cover
Contact Name
Mohamad Rizal Pautina
Contact Email
SJGC@ung.ac.id
Phone
+6282394278327
Journal Mail Official
SJGC@ung.ac.id
Editorial Address
Department of Guidance and Counseling, Faculty of Education, Universitas Negeri Gorontalo Jl. Jend. Sudirman, Wumialo, Kota Tengah, Kota Gorontalo - Gorontalo - Indonesia
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
Student Journal of Guidance and Counseling
ISSN : -     EISSN : 28289129     DOI : https://doi.org/10.37411/sjgc
Core Subject : Education,
Student Journal of Giudance and Counseling; Menerbitkan naskah asli yang berkaitan dengan hal-hal berikut: Konseling Sekolah, Psikologi Konseling, Konseling Karir, Konseling Keluarga dan Konseling Pranikah, Kesehatan Mental, Konseling Supervisi, Pengembangan Teori, Kode Etik Profesi Konselor, Isu Multikultural dan Internasional Konseling, Penerapan Program Bimbingan dan Konseling, serta Konseling Islam.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 77 Documents
Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok Modeling Simbolik dalam Meningkatkan Toleransi Beragama pada Siswa Kaharu, Sri Rahmawati; Smith, Mardia Bin; Idris, Idriani
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 (Oktober 2024)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i1.2172

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh layanan bimbingan kelompok teknik modeling simbolik dalam meningkatkan toleransi beragama siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Gorontalo. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan One-Group Pretest-Postest Design. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Gorontalo berjumlah 8 orang siswa. Teknik pengambilan sampel yaitu secara purposive sampling. Analisis data menggunakan uji t. hasil analisis data diperoleh nilai rata-rata pretest 110,88 dengan standar deviasi 4,121 dan nilai rata-rata posttest 119,25 dengan standar deviasi 4,590. Hasil pengujian hipotesis thitung > ttabel yaitu 10,768 > 1,90 dalam arti hipotesis yang berbunyi terdapat pengaruh layanan bimbingan kelompok teknik modeling simbolik dalam meningkatkan toleransi beragama siswa. Penelitian menunjukkan bahwa layanan bimbingan kelompok teknik modeling simbolik berpengaruh secara signifikan dalam meningkatkan toleransi beragama siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Gorontalo, dapat diterima. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh layanan bimbingan kelompok teknik modeling simbolik dalam meningkatkan toleransi beragama siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Gorontalo.
Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok Terhadap Pemahaman Pernikahan Dini bagi Siswa Olii, Citra Indarsari; Wantu, Tuti; Usman, Irvan
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 (Oktober 2024)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i1.2293

Abstract

Abstrak Rumusan masalah pada penelitian ini adalah “Apakah terdapat pengaruh layanan bimbingan kelompok terhadap pemahaman pernikahan dini di SMA Negeri 1 Bolangitang Barat Kabupaten Bolaang Mongondow Utara?”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh layanan bimbingan kelompok terhadap pemahaman pernikahan dini di SMA Negeri 1 Bolangitang Barat Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan rancangan One-Group Pretest-Posttest Design. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII SMA Negeri 1 Bolangitang Barat berjumlah 10 orang siswa. Teknik pengambilan sampel yaitu Purposive Sampling. Analisis data menggunakan uji t. Hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata pretest 68.80 dan nilai rata-rata posttest 66.10. Hasil pengujian hipotesis diperoleh thitung>ttabel yaitu 12.650 > 1.83. Dapat disimpulkan hipotesis dalam penelitian ini terdapat pengaruh layanan bimbingan kelompok terhadap pemahaman pernikahan dini di SMA Negeri 1 Bolangitang Barat Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. Dapat diterima.
Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok Teknik Bibliokonseling Terhadap Peningkatan Pemahaman Self Control Siswa Jahidin, Sry Arianti A.; Kasan, Irpan; Djibran, Moh. Rizki
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 (Oktober 2024)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i1.2298

Abstract

Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok Teknik Bibliokonseling Terhadap Peningkatan Pemahan Self Control Siswa Kelas VIII SMP Negeri 15 Kota Gorontalo. Sripsi. Jurusan Bimbingan Dan Konseling, Fakultas Ilmu Pendidkan, Universitas Negeri Gorontalo. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah ”Apakah layanan Bimbingan kelompok teknik bibliokonseling dapat berpengaruh terhadap pemahaman mengendalikan diri ( Self-Control) siswa kelas VIII SMP 15 Negeri Kota Gorontalo?”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Bimbingan kelompok teknik bibliokonseling terhadap peningkatan pemahaman Self-Control Siswa Kelas VIII SMP 15 Negeri Kota Gorontalo. Jenis penelitian ini penelitian ekperimen dengan rancangan One-Grub Pree test-Poss test Design. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah Siswa Kelas VIII SMP Negeri 15 Kota Gorontalo berjumlah 15 orang siswa. Teknik pengambilan sampel yaitu Purposive Sampling. Analisis data menggunakan uji t. Hasil analisis data diperoleh nilai rata-rata Pree test sebesar 105.00 dengan standar deviasi 4.706 dan nilai rata-rata Postest sebesar 113.80 dengan standar deviasi 4.828. Hasil pengujian hipotesis diperoleh thitung > ttabel, yaitu 10.687 > 1,76. Dapat disimpulkan penelitian ini terdapat pengaruh layanan bimbingan kelompok teknik bibliokonseling terhadap peningkatan pemahaman Self-Control siswa kelas VIII SMP Negeri 15 Kota Gorontalo, dapat diterima dalam artian bahwa bimbingan kelompok teknik meningkatkan pemahaman Self-Control siswa kelas VIII SMP Negeri 15 Kota
Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Kecerdasan Sosial pada Siswa Pomili, Sri Hindun; Hulukati, Wenny; Puluhulawa, Meiske
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 (Oktober 2024)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i1.2587

Abstract

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional yang bertujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh dengan kecerdasan sosial pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Botumoito Kabupaten Boalemo. Populasi dalam penelitian ini kelas X sedangkan pengambilan sampel penelitian dengan teknik purvosive sampling berjumlah 41 siswa. Hasil penelitian dengan Uji normalitas menggunakan alat bantu Microsoft excel, analisis data menggunakan analisis korelasi, regresi sederhana dan koefisien korelasi menggunakan rumus statistika dengan alat bantu Microsoft Excel. Berdasarkan analisis statistika korelasional diperoleh: (1) thitung sebesar -0,76 pada taraf nyata 5% = 0,05 diperoleh ttabel sebesar 0,2605 artinya nilai thitung lebih besar dari pada ttabel maka terdapat hubungan yang negatif antara pola asuh otoriter (X1) dengan kecerdasan sosial siswa (Y). (2) thitung sebesar 2,69 pada taraf nyata 5% = 0,05 diperoleh ttabel sebesar 0,2605 artinya nilai thitung lebih besar dari pada ttabel maka terdapat hubungan yang positif antara pola asuh demokratis (X2) dengan kecerdasan sosial siswa (Y). (3) thitung sebesar -4,32 pada taraf nyata 5% = 0,05 diperoleh ttabel sebesar 0,2605 artinya nilai thitung lebih besar dari pada ttabel maka terdapat hubungan yang negatif antara pola asuh permisif (X3) dengan kecerdasan sosial siswa (Y).
Hubungan Antara Kematangan Emosional dengan Ujaran Kebencian pada Siswa Mokoagow, Tania; Wantu, Tuti; Alwi, Nurul Maulida
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 (Oktober 2024)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i1.2950

Abstract

Penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Kematangan Emosional dengan Ujaran Kebencian pada Siswa SMK Negeri 4 Gorontalo. Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa SMK Negeri 4 Gorontalo berjumlah 227 sedangkan pengambilan sampel penelitian dengan teknik random sampling berjumlah 34 siswa. Uji normalitas data dengan SPSS 21, analisis data menggunakan analisis korelasi, regresi sederhana dan koefesien korelasi menggunakan statistika. Berdasarkan analisis SPSS 21 korelasional diperoleh nilai rxy = -0,424 dan r2xy = 17,92. Pengujian signifikasn diperoleh thitung sebesar 6,996, sedangkan dari daftar distribusi t pada taraf nyata 5 % diperoleh ttabel 0,05 maka dapat dinyatakan bahwa thitung lebih besar dari ttabel atau signifikan. Ternyata harga thitung lebih besar dari ttabel atau harga thitung berada di luar daerah penerimaan H0. Artinya bahwa koefesien korelasi sangat berarti. Dengan demikian dapat disimpulkan H1 yang berbunyi “terdapat hubungan Kematangan Emosional siswa (X) dengan Ujaran Kebencian (Y) siswa di SMK Negeri 4 Gorontalo” dapat diterima.
Analisis Penyebab Terjadinya Pernikahan Dini di Desa Pohuwato Mangkau, Zelvia Desinta; Botutihe, Sukma Nurilawati; Pautina, Mohamad Rizal; Pautina, Amalia Rizki
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 (Oktober 2024)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i1.2951

Abstract

Zelvia Desinta Mangkau. 2023. “Analisis Penyebab Terjadinya Pernikahan Dini Di Desa Pohuwato Kecamatan Marisa Kabupaten Pohuwato”. Penelitian ini dilakukan pada tokoh masyarakat laki-laki dan perempuan yang menikah dini di Desa Pohuwato, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo. Skripsi. Jurusan Bimbingan Dan Konseling, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Sukma Nurilawati Botutihe, S.Psi, M.Psi, Psi dan Pembimbing II Mohamad Rizal Pautina, S.pd, M.Pd. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah “Apa Penyebab Terjadinya Pernikahan Dini di Desa Pohuwato Kecamatan Marisa Kabupaten Pohuwato”. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Analisis Penyebab Terjadinya Pernikahan Dini di Desa Pohuwato Kecamatan Marisa Kabupaten Pohuwato. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Subjek dari penelitian ini adalah tokoh masyarakat laki-laki dan perempuan yang menikah dini di Desa Pohuwato, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo berjumlah 24 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan analisis kualitatif deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa faktor yang mendorong terjadinya pernikahan usia dini di Desa Pohuwato, yaitu: (a) Faktor ekonomi, (b) Faktor pendidikan, (c) Faktor pergaulan bebas, (d) Faktor dorongan orang tua.
Pengembangan Instrumen Asesmen Diagnosis Perilaku Bullying Peserta Didik pada Tingkat SMA Sederajat Said, Syahrul Ramadhan; Rahim, Maryam; Yusuf, Sitry; Puluhulawa, Meiske; Korompot, Salim
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 (Oktober 2024)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i1.3101

Abstract

Jurnal ini memaparkan langkah-langkah dalam pengembangan instrumen asesmen diagnosis perilaku perundungan peserta didik pada tingkat SMA sederajat, khususnya terkait dengan penentuan aspek bentuk-bentuk perilaku perundungan yang dapat digunakan sebagai dasar dalam merumuskan indikator-indikator asesmen diagnosis perilaku perundungan peserta didik pada tingkat SMA sederajat tersebut. Adapun aspek-aspek bantuk–bentuk perilaku perundungan/bullying yang digunakan sebagai dasar dalam pengembangan instrumen asesmen diagnosis tersebut, meliputi: bullying fisikal, bullying verbal, bullying sosial, dan bullying cyber/elektronik. Berdasarkan keempat aspek tersebut, selanjutnya dirumuskan indikator-indikator instrumen asesmen diagnosis perilaku perundungan peserta didik pada tingkat SMA sederajat. Akhirnya, indikator-indikator itulah yang dipakai sebagai dasar untuk merumuskan butir-butir pernyataan dalam suatu angket sebagai instrumen untuk mendiagnosis perilaku perundungan pada peserta didik. Instrumen asesmen diagnosis tersebut berupa angket diagnosis. Berdasarkan hasil pengujian pada ahli, ternyata instrumen diagnosis perilaku perundungan pada peserta didik dapat dikembangkan dan djiadikan sebuah angket diagnosis perilaku perundunga peserta didik pada tingkat SMA sebagai hasil dari desain invansi penulis. Abstract This journal describes the steps in developing an assessment instrument for the diagnosis of bullying behavior of students at the high school and equivalent level, especially related to determining aspects of forms of bullying behavior that can be used as a basis for formulating indicators for the assessment of the diagnosis of bullying behavior of students at the high school and equivalent level. the. The aspects of bullying behavior that are used as a basis for developing diagnostic assessment instruments include: physical bullying, verbal bullying, social bullying, and cyber/electronic bullying. Based on these four aspects, indicators for an assessment instrument for diagnosing bullying behavior of students at the high school and equivalent level were formulated. Finally, these indicators are used as a basis for formulating statement items in a questionnaire as an instrument for diagnosing bullying behavior in students. The diagnostic assessment instrument is in the form of a diagnostic questionnaire. Based on the results of expert testing, it turns out that an instrument for diagnosing bullying behavior among students can be developed and used as a questionnaire to diagnose bullying behavior among students at the high school level as a result of the author's innovative design.
Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Penguasaan Keterampilan Dasar Konseling Mahasiswa Bimbingan dan Konseling Karim, Sri Wahyuni; Siregar, Ilham Khairi; Rafiola, Ryan Hidayat; Sari, Permata; Lakadjo, Mohamad Awal
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 (Oktober 2024)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i1.3233

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah faktor-faktor yang mempengaruhi penguasaan keterampilan dasar konseling mahasiswa bimbingan konseling. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi penguasaan keterampilan dasar konseling mahasiswa bimbingan dan konseling. Penelitian ini adalah penelitian deskripsi kuantitatif, populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester VI dengan anggota populasi sejumlah 75 mahasiswa, dimana keseluruhan anggota populasi dijadikan sebagai sampel penelitian. Teknik pengumpulan data ini menggunakan angket dan observasi. Analisis data menggunakan analisis persentase. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan, faktor internal yang mempengaruhi penguasaan keterampilan dasar konseling memiliki tiga sub indikator yakni jasmaniah, psikologis dan kelelahan dengan nilai rata-rata (57,9%) dinyatakan dalam kategori sedang dan faktor eksternal yang mempengaruhi penguasaan keterampilan dasar konseling memiliki tiga sub indikator yakni keluarga, kampus dan masyarakat dengan nilai rata-rata (65,0%) dinyatakan dalam kategori sedang. Maka diperoleh kesimpulan bahwa faktor eksternal adalah faktor yang mempengaruhi penguasaan keterampilan dasar konseling mahasiswa bimbingan dan konseling semester VI angkatan 2018.
Nilai-nilai Bimbingan dan Konseling Pribadi-Sosial dalam Tradisi Me'eraji di Gorontalo Musa, Abdul Kadir; Rahim, Maryam; Korompot, Salim
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 2 (2025): Volume 4 Nomor 2 (April 2025)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i2.1909

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui nilai-nilai bimbingan dan konseling pribadi-sosial yang terkandung dalam tradisi me’eraji di Gorontalo. Jenis penelitian adalah penelitian kualitatif. Subjek dari penelitian adalah tokoh agama dan tokoh adat di Desa Pohuwato Timur, Kecamatan Marisa, kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo berjumlah dua orang. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dokumentasi dan menggunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat nilai-nilai bimbingan dan konseling pribadi-sosial dalam tradisi Me’eraji di Gorontalo, yakni: (a) Individu dalam berinteraksi sosial, (b) Mampu menjadi pribadi yang baik, (c) Upaya dalam memecahkan masalah-masalah pribadi, (d) Mengembangkan sikap dan tingkah laku pribadi dalam lingkungan masyarakat. The purpose of this study was to determine the guidance and personal-social counseling values carried in the me'eraji tradition in Gorontalo. This research was qualitative research. The subjects of this research were religious leaders and traditional leaders in East Pohuwato village, Marisa district, Pohuwato regency, Gorontalo province, with a total of two people. Data collection techniques were interviews, observations, and documentation. Data analysis technique used was qualitative analysis. The results of this study indicate that there are values ​​of guidance and personal-social counseling in the Me'eraji tradition in Gorontalo, namely: (a) Individuals in social interaction, (b) Being able to be a good person, (c) Efforts to solve personal problems, (d) Developing personal attitudes and behavior in the community.
Pengaruh Layanan Bimbingan Klasikal Teknik Symbolic Modelling untuk Meningkatkan Penyesuaian Sosial Siswa Tolinggi, Yolan; Kasan, Irpan; Djibran, Moh. Rizki
Student Journal of Guidance and Counseling Vol 4 No 2 (2025): Volume 4 Nomor 2 (April 2025)
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37411/sjgc.v4i2.2107

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh layanan bimbingan klasikal teknik symbolic modelling dalam meningkatkan Penyesuaian sosial siswa kelas X pasca Belajar Dari Rumah (BDR). Jenis penelitian ini adalalah penelitian pre-eksperimen dengan rancangan One-Group Pretest-Postest Design. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 1 Mananggu berjumlah 25 orang siswa. Teknik pengambilan sampel yaitu Purposive Sampling. Analisis data menggunakan uji t. Hasil analisis data diperoleh nilai rata-rata pretest 106,12 dengan standar deviasi 7,367 dan nilai rata-rata posttest 122,04 dengan standar deviasi 4,928. Hasil pengujian hipotesis diperoleh thitng > ttabel, yaitu 13,424 > 1,71.