cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
pengabdianpmsdu@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
zuddin.unimed@gmail.com
Editorial Address
Jl. Tuanku Tambusai No. 23 Bangkinang, Kabupaten Kampar Provinsi Riau-Indonesia
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
PMSDU
ISSN : -     EISSN : 29868629     DOI : https://doi.org/10.37985/pmsdu.v1i1
PMSDU : Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul di terbitkan oleh LPPI Yayasan Almahmudi bin Dahlan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, pendidikan, teknik, pertanian, pertenakan, sosial humaniora, komputer, Kewirausahaan dan ekonomi. Jurnal ini terbit secara berkala empat kali selama setahun pada bulan Maret, Juni, September dan Desember.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 72 Documents
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Berbasis Blog Sholikin, Nur Wiji
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 2 No. 4 (2024): Volume 2 Nomor 4 Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v2i4.832

Abstract

Perkembangan IPTEK yang semakin pesat membawa perubahan signifikan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk pendidikan. Pendidik dihadapkan pada tantangan untuk terus berinovasi dalam menciptakan media pembelajaran yang relevan dengan kebutuhan zaman. Tujuan pengabdian kepada masyarakat, yakni untuk membekali pendidik dengan kemampuan dasar dalam membuat dan mengelola blog sebagai media pembelajaran yang efektif di era digital. Metode yang digunakan berupa pelatihan pembuatan media pembelajaran berbasis blog, pelatihan diikuti oleh 65 orang pendidik dari jenjang SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA sederajat yang ada di Probolinggo. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa pendidik tidak hanya mampu menciptakan konten pembelajaran yang kreatif dan relevan dengan kebutuhan peserta didik, tetapi juga memanfaatkan fitur-fitur blog untuk meningkatkan keterlibatan peserta didik dalam proses pembelajaran. Selain itu, pelatihan ini juga berhasil mendorong inovasi di bidang pendidikan dan membantu pendidik memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang efektif dan inovatif.
Memadukan Kepemimpinan Transformasional dan Transaksional Dalam Pendidikan Anwar, Saiful; Utaminingsih, Sri; Trihandayani, Estiningsih; Rachmawaty, Shella
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 2 No. 4 (2024): Volume 2 Nomor 4 Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v2i4.869

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengintegrasikan kepemimpinan transformasional dan transaksional dalam meningkatkan kompetensi kepala sekolah SMA swasta di Kota Tangerang. Kepemimpinan transformasional berfokus pada visi jangka panjang, inspirasi, dan pemberdayaan, sedangkan kepemimpinan transaksional menekankan pada pencapaian target melalui struktur dan penghargaan. Metode pelatihan yang digunakan mencakup ceramah, studi kasus, dan diskusi interaktif. Evaluasi dilakukan melalui pre-test dan post-test untuk mengukur peningkatan pemahaman peserta. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam rata-rata skor pemahaman, yaitu 35% pada teori dan 40% pada studi kasus. Peserta juga mampu merumuskan strategi kolaboratif yang relevan dengan tantangan sekolah, seperti penguatan budaya organisasi dan mentoring guru. Temuan ini mendukung penelitian sebelumnya yang menegaskan bahwa kombinasi kedua gaya kepemimpinan dapat menciptakan keseimbangan antara inovasi dan stabilitas operasional. Kesimpulannya, penguatan kepemimpinan melalui integrasi gaya transformasional dan transaksional merupakan langkah strategis dalam meningkatkan efektivitas kepemimpinan di sektor pendidikan. Kegiatan ini tidak hanya berdampak positif bagi kepala sekolah, tetapi juga memberikan kontribusi terhadap pengembangan literatur kepemimpinan pendidikan.
Inovasi dan Efisiensi Produk UMKM Batu Bata Untuk Mewujudkan Program One Village One Product Zahara, Vadilla Mutia; Cahaya Suci, Stannia
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 3 No. 1 (2025): Volume 3 Nomor 1 Tahun 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v3i1.589

Abstract

Usaha Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia, khususnya di Desa Sigedong, memiliki peran yang signifikan dalam pembangunan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja. Untuk meningkatkan inovasi dan efisiensi UMKM, program One Village One Product (OVOP) diimplementasikan, dengan fokus pada produksi batu bata. Inovasi yang diterapkan melibatkan penggunaan serbuk kayu sebagai bahan baku alternatif, yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas, efisiensi, dan keberlanjutan produk. Metode pelaksanaan mencakup penyuluhan, pendampingan, dan kolaborasi dengan produsen kayu. Hasil dari inovasi ini menunjukkan bahwa batu bata yang dihasilkan memiliki kualitas yang lebih baik, efisiensi yang lebih tinggi, dan lebih ramah lingkungan, serta mendukung praktik produksi berkelanjutan. Rekomendasi tindak lanjut mencakup adopsi metode inovatif, kolaborasi dengan akademisi dan pemerintah, serta pemantauan berkala untuk memastikan keberhasilan inovasi.
Optimalisasi Media Pembelajaran Digital Melalui Pendampingan dan Pelatihan Mahasiswa STIT Palapa Nusantara Lombok dalam Magang III dan KKN Terpadu Nasri, Ulyan; Walad, Muzakkir; Rasyidi, Abdul Haris; Ayatullah, Ayatullah
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 3 No. 1 (2025): Volume 3 Nomor 1 Tahun 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v3i1.608

Abstract

Optimalisasi media pembelajaran digital sangat penting di era digital, terutama untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Program pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa STIT Palapa Nusantara, Lombok, dalam mengoptimalkan media pembelajaran digital melalui pendampingan dan pelatihan yang terarah selama program Magang III dan KKN Terpadu. Metode yang digunakan meliputi sesi pelatihan, diskusi kelompok fokus, dan pendampingan langsung di lokasi magang dan KKN. Teknik pengumpulan data melibatkan observasi, wawancara, dan analisis dokumen terkait penggunaan media digital dalam pendidikan. Data yang dikumpulkan dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif untuk menilai efektivitas program. Hasil menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam kemampuan mahasiswa untuk merancang dan menerapkan media pembelajaran digital, yang berdampak positif pada proses pembelajaran di sekolah mitra. Kesimpulan dari program ini adalah bahwa pendampingan dan pelatihan yang intensif dan berkelanjutan secara efektif meningkatkan keterampilan media digital mahasiswa. Implikasi dari hasil ini menekankan pentingnya integrasi media digital dalam kurikulum dan program pengabdian masyarakat di perguruan tinggi untuk menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap menghadapi tantangan pendidikan di era digital.
Produk Tahu Inovatif Untuk Membangun Kemandirian Ekonomi Melalui Kreativitas Di Desa Kalianyar Sofiatus Sobriyah, Suci; Zaini, Zaini; Ningratna, R.A. Harum Sukmo
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 3 No. 1 (2025): Volume 3 Nomor 1 Tahun 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v3i1.635

Abstract

Desa Kalianyar yang dikenal sebagai pusat industri pembuatan tahu dengan 22 pabrik tahu aktif, memiliki potensi ekonomi yang besar. Namun, produk yang dihasilkan sebagian besar masih berupa tahu dalam bentuk tradisional, yang kurang memberikan nilai tambah dan peluang usaha baru bagi masyarakat. Tujuan Program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini dirancang untuk memberdayakan ibu-ibu di desa dengan memberikan pelatihan dalam mengolah tahu menjadi berbagai produk inovatif dan bernilai ekonomi tinggi. Metode pelatihan ini melibatkan demonstrasi langsung, praktikum, dan diskusi interaktif, peserta diperkenalkan dengan berbagai teknik pengolahan tahu menjadi produk seperti donat tahu, stick tahu, tahu kentucky dan bakso tahu. Pelatihan ini tidak hanya berfokus pada aspek teknis pengolahan, tetapi juga pada strategi pemasaran untuk meningkatkan daya saing produk di pasar lokal maupun regional. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan keterampilan peserta dalam mengolah tahu serta munculnya inisiatif untuk memulai usaha kecil berbasis olahan tahu. Dampak positif dari program ini terlihat dari terbukanya peluang usaha baru yang diharapkan dapat berkontribusi signifikan terhadap peningkatan ekonomi keluarga dan masyarakat di Desa Kalianyar. Program ini diharapkan dapat dilanjutkan dan diperluas cakupannya agar dapat memberikan manfaat yang lebih luas.
Pengenalan Literasi Digital Untuk Generasi Z Amirudin, Amirudin; Yulianto, Yulianto; Nurmono, Nurmono
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 3 No. 1 (2025): Volume 3 Nomor 1 Tahun 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v3i1.997

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan literasi digital di kalangan siswa SMP Muhammadiyah Parakan, khususnya dalam memahami etika digital dan penggunaan teknologi secara bijak. Dalam rangka mendukung generasi Z dalam menghadapi tantangan dunia digital, tim PKM mengadakan pelatihan yang berfokus pada pemahaman tentang etika digital, keamanan siber, dan dampak negatif dari perilaku seperti cyberbullying. Kegiatan ini diawali dengan survei pendahuluan untuk menggali pemahaman siswa tentang penggunaan teknologi dan isu-isu terkait. Berdasarkan hasil survei, dilaksanakan penyuluhan dan pelatihan berupa seminar yang mengedukasi siswa mengenai etika digital, pentingnya menjaga privasi di dunia maya, serta cara-cara menghindari dan menangani cyberbullying. Melalui pelatihan ini, diharapkan siswa dapat memanfaatkan teknologi dengan lebih bijak, serta mengembangkan keterampilan yang mendukung mereka untuk menjadi warga digital yang bertanggung jawab. Hasil kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa tentang pentingnya etika digital, dan mereka lebih siap menghadapi tantangan dalam dunia digital yang terus berkembang.
Edukasi Terhadap Manajemen Waktu Pada Pemuda Pesantren Takhasus IIQ Jakarta Amirudin, Amirudin; Zakri, Melvin
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 3 No. 1 (2025): Volume 3 Nomor 1 Tahun 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v3i1.998

Abstract

Manajemen waktu merupakan suatu panduan yang bisa kita pakai dalam melakukan suatu pekerjaan. Seorang individu harus mengetahui dan memahami nilai waktu itu sendiri supaya bisa berhasil dalam aspek kehidupan. Orang yang menghamburkan waktu akan gagal dalam mengatur pola hidup dan identitas mereka sendiri.Pengelolaan waktu yang baik dapat membantu seseorang untuk meningkatkan prestasi dan kreativitas. Pengorganisasian setiap hari membantu seseorang untuk menyelesaikan kegiatan mereka secara efektif dan efisien. Memiliki manajemen waktu yang baik akan membantu mewujudkan impian setiap individu.Metode pelaksanaan pengabdian yang dilakukan yaitu (a) tahap persiapan yaitu sosialisasi dilakukan dengan penyusunan materi yang akan disampaikan secara langsung menggunakan media presentasi power point, penyusunan jadwal pemberian materi, pembagian tugas tim pengabdian, (b)tahap sosialisasi secara langsung menggunakan media presentasi power point, (c) tahap evaluasi dengan melakukan tanya jawab dengan masyarakat, (d) tahap pembagian masker dan multivitamin gratis kepada masyarakat.Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa pemenuhan aspek-aspek dalam manajemen waktu dapat membantu dalam memanajemen proses pembelajaran daring. Aspek-aspek tersebut adalah penetapan tujuan, menyusun prioritas, menyusun jadwal, bersikap asertif, bersikap tegas, menghindari penundaan, meminimalkan waktu yang terbuang, dan kontrol terhadap waktu.Dengan adanya kegiatan PKM berbasis Edukasi dini terhadap manajemen waktu dapat: (1) Remajalebih memiliki banyak waktu luang (2) Remajabisa menyelesaikan lebih banyak kegiatan positif (3) Remajadapat mengurangi timbulnya masalah
Peningkatan Kualitas Pembelajaran melalui Pelatihan Pemanfaatan Aplikasi Quizwhizzer pada Guru Sekolah Dasar Nirfayanti, Nirfayanti; Rahmawati, Rahmawati; Setyawan, Dedy
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 3 No. 1 (2025): Volume 3 Nomor 1 Tahun 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v3i1.1025

Abstract

Integrasi teknologi dalam pembelajaran menjadi tantangan bagi banyak guru sekolah dasar, terutama dalam memanfaatkan aplikasi berbasis gamifikasi seperti QuizWhizzer. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam mengaplikasikan QuizWhizzer sebagai media pembelajaran interaktif. Metode yang digunakan meliputi sosialisasi, pelatihan, workshop, pendampingan, dan praktikum dengan mitra UPTD SD Negeri 180 Barru, yang melibatkan 9 guru. Evaluasi dilakukan melalui kuesioner, wawancara, dan observasi selama pelatihan serta tindak lanjut pasca pelatihan. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan keterampilan guru, dengan 100% peserta menyatakan mampu membuat dan mengintegrasikan kuis interaktif dalam pembelajaran. Selain itu, 100% peserta merasa lebih percaya diri dalam menggunakan teknologi ini dan merekomendasikan pelatihan kepada rekan guru lainnya. Kesimpulannya, pelatihan ini berhasil meningkatkan literasi digital guru dan mendorong inovasi dalam proses pembelajaran.
Penguatan Pembelajaran Kontekstual melalui Program Praktisi Mengajar pada Mata Kuliah Manajemen SDM Sektor Publik Hutagalung, Simon Sumanjoyo; Apandi; Utami, Annisa; Fadoli, M.Irsyad
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 3 No. 2 (2025): Volume 3 Nomor 2 Tahun 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v3i2.1097

Abstract

Masih terdapat kesenjangan antara pemahaman teoritis mahasiswa dengan praktik birokrasi dalam pembelajaran Manajemen SDM Sektor Publik di Universitas Lampung. Tujuan program ini adalah menjembatani kesenjangan tersebut melalui Praktisi Mengajar, yakni pelibatan langsung praktisi birokrasi dalam pembelajaran. Kegiatan dilaksanakan dalam tiga tahap: persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi, dengan metode studi kasus, diskusi, dan simulasi. Mitra kegiatan adalah praktisi dari instansi pemerintahan, dengan 74 mahasiswa sebagai peserta. Evaluasi dilakukan melalui survei pre-test dan post-test. Hasil menunjukkan peningkatan soft skill berupa kerja sama (68%), motivasi belajar (65%), dan kemampuan problem solving (61%), serta peningkatan kemampuan menerapkan konsep (63%) dan relevansi materi pembelajaran (58%). Sebanyak 70% mahasiswa menilai program ini sebagai inovasi pembelajaran yang potensial dan 75% menilai kolaborasi dosen dan praktisi sangat baik. Program ini terbukti efektif dan layak direplikasi sebagai model pembelajaran kolaboratif di sektor publik.
Penguatan Nilai Estetika dan Apresiasi Seni Pada Anak Melalui Peran Juri Dalam Lomba Mewarnai O2SN Tingkat SD Di Kecamatan Golewa Fono, Yasinta Maria; Meka, Marsianus; Nafsia, Andi
Pengabdian Masyarakat Sumber Daya Unggul Vol. 3 No. 2 (2025): Volume 3 Nomor 2 Tahun 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Ilmiah, Yayasan Almahmudi Bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/pmsdu.v3i2.1135

Abstract

Permasalahan yang dihadapi dalam kegiatan lomba mewarnai di tingkat sekolah dasar adalah kurangnya pendekatan edukatif dalam proses penilaian yang seharusnya mampu mendorong perkembangan estetika dan apresiasi seni anak. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah memperkuat nilai estetika dan apresiasi seni melalui keterlibatan dosen sebagai juri edukatif dalam lomba mewarnai O2SN tingkat SD di Kecamatan Golewa. Metode pelaksanaan meliputi sosialisasi dan pendampingan penjurian kepada guru pendamping dan 18 siswa peserta lomba, dengan evaluasi melalui observasi dan angket kepuasan. Hasil menunjukkan adanya peningkatan softskill anak dalam aspek ekspresi visual (62%) dan peningkatan pemahaman guru terhadap penilaian berbasis edukasi seni (70%). Kegiatan ini membuktikan bahwa keterlibatan juri profesional dari kalangan akademisi mampu menciptakan lingkungan lomba yang mendidik dan menyenangkan bagi anak usia sekolah dasar.