cover
Contact Name
-
Contact Email
jurnalsosains@gmail.com
Phone
+6285703065636
Journal Mail Official
jurnalsosains@gmail.com
Editorial Address
Jl. Pangeran Cakrabuana, Sendang, Kec. Sumber, Cirebon, Jawa Barat 45611, Indonesia
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Sosial dan Sains
ISSN : 27747018     EISSN : 2774700x     DOI : 10.36418
Core Subject : Science, Social,
Jurnal sosial dan sains (SOSAINS) is a double blind peer-reviewed academic journal and open access to social and science fields. The journal is published monthly by Green Publisher Indonesia. Jurnal sosial dan sains (SOSAINS) provides a means for sustained discussion of relevant issues that fall within the focus and scopes of the journal which can be examined empirically. This journal publishes research articles covering social included : Management, Economics, Culture, Law, Geography, and Education and sciences included : Astronomy, Biology, Ecology, Physics, Geology, Geography, Geography, Chemical. Published articles are from critical and comprehensive research, studies or scientific studies on important and current issues or reviews of scientific books. This journal publishes research articles covering social and science. Journal has become a member of Crossref (Prefix: 10.36418) with Online ISSN 2774-700x and Print ISSN 2774-7018
Articles 40 Documents
Search results for , issue "Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains" : 40 Documents clear
Kajian Hukum Humaniter Internasional Mengenai Perang Siber Dalam Kaitannya Dengan Serangan Infrastruktur Kritis Imasfy, M.; Alif, Akhmad; Susilo, Tarsisius; Marpaung, Budiman; Saroso, Budi
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32190

Abstract

Kerentanan infrastruktur kritis terhadap serangan siber yang dampaknya setara dengan perang kinetik mengekspos kesenjangan regulasi dalam HHI, terutama terkait ketidakpastian penerapan prinsip pembedaan, proporsionalitas, dan kehati-hatian. Penelitian ini mengidentifikasi kebutuhan standar hukum baru untuk melindungi warga sipil dan infrastruktur vital di ranah digital melalui analisis tantangan penerapan HHI dalam konteks siber. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan studi dokumentasi terhadap instrumen HHI (Konvensi Jenewa 1949, Protokol Tambahan I), doktrin hukum, dan kasus serangan siber (misalnya Stuxnet). Prinsip HHI dapat diterapkan pada serangan siber, tetapi terhambat oleh sifat dual-use infrastruktur, efek berantai yang tak terprediksi, anonimitas pelaku, dan ambigu definisi "serangan" non-fisik. Diperlukan pengembangan kriteria objek siber, alat pemodelan dampak, peningkatan atribusi pelaku, dan kolaborasi global untuk memastikan HHI tetap relevan di era digital.
Tantangan Hukum Humaniter Dalam Konteks Perang Asimetris: Menghadapi Kompleksitas Konflik Dengan Kelompok Pemberontak Dan Teroris Sugir, Sugir; Putra, Bastian Setya Laksana; Susilo, Tarsisius
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32191

Abstract

Perang asimetris, yang sering terjadi dalam konflik dengan kelompok pemberontak atau teroris, menambah kompleksitas yang signifikan terhadap penerapan hukum humaniter internasional. Berbeda dengan konflik konvensional, perang asimetris tidak memiliki garis depan yang jelas dan sering kali melibatkan aktor non-negara yang sulit diidentifikasi. Hal ini menantang prinsip dasar hukum humaniter yang mengatur perlindungan terhadap individu yang tidak terlibat dalam permusuhan serta pengaturan terhadap taktik militer yang sah. Artikel ini menganalisis tantangan yang dihadapi oleh pihak berwenang dalam menegakkan hukum humaniter di tengah-tengah ketidakpastian dan mobilitas tinggi dalam konflik asimetris. Pembahasan juga meliputi perlunya adaptasi dan inovasi dalam pendekatan hukum untuk menanggapi dinamika baru ini, serta bagaimana hukum humaniter dapat lebih responsif terhadap bentuk-bentuk baru konflik yang muncul dalam era modern. Dengan meninjau berbagai studi kasus, artikel ini memberikan perspektif tentang urgensi pembaruan prinsip-prinsip hukum humaniter agar dapat menjaga perlindungan hak asasi manusia di tengah perubahan cara berperang yang semakin tidak konvensional.
Does Target costing Always Drive Production Efficiency? A Case Study of Permata Bakery Prasetya Trihatmaja, Surya; A Sidik, M. Muhayin
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32195

Abstract

Purpose: The aim of this study is to analyze whether the implementation of Target costing consistently enhances production efficiency, using Permata Bakery as a case study. Research Methodology: A qualitative research approach is used to obtain a comprehensive understanding of the costing methods implemented. Data collection is carried out through semi-structured interviews and document analysis. involving three key perspectives: management of Permata Bakery, company employees, and competitors from similar industries. Result: The findings suggest that implementing Target costing at Permata Bakery resulted in higher production costs when compared to the Traditional costing methods. However, rather than purely serving as a cost-reduction tool, Target costing provided valuable insights into cost management and strategic decision-making. Permata Bakery prioritized maintaining product quality and long-term customer relationships, which necessitated higher investment despite the potential for cost savings. This research underscores that while Target costing aims to enhance cost efficiency, its effectiveness depends on its alignment with broader business objectives. Companies must balance cost control with quality assurance and competitive positioning. Contribution: This study contributes to the discussion on costing strategies in the Bakery industry by demonstrating that Target costing does not universally lead to lower costs but can serve as a framework for informed operational and strategic decisions. The findings are specific to Permata Bakery, and while relevant to similar businesses, they may not be directly applicable to all industries. Additional research is recommended to investigate the effects of Target costing across various business models and industries.
Identifikasi Awal Keberadaan Batugamping di Cekungan Jawa Timur Utara Bagian Barat Menggunakan Metode Inversi Gravitasi 3D Herlambang, Kevin Adhiatha; Haris, Abdul; Wibowo, Ricky Adi
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32197

Abstract

Bagian barat Cekungan Jawa Timur Utara merupakan wilayah prospek hidrokarbon yang menghadapi tantangan eksplorasi akibat gangguan produk vulkanik Plio-Pleistosen pada pencitraan seismik. Untuk mengatasi kendala ini, penelitian ini menerapkan metode gravitasi berbasis data satelit GGMplus sebagai pendekatan pendahuluan yang efektif, sehingga dapat dilakukan identifikasi struktur bawah permukaan dan sebaran reservoir batugamping. Metode yang diterapkan meliputi pembuatan peta Complete Bouguer Anomaly, pemisahan anomali regional-residual melalui metode Spectrum Analysis, dan pemodelan 3D menggunakan metode Inversi Occam. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa terdapat tiga zona anomali gravitasi (-55 hingga 55 mGal) yang berkorelasi dengan variasi litologi dan struktur geologi bawah permukaan. Metode Spectrum Analysis telah mengidentifikasi batas kedalaman regional sedalam 6,336 km dan residual sedalam 0,285 km. Pemodelan inversi 3D berhasil mengidenfitikasi sebaran batugamping (berdensitas 1,93-2,9 g/cm³) dengan volume ≤49.689,05 km³. Temuan ini memberikan dasar penting untuk tahap eksplorasi lanjutan dengan metode yang lebih detail seperti survei seismik dan pemboran.
Partisipasi Generasi Milenial dalam Mewujudkan Sikap Moderasi Beragama di Kabupaten Polewali Mandar Samiren, Samiren; Akil, Muhammad Anshar
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32198

Abstract

Generasi milenial memiliki peran strategis dalam mendorong moderasi beragama di tengah keberagaman masyarakat Kabupaten Polewali Mandar. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan partisipasi generasi milenial dalam mewujudkan sikap moderasi beragama dengan fokus pada konteks lokal, termasuk kekhasan demografi dan dinamika sosial di beberapa kecamatan, seperti Wonomulyo, Tapango, Matakali, Polewali, Anreapi, dan Binuang dengan pendekatan kuantitatif. Metode pengumpulan data berupa observasi partisipatif, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa generasi milenial di Polewali Mandar terlibat aktif dalam kegiatan lintas agama, baik melalui inisiatif berbasis komunitas maupun kampanye di media sosial. Keberadaan desa kerukunan umat beragama di Kabupaten Polewali Mandar menjadi pilot project dan percontohan untuk partisipasi aktif generasi milenial dalam mewujudkan sikap moderasi beragama. Namun, tantangan seperti rendahnya literasi agama moderat, keterbatasan partisipasi formal, dan pengaruh negatif media sosial menghambat optimalisasi peran mereka. Untuk itu, diperlukan strategi peningkatan literasi agama, pemanfaatan media sosial secara positif, dan penguatan komunitas berbasis nilai lokal. Penelitian ini menegaskan pentingnya dukungan lintas sektor untuk memberdayakan generasi milenial sebagai agen moderasi beragama.
Peran Jalur Diplomasi Ekonomi dalam Perspektif Hukum Internasional: Upaya Meningkatkan Kerjasama Global Agustin, Ayu; Ilmih, Andi Aina
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32199

Abstract

Abstrak ini membahas pentingnya jalur diplomasi ekonomi sebagai instrumen dalam membangun hubungan internasional yang berlandaskan hukum internasional. Melalui kajian normatif dan analitis, penelitian ini menunjukkan bagaimana negara-negara menggunakan jalur ekonomi untuk mencapai tujuan politik dan hukum mereka dalam skema global. Ditekankan pula implementasi prinsip-prinsip hukum internasional dalam pelaksanaan diplomasi ekonomi, khususnya dalam perjanjian perdagangan dan kerjasama investasi lintas negara.
Association Between Antiretroviral Therapy Initiation Timing and Clinical Outcomes in HIV/AIDS Patients with Toxoplasmic Encephalitis at Haji Adam Malik Hospital, Medan Bangun, Esmeralda Joseva
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32200

Abstract

Toxoplasmic encephalitis (TE) is one of the most prevalent opportunistic infections affecting HIV/AIDS patients, especially those with depleted CD4 levels. The decision regarding the timing of antiretroviral therapy (ART) initiation in the context of opportunistic infections such as TE is still debated. Although early initiation of ART enhances immune recovery and reduces viral replication, it also poses a higher risk for the development of immune reconstitution inflammatory syndrome (IRIS). Methods: This study assessed clinical outcomes using the Glasgow Outcome Scale (GOS) as a measure of neurological status following treatment. Data were collected from HIV patients with toxoplasmic encephalitis (TE) who received toxoplasmosis therapy. A comparative analysis of clinical outcomes was conducted between early and delayed ART initiation groups. Results: There was an association observed between the timing of antiretroviral therapy (ART) initiation and clinical outcomes in patients with toxoplasmic encephalitis (p=0.002). The findings indicate that earlier initiation of ART is associated with better clinical outcomes, as measured by the Glasgow Outcome Scale (GOS), in patients with toxoplasmic encephalitis.
Analisis Putusan KPPU Terhadapi Penerapan Pendekatan Rule of Reason Terhadap Bentuk Kartel di Indonesia (Studi Terhadap Putusan KPPU: 15/KPPU-I/2022) Saleha, Syifa; Gilalo, J. Jopie; Monaya, Nova
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32202

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan pendekatan rule of reason oleh Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) terhadap dugaan praktik kartel dalam kasus penjualan minyak goreng kemasan sebagaimana tertuang dalam Putusan KPPU Nomor 15/KPPU-I/2022. Kartel merupakan bentuk perjanjian antar pelaku usaha yang dapat merusak mekanisme pasar dan mengakibatkan kerugian pada konsumen. Dalam konteks hukum persaingan di Indonesia, pendekatan rule of reason mengharuskan pembuktian terhadap dampak negatif suatu perjanjian terhadap persaingan usaha secara substantif. Studi ini menggunakan metode penelitian hukum normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun terdapat indikasi kuat adanya pengaturan produksi dan distribusi oleh para terlapor, KPPU menyatakan tidak terbukti terjadi pelanggaran terhadap Pasal 5 dan Pasal 11 Undang-Undang No. 5 Tahun 1999 tentang Larangan Praktik Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat. Namun, tujuh terlapor dinyatakan melanggar Pasal 19 huruf c karena terbukti melakukan pembatasan peredaran barang. Penerapan rule of reason oleh KPPU dalam perkara ini menunjukkan kompleksitas pembuktian pelanggaran kartel di Indonesia yang memerlukan analisis mendalam terhadap struktur pasar, perilaku pelaku usaha, dan dampaknya terhadap persaingan. Penelitian ini merekomendasikan perlunya penguatan instrumen pembuktian dan penyesuaian regulasi untuk memperjelas batas antara perjanjian sah dan perjanjian yang merugikan persaingan usaha
Integrasi Nilai-Nilai Humanis Dalam Kepemimpinan Pendidikan Islam Multikultural Hayati, Rahmi; Normuslim; Muslimah
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32203

Abstract

Kepemimpinan pendidikan Islam pada era multikultural menuntut adanya transformasi yang tidak hanya bersifat struktural, tetapi juga nilai. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah belum terintegrasinya nilai-nilai humanis secara sistematis dalam praktik kepemimpinan pendidikan Islam, terutama dalam konteks masyarakat yang beragam secara budaya dan keyakinan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji konsep, landasan, serta strategi implementatif nilai-nilai humanis dalam kepemimpinan pendidikan Islam multikultural. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode studi pustaka (library research) dan analisis hermeneutik terhadap teks keislaman serta referensi ilmiah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai-nilai seperti empati, rahmah, keadilan, dan partisipasi merupakan bagian integral dari kepemimpinan Islam, dan ketika dipadukan dengan pendekatan multikultural, dapat memperkuat iklim pendidikan yang inklusif dan adil. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya pembaruan kurikulum kepemimpinan, penguatan budaya sekolah inklusif, dan peningkatan literasi multikultural di kalangan pemimpin pendidikan. Integrasi nilai-nilai humanis merupakan kunci untuk menjawab tantangan pendidikan Islam di era pluralisme dan globalisasi.
Potensi Peningkatan Kemampuan Keuangan Daerah dalam Undang-Undang Hubungan Keuangan Pusat dan Daerah Melalui Opsen Pajak Kendaraan Bermotor Ahmad, Trisna
Jurnal sosial dan sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/jurnalsosains.v5i5.32204

Abstract

Undang-Undang HKPD merupakan penyempurnaan dari Undang-Undang Nomor 33 tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Pemerintah Pusat dan Daerah dan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 Tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah mengatur secara komprehensif terkait pajak daerah, retribusi daerah, dan transfer dana ke daerah. Tujuan dari Undang-Undang HKPD sendiri adalah untuk meningkatkan local taxing power untuk menghadapi tantangan desentralisasi fiskal di Indonesia. Hingga saat ini, daerah-daerah di Indonesia dapat dikatakan belum memiliki kemandirian keuangan daerah yang ditunjukkan oleh rendahnya kapasitas fiskal daerah. Faktanya, daerah masih sangat bergantung kepada dana transfer dari pemerintah pusat. Metode penelitian yang digunakan pada penulisan artikel ini adalah penelitian kualitatif (qualitative research) dengan jenis penelitian deskriptif melalui studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Opsen PKB memiliki potensi untuk mendorong kemandirian keuangan daerah melalui sinergi antara pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten/kota serta penataan administrasi yang efisien dalam pemungutan opsen PKB. Skema opsen PKB dinilai mampu memberikan kontribusi penerimaan yang lebih besar dibandingkan skema DBH. Dengan demikian, pemerintah daerah dapat mewujudkan kemandirian keuangan daerah yang berkelanjutan.

Page 3 of 4 | Total Record : 40


Filter by Year

2025 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 5 No. 10 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 9 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 8 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 7 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 6 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 5 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 4 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 3 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 2 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 12 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 11 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 10 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 9 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 8 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 7 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 6 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 5 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 4 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 3 (2024): Junral Sosial dan Sains Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 12 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 11 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 10 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 9 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 8 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 7 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 6 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 5 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 4 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 3 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 12 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 11 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 10 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 9 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 8 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 7 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 6 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 5 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 4 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 2 No. 1 (2022): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 12 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 11 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 10 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 9 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 8 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 7 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 6 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 5 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 4 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 3 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Sosial dan Sains Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Sosial dan Sains More Issue