cover
Contact Name
Yannice Luma
Contact Email
jurnalmedian2021@gmail.com
Phone
+628114825372
Journal Mail Official
median@ustj-jayapura.ac.id
Editorial Address
Universitas Sains dan Teknologi Jayapura (USTJ) Jln. Raya Sentani, Padang Bulan, Heram, Kota Jayapura 99351, Papua, Indonesia
Location
Kota jayapura,
P a p u a
INDONESIA
Jurnal Median Arsitektur dan Planologi
ISSN : 23030410     EISSN : 28085655     DOI : https://doi.org/10.58839/jmap.v12i2.1094
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi merupakan jurnal ilmiah gabungan dari dua program studi, yaitu Arsitektur dan PWK (Perencanaan Wilayah dan Kota) Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) - Universitas Sains dan Teknologi Jayapura (USTJ) yang dikelola di bawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM). Jurnal MEDIAN terbit pertama kali pada tahun 2011 dan diterbitkan dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Juni dan Desember mulai tahun 2023 (sebelumnya terbit pada bulan Februari dan Oktober). Disiplin ilmu yang dapat menerbitkan artikelnya melalui jurnal ini adalah yang berkaitan dengan ilmu-ilmu Arsitektur, Perencanaan Wilayah dan Kota serta berkaitan dengan pembangunan yang berkelanjutan.
Articles 112 Documents
STATUS MUTU AIR DANAU SENTANI BERDASARKAN INDEKS KUALITAS DAN UPAYA PENGELOLAANNYA Riando, Kopanye; Siallagan, Johnson; Manalu, Janviter; Walukow, Auldry F.; Warpur, Maklon; Himawan, Himawan
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 14 No 02 (2024): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v14i02.1430

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1). Menganalisis kondisi eksisting kualitas air Danau Sentani berdasarkan parameter: suhu, TSS, pH, BOD, COD, DO, total nitrogen, total fosfat, Fecal coliform, Total coliform (2). Menganalisis status mutu berdasarkan IP. (3). Menganalisis upaya-upaya pengelolaan Danau Sentani berdasarkan pendekataan sistem. Hasil penelitian (1) analisis terhadap parameter fisika dalam kategori deviasi 3, parameter TSS sampel di atas baku mutu, parameter pH sampel penelitian memenuhi, parameter BOD dan COD sampel penelitian di atas nilai baku mutu, parameter DO sampel penelitian memenuhi nilai baku mutu kecuali Dermaga Yahim, parameter total nitrogen sampel memenuhi nilai baku mutu, parameter fosfat sampel melampaui baku mutu air kelas I, untuk parameter biologi (fecal coliform) ke 9 titik sampel penelitian masih memenuhi nilai baku mutu air kelas I, kecuali muara sungai Kamp Wolker (115 MPN/100 mL) di atas baku mutu air dan parameter terakhir yaitu total coliform ke 9 titik sampel penelitian masih memenuhi nilai baku mutu kecuali Dermaga Yahim (1.089 MPN/100 mL) di atas baku mutu; (2) hasil analisis terhadap mutu air Danau Sentani dengan metode indeks kualitas air (IP) dengan kategori tercemar ringan meliputi Jayfury Kampung Puay, Yoka Kampung Yoka, muara sungai Kamp Wolker, muara sungai Kampung Harapan, dermaga Kalkote, dan tercemar sedang yaitu Dermaga Asei, muara sungai Jembatan Dua, muara sungai Yahim, dermaga Yabaso, dan dermaga Yahim. IP tertinggi ada pada muara sungai Yahim sebesar 5,225 dengan status tercemar sedang; (3) berdasarkan hasil analisis kualitas air Danau Sentani maka perlu dilakukan upaya-upaya pengelolaan seperti pengendalian atau pencegahan agar tidak terjadi pencemaran lingkungan.
PENYELARASAN ANTARA RTRW DAN RPJPD SERTA KEPENTINGAN MASYARAKAT ADAT DI KABUPATEN SARMI Ruwayari, Daniel Ronaldo; Windewani, Emson; Ayomi, Febriani; Henrlizt, Henrlizt
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 14 No 02 (2024): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v14i02.1435

Abstract

Penyelarasan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) di Kabupaten Sarmi merupakan langkah penting dalam mencapai pembangunan yang berkelanjutan dan terintegrasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keselarasan antara RTRW dan RPJPD serta kepentingan masyarakat adat dalam proses perencanaan dan implementasi kebijakan pembangunan di Kabupaten Sarmi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif, dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan analisis dokumen resmi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun RTRW dan RPJPD memiliki tujuan yang sejalan, terdapat beberapa kendala dalam penyelarasan kedua dokumen ini, seperti kurangnya koordinasi antar instansi, minimnya akses informasi bagi masyarakat adat, dan rendahnya partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan. Penelitian ini juga menemukan bahwa keterlibatan masyarakat adat dalam perencanaan dapat meningkatkan relevansi dan keberlanjutan kebijakan pembangunan. Untuk meningkatkan keselarasan RTRW dan RPJPD, disarankan agar pemerintah daerah memperkuat mekanisme partisipasi warga, meningkatkan sosialisasi, dan memastikan bahwa kebijakan yang diambil telah mempertimbangkan kearifan lokal. Dengan demikian, penyelarasan antara RTRW dan RPJPD tidak hanya akan menghasilkan dokumen perencanaan yang komprehensif, tetapi juga mendukung keberlanjutan pembangunan di Kabupaten Sarmi.
PARTISIPASI MASYARAKAT PADA MITIGASI BENCANA BANJIR DI KAMPUNG DOYO BARU, DISTRIK WAIBU, KABUPATEN JAYAPURA Wandik, Hagar; Sitorus, Yannice Luma Marnala; Musfira, Musfira
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 14 No 02 (2024): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v14i02.1470

Abstract

Bencana banjir bandang di kawasan Sentani, Kabupaten Jayapura, tahun 2019 membawa dampak kerugian yang cukup signifikan baik secara materil maupun moril bagi masyarakat Kampung Doyo Baru, salah satu kampung yang ada di sana. Kerugian materil ini berupa kehilangan harta, rumah, dan juga barang-barang hingga menelan korban jiwa. Banyaknya jatuh korban manusia, baik yang terluka maupun yang meninggal dunia saat bencana banjir bandang ini menunjukkan bahwa penduduk di kawasan Sentani belum siap dalam menghadapi bencana yang terjadi mendadak atau dengan kata lain resiliensi penduduk Sentani terhadap bencana banjir tersebut masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tingkat partisipasi masyarakat Kampung Doyo Baru dalam mitigasi bencana banjir bandang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif, yaitu menyajikan gambaran lengkap mengenai setting sosial atau dimaksudkan untuk eksplorasi dan klarifikasi mengenai suatu fenomena atau kenyataan sosial, yang dalam penelitian ini adalah tingkat partisipasi warga Kampung Doyo Baru dalam mitigasi bencana banjir bandang. Pengumpulan data primer dilakukan dengan penyebaran kuesioner, wawancara, dan melakukan observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat partisipasi warga Kampung Doyo Baru relatif rendah dalam upaya mitigasi bencana. Hal tersebut dominan dipengaruhi oleh faktor ekonomi, komunikasi, pendidikan, dan peran pemerintah kampung setempat. Peningkatan partisipasi masyarakat dapat dilakukan khususnya pada upaya mitigasi nonstruktural.
EVALUASI PENGAWASAN RELOKASI DAN RENOVASI KANTOR BNI KCP ARFAI DI MANOKWARI Hasrul, Hasrul; Nashruddin, Inayatul Ilah
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 14 No 02 (2024): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v14i02.1472

Abstract

Proyek relokasi dan renovasi Kantor BNI KCP Arfai di Manokwari menghadapi beberapa tantangan signifikan yang membutuhkan pengawasan intensif untuk memastikan kelancaran dan keberhasilan pelaksanaannya. Pengawasan yang baik sangat penting dalam menjaga kualitas bangunan, memastikan kelancaran proses, serta memenuhi target waktu dan anggaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas pengawasan dalam proyek relokasi dan renovasi BNI KCP Arfai di Manokwari, dengan fokus pada aspek arsitektur, konstruksi, dan manajemen proyek. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus untuk mengidentifikasi apa saja yang mempengaruhi pelaksanaan pengawasan, yang dilakukan dengan wawancara mendalam terhadap pengawas proyek, arsitek, kontraktor, dan melakukan observasi langsung di lokasi proyek, serta analisis dokumen proyek. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun pengawasan dilakukan dengan prosedur yang baik, terdapat kendala teknis dan komunikasi yang mempengaruhi hasil akhir proyek, khususnya dalam hal kesesuaian desain dengan pelaksanaan lapangan dan pengendalian biaya. Rekomendasi yang diberikan mencakup peningkatan koordinasi antar pihak terkait, penguatan pengawasan teknis pada tahap implementasi, penggunaan teknologi dalam proses pengawasan, serta peningkatan pelatihan bagi pengawas dan tenaga kerja untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi proyek relokasi dan renovasi serupa di masa depan.
KAJIAN RUANG PARKIR DI PASAR SENTRAL HAMADI KOTA JAYAPURA Wakum, Ilona R; Purcahyono, Joko; Yanthy, Normalia Ode; Labok, Anna M
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 14 No 02 (2024): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v14i02.1474

Abstract

Masalah ruang parkir di Pasar Sentral Hamadi, Kota Jayapura, menjadi perhatian karena berdampak signifikan pada kelancaran lalu lintas dan aktivitas ekonomi di sana. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi tingkat layanan fasilitas parkir di Pasar Sentral Hamadi, Kota Jayapura. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif-deskriptif untuk menganalisis kapasitas dan indeks parkir kendaraan roda dua dan roda empat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kapasitas parkir roda dua masih memadai dengan indeks parkir rata-rata 17,19%, sedangkan roda empat mengalami kelebihan beban dengan indeks parkir rata-rata 145%. Kondisi ini menyebabkan banyak kendaraan roda empat parkir di badan jalan, yang mengurangi kapasitas jalan dan memicu kemacetan lalu lintas. Minimnya fasilitas pendukung, seperti rambu parkir dan petugas pengatur parkir, memperburuk situasi di sana. Dampaknya meliputi kemacetan yang berkepanjangan, penurunan efisiensi pasar sebagai pusat perdagangan, dan ketidaknyamanan bagi pengunjung. Penelitian ini merekomendasikan penyediaan lahan parkir tambahan, perbaikan fasilitas pendukung, dan pengelolaan parkir yang lebih terorganisir sebagai solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut. Langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi lalu lintas, kenyamanan pengguna, dan keberlanjutan fungsi pasar.
REDESAIN KANTOR BADAN PELAYANAN PUSAT PERSEKUTUAN GEREJA-GEREJA BAPTIS PAPUA (BPP-PGBP) DI KOTA JAYAPURA DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR MODERN Wenda, Letius; Zebua, Mercyana T; Wally, Johanes F; Pearlyn, Maria P
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 14 No 02 (2024): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Redesain kantor merupakan upaya untuk meningkatkan fungsi, kenyamanan, dan efisiensi tata ruang tanpa mengubah peran utama bangunan. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan redesain Kantor Badan Pelayan Pusat Persekutuan Gereja-Gereja Baptis Papua (BPP-PGBP) di Kota Jayapura dengan pendekatan arsitektur modern agar dapat menciptakan lingkungan kerja yang lebih optimal, baik dari segi tata ruang, sirkulasi, aksesibilitas, maupun pemanfaatan infrastruktur yang tersedia. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif-deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui studi literatur, observasi lapangan, wawancara, penyebaran kuesioner, dan studi banding terhadap desain kantor gereja atau organisasi keagamaan lain. Analisis dilakukan dengan mempertimbangkan aspek fungsional, estetika, keberlanjutan, serta integrasi arsitektur modern dengan nilai budaya setempat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa redesain kantor ini perlu mempertimbangkan efisiensi tata ruang, ketersediaan fasilitas, sistem sirkulasi, serta pemanfaatan material yang mendukung keberlanjutan. Redesain yang dirancang diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan dan kenyamanan bagi pengguna kantor, sekaligus mencerminkan identitas organisasi keagamaan yang lebih modern dan profesional.
KAJIAN TINGKAT KENYAMANAN JALUR PEDESTRIAN PADA JALAN IMAM BONJOL KOTA SEMARANG BERDASARKAN PERSEPSI PENGGUNA Mukti, Dhatu Dinar; Wahjoerini, Wahjoerini
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 15 No 01 (2025): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v15i01.1497

Abstract

Jalan Imam Bonjol merupakan salah satu jalan protokol yang merupakan akses utama untuk menuju pusat pemerintahan di Kota Semarang. Pada kawasan sepanjang jalan Imam Bonjol terdapat berbagai macam aktivitas seperti perumahan, pendidikan, perkantoran, dan komersial antara lain: pertokoan, restoran, dan hotel yang padat serta berdekatan. Hal ini membuat kawasan Jalan Imam Bonjol memiliki intensitas kegiatan lalu lintas, baik kendaraan bermotor maupun pejalan kaki, cukup tinggi. Beragamnya aktivitas yang ada di kawasan Jalan Imam Bonjol harus didukung dengan jalur pedestrian sebagai wadah aktivitas pejalan kaki yang berfungsi sesuai Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009. Hal ini penting untuk menjaga agar ruang publik khususnya jalur pedestrian dapat berfungsi sebagai prasarana transportasi jarak pendek yang efektif dan nyaman. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kenyamanan jalur pedestrian di Jalan Imam Bonjol berdasarkan persepsi pengguna. Metode analisis yang gunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis kuantitatif deskriptif. Kajian ini mengacu pada 8 aspek penting dari kenyaman jalur pedestrian yaitu aspek: sirkulasi, iklim dan kekuatan alam, kebisingan, bau-bauan, bentuk, keamanan, kebersihan, dan keindahan. Hasil yang didapatkan dalam penelitian ini adalah jalur pedestrian Jalan Imam Bonjol Kota Semarang memiliki tingkat kenyamanan yang tergolong Nyaman, dengan perolehan persentase sebesar 70%. Perolehan tingkat kenyamanan jalur pedestrian yang tergolong nyaman tersebut menunjukkan bahwa pengguna tidak merasa terganggu akan tetapi terkadang masih mengharapkan sebuah perbaikan. Hal dasar yang paling mempengaruhi nilai tersebut ialah aspek bentuk yang terkait dengan kondisi perkerasan jalur pedestrian dan ketersediaan fasilitas pendukung.
PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN LINGKUNGAN PERMUKIMAN KAYO PULAU DI KAMPUNG TAHIMA SOROMA DISTRIK JAYAPURA SELATAN KOTA JAYAPURA Flassy, Gabriel Frits D; Yanthy, Normalia Ode; Musfira, Musfira; Labok, Anna M; Wally, Johanes F
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 15 No 01 (2025): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v15i01.1520

Abstract

Kampung Tahima Soroma merupakan kampung adat pesisir di Kayo Pulau, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, yang dihuni oleh masyarakat asli Port Numbay. Permukiman kampung ini didominasi oleh rumah panggung di atas perairan, dengan akses terbatas terhadap infrastruktur dasar seperti air bersih, sanitasi, dan pengelolaan sampah. Meskipun letaknya strategis dan dekat dengan pusat kota, kampung ini menghadapi tantangan serius terkait kualitas lingkungan dan kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat partisipasi masyarakat dalam pengelolaan lingkungan permukiman, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhinya. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan campuran (mixed methods) dan metode analisis deskriptif serta memperoleh data primer melalui penyebaran kuesioner, observasi lapangan, dan wawancara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipasi masyarakat masih tergolong rendah hingga sedang, dengan indeks rata-rata 38%. Partisipasi tertinggi terlihat pada pemeliharaan jalan lingkungan yang berbasis norma adat, namun rendah pada aspek konservasi, pengelolaan sanitasi, dan pemanfaatan air bersih. Minimnya fasilitas dasar, rendahnya pendapatan warga, rendahnya kesadaran lingkungan, dan kurangnya pelibatan dalam perencanaan menjadi faktor penghambat utama. Penelitian ini merekomendasikan strategi peningkatan partisipasi melalui penyediaan sarana-prasarana, edukasi lingkungan, dan pendekatan berbasis budaya lokal.
PERENCANAAN PASAR PELELANGAN IKAN HAMADI DI KOTA JAYAPURA Zebua, Mercyana Trianne; Buntu, Erwin
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 15 No 01 (2025): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v15i01.1522

Abstract

Pasar Pelelangan Ikan (PPI) Hamadi merupakan pusat kegiatan perikanan laut di Kota Jayapura, yang terletak di pinggir Pantai Hamadi dan merupakan salah satu pasar ikan yang direncanakan menjadi kawasan minapolitan tangkap, sehingga akan dibutuhkan penambahan fasilitas pendukungnya. Aktivitas perdagangan di PPI Hamadi saat ini meningkat seiring dengan meningkatnya hasil tangkapan ikan, yang menyebabkan kondisi pasar menjadi kotor serta ruang parkir yang sempit dan tidak tertata dengan baik. Akan dibutuhkan perbaikan dan penambahan fasilitas fisik pasar ikan yang juga sesuai standar pasar sehat. Penelitian ini bertujuan untuk merencanakan pengembangan PPI Hamadi sesuai dengan kebutuhan akan fasilitas pasar yang meningkat. Metode penelitian yang digunakan ialah deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan melihat kondisi eksisting pasar saat ini dengan penggunaan teori yang dipaparkan secara kualitatif. Tahapan analisis dan sintesis dilakukan dengan metode programatik yang merupakan metode penyelesaian suatu masalah secara sistematis dan berurutan hingga mendapatkan konsep perencanaan sesuai standar. Hasil dari kajian menunjukkan bahwa perlu penataan ulang atau redesain pada bangunan dengan fungsi utama pasar pelelangan ikan sesuai parameter dan kriteria desain yang telah ditetapkan.
SEBARAN LOKASI PEDAGANG KAKI LIMA (PKL) DI DISTRIK HERAM KOTA JAYAPURA Wanimbo, Ronald; Sitorus, Yannice L M; Purcahyono, Joko
Jurnal MEDIAN Arsitektur dan Planologi Vol 15 No 01 (2025): Jurnal Median
Publisher : Universitas Sains dan Teknologi Jayapura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58839/jmap.v15i01.1534

Abstract

Pedagang kaki lima (PKL) sering dikaitkan dengan dampak negatif bagi lingkungan perkotaan, antara lain: kotor, kumuh dan tidak tertib, akan tetapi keberadaannya masih dibutuhkan masyarakat. Pemerintah Kota Jayapura telah berupaya untuk mengatur PKL, yang antara lain dengan menetapkan lokasi berdagangnya namun masih belum efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik dan preferensi PKL terhadap lokasi berdagang serta persepsi masyarakat terhadap keberadaan PKL pada lima lokasi di Distrik Heram, Kota Jayapura. Berdasarkan perilaku PKL ini, dapat dibuat perencanaan dan pengaturan ruang lokasi berdagang yang paling tepat dan kemudian dapat diimplementasikan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif serta metode analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PKL merupakan salah satu alternatif mata pencaharian bagi warga Kota Jayapura di Distrik Heram, yang tidak dapat memasuki sektor formal. PKL cenderung mengelompok menurut jenis dagangannya dan jenis usaha yang paling banyak diminati adalah makanan. Dari kelima lokasi observasi di Distrik Heram, Perumnas IV Padang Bulan dan Kampung Yoka merupakan lokasi dengan tingkat kunjungan masyarakat masih rendah, sedangkan Mega Waena, Expo Waena dan Perumnas III Kampwolker merupakan lokasi yang sangat diminati oleh masyarakat dan PKL walaupun bukan merupakan lokasi formal sesuai ketetapan Pemerintah Kota Jayapura. Kegiatan PKL pada ruang informal ini tidak didukung dengan sarana dan prasarana pendukung aktivitas berdagang di sana. Kebijakan yang dapat diambil oleh pemerintah adalah antara lain menetapkan lokasi-lokasi PKL menjadi lokasi formal setelah dikaji secara teknis, melengkapinya dengan fasilitas layanan publik, serta mengawasi setiap lokasi tersebut agar tidak berkembang menjadi kumuh dan semrawut.

Page 11 of 12 | Total Record : 112