cover
Contact Name
Wahid Fathoni
Contact Email
prosidingsemnasumy@gmail.com
Phone
+6282136574140
Journal Mail Official
semnasppm@umy.ac.id
Editorial Address
Gedung D Lt 2, LP3M UMY Jln Brawijaya, Tamantirto, Kasihan, Bantul, Yogyakarta, 55813
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
ISSN : 2775376X     EISSN : 27753786     DOI : https://doi.org/10.18196/ppm
Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di Indonesia. Prosiding seminar nasional hasil program pengabdian masyarakat terbit satu kali setiap tahun. dengan tema dan topik bahasan (klaster kajian) yang dirancang secara tematik oleh Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) Universitas Muhammadiayh Yogyakarta.
Articles 1,338 Documents
Pemanfaatan Lahan Pekarangan untuk Budi daya Sayuran Hidroponik bagi Kelompok Wanita Tani Dusun Piring I Arni Surwanti; Eni Istiyanti
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1066

Abstract

Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk memberikan keterampilan hidroponik kepada Kelompok Wanita Tani Dusun Piring 1, Desa Mertigading Sanden, Bantul, D.I. Yogyakarta. Rata-rata pekarangan di Dusun Piring 1 ini cukup luas, namun belum dimanfaatkan untuk menambah penghasilan keluarga. Kebutuhan tanam sayur keluarga sehari-hari dapat dipenuhi melalui budi daya sayuran dengan hidroponik ini. Hidroponik merupakan salah satu solusi yang dapat mengatasi menambah penghasilan keluarga khususnya Dusun Piring 1. Sumberdaya lahan pekarangan dan kondisi fisik Kawasan sangat mendukung kegiatan ini. Konsep yang digunakan adalah penyuluhan dan praktik hidroponik ditransfer pada Kelompok Wanita Tani (KWT). Penyampaian materi dilakukan dengan metode ceramah dan tanya jawab serta demonstrasi. Demonstrasi dilakukan dengan memberikan metode hands-on untuk memberikan keterampilan kepada peserta. Aspek penting yang harus diperhatikan dalam menentukan keberhasilan hidroponik adalah pengelolaan tanaman. Pada kegiatan ini menggunakan Rakit terapung (water rearing). Sistem ditempatkan pada sumbat gabus atau polistiren berlubang dan ditempatkan di atas larutan nutrisi. Cara ini lebih mudah dan efisien karena memiliki keunggulan dapat bekerja secara mandiri tanpa bergantung pada alat bantu seperti pompa atau timer. Kelompok perempuan tani yang sudah berpengalaman dalam pengelolaan tanaman, dengan didampingi mahasiswa KKN tidak mengalami kesulitan untuk mengikuti kegiatan ini dan dapat mempraktikkannya.
Penguatan PKK dalam Budidaya Sayuran Hidrophonik Di Dusun Piring II Desa Murtigading Arni Surwanti; Eni Istiyanti
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1067

Abstract

Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk memberikan keterampilan hidroponik kepada ibu-ibu anggota PKK Dusun Piring II Desa Mertigading Sanden Bantul Yogyakarta. Rata-rata pekarangan di dusun Piring II ini cukup luas, namun belum dimanfaatkan untuk menambah penghasilan keluarga. Kebutuhan tanam sayur keluarga sehari-hari dapat dipenuhi melalui budidaya sayuran dengan Hidrophonik ini. Hidroponik merupakan salah satu solusi yang dapat mengatasi permaslahan penghasilan keluarga khususnya Dusun Piring II. Sumber daya lahan pekarangan dan kondisi fisik kawasan sangat mendukung kegiatan ini. Konsep yang digunakan adalah penyuluhan dan praktik hidroponik dengan target sasaran ibu-ibu PKK. Penyampaian materi dilakukan dengan metode ceramah dan tanya jawab serta demonstrasi. Demonstrasi dilakukan dengan memberikan metode hands-on untuk memberikan keterampilan kepada peserta. Aspek penting yang harus diperhatikan dalam menentukan keberhasilan hidroponik adalah pengelolaan tanaman. Pada kegiatan ini menggunakan Rakit terapung (water rearing). Sistem ditempatkan pada sumbat gabus atau polistiren berlubang dan ditempatkan di atas larutan nutrisi. Cara ini lebih mudah dan efisien karena memiliki keunggulan dapat bekerja secara mandiri tanpa bergantung pada alat bantu seperti pompa atau timer. Kelompok perempuan tani yang sudah berpengalaman dalam pengelolaan tanaman, dengan didampingi mahasiswa KKN tidak mengalami kesulitan untuk mengikuti kegiatan ini dan dapat mempraktikkannya
Penyuluhan Optimalisasi Lahan Sempit untuk Masyarakat Tani di Dusun Tegalrejo Bantul Arsyl Elensyah Rhema Machawan; Dedi Suryadi
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1068

Abstract

Dari hasil observasi permasalahan yang muncul berkenaan dengan pengelolaan lahan pertanian yang sempit, padahal keperluan masyarakat tani terhadap hasil tani cukup besar, praktik sewa lahan dengan taraf penjualan yang rendah berpengaruh terhadap pendapatan masyarakat tani. Salah satu solusi yang ditawarkan adalah memperkenalkan model pertanian perkotaan sebagai alternatif cara bercocok tanam dengan kondisi lahan yang sempit. Langkah yang ditempuh pada pengabdian ini diproses dengan tiga tahap yaitu, 1) tahap persiapan; 2) tahap pelaksanaan ; 3) tahap evaluasi Hasil dari wawancara menunjukkan penerimaan yang baik dari peserta terdapat perubahan cara pandang untuk pengelolaan lahan sempit, menambah wawasan ada potensi untuk mengubah pola pertanian yang bisa menjadi destinasi wisata. Kemudian, peserta juga memiliki motivasi untuk mencoba praktik optimalisasi pengelolaan lahan sempit
Pemanfaatan Pekarangan untuk Pemenuhan Hak Anak Atas Pangan di Pondok Pesantren Al-Hikmah Gunungkidul Septi Nur Wijayanti; Agus Nugroho Setiawan
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1069

Abstract

Saat ini Pondok Pesanteran (PP) Al Hikmah Karangmojo, Gunungkidul mempunyai santri sebanyak 450 anak yang tersebar menjadi siswa MA, SMK, dan SMP Al Hikmah. Semua santri merupakan anak–anak yang mempunyai semangat tinggi untuk sekolah namun mempunyai keterbatasan ekonomi. Selama menjadi santri, mereka tidak membayar, kebutuhan untuk sekolah dan sehari hari ditanggung oleh PP Al-Hikmah yang diperoleh dari beberapa sumber. PP Al Hikmah mempunyai permasalahan dalam pemenuhan hak atas pangan bagi para santri, padahal mempunyai potensi berupa lahan dan sumber daya santri yang jumlahnya sangat banyak. Pengabdian pada masyarakat dilakukan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, wawasan dan keterampilan Pengelola dan santri PP Al Hikmah dalam mengelola lahan. Program ini dilakukan dalam beberapa tahapan kegiatan yaitu koordinasi, sosialisasi, penyuluhan, pelatihan, pendampingan dan monitoring evaluasi. Hasil dari pengabdian di Pondok Pesantren Al Hikmah Karangmojo, Gunungkidul mampu meningkatkan pengetahuan dan wawasan santri tentang pangan dan pengelolaan lahan. Untuk menjamin keberlanjutan program, disarankan perlu ada pendampingan berkelanjutan dari ustaz/ustazah dan akan lebih efektif apabila kegiatan dikaitkan dengan proses pembelajaran serta kegiatan ekstra kurikuler
Pemanfaatan Lahan Pekarangan Bersama Kelompok Wanita Tani (KWT) di Dukuh Sanggar Boyolali Putri Rachmawati; Hanifah Rahmi Fajrin
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1070

Abstract

Dusun Sanggar merupakan dusun yang ada di Boyolali, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi perempuan khususnya kelompok wanita tani untuk kualitas dan kemandirian dalam keluarga dengan mengoptimalkan pekarangan dengan penanaman sayuran dan buah yang terletak pada dataran tinggi. Strategi yang digunakan adalah pemberdayaan kelompok sasaran dengan pendekatan RRA (Rapid Rural Appraisal), metode pendampingan, pendidikan, pelatihan, monitoring dan evaluasi. Hasil tahapan yang disampaikan adalah; (1) teknologi tabulampot dengan metode pot yang sudah dibentuk sesuai pola yang sudah ditentukan, (2) teknologi pembibitan sampai dengan penggunaan pestisida, pupuk dan pengomposan, (3) teknologi pengendalian hama dan penyakit pada tanaman, (4) teknologi efisiensi penggunaan air, (5) teknologi pemberdayaan untuk membentuk ketua kelompok dan manajemen kelompok Wanita. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah (1) terbentuknya kelompok sasaran dengan meningkatkan taraf hidupnya, (2) kegiatan pemanfaatan lahan dengan budidaya tanaman cabai dan anggur, (3) meminimalisir hama monyet dengan teknologi tabulampot
Pemberdayaan Kelompok Ibu-Ibu Purna Pegawai Melalui Seni Bertanam Modern dan Terapi Kesehatan Jiwa Innaka Ageng Rineksane; Shanti Wardaningsih; Rani Agustina Wulandari
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1072

Abstract

Kelompok ibu-ibu pensiunan pegawai UMY merupakan sekelompok wanita yang telah purna tugas sebagai pegawai di UMY. Kelompok ini masih aktif berkomunikasi satu dengan yang lain untuk menjalin silaturahim. Aktivitas di masa pandemi yang terbatas dapat memicu kebosanan, kurang gerak, dan potensi ketidaknyamanan yang dapat mempengaruhi kesehatan jiwa ibu-ibu pensiunan pegawai UMY. Aspek psikososial lansia dapat mengalami perubahan, salah satunya disebabkan pensiun dari pekerjaan. Agar pensiun lebih berdampak positif, maka perlu dikenalkan pada kegiatan yang sesuai minat, sehingga menumbuhkan keyakinan pada lansia bahwa disamping pekerjaan yang selama ini ditekuninya, masih ada alternatif lain yang cukup menjanjikan dalam menghadapi masa tua, sehingga lansia tidak membayangkan bahwa setelah pensiun mereka menjadi tidak berguna, menganggur, penghasilan berkurang dan sebagainya. Kegiatan untuk mencegah perubahan psikososial ibu-ibu yang ekstrim dapat dilakukan salah satunya melalui seni bertanam modern menggunakan hidrogel sebagai bentuk terapi kesehatan jiwa. Hasil pre-test dan post-test terhadap pengetahuan serta pemahaman peserta akan materi kesehatan dan jiwa menunjukkan adanya peningkatan. Pengetahuan dan pemahaman peserta terhadap terapi kesehatan jiwa meningkat 3% dari 72% ke 75%. Sementara pemahaman dan ketrampilan peserta terhadap seni bertanam modern meningkat 38,3% dari 41,68% menjadi 79,98%.
Rancang Bangun Boiler untuk Proses Sterilisisai Baglog Jamur di Kelompok Tani Pesona Jamur Dusun Klangon Ferriawan Yudhanto; Rinasa Agistya Anugrah; Venditias Yudha
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1073

Abstract

Proses-proses penting dalam memproduksi baglog jamur yaitu pemilihan bibit yang unggul, komposisi nutrisi, sterilisasi baglog dalam pembuatan media tanam dan proses inokulasi serta inkubasi. Penerapan teknologi pada proses sterilisasi yang dilakukan kelompok tani pesona jamur masih tergolong sangat sederhana, yaitu menggunakan boiler dari drum bekas. Permasalahan yang saat ini sedang dialami mitra yaitu pada proses sterilisasi baglog jamur yang memakan waktu lama sehingga kurang efisien. Tujuan kegiatan pengabdian ini yaitu merancang desain dan membuat boiler dengan pipa pemanas dan kontrol tekanan sehingga jumlah uap yang dihasilkan lebih banyak dan stabil. Metode yang digunakan yaitu: 1) observasi ke mitra, 2) perhitungan dan desain alat, 3) fabrikasi boiler. Boiler dengan pipa pemanas yang diterapkan ke mitra kelompok Tani Pesona mampu meningkatkan jumlah pemanasan pada baglog jamur dari 1400 hingga 1700 baglog jamur. Waktu pemanasan pada ruang steamer lebih cepat 1 jam dari boiler dari drum bekas. Produktivitas jamur meningkat akibat efesiensi waktu dan peningkatan jumlah baglog jamur yang di sterilisasi.
Pengolahan Makanan Berbahan Ikan Menjadi Makanan Camilan Bergizi dan Berdaya Jual Arif Humaini
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1074

Abstract

Berdasarkan pada hasil observasi bahwa kegiatan peternakan ikan dimasyarakat Dusun Bagunharjo sudah memiliki wadah kelompok yakni sebagai usaha bagi karang taruna di Dusun Bangunharjo, yang sudah dimulai sejak tiga tahun yang lalu. Selama ini, kegiatan pemanfaatan hasil ikan langsung dijual kepada konsumen secara langsung, tanpa diolah terlebih dahulu. Produksi hasil olahan ikan tentu akan mejadi daya tarik tersendiri bagi konsumen terutama penikmat camilan yang menyehatkan, dan tentunya akan lebih awet dan tahan lama meskipun tidak langsung laku terjual. Oleh karena itu, berdasar atas hasil pengamatan dan hasil wawancara secara langsung dengan pihak karang taruna setempat dihasilkan bahwa mereka memang sangat membutuhkan wawasan tambahan dalam pengolahan hasil peternakan ikan. Sehingga kami berinisiatif memberikan wawasan dan pengetahuan tentang teknik pengolahan ikan dengan beberapa opsi pilihan seperti krispi ikan nila, stick ikan nila, keripik kulit ikan, siomay ikan. Hasil dari peternakan ikan diharapkan dapat diolah menjadi makanan berwujud camilan bergizi sehingga dari upaya ini diharapkan dapat membantu menambah konsumen pasar yang berpengaruh pula pada nilai tambah dari pemanfaatan hasil dari usaha peternakan ikan yang dikelola oleh kelompok karang taruna. Demikian pula tambahan pengetahuan cara pengemasan sehingga produksi sudah siap jual kepada konsumen, strategi pengemasan ini pun tentunya dapat mempengaruhi pula kepada strategi pemasaran baik dengan menggunakan sarana media teknologi informasi sebagai alat pemasarannya ataupun diedarkan ke toko-toko dan pasar setempat
Pelatihan Pembuatan Pestisida Alami Guna Mendukung Budidaya Sayur Sehat Mulyono Mulyono; Aris Slamet Widodo; Tri Hartanto; Dewinta Julia
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1075

Abstract

Desa Glagah memiliki sumberdaya pertanian yang produktif umumnya dimanfaatkan untuk usaha tani. Dalam upaya untuk meningkatkan kemandirian pangan, yang memungkinkan masyarakat mampu membangun diri dan lingkungannya berdasarkan potensi. Di tengah gencarnya produk pertanian modern, ada kekhawatiran sebagian pihak dengan masuknya zat-zat berbahaya ke dalam tubuh melalui pestisida yang biasa digunakan pada tanaman. Pestisida nabati adalah salah satu pestisida yang bahan dasarnya berasal dari tumbuhan. Tumbuhan sendiri sebenarnya yang kaya akan bahan aktif yang berfungsi sebagai alat pertahanan alami terhadap pengganggunya. Aplikatif adalah pelatihan dan demonstrasi tentang pembuatan pestisida nabati berbahan tumbuhan disekitar. Metode pelaksanaan yang dilakukan adalah penyuluhan, pelatihan dan demonstrasi pembuatan pestisida nabati Hasil yang sudah dicapai antara lain pengetahuan dan ketrampilan mitra tentang pembuatan pestisida nabati meningkat dan mampu membuat pestisida nabati secara mandiri.
Pengelolaan Limbah Sayur dari Rumah Tangga Menjadi Pupuk Organik padat (POP) dan Pupuk Organik Cair (POC) Mulyono Mulyono; Nafi Ananda Utama; Tri Hartanto; Dewinta Julia
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/ppm.55.1076

Abstract

Limbah organik rumah tangga yang dihasilkan cukup banyak dan belum dimanfaatkan, Sepuran merupakan salah satu dusun di Desa Glagah Kabupaten Wonosobo yang memiliki jumlah penduduk tahun 2021 sebanyak 2.100 jiwa. Perlu upaya pemanfaataan limbah organik rumah tangga secara tepat agar tidak menimbulkan masalah bagi lingkungan sekitarnya. Penanganan limbah organik rumah tangga yang baik dapat mengurangi dampak lingkungan sekaligus membantu mengatasi masalah pemenuhan kebutuhan pupuk organik. Oleh karena itu langkah awal yang perlu dilakukan adalah bagaimana mengolah limbah organik rumah tangga untuk menghasilkan pupuk organik padat dan pupuk organik cair meningkatkan keterampilan masyarakat desa glagah dalam mengolah limbah organik rumah tangga yang nantinya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai pupuk bagi tanaman dalam upaya peningkatan ekonomi dan kesehatan masyarakat dalam mengonsumsi sayur.

Filter by Year

2018 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 8 No. 1 (2025): Rekonstruksi Pendidikan di Indonesia Vol. 7 No. 1 (2024): SIBISA - Seminar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat UMY 2024 Vol. 6 No. 2 (2023): Semnas PPM 6 Tahun 2023 Vol. 6 No. 1 (2023): Semnas PPM 6 Tahun 2023 Vol. 5: 2: December 2022 2022: 7. Sarana dan Prasarana Publik dan Mitigasi Bencana 2022: 6. Digitalisasi Syiar Islam 2022: 5. Produktifitas dan Daya Saing Industri Pangan 2022: 4. Kapasitas Daya Saing Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan Badan Usaha Milik Desa (BU 2022: 3. Kesehatan Keluarga dan Masyarakat 2022: 2. Kreatifitas Pendidikan dan Pembelajaran di Sekolah dan Perguruan Tinggi 2022: 1. Peningkatan Kapasitas Kelembagaan Publik 2021: 7. Sarana dan Prasarana Publik dan Mitigasi Bencana 2021: 6. Digitalisasi Syiar Islam 2021: 5. Produktivitas dan Daya Saing Industri Pangan 2021: 4. Kapasitas Daya Saing Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan Badan Usaha Milik Desa( BU 2021: 3. Kesehatan Keluarga dan Masyarakat 2021: 2. Kreatifitas Pendidikan dan Pembelajaran di Sekolah dan Perguruan Tinggi 2021: 1. Peningkatan Kapasitas Kelembagaan Publik 2020: 9. Manajemen Rumah Sakit Era Pandemi Covid-19 2020: 11. Teknologi Informasi dalam Pemberdayaan Masyarakat 2020: 10. Digitalisasi Dakwah Syiar Islam 2020: 8. Teknologi Produksi dan Daya Saing Industri Pangan 2020: 7. Edukasi Penyelesaian Pertikaian di Masyarakat (Litigasi) 2020: 6. Kinerja Kelembagan Sosial Masyarakat dalam Pengelolaan Lingkungan dan Penanganan Bencana 2020: 5. Kreatifitas Pendidikan dan Pembelajaran di Sekolah dan Perguruan Tinggi 2020: 4. Pemberdayaan Kapasitas Perempuan 2020: 3. Kapasitas Daya Saing UMKM dan BUMDES 2020: 2. Kemitraan dalam Pemberdayaan Masyarakat 2020: 1. Kebijakan Publik Pengembangan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dan Industri Kreatif 2019: 6. Penanggulangan Bencana dan Pelestarian Lingkungan Hidup 2019: 5. Pemberdayaan Kaum Perempuan 2019: 4. Pemberdayaan Badan Usaha Milik Desa 2019: 3. Pengembangan Usaha Mikro, kecildan Menengah (UMKM), Serta Ekonomi Kreatif 2019: 2. Pengembangan Kesehatan Masyarakat 2019: 1. Pengembangan Pendidikan Masyarakat 2018: 5. Penguatan Inovasi Pendidikan Bagi Pemerintah Daerah 2018: 4. Penguatan Inovasi Ekonomi dan UMKM Bagi Pemerintah Daerah 2018: 3. Penguatan Inovasi Kesehatan dan Obat Bagi Pemerintah Daerah 2018: 2. Penguatan Inovasi Teknologi (Pangan, Pertanian, Energi, Transportasi) Bagi Pemerintah Daera 2018: 1. Penguatan Inovasi Sosial Humaniora Bagi Pemerintah Daerah More Issue