cover
Contact Name
Fadil Abdullah
Contact Email
fadil@politeknikmeta.ac.id
Phone
+6281324123128
Journal Mail Official
lppm@politeknikmeta.ac.id
Editorial Address
Jln. Inti 1 Blok C1 no 7 Lippo Cikarang/Bekasi 1755
Location
Kota bekasi,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Inkofar
ISSN : -     EISSN : 25812920     DOI : https://doi.org/10.46846/jurnalinkofar.v9i1
Inkofar adalah jurnal ilmiah multidisipliner yang memublikasikan hasil riset, tinjauan pustaka, studi kasus, dan komunikasi singkat pada ranah Teknik Industri, Ilmu Komputer/Teknologi Informasi, dan Ilmu Farmasi beserta irisan di antaranya
Articles 174 Documents
IMPLEMENTASI PENYIMPANAN OBAT DI APOTEK X MEDAN BERDASARKAN PERMENKES NOMOR 73 TAHUN 2016 TENTANG STANDAR PELAYANAN KEFARMASIAN DI APOTEK Tisa Amalia; Henny Duita Saragih
Jurnal Inkofar Vol 7, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i1.277

Abstract

Obat yang akan diberikan kepada pasien harus dijaga kualitasnya agar memenuhi syarat keamanan dan khasiat obat. Salah satu faktor dalam menjaga kualitas obat adalah dari sisi penyimpanan obat. Setiap obat memiliki karakteristik yang memerlukan penyimpanan yang tepat. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui impelementasi penyimpanan obat di apotek X Medan ditinjau dari Permenkes No 73 tahun 2016 tentang standar pelayanan kefarmasian di apotek. Penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis normatif yaitu dengan menelaah peraturan yang berkaitan dengan masalah yang akan diteliti. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan sumber data primer dan data sekunderAnalisa data yang digunakan yaitu analisa data kualitatif yaitu dengan cara menafsirkan data-data yang dikaji dengan dengan teori dan peraturan hukum yang berkaitan dengan penelitian. Berdasarkan hasil pengamatan checklist observasi yang dilakukan di apotek X Medan, terdapat tujuh poin yang sudah sesuai dengan Permenkes No 73 tahun 2016. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penyimpanan obat di apotek X sudah sesuai Permenkes No 73 tahun 2016 tentang standar pelayanan kefarmasian di apotek.
ANALISIS BEBAN KERJA MENTAL KARYAWAN DEPARTEMEN PERENCANAAN PRODUKSI METODE NASA-TLX DI PT. XYZ Handika Dwiki Nurcahyo; Rian Prasetyo
Jurnal Inkofar Vol 7, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i1.267

Abstract

The quickly development of the industrial world requires to think hard, especially in the industrial sector as a form of fulfilling a system that can keep up with the accelerating pace of industry today. Employees as a company resource are expected by the company to always pay attention to the conditions of employees to fulfill optimal resources. PT. XYZ with fluctuating customer requests, so it can cause fatigue when demand rises. In the work process, employees in completing work in the production planning department when production planning process problems often occur such as material arrivals not according to estimates, product defects, and late manufacturing drawings. This can lead to work processes piling up at the end and being chased by the timely completion of orders that have been scheduled for delivery it can cause excessive workload when working when complicated constraints occur. This research will be carried out by analyzing the mental workload in the production planning department. The purpose of this study was to find out how much mental workload there is in the production planning department so that a measurement of the mental workload of employees is obtained to be able to find out the amount of workload of employees in the production planning department. The limitations of this study only analyze the mental workload of employees with structural positions in the production planning department. Based on the calculation of the final NASA-TLX score, 13 respondents in the Production Planning Department had an overloaded workload. Based on the calculation of the proposed mental workload improvement, the total score of the old mental workload was 74.102 in the overload category to become a new mental workload of 56.666 in the optimal category with the addition of 4 employees in structural positions.
IMPLEMENTASI SISTEM MONITORING DAN KONTROL AIR CONDITIONER MENGGUNAKAN INTERNET OF THINGS Fritz Gamaliel; P. Yudi Dwi Arliyanto
Jurnal Inkofar Vol 7, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i1.278

Abstract

Air conditioner is an electronic device for setting the room’ temperature which is controlled by a device from a short distance. The air conditioner is turned on when the room is in use, otherwise the air conditioner is turned off when the room is not in use. For turning on or turning off the air conditioner, the housekeeper must be in short distance to the air conditioner. There is moment when the housekeeper is not in short distance to the air conditioner but the air conditioner is turned on even though the room is not in use. The researcher overcomes this possibility by utilizing device control air conditioner from long distance based on internet of things. The device is Bardi On Off Breaker with maximum load 10 ampere. The device is installed on the air conditioner. The test results from this research is the housekeeper can monitor and control the air conditioner through a smartphone connected to the network internet without need short distance to the air conditioner
EVALUASI PENGETAHUAN MASYARAKAT TERHADAP PENGGUNAAN OBAT ANTIBIOTIK DI PERUMAHAN DE GREEN VALLEY KABUPATEN BEKASI Yayan Maryana; Nindya Sekar Mayuri
Jurnal Inkofar Vol 7, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i1.291

Abstract

Penggunaan antibiotik yang tidak tepat dapat menimbulkan efek samping berupa resistensi mikroba sehingga antibotik tidak dapat menghambat mikroba patogen yang terdapat didalam tubuh. Pengetahuan masyarakat yang kurang baik terkait penggunaan antibiotik merupakan salah satu masalah utama dalam penggunaan antiobiotik yang tidak tepat.Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi pengetahuan masyakat terhadap penggunaan antibotik yang baik dan benar. Desain penelitian yang digunakan adalah survei dengan instrumen berupa angket yang dilakukan secara online. Penelitian dilakukan di perumahan De Green Valley Kabupaten Bekasi pada bulan Juni 2023 dengan jumlah responden sebanyak 40 orang. Adapun data penelitian diolah menggunakan Excel.Hasil penelitian menunjukan bahwa warga De Green Valley sudah memilliki pengetahuan dasar terkait penggunaan obat antibiotik yang baik dan benar yang dapat dilihat dari hasil responden yaitu obat didapatkan berdasarkan resep dari tenaga medis dan dikonsumsi berdasarkan petunjuk tenaga medis.KataKunci : Antibiotik, Perumahan De Green Valley
MINIMASI JARAK PADA PENENTUAN RUTE PENGANGKUTAN LIMBAH MEDIS RUMAH SAKIT STUDI KASUS DI KOTA YOGYAKARTA Cahaya Annisaa’ Fathonah; Marta Hayu Raras Sita Rukmika Sari; Yusita Attaqwa; Cantika Nur Previana
Jurnal Inkofar Vol 7, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i1.289

Abstract

Limbah aktivitas medis di rumah sakit menjadi permasalahan yang sedang dihadapi pemerintah Kota Yogyakarta. Sampah medis perlu dikelola agar tidak menyebabkan pencemaran dan penyebaran virus penyakit. Saat ini, pengelolaan limbah medis dikelola oleh pihak ketiga tetapi pemerintah Kota Yogyakarta mulai merancang pengolahan sendiri di sekitar TPA Piyungan. Penentuan rute dapat dilakukan dengan metode Vehicle Routing Problem with Multiple Trips and Intermediate  Facility (VRPMTIF) dengan Nearest Neighbor Algorithm untuk menentukan node berikutnya agar dapat meminimasi jarak pengangkutan, menghemat jumlah kendaraan, tenaga kerja pengangkutan serta waktu pengangkutan.Hasil Penelitian menyatakan bahwa aktivitas pengangkutan sampah limbah medis ini memerlukan lima kendaraan. Kendaraan 1 (k=1) menempuh 34640 m untuk mengambil sampah limbah medis di Rumah Sakit dengan rute 0-21-17-18-1-6-15-a-19-a-0. Kendaraan 2 (k=2) menempuh jarak 44968 m dengan rute 0-20-16-12-7-9-a-0. Kendaraan 3 (k=3) menempuh jarak 51291 m dengan rute pengangkutan 0-10-5-8-a-0. Kendaraan 4 (k=4) menempuh rute 0-3-11-14-a-0 dengan jarak 58619 m. Sedangkan terakhir (k=5) menempuh jarak sepanjang 58799 m untuk rute 0-2-13-4-a-0. Penentuan rute pengangkutan tersebut dipengaruhi oleh kapasitas kendaraan, jarak tempuh serta jam kerja.Kata Kunci: Vehicle Routing Problem with Multiple Trips and Intermediate Facility (VRPMTIF), Nearest Neighbor  Algorithm
GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN SWAMEDIKASI OBAT INFLUENZA PADA MASYARAKAT PERUMAHAN TELAGA PASIRAYA BLOK F RT.005 RW.011 DESA SUKASARI KECAMATAN SERANG BARU KABUPATEN BEKASI Windi Windi; Tisa Amalia; Ayu Izzatin Haifa; Elsa Marliana
Jurnal Inkofar Vol 7, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i1.280

Abstract

AbstrakSwamedikasi merupakan upaya pengobatan sendiri tanpa didasari resep dokter. Kegiatan swamedikasi banyak dilakukan oleh masyarakat, salah satu penyakit yang pengobatannya dapat dilakukan sendiri adalah influenza. Influenza ditularkan melalui udara lewat batuk atau bersin, yang akan menimbulkan aerosol yang mengandung virus. Influenza juga dapat ditularkan melalui kontak dengan orang yang terinfeksi, melalui kontak dengan benda yang terkontaminasi dan jika menghirup virus. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Gambaran Tingkat Pengetahuan Swamedikasi Obat Influenza Pada Masyarakat Perumahan Telaga Pasiraya Blok F RT.005 RW.011 Desa Sukasari Kecamatan Serang Baru Kabupaten Bekasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian observasional dengan menggunakan metode deskriptif kuantitatif, menggunakan alat ukur kuesioner. Pengambilan sampel yang dilakukan dengan metode purposive sampling yang telah memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi sebanyak 72 responden. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan jenis kelamin yang paling banyak yaitu laki-laki dengan frekuensi 42 responden (58,3%), usia yang paling banyak yaitu 17-25 tahun dengan frekuensi 24 responden (33,3%), pendidikan yang paling banyak yaitu SMA dengan frekuensi 28 responden (38,9%), dan untuk sumber informasi obat yang sering digunakan yaitu melalui iklan, media cetak atau elektronik dengan frekuensi 69 responden (95,8%). Frekuensi responden menurut tingkat pengetahuan masyarakat di lingkungan tersebut dikatakan baik dengan frekuensi 42 responden (58%). Kesimpulan dari penelitian ini bahwa tingkat pengetahuan swamedikasi obat influenza pada masyarakat Perumahan Telaga Pasiraya Blok F RT.005 RW.011 Desa Sukasari Kecamatan Serang Baru Kabupaten Bekasi tergolong ke dalam tingkat pengetahuan kategori baik artinya sudah memiliki pengetahuan tentang swamedikasi obat influenza.Kata Kunci : Tingkat Pengetahuan, Swamedikasi, Obat Influenza, Pasiraya Blok F RT.005 RW.011
UPAYA MENURUNKAN DEFECT SILVER STREAKS PROSES INJECTION PADA PART LENS REFLECTOR DENGAN MENGGUNAKAN METODE SEVEN TOOLS DI PT SANWA ENGINEERING Agus Widodo
Jurnal Inkofar Vol 7, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i1.284

Abstract

Upaya perusahaan untuk menjaga kualitas dari produk yaitu dengan menjaga agar proses produksi berjalan lancar dan mengurangi kerugian produksi yang diakibatkan oleh defect produk. Masalah yang sering dihadapi oleh industri injection molding adalah terjadi defect pada sebuah produk dalam proses produksi. Yaitu defect silver streaks tersebut disebabkan oleh banyak hal misalnya saja karena terjadi masalah saat proses produksi atau ada metode yang kurang tepat dalam proses tersebut. Metode penelitian yang digunakan ini adalah dengan melakukan observasi, studi literatur dari berbagai sumber mengenai defect pada mesin injection molding dan proses produksi dalam sebuah perusahaan dengan menggunakan metode seven tools dimana dengan metode ini dapat menganalisa serta mengetahui solusi yang dapat diterapkan untuk menurunkan defect silver streaks. Hasil dari penelitian ini adalah menurunnya defect silver streaks dari 327 pcs menjadi 137 pcs, apabila di persentasikan yaitu sebesar 2,56% dari total produksi sebesar 12.573. Setelah perbaikan turun menjadi 0,82% dari total produksi sebesar 16.626 selama tiga bulan.Kata Kunci: Defect Silver Streaks, Injection molding, Seven Tools.
IDENTIFIKASI DAN ANALISIS POTENSI WASTE MENGGUNAKAN TOOLS VALSAT DAN RANCANGAN PERBAIKAN DENGAN PENDEKATAN TATA LETAK FASILITAS DI UKM BAKPIA 25 Danang Adi Kuncoro; Rizki Amalia Pratiwi
Jurnal Inkofar Vol 7, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i1.290

Abstract

Semakin pesatnya perkembangan industri, industri dituntut untuk mampu menjaga kualitas, fleksibilitas, harga, dan ketepatan pengiriman barang. Dimana melakukan proses bisnis yang efektif efiseien merupakan salah satu cara yang harus dilakukan. Melalui pendekatan lean manufacturing, suatu industri dapat mengidentifikasi waste dalam proses bisnisnya dan menentukan solusi kedepan untuk mengurangi atau bahkan meghilangkan waste tersebut. Penelitian dilakukan untuk meminimalisir waste yang ada dalam lini produksi bakpia pathok 25. Dari hasil identifikasi didapatkan waste transportation sebesar 50,98%, inspection 3,92%, storage 3,92, dan delay sebesar 7,84%. Dalam kasus ini waste transportation menjadi masalah utama yang akan diselesaikan dengan mendesain ulang tata letak fasilitas guna meminimalisir ongkos material handling (OMH). Dari hasil desai ulang tata letak fasilitas menggunakan metode from to chart dan acticity relationship chart didapatkan hasil penurunan OMH dari Rp.322.037,2 menjadi Rp.230.087,6.
RANCANG BANGUN MESIN CRUSHER BAHAN NILLON A402 UNTUK PROSES DAUR ULANG DI PT.PANDROL INDONESIA Nugroho, Oktavianus Ardhian; Putra, Ilham Arinda; Purnomo, A Wahyu Cahyo; Sarjono, Yohanes Priyo
Jurnal Inkofar Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i2.300

Abstract

Teknik injection moulding adalah sebuah teknik untuk pembuatan plastic, Teknik ini efisien namun memiliki kelemahan berupa terdapat hasil limbah sisa plastik. PT.Pandrol Indonesia, merupakan salah satu produsen komponen penambat rel kereta api. Perusahhan ini memproduksi rail pad dan rail insulator menggunakan teknik Injection Mouldin. Dengan bahan yang digunakan sebagai bahan adalah nillon A402. Sisa plastik dari bahan tersebut hasil menciPT.akan limbah yang sulit diolah dan mengakibatkan kerugian bahan baku hingga 2-12% dari total harga bahan per tahun. PT. Pandrol bekerjasama dengan Politeknik Industri ATMI berusaha merancang sebuah alat penggiling limbah Nillon A402 yang bertujuan untuk menggiling sisa limbah. Limbah yang sudah dihancurkan nantinya akan  dapat didaur ulang kembali. Dari hasil penelitian didapatkan sebuah rancangan mesin penghancur nillon A402 dengan daya maksimal 4 Kw, dengan dimensi chip 1,5 mm2, dan target potongan seberat 33 kg per jam.
ANALISIS STRATEGI PEMASARAN MENGGUNAKAN METODE SWOT DAN QSPM UNTUK MENINGKATKAN TARGET PENJUALAN (STUDI KASUS: AHASS SUMBER KARYA WONOGIRI) Nurcahyo, Handika Dwiki; Prasetyo, Rian; Komariah, Ainur
Jurnal Inkofar Vol 7, No 2 (2023)
Publisher : Politeknik META Industri Cikarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46846/jurnalinkofar.v7i2.314

Abstract

One of the authorized Honda workshops in Wonogiri Regency, namely Ahass Sumber Karya, based on management data, the target from management in the 2021 period has not reached the target of Ahass Sumber Karya management in 2021. In the period January-December 2021, Ahass Sumber Karya management has a target of 12,220 customers while the actual customers who come to do service are 10,119 customers. The research objectives identify alternative marketing strategies and determine the priority of alternative marketing strategies that management should use to increase the sales target of Ahass Sumber Karya. The method used to determine internal and external marketing strategies through determining the weight of IFE, EFE, IE matrix position, and strategy formulation using the SWOT method. To prioritize alternative marketing strategies using the QSPM method. The research results of the IFE matrix calculation obtained a total IFE score of 3,909 and the EFE matrix calculation obtained a total EFE score of 3,848.The strategy of the IE matrix is described as a growth and development strategy. The SWOT Matrix strategy produces 7 alternatives, namely SO 2 strategies, ST 3 strategies, WO 1 strategy, WT 1. QSPM matrix strategy priority assessment, Ahass Sumber Karya strategy to increase sales target strategy 2 with a TAS score of 4.895, namely improving service quality along with the higher growth of two-wheeled vehicles.

Page 11 of 18 | Total Record : 174