cover
Contact Name
Munawir
Contact Email
munawir@serambimekkah.ac.id
Phone
+6285260377004
Journal Mail Official
semnaslppm@serambimekkah.ac.id
Editorial Address
Jl. Tgk. Imum Lueng Bata, Batoh, Banda Aceh
Location
Kota banda aceh,
Aceh
INDONESIA
Prosiding Seminar Nasional Universitas Serambi Mekkah
ISSN : 25983083     EISSN : 26141469     DOI : -
Setiap seminar nasional yang diadakan mempunyai tema yang berbeda-beda. Akan tetapi, lingkup pembahasan dalam multidisiplin ilmu, yang mencakup bidang: Teknik Pendidikan Ekonomi Sosial Humaniora Kesehatan Perikanan Pertanian, dan Science
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 233 Documents
EKSISTENSI BAHASA ARAB DAN PROBLEMATIKA PEMBELAJARANNYA DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 J. Nurhawani, MA J. Nurhawani, MA
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 2, No 1 (2019): Semnas Multidisiplin Ilmu
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2002.555 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui eksistensi bahasa arab dan problematika pembelajarannya di era revolusi industri 4.0. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, yaitu suatu penelitian yang memamfaatkan data kualitatif dan dijabarkan secara deskriptif. Penelitian ini digunakan untuk meneliti pada kondisi objek ilmiah, dimana peneliti adalah instrument kunci.  Intrumen lain dari penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek yang dilibatkan dalam peneltian ini adalah dosen dan mahasiswa di jurusan Pendidikan Bahasa Arab IAIN Lhokseumawe. Berdasarkan hasil penelitian, data yang ditemukan adalah eksistensi bahasa arab di era revolusi industri 4.0 sangat penting, karena bahasa arab selain sebagai bahasa al-quran juga sebagai bahasa dunia yang juga mempunyai peranan penting dalam interaksi kehidupan umat manusia  dalam berbagai aspek. Dan problematika pembelajaran bahasa arab di era revolusi industri 4.0 adalah masih banyaknya guru dan dosen yang menggunakan dan mempertahankan metode lama dalam proses pembelajaran bahasa arab serta rendahnya minat dan motivasi belajar bahasa arab baik di kalangan umum maupun kalangan mahasiswa jurusan bahasa arab khususnya.
SISTEM INFORMASI KEAMANAN RUMAH BERBASIS SENSOR PASSIVE INFRA RED YANG TERINTEGRASI SISTEM KOMUNIKASI MOBILE GSM Hendri Ahmadian; Dedi Satria
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 1, No 1 (2017): Prosiding Seminar Nasional USM
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (668.744 KB)

Abstract

Keadaan rumah yang tidak berpenghuni sangat rentan akan adanya aktifitas pencurian. Antisipasi menggunakan berbagai macam sistem penguncian pintu rumah juga kerap dapat diatasi oleh berbagai pelaku pencurian. Teknologi informasi saat ini tidak terlepas dari berkembangnya teknologi komunikasi telepon seluler atau dikenal dengan teknologi mobile. Telepon seluler saat ini merupakan bagian pokok yang selalu ada di setiap masyarakat sebagai alat komunikasi. Maka oleh sebab itu perlu adanya integrasi sistem keamanan rumah yang dapat diintegrasikan dengan sistem komunikasi mobile sebagai salah satu inovasi dalam sistem keamanan.Tujuan penelitian adalah perancangan dan pembuatan sistem keamanan rumah berbasis sensor passive infra red sebagai pendeteksi gerakan yang terintegrasi dengan sistem komunikasi mobile GSM. Penelitian menggunakan Sensor Passive Infra Red sebagai data input, Mikrokontroler Arduino Uno sebagai Pemroses data Sensor dan Modem GSM sebagai pengirim SMS pemberitahuan. Penelitian menghasilkan sebuah rangkaian prototipe sistem informasi keamanan berbasis komunikasi mobil GSM dan telah berhasil mengirimkan informasi keamanan ke pemilik rumah berbasis SMS.
PENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN ACTIVE LEARNING PADA MATA PELAJARAN SISTEM PENCERNAAN Nurul Akmal
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 1, No 1 (2017): Prosiding Seminar Nasional USM
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (762.956 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan berpikir kritis melaluipenggunaan pendekatan active learning pada materi sistem pencernaan di SMA Negeri 6 BandaAceh. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan sampel 47 orang siswa yang terdiri dari kelas ekperimen berjumlah 24 orang dan kelas kontrol berjumlah 23 orang . Analisis data untukmengetahui peningkatan hasil belajar menggunakan uji t pada taraf signifikansi 0,05. Analisi datauntuk berpikir kritis menggunakan rumus persentase. Jadi dapat disimpulkan bahwa hasilpenelitian menunjukan bahwa kemampuan berpikir kritis meningkat melalui proses kegiatanpraktikum sistem pencernaan dengan menggunakan pendekatan active learning terjadi denganpersentasenya sebesar 67,34 % (Kategori Baik).
ANALISIS PENCARIAN PERTOLONGAN PERSALINAN OLEH MASYARAKAT Masyudi Masyudi; Aris Winandar; Tika Indiraswari
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 1, No 1 (2017): Prosiding Seminar Nasional USM
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (561.22 KB)

Abstract

ABSTRAKDidaerah pedalaman Aceh khusus nya Kluet Tengah Aceh Selatan Persalinan sejak lama telah di bantu oleh Dukun bayi, sebelum kemudian hadir Bidan Desa sebagai Tenaga Kesehatan sehinggakemudian menghadirkan dua pilihan pertolongan persalinan yang ada di Masyarakat. Disatu sisiDukun Bayi tidak memiliki Kopetensi terukur karena tidak memiliki pendidikan formal, namundisisi lain kondisi desa yang sulit dijangkau menempatkan Dukun Gampong sangat berperan.Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Kluet Tengah, Kabupaten Aceh Selatan,sebuah Kecamatan yang posisi letaknya sulit di Jangkau. Selain Fasilitas Jalan yang sangat Buruk,wilayah ini juga minim fasilitas Kesehatan. Dari hasil wawancara didapatkan Alasan ibu memilihdukun bayi dalam persalinan karena pelayanan yang diberikan lebih sesuai dengan sistem sosialbudaya yang ada, mereka sudah dikenal lama karena berasal dari daerah sekitarnya danpembayaran biaya persalinan dapat diberikan dalam bentuk barang. Tujuan lainnya adalah untukmengetahui metode pertolongan persalinan yang dilakukan oleh dukun bayi yang mendapatkepercayaan dari masyarakat. Dalam lanjutan penelitian ini diharapkan dapat menemukan hal halyang dapat di adopsi untuk disandingkan dengan metode pertolongan persalinan oleh TenagaKesehatan.
KKN UMSU GELOMBANG II FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS DESA BAGAN SERDANG KECAMATAN PANTAI LABU KABUPATEN DELI SERDANG Hade Chandra Batubara; Sri Ngayomi Yuda Wastuti
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 2, No 1 (2019): Semnas Multidisiplin Ilmu
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1989.149 KB)

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk suatu pengabdian mahasiswa terhadap masyarakat dan merupakan salah satu bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Pada program KKN ini yang menjadi sasaran adalah Desa Bagan Serdang Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang dan yang berperan adalah Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) yang membuat kegiatan bimbingan dan penyuluhan. Metode pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) antara lain adalah Pemanfaatan social sebagai pemutus rantai pemasaran, Memperkenalkan cara pengelolaan dan  Pemasaran produk secara online, Memberikan pelatihan format pembukuan untuk melatih warga yang berwirausaha dalam mengelolah keuangan. Dan hasil yang diperoleh setelah melakukan kegiatan selama 30 hari adalah adanya partisipasi Masyarakat dalam mengikuti penyuluhan Pemanfaatan social media sebagai pemutus rantai pemasaran sehingga masyarakat di desa tersebut mengalami kemajuan dan tidak terbelakang, besarnya antusias masyarakat dalam Memperkenalkan produk secara online dengan kemampuan yang telah ada namun kurang terasah, berhasil Memberikan format pembukuan untuk melatih warga yang berwirausaha dalam mengelolah keuangan. Sehingga tingkat perekonomian di desa tersebut meningkat secara baik.
FORMULASI DAN UJI EFEK ANTIOKSIDAN GEL EKSTRAK AIR AMPAS KOPI ARABIKA (Coffea arabica L.) Salfauqi Nurman; Ruka Yulia; Irmayanti Irmayanti; Erliza Noor; Titi Candra Sunarti
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 2, No 1 (2019): Semnas Multidisiplin Ilmu
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2668.551 KB)

Abstract

Senyawa antioksidan sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk menangkal radikal bebas dari lingkungan, salah satu bahan alam yang mengadung senyawa antioksidan adalah ampas kopi arabika. Penelitian ini bertujuan untuk membuat formulasi gel antioksidan dari ekstrak air ampas kopi arabika dan menguji efektivitas antioksidan dari gel yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan Box-Behnken Design dengan 3  faktor (x) (carbopol 940, TEA dan ekstrak ampas kopi) dan 3 level untuk optimasi. % inhibisi yang dihasilkan oleh gel ekstrak ampas kopi arabika rata-rata adalah 32,650%. Model desain quadratic dipilih dalam penelitian karena berpengaruh signifikan terhadap % inhibisi dengan nilai p-value yaitu 0,0013 dan ketidaksignifikan lack of fit  dengan F-value 1,24 dan nilai p-value 40,54%. Solusi optimal yang dihasilkan dari Box-Behnken Design adalah dengan formulasi carbopol 940 0,500 gram; TAE 0,600 mL; dan ekstrak 2,408 mL akan menghasilkan inhibisi 39,282% dengan desirability 0,965. Ampas kopi arabika memiliki potensi besar dalam bidang kesehatan sebagai sumber senyawa aktif dalam sedian farmasi.
KEKERABATAN BAHASA ACEH DENGAN BAHASA MELAYU (MALAYSIA): KAJIAN LINGUISTIK KOMPARATIF Istiqamah Istiqamah
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 1, No 1 (2017): Prosiding Seminar Nasional USM
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (674.578 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kekerabatan bahasa Aceh dengan bahasa Melayu. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik leksikostatistik. Instrumenpenelitian yang digunakan adalah daftar 100 kosakata dasar Swadesh. Hasil penelitian menunjukkan(1)tingkat kekerabatan bahasa Aceh dengan bahasa Melayu sebesar 48.4%, (2) bahasaAceh dengan bahasa Melayu mulai berpisah dengan bahasa protonya (bahasa induk) sejak 1.635tahun yang lalu, (3) bahasa Aceh dengan bahasa Melayu termasuk dalam klasifikasi keluargabahasa.
STRATEGI LEMBAGA ADAT PANGLIMA LAOT DALAM MENJAGA KELESTARIAN LINGKUNGAN MARITIM PESISIR YANG BERKELANJUTAN DI KABUPATEN PIDIE Rahcmad Munazir; Zulfan Yusuf; Mujiburrahman Mujiburrahman; Muhammad Nur
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 1, No 1 (2017): Prosiding Seminar Nasional USM
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (556.838 KB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian yang melihat aspek kearifan lokal sebagai modal dalampembangunan yang berkelanjutan, baik pembangunan dari aspek ekonomi, sosial, budaya,pendidikan dan aspek lainnya. Fokus persoalan penelitian ini adalah pembangunan pesisir yangberlandaskan pada kearifan lokal pesisir itu sendiri. Di mana kearifan diposisikan sebagai potensipembangunan yang ramah lingkungan dan berkelanjutan. Sehingga penelitian ini melihatbagaimana strategi panglima laot sebagai lembaga adat laot atau kearifan lokal yang merupakanwarisan budaya maritim yang berkembang di pesisir Aceh dalam mewujudkan pesisir yang lestaridan berkelanjutan. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Pidie Provinsi Aceh, di mana KabupatenPidie merupakan salah satu kabupten pesisir yang ada di Aceh. Secara batas wilayah, SebelahUtara kabupaten ini berbatas dengan Selat Malaka, Sebelah Selatan dengan Kabupaten AcehBarat dan Aceh Jaya, sebelah Timur dengan Kabupaten Pidie Jaya dan sebelah Barat berbatasdengan Kabupaten Aceh Besar. Penelitian ini mengunakan metode penelitian kualitatif danpendekatan multi disiplin ilmu. Pedekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatansosiologi, antropologi dan sejarah. Adanya pendekatan tiga disiplin ilmu tersebut, dapatmemberikan gambaran yang menyeluruh terhadap panglima laot, sehingga dapat terbangunkonsep dalam menjawab masalah penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa,panglima laot sebagai ketua adat memiliki peran tersendiri dalam mengatur nelayan sebagaimasyarakat adat pesisir. Keberadaan panglima laot cukup strategis dalam membatasi perilakumasyarakat nelayan, khususnya perilaku yang merusak lingkungan pesisir. Untuk membatasiperilaku tersebut, panglima laot melakukan dengan pendekatan adat sebagai strategi dalammencegah kerusakan lingkungan pesisir yang disebabkan oleh perilaku nelayan. Strategipendekatan adat tersebut yang digunakan panglima laot sebagai pemimpin adat dalam mendorongkelestarian lingkungan maritim pesisir yang berkelanjutan di Kabupaten Pidie.
PELATIHAN KETERAMPILAN BERBICARA DALAM BAHASA INGGRIS DENGAN MENGGUNAKAN METODE PRESENTATION, PRACTICE, AND PRODUCTION (PPP) BAGI SISWA SD DI KELURAHAN TUNGGURONO KOTA BINJAI Anna Stasya Prima Sari; Ribka Kariani Br Sembiring
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 2, No 1 (2019): Semnas Multidisiplin Ilmu
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1959.074 KB)

Abstract

This community service is primarily aimed to give English speaking skill training to primary school students at Tunggurono village, Binjai by applying Presentation, Practice, and Production (PPP) method. This community service was conducted for two days, namely on Saturday, 05th October 2019 - Sunday, 06th October 2019 at 03.30 p.m.-05.00 p.m. The participants of this community service are the primary school students (six-twelve years old children) at Tunggurono village, Binjai. There are 14 students as the participants. PPP method is one of alternatives which can be applied to create an effective and interesting atmosphere of learning teaching English speaking skill. The application of this method functions to connect new information got by the students with their knowledge. Therefore, this method gives chance to the students to apply and develop their ideas or opinions critically and communicatively. It is expected that the primary school students at Tunggurono village, Binjai are more motivated and confident in speaking English and have chance to enhance their English speaking skill.  
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN TUBERCULOSIS DI KABUPATEN NAGAN RAYA T.M. Rafsanjani T.M. Rafsanjani; Said Usman; Burhanuddin Syam; Irwan Saputra
Prosiding Seminar Nasional USM Vol 2, No 1 (2019): Semnas Multidisiplin Ilmu
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2017.053 KB)

Abstract

Indonesia 3rd ranks highest of Tuberculosis case in the world. There are 69 cases of Tuberculosis around Nagan Raya Regency, it is caused by many factors therefore need to know the problems that cause in The Regency. This research need to know connection Age, Gender, Education, Job, Knowledge and Socioeconomic effects Tuberculosis occurences. Population in this research were cases of Tuberculosis recorded in the health department of Nagan Raya number of 69 patients, they are taken from society of Nagan Raya regency by matching methode. The types of this research is Descriptive Analytic by approach to comparative cases (control) with a wiew Free Variable, they are Age, Gender, Education, Job, Knowledge, socioenomic and view Unfree Variable is patients of Tuberculosis with kuisoner division methode. The result of bivariat research shows : Age P=1.000, OR=1.226 (CI: 0511-1.956). Gender P=1.000, OR=2.000 (CI: 0.493-2.030). Education P=1.000, OR=1.156 (CI: 0.512-1.953).  Job P=0.016, OR= 1.571 (CI: 1.242-5.007). Knowledge  P=0.027, OR=1.024 (CI: 1.088-4.248). and Socio Economi P=0.026, OR=1.129 (CI: 0.221-0.866). There was no relationship and increased risk between Age with the incidence of Tuberculosis. There was no relationship and increased risk between Gender with the incidence of Tuberculosis. There was no relationship and increased risk between Education with the incidence of Tuberculosis. There was relationship and increased risk between Job with the incidence of Tuberculosis. There was relationship and increased risk between Knowledge with the incidence of Tuberculosis. There was relationship and increased risk between Socioeconomic with the incidence of Tuberculosis. Nagan Raya district health  office should improve the discovery suspected Tuberculosis, conduct outreach to increase Nagan Raya public awareness of Tuberculosis.