cover
Contact Name
Fauzan Amri
Contact Email
fauzanamri@polindra.ac.id
Phone
+6285730325427
Journal Mail Official
jre@polindra.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Lohbener Lama No. 8, Indramayu, Jawa Barat
Location
Kab. indramayu,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Rekayasa Energi
ISSN : 29853427     EISSN : 29853443     DOI : https://doi.org/10.31884/jre
Jurnal Rekayasa Energi (JRE) is a scientific journal published by Department of Refrigeration Engineering and Air Conditioning at Politeknik Negeri Indramayu. This journal contains articles based on research and analytical studies in the field of energy engineering, covering new renewable energy, energy conversion, energy management and auditing, energy computing, refrigeration systems and air conditioning, up to control instrumentation. The authors of scientific papers in this journal come from researchers or prospective researchers from various educational, research, and development institutions. This journal is published 2 (two) times a year, namely in June and November.
Articles 53 Documents
ALAT UKUR TINGKAT KEKERINGAN GABAH MENGGUNAKAN JEMBATAN WHEATSTONE BERBASIS ARDUINO UNO DENGAN METODE KOMPARASI TEGANGAN DAN KEKERINGAN Khoerun, Bobi; Apriyanto, Haris; Karsid; Fatwasauri, Icha; Fadhlu Rohman, Naufal; Harsoni Suryapringga, Zulmi; Budiman Pepbriari, Rizky
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31884/jre.v3i1.51

Abstract

Pada budidaya tanaman padi untuk menghasilkan beras kualitas terbaik maka gabah harus dijemur di bawah sinar matahari atau dengan menggunakan alat pengering buatan. Gabah yang terlambat dikeringkan akan menurunkan kualitas beras. Hal ini dikarenakan karena kadar air dan kelembaban yang terlalu tinggi. Oleh karena itu, dibutuhkan alat yang dapat mengukur tingkat kekeringan gabah. Penelitian ini membuat alat ukur tingkat kekeringan gabah menggunakan prinsip jembatan wheatstone. Tujuannya adalah merancang alat ukur kekeringan gabah menggunakan jembatan wheastone berbasis arduino dan membandingkan hasilnya dengan alat ukur moisture meter. Rangkaian ini berisikan 3 resistor ukuran serupa, 1 potensiometer dan pipa PVC yang diisi dengan gabah yang di dalamnya diberi penampang sebagai sensor. Kemudian dihubungkan dengan sebuah sumber tegangan dari function generator sebesar 3,5 VAC. Kemudian kedua Vout dari rangkaian jembatan wheatstone akan dimasukkan pada port A0 dan GND pada arduino untuk mengolah program yang didasari dari fungsi persamaan eksponen yang dibuat pada matlab untuk menampilkan kekeringan pada layar LCD. Untuk hasil perbedaan persentase antara alat ukur kekeringan menggunakan jembatan wheatstone dengan moisture meter, dimana gabah kering 12% dari alat ukur kekeringan dengan jembatan wheatstone, sedangkan pada moisture meter adalah 12,5%. Untuk gabah kering 14,6% pada alat kekeringan menggunakan jembatan wheatstone, sedangkan pada moisture meter 14,7%. Kekeringan gabah paling basah sebesar 29,2% menggunakan rangkaian jembatan wheatstone, sedangkan moisture meter sebesar 30%.
SISTEM PENGENDALIAN ALIRAN AIR LAUT PADA ALAT PEMBUAT GARAM MENGGUNAKAN KONTROL PID Dharma Putri, April; Fitri
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31884/jre.v3i1.52

Abstract

Proses pembuatan garam di Kabupaten Probolinggo masih menggunakan metode tradisional yang memakan waktu lama dan sering menghasilkan kualitas garam yang rendah. Penelitian ini menawarkan solusi dengan mengendalikan aliran air laut menggunakan sistem kontrol PID pada alat pembuatan garam. Sistem ini memanfaatkan mikrokontroler ESP32 untuk mengelola data sensor dan mengontrol aktuator, water flow sensor untuk mengukur laju aliran air, sensor pH untuk memantau tingkat keasaman, serta servo untuk mengatur aliran air. Dengan kontrol PID, sistem dapat menstabilkan laju aliran air sesuai keinginan pengguna, menghasilkan aliran yang stabil. Pengujian menunjukkan bahwa modul step down 5A XL4015 dan driver mosfet IRF540 bekerja dengan baik dan stabil dalam rentang operasional yang diinginkan. Motor servo MG996 menunjukkan rata-rata kesalahan 5,50% dalam pengaturan sudut, dan water flow sensor YF-S201 memiliki rata-rata kesalahan 5,31% dalam pengukuran aliran air. Sensor pH PH4502 menunjukkan akurasi yang cukup baik dengan rata-rata kesalahan 0,19. Kualitas garam yang dihasilkan dengan metode ini meningkat secara signifikan, dengan tingkat keasaman yang stabil dan kadar natrium klorida (NaCl) yang lebih tinggi, mencapai 97% dibandingkan dengan 90% pada metode tradisional. Selain itu, penelitian ini menunjukkan pengurangan biaya tenaga kerja hingga 60%, dengan total penghematan biaya produksi sebesar Rp. 63,000,000 per tahun. Alat ini diharapkan dapat mengurangi biaya tenaga kerja, meningkatkan efisiensi, serta menghasilkan garam berkualitas lebih tinggi dalam waktu lebih singkat, yang tentu saja menguntungkan petani garam.
ANALISIS PENGARUH PENGGANTIAN AIR INLET FILTER TERHADAP KERJA KOMPRESOR DI PT. ENERGI LISTRIK BATAM Bestari Simanjuntak, Chrystin; Zarma Putra, Irwanto; Toar, Handri; Aryeni, Illa
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31884/jre.v3i1.53

Abstract

Pembangkit Listrik Tenaga Gas memiliki responsibility cepat pada perubahan beban terlebih pada baseload. Berselangnya waktu beroperasinya, PLTG akan mengalami penurunan performa terkhusus pada kompresor. Efisiensi kompresor berkurang akan berdampak pada turbin gas. Menjaga performa kompresor dari aspek lain dapat dilakukan upaya pemeliharaan penggantian air inlet filter pada PLTG. Tujuan penelitian untuk memperoleh hasil perhitungan dalam melakukan analisis pengaruh penggantian air inlet filter terhadap kerja kompresor. Metode penelitian menggunakan perhitungan siklus ideal termodinamika turbin gas. Pengaruh dilaksanakan pemeliharaan penggantian air inlet filter dapat dilihat pada tekanan udara yang masuk ke kompresor terhadap efisiensi kompresor. Dari hasil penelitian didapat peningkatan efisiensi kompresor di beban 38 MW 2% serta di beban 39 MW mengalami kenaikan sebesar 3%. Kerja kompresor meningkat sebesar 2.898kj/s dan 1.974kj/s.
PENGARUH VARIETAS CABAI TERHADAP KINERJA PROTOTIPE COLD ROOM Wardika; Sugara, Ferry; Ismail; Maknunah, Jauharotul
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31884/jre.v3i1.56

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyelidiki dampak dari berbagai varietas cabai terhadap kinerja cold room. Cold room yang digunakan memiliki volume sebesar 0,175 m3 dengan kapasitas produk sebanyak 2 kg. Selama penelitian, temperatur kabin dipertahankan antara 6 °C hingga 12 °C, dengan kelembapan berkisar antara 87% hingga 90%. Untuk mencapai temperatur dan kelembapan yang diinginkan, kabin cold room dilengkapi dengan pompa air untuk sirkulasi. Produk yang digunakan dalam penelitian ini mencakup berbagai varietas cabai, seperti cabai rawit, cabai merah, dan cabai hijau. Hasil penelitian pengawetan berbagai varietas cabai menunjukkan bahwa cold room memiliki kinerja yang berbeda untuk setiap varietas. Nilai Koefisien Performa (COP) untuk cabai rawit adalah 5,4 dengan efisiensi sebesar 80,8%. Sementara itu, untuk cabai merah, nilai COP adalah 5,5 dengan efisiensi sebesar 80,7%, dan untuk cabai hijau, nilai COP adalah 5,6 dengan efisiensi sebesar 81,3%.
COVER JRE VOL 3 NO 1 Rekayasa Energi, Jurnal
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

COVER JRE VOL 3 NO 1
DAFTAR ISI JRE VOL 3 NO 1 Rekayasa Energi, Jurnal
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

DAFTAR ISI JRE VOL 3 NO 1
PENGARUH KUALITAS PASOKAN BATUBARA TERHADAP HEAT RATE DI PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA UAP (PLTU) TANJUNG KASAM PLN BATAM Narwastu, Kezia; Zarma Putra, Irwanto
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31884/jre.v3i2.63

Abstract

Permintaan Masyarakat akan daya listrik yang terus bertambah seiring dengan pertumbuhan penduduk yang terus berkembang, dibutuhkan pembangkit listrik yang dapat menghasilkan energi listrik. Salah satu pembangkit untuk memenuhi kebutuhan adalah PLTU karena di nilai memiliki efisiensi yang secara umum lebih tinggi. Dengan menggunakan batubara sebagai bahan bakar akan sangat bergantung pada kualitas dan kandungan utama batubara yang di pakai. Pada penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki pengaruh kualitas pasokan batubara terhadap heat rate di Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Tanjung Kasam yang dioperasikan oleh PLN Batam. Kualitas batubara sebagai bahan bakar utama di PLTU dapat memengaruhi efisiensi konversi energi menjadi listrik yang tercermin dalam parameter heat rate. Sementara, parameter kualitas batubara yang di evaluasi meliputi nilai kalor GAR (Gross Caloric Value) 4.450-4.900 kcal/kg, ash content (kandungan abu %) 4%, total sulphur (%) 0,35%, dan total moisture (%) 30%. Selain itu, data operasional seperti heat rate juga dikumpulkan untuk menentukan hubungan antara kualitas batubara dan efisiensi pembangkit. Metodologi penelitian melibatkan survei dan analisis data kualitas batubara yang digunakan dalam periode setahun operasional PLTU Tanjung Kasam. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semakin tinggi kandungan total moisture, total sulphur, dan ash content maka akan menyebabkan semakin rendah nilai kalori suatu batubara. Juga semakin baik kualitas batubara maka heat rate semakin rendah.
PALANG PINTU PERLINTASAN KERETA API OTOMATIS DENGAN FITUR PENGANGKATAN PERMUKAAN JALAN BERBASIS ARDUINO UNO Zuhair, Alvin; Enggar Alfaizi, Galih; Widoretno, Sri; Yusofa, Devis
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31884/jre.v3i2.65

Abstract

Kecelakaan di perlintasan kereta api di Indonesia masih menjadi perhatian yang signifikan, terutama karena ketidakpatuhan pengguna jalan yang mengabaikan palang keselamatan yang sudah tertutup. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem Palang pintu perlintasan kereta api otomatis yang dilengkapi dengan fitur pengangkatan permukaan jalan menggunakan Arduino Uno. Sistem ini mengintegrasikan sensor ultrasonik dan sensor SN04-N untuk mendeteksi kedatangan kereta dan mengaktifkan motor servo yang mengangkat permukaan jalan guna mencegah kendaraan melintas. Pengujian dilakukan pada model berskala untuk mensimulasikan kondisi dunia nyata. Hasil menunjukkan bahwa sensor ultrasonik mencapai tingkat akurasi rata-rata 98% dalam mendeteksi kedatangan kereta dari jarak hingga 1,5 meter. Sensor proximity SN04-N berhasil mendeteksi baik objek magnetik maupun non-magnetik, menunjukkan kemampuan deteksi kendaraan yang andal. Mekanisme pengangkatan permukaan jalan secara efektif menciptakan penghalang fisik, meningkatkan kemampuan sistem untuk mencegah pelanggaran perlintasan. Sistem terintegrasi ini menawarkan peningkatan signifikan dalam keselamatan perlintasan kereta api, mengurangi kemungkinan terjadinya kecelakaan, dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas.
ANALISIS HASIL RANCANG BANGUN ALAT BANTU PRESS LAMINASI CORE SEMI OTOMATIS GUNA MENGURANGI CYCLE TIME Ayu Fitrianti Sugiono, Friska; Naufal Mudriya, Aldo; Syukur Alfauzi, Abdul; An-Nizhami, Avicenna
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31884/jre.v3i2.66

Abstract

Proses laminasi core menjadi fokus utama karena krusial dalam memastikan kualitas produk di PT X, sebuah perusahaan manufaktur otomotif yang memproduksi berbagai jenis spare parts termasuk PSD Motor. Adanya pemindahan proses laminasi ke dalam perusahaan bertujuan untuk meningkatkan efisiensi produksi dan mengurangi biaya operasional. Penelitian ini akan menganalisis hasil rancang bangun mesin laminasi core semi otomatis di internal PT X. Metode penelitian mencakup identifikasi masalah, perancangan mesin, pembuatan, pengujian, analisis, dan pelaporan. Hasil pengujian menunjukkan penurunan signifikan dalam cycle time proses laminasi, dari rata-rata 17,642 detik di eksternal perusahaan menjadi 10,682 detik setelah implementasi mesin baru di internal perusahaan, atau sekitar 39,45% peningkatan efisiensi. Alat bantu press laminasi core semi otomatis ini mampu mencapai kapasitas produksi hingga 2696 core per hari. Dengan demikian, implementasi mesin ini berpotensi besar untuk meningkatkan produktivitas perusahaan dalam industri otomotif.
MONITORING SUHU DAN KELEMBAPAN AIR BLAST FREEZER MENGGUNAKAN ESP32 BERBASIS APLIKASI ANDROID Nugraha, Yogi; Fitriyanto, Indra; Fatwasauri, Icha; Khoerun, Bobi
JURNAL REKAYASA ENERGI Vol. 3 No. 2 (2024): Jurnal Rekayasa Energi
Publisher : Politeknik Negeri Indramayu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31884/jre.v3i2.67

Abstract

Sistem pendingin Air Blast Freezer digunakan dalam bidang pangan sebagai alat pengawetan produk untuk menjaga kualitas produk agar tahan lama dengan cara membekukan produk dalam waktu singkat. Memonitoring suhu dan kelembapan pada kabin air blast freezer harus dilakukan untuk memastikan kualitas produk terjaga dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem monitoring suhu dan kelembapan dari jarak jauh menggunakan mikrokontroler ESP32 yang terintegrasi dengan aplikasi android untuk menampilkan data suhu dan kelembapan. ESP32 dipilih karena kemampuannya yang bisa terkoneksi dengan Wi-Fi. Sistem ini menggunakan sensor DHT22 untuk membaca data suhu dan kelembapan, lalu dihubungkan dengan ESP32 yang terkoneksi jaringan internet untuk menerima dan mengirim data. Data dari sensor dikirim secara real-time ke firebase dan aplikasi android yang dibuat khusus untuk menampilkan data yang dibaca oleh sensor DHT22. Dengan adanya sistem monitoring suhu dan kelembapan berbasis aplikasi android ini dapat mempermudah pekerjaan manusia untuk memonitoring dari jarak jauh. Pengujian sistem menunjukkan bahwa sistem monitoring ini berjalan sesuai rancangan, namun memerlukan konektivitas internet yang stabil untuk menampilkan data secara akurat dan real-time. Pada hasil pengambilan data, sistem monitoring suhu dan kelembapan berbasis aplikasi android menampilkan nilai suhu yang sama dengan thermostat digital dan pada kelembapannya hanya berbeda 1% dengan hygro thermometer.