mitra pengabdian kepada masyarakat (PKM) saat ini adalah Gereja Orthodox Indonesia, sebuah organisasi masyarakat yang memiliki catatan tertulis yang harus diinventarisasi dengan baik dan suatu saat dapat disajikan dengan menggunakan media komputer. Permasalahan yang dihadapi Gereja Orthodox adalah tidak semua staf administrasi memahami dengan baik penggunaan teknologi komputer, sehingga proses administrasi tidak dapat dilakukan dengan cepat. Sebelum pelatihan nilai rata-rata pre-test peserta sebesar 59, setelah pelatihan nilai rata-rata post-test adalah 85.38. Hal ini membuktikan terjadi peningkatan keterampilan dan pengetahuan staf administrasi setelah mengikuti pelatihan Microsoft Word dan Powerpoint.

Page 5 of 11 | Total Record : 106