Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Mutiara: Multidisciplinary Scientific Journal is a double blind, peer-reviewed and open access academic journal for the fields of Economics and Business, Mathematics and Natural Sciences, Humanities, Social Sciences, Communications, Engineering, Informatics, Agriculture, Fisheries, Forestry, Health and Medicine. Mutiara: Multidisciplinary Scientific Journal provides a means for ongoing discussion of relevant issues that fall within the focus and scope of the journal that can be studied empirically.
Articles
600 Documents
Pengaruh Pengetahuan Pajak dan Sosialisasi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi melalui Kepercayaan sebagai Variabel Intervening
Qonitah Rahayu, Yayu;
Waskito Adi, Suyatmin
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 10 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i10.260
Kepatuhan wajib pajak merupakan salah satu faktor penting dalam meningkatkan penerimaan negara dari sektor pajak. Pengetahuan pajak dan sosialisasi pajak diyakini dapat meningkatkan kepatuhan wajib pajak. Namun, peran kepercayaan sebagai variabel intervening masih belum banyak diteliti. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengetahuan pajak dan sosialisasi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi di KPP Surakarta melalui kepercayaan sebagai variabel intervening. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang dibagikan kepada 65 wajib pajak orang pribadi di KPP Surakarta. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier berganda dan analisis jalur (path analysis) dengan uji Sobel untuk menguji peran kepercayaan sebagai variabel intervening. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan pengetahuan pajak terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan sosialisasi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan kepecayaan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. (4) Terdapat pengaruh pengetahuan pajak terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi melalui kepercayaan sebagai variabel intervening. (5) Tidak terdapat pengaruh sosialisasi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi melalui kepercayaan. Kesimpulan pengetahuan pajak dan sosialisasi pajak berperan penting dalam meningkatkan kepatuhan wajib pajak, dengan kepercayaan sebagai variabel intervening yang memperkuat hubungan antara pengetahuan pajak dan kepatuhan.
Analisis Pengguna pada Aplikasi Bank Jago Menggunakan Metode Technology Acceptance Model (TAM)
Rahmaniar, Fina;
Fitrianingsih, Fitrianingsih
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 10 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i10.261
Bank Jago adalah bank digital yang rilis pada tahun 2021, muncul nya aplikasi bank Jago sebagai bank digital cukup mendapat antusias dari para pemakai aplikasi bank digital sebelumnya sehingga bank Jago menjadi salah satu bank digital paling diminati oleh masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana aplikasi bank Jago diterima oleh penggunanya sebagai aplikasi bank digital, guna mengetahui faktor yang mempengaruhi penggunaan pada aplikasi bank Jago. Penelitian ini menggunakan technology acceptance model (TAM) dengan variabel pengukuran Perceived Usefulness (kegunaan), Perceived Ease of Use (kemudahan), Attitude Towards Using Technology (sikap), dan Actual to Use (penggunaan sebenarnya). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Perceived Usefulness dan Perceived Ease of Use berpengaruh signifikan terhadap Attitude Towards Using Technology. Namun, variabel Attitude Towards Using Technology tidak memiliki pengaruh langsung terhadap Actual to Use. Sebagian besar responden (77%) menerima aplikasi Bank Jago secara positif, terutama pengguna berusia 25-40 tahun. Disimpulkan dari hasil penelitian bahwa aplikasi bank Jago dapat diterima secara positif dikalangan penggunanya sebagai bank digital yang memudahkan segala jenis transaksi perbankan.
Analysis of Failure in The Fire System Alarm on The Ship KL.02 Sultan Hasanuddin
Tjahjanto, Rachmat;
Wira Perdana, Fadjrin
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 10 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i10.262
International Maritime Organization (IMO) has set regulations governing the installation of fire alarm systems on ships. The basic principle of the control system is to control the system output by comparing the actual output with the desired output. This study aims to determine the causes of false alarms on the fire alarm system on ships and to describe recommendations and solutions for failures in the fire alarm system on ships. This type of research uses a mix of methods by utilizing primary and secondary data. The data is processed by quantitative analysis and qualitative research. The results of this study indicate that the cause of the False Alarm on the Fire Alarm System is caused by the MFCA, Smoke Detector, and Cable Installation. The case that occurred in KL. 02 Sultan Hasanuddin there is no correlation between false alarms on the Fire Alarm System. The Smoke Detector correlation data with the False Alarm Fire Alarm System shows that there is a correlation with the Pearson Correlation of 0.857 > 0.4973. This study concluded that improving the reliability of fire alarm systems can be achieved through better maintenance of smoke detectors and proper technical training for ship operators.
Pengembangan Modul Sistem Pernapasan berbasis Problem Based Learning di MA Miftahul Ulum Kebun Baru
Syauqi, Ikhwan
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 10 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i10.263
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan modul berbasis problem based learning (PBL) materi sistem pernafasan sebagai bahan ajar biologi kelas XI SMA/MA. Penelitian dilakukan di MA Miftahul Ulum Kebun Baru dengan metode Research and Development (R&D) menggunakan model pengembangan produk 4-D (Define, Develop, Design, and Disseminate) dari Thiagarajan, Semmel & Semmel . Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, angket (kuesioner), dan dokumentasi. Hasil penelitian pengembangan modul sistem pernapasan berbasis Problem Based Learning (PBL) yang dinilai layak digunakan sebagai bahan ajar siswa. Modul ini dinilai layak oleh ahli materi dengan skor 78%, ahli media 61%, dan guru biologi 80%. Respon siswa juga menunjukkan kelayakan dengan skor 89%. Sehingga menghasilkan produk yang layak digunakan.
Kajian Strukturalisme Genetik Atas Representasi Isu Sosial Dalam Cerpen Seekor Bebek yang Mati di Pinggir Kali
Ariby Zahron, Muhammad
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 10 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i10.264
Penelitian ini menganalisis cerpen Seekor Bebek yang Mati di Pinggir Kali karya Puthut Ea, yang menggambarkan tema ketidakadilan pada tokoh utama terkait stigma ayahnya sebagai seorang yang dianggap komunis pada masa Orde Baru di Indonesia. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan fokus pada data deskriptif dan pendekatan sosiologis, khususnya teori Strukturalisme Genetik Lucien Goldmann, untuk mengeksplorasi fakta kemanusiaan, pandangan dunia pengarang, struktur karya sastra, serta subjek kolektif. Hasil analisis menunjukkan bahwa cerpen ini mencerminkan realitas sosial pada masa itu, terutama terkait peristiwa yang melibatkan simpatisan komunis di bawah rezim Orde Baru. Penerapan strukturalisme genetik dalam analisis ini mengungkap aspek sosiologis penting, seperti fakta kemanusiaan dan pandangan dunia pengarang, yang membentuk realitas sosial dalam cerpen tersebut. Kritik terhadap kekuasaan sebagai relasi imanen tergambar melalui penggambaran ruang-ruang kekuasaan dalam cerita ini.
Peran Kepemimpinan dalam Mendukung Transformasi Teknologi di Organisasi: Studi Kasus di Sektor Teknologi Informasi dan Komunikasi
Al Hakim, Lukman;
Daylami, Ilham;
Azmy, Ahmad
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 10 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i10.265
Penelitian ini mengeksplorasi peran kepemimpinan dalam perubahan teknologi bisnis di organisasi. Masalah utama yang dihadapi adalah bagaimana kepemimpinan dapat mendukung dan mengarahkan proses adopsi teknologi untuk meningkatkan efisiensi dan daya saing perusahaan. Objek penelitian ini adalah organisasi yang sedang mengalami transformasi teknologi. Data penelitian dikumpulkan melalui metode survei dan wawancara dengan para pemimpin dan karyawan di berbagai perusahaan. Metodologi yang digunakan adalah analisis kualitatif untuk mengidentifikasi faktor-faktor kepemimpinan yang berpengaruh dalam perubahan teknologi. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa kepemimpinan yang efektif dapat meningkatkan keberhasilan implementasi teknologi, namun masih ada kekurangan dalam memahami peran spesifik pemimpin dalam konteks ini. Penelitian ini dibatasi pada perusahaan di sektor teknologi informasi dan komunikasi. Hasil penelitian mengindikasikan bahwa pemimpin yang visioner dan komunikatif memainkan peran kunci dalam memfasilitasi perubahan teknologi. Saran untuk penelitian selanjutnya adalah mengkaji peran kepemimpinan di sektor industri lainnya dan mengeksplorasi dampak dari berbagai gaya kepemimpinan terhadap hasil implementasi teknologi.
Jurisprudence Analysis Of Ma Verdict No 557/Pdt/2016/Pt.Dki On The Malaysian Ambassador's Land Title Dispute
Puspitasari Wardoyo, Nanda;
Arum Prastyanti, Rina
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 11 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i11.266
This research analyzes Supreme Court Decision No. 557/PDT/2016/PT.DKI regarding a land title dispute involving the Government of Malaysia and a number of parties in Indonesia. The dispute stems from a claim over land used as the official residence of the Malaysian Ambassador, which had previously been purchased under a notarial deed in 1971. This study aims to understand the application of law in dispute resolution, as well as the legal implications of this decision for the development of jurisprudence and land law practice in Indonesia. The method used is jurisprudential analysis, focusing on the legal documents and arguments presented during the trial. The results of the analysis show that this decision affirms the importance of legal protection for foreign embassies in accordance with the 1961 Vienna Convention, as well as providing clear guidelines in the settlement of land disputes. The research also found that low public awareness regarding legal land ownership is a major factor in the emergence of disputes. In addition, this study suggests the need to improve the mediation mechanism at the BPN and socialization regarding legal land ownership to reduce future disputes. As such, this research is expected to contribute to a deeper understanding of land law and improve legal certainty in Indonesia, as well as provide practical recommendations for policymakers in managing land disputes.
Analysis Of Land Ownership Disputes By Foreign Nationals Based On Wills: Case Study Of Supreme Court Decision No. 1134/Pdt/2009 In The Perspective Of International Civil Law
Putri Dwi Ramadhani, Shahnata;
Arum Prastyanti, Rina
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 11 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i11.268
Land ownership in Indonesia is strictly regulated, especially for foreigners, through the Basic Agrarian Law (UUPA). This legal foundation limits the rights of foreigners in terms of land ownership, especially property rights, according to Article 21 of the UUPA. The case of Supreme Court Decision No. 1134/Pdt/2009 provides a clear example of how the recognition of inheritance rights for foreigners on land can lead to complicated legal issues. The method of this research is normative juridical with a statutory and case approach. This method focuses on the analysis of Supreme Court Decision No. 1134/PDT/2009 on land ownership disputes between citizens and foreigners based on wills. Primary data was obtained through court decisions and related laws and regulations, such as the UUPA, while secondary data was through legal literature, and legal periodicals In Supreme Court Decision No. 1134/Pdt/2009, legal considerations regarding land ownership by foreign nationals (WNA) based on wills are the basis of juridical considerations in the case. one of the basic principles that apply in international civil law is lex situs or the law that applies in the country where the land object is located. Based on the principle of lex situs, any breach or agreement relating to property must be subject to the law of the country where the property is located. According to an analysis of Supreme Court decision No. 1134/Pdt/2009, although foreign nationals can receive land through wills, Indonesian agrarian law explicitly prohibits foreigners from owning land. This creates a conflict between domestic law and the legal principles of international property rights protection. Decision No. 1134/Pdt/2009 became an important reference in Indonesian international civil and agrarian law.
Meningkatkan Perilaku Peduli Lingkungan Pada Anak Usia 5-6 Tahun Melalui Pemanfaatan Media Loose Parts Pada Kb Doa Bangsa 5 Sukabumi
Sumiati, Yati
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 10 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i10.269
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui atau menganalisis peningkatan perilaku peduli lingkungan pada anak usia 5-6 tahun pada KB DOA BANGSA 5 Sukabumi.Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas( PTK ). Penelitian ini menunjukkan bahwa dengan pemanfaatan media Loose Parts terbukti efektif dalam meningkatkan rasa kepedulian anak terhadap lingkungan. Hasil dari penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam kepedulian anak terhadap lingkungan, hal ini di buktikan pada pencapaian Berkembang Sesuai Harapan ( BSH) prasiklus sekitar 12,49%,perkembangan pencapaian pada siklus pertama meningkat 66,67 % dan pada siklus kedua meningkat lagi menjadi 75% .Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan menerapkan pembelajaran dengan mengintegrasikan konsep peduli lingkungan terbukti efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan kesadaran anak anak usia dini. Peran guru dan orang tua sangat penting untuk membentuk sikap peduli lingkungan pada anak. Dengan penelitian yang memanfaatkan media Loose Parts untuk meningkatkan perilaku Peduli Lingkungan anak usia 5-6 tahun pada KB DOA BANGSA 5 Sukabumi di nyatakan berhasil .
Implementasi Metode K-Nearest Neighbor dalam Sistem Rekomendasi Film Berdasarkan Preferensi Pengguna
Nuril Maghfiratus Sholeha, Siti;
Fatah, Zaehol
Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal Vol. 2 No. 10 (2024): Mutiara: Multidiciplinary Scientifict Journal
Publisher : Al Makki Publisher
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.57185/mutiara.v2i10.271
Peningkatan produksi film dan ketersediaan pada platform streaming telah membuat pengguna kesulitan menemukan film yang sesuai dengan preferensi mereka. Sistem rekomendasi dapat membantu pengguna dengan menyarankan film yang sesuai dengan minat mereka. Studi ini bertujuan untuk mengimplementasikan algoritma K-Nearest Neighbor (KNN) dalam sistem rekomendasi film untuk memberikan saran berdasarkan preferensi pengguna. Algoritma KNN digunakan untuk mengklasifikasikan film dengan menganalisis preferensi pengguna dari peringkat yang diberikan. Data dikumpulkan, diproses terlebih dahulu, dan dibagi menjadi set pelatihan dan pengujian untuk mengoptimalkan model. Kesamaan kosinus digunakan untuk mengukur kesamaan antar film. Sistem rekomendasi mencapai akurasi 44,83% dengan presisi 100% pada K=10, yang menunjukkan relevansi tinggi tetapi menyoroti potensi peningkatan akurasi keseluruhan. Sistem rekomendasi berbasis KNN secara efektif selaras dengan preferensi pengguna, meskipun teknik tambahan dapat meningkatkan akurasi lebih jauh. Sistem ini menunjukkan janji dalam memberikan saran film yang relevan tetapi memerlukan pengoptimalan lebih lanjut untuk aplikasi yang lebih luas.