cover
Contact Name
Andi Sukainah
Contact Email
andi.sukainah@unm.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
redaksijurnalptp@gmail.com
Editorial Address
Department of Agricultural Technology Education, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Makassar Kampus UNM Parang Tambung, Jalan Daeng Tata Raya, Makassar, South Sulawesi, Indonesia 90224
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian
ISSN : 24768995     EISSN : 26147858     DOI : https://doi.org/10.26858/jptp.v9i2
Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian is published twice in a year (February and August). The articles in this journal are articles from original research and have never been published in another journal. The scope of this journal includes : Classroom Action Research in Agricultural Technology Education, Food Science and Technology, Agricultural Engineering, Agricultural Industry Technology, Agricultural Product Technology, Fisheries and Marine Sciences, Plantation Product Technology, Post-Harvest Technology, Nutrition and Food.
Articles 45 Documents
Pengaruh Penambahan Air Cucian Beras Terhadap Laju Pertumbuhan Dan Hasil Panen Jamur Tiram Pleorotus ostreatus Christo, Jendri; Patang, Patang; Rahmah, Nur
Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian Vol. 11 No. 1 (2025): Februari (In Progress)
Publisher : Agricultural Technology Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jptp.v11i1.3026

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan air cucian beras terhadap laju pertumbuhan dan hasil panen jamur tiram. Penelitian ini menggunakan desain Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 3 kali pengulangan. Perlakuan penambahan air cucian beras yang dilakukan yaitu perlakuan A air cucian beras konsentrasi 80%, B air cucian beras konsentrasi 85%, C air cucian beras konsentrasi 90%, dan K air cucian beras konsentrasi 0%. Data yang telah dikumpulkan selanjutnya diolah dan dianalisis menggunakan analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan air cucian beras dengan metode penyiraman tidak berpengaruh nyata terhadap waktu kemunculan pinhead dan jumlah tangkai. Perlakuan penambahan air cucian beras dengan metode penyiraman memberikan pengaruh yang nyata terhadap lebar tudung dan berat basah jamur tiram. Faktor lingkungan suhu dan pH tidak menunjukkan pengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil panen jamur tiram. Namun, faktor kelembaban menunjukkan pengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil panen jamur tiram.
Keanekaragaman Dan Kelimpahan Serangga Pada Tanaman Jagung (Zea mays) yang Diberi Pupuk Organik Cair Gulma Siam (Chromolaena odorta) Danial, Mohamad Ikbal Riski A.; Ahmad, Jusna; Ibrahim, Mustamin; Lamangantjo, Chairunnisah J.
Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian Vol. 11 No. 1 (2025): Februari (In Progress)
Publisher : Agricultural Technology Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jptp.v11i1.4430

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman serangga pada tanaman jagung (Zea mays) yang diberi pupuk organik cair gulma siam (Chromolaena odorata) dan kelimpahan serangga pada tanaman jagung (Zea mays) yang diberi pupuk organik cair gulma siam (Chromolaena odorata). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif dengan percobaan rancangan acak kelompok (RAK) terdiri dari empat perlakuan yaitu perlakuan A: 0% pupuk organik cair gulma siam, perlakuan B: 40% pupuk organik cair gulma siam, perlakuan C: 60% pupuk organik cair gulma siam dan perlakuan D: 80%. Variabel yang diamati adalah keanekaragaman dan kelimpahan serangga yang diberi pupuk organik cair gulma siam dan yang tidak diberi pupuk organik cair gulma siam. Hasil penelitan dideskripsikan keadaan serangga pada tanaman jagung baik itu indeks keanekaragaman dan kelimpahan serangga pada tanaman jagung. Insecta (serangga) yang ditemukan terdiri dari 6 ordo, 11 family, dan 13 spesies. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk organik cair gulma siam berpengaruh terhadap indeks keanekaragaman dan nilai kelimpahan serangga pada tanaman jagung. Nilai indeks keanekaragaman serangga (H’) pada tanaman jagung yaitu perlakuan A (H’) = 2.46, perlakuan B (H’) = 2.44, perlakuan C (H’) = 2.23, dan perlakuan D (H’) = 2.15. kelimpahan serangga pada tanaman jagung tergolong dalam kategori kurang berlimpah, berlimpah dan sangat berlimpah.
Kemasan Plastik dan Pengaruhnya Terhadap Mutu Produk Pangan Melalui Pengujian Gramatur dan Densitas Rahmah, Nur; Hidayat, Annisa Aulia Ramadhani; Wiharto, Muhammad
Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian Vol. 11 No. 1 (2025): Februari (In Progress)
Publisher : Agricultural Technology Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jptp.v11i1.7377

Abstract

Plastik tersusun atas polimer yang membentuk makromolekul dengan karakteristik ringan. Plastik pada umumnya digunakan sebagai bahan pengemas suatu produk dengan mempertimbangkan jenis plastik yang akan digunakan. Setiap jenis plastik memiliki karakteristik dan fungsi yang berbeda-beda. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sifat fisis dari berbagai jenis plastik dan mampu membedakan berbagai jenis kemasan plastik. Metode yang digunakan adalah metode pengamatan dan pengukuran visual. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah plastik polipropilen memiliki warna plastik bening, berat plastik 0,29 g; ketebalan plastik 0,000033 m; mudah terbakar dengan warna nyala api jingga kebiruan; memiliki aroma plastik terbakar; nyala api merambat cepat (17,21 detik); persentase pemanjangan 9,31%; nilai gramatur 29 g/m2; dan nilai densitas rata-rata 886.110 g/m2. Kesimpulan dari penelitian ini adalah sifat fisik plastik polipropilena yaitu memiliki ciri-ciri plastik bening, mudah terbakar, memiliki warna nyala jingga kebiruan, dan memiliki bau seperti plastik terbakar. Jenis-jenis kemasan plastik dapat dibedakan berdasarkan sifat fisik, uji nyala, dan perbandingan persentase pemanjangan, berat, dan densitas masing-masing.
Modifikasi Sistem Kontrol Suhu pada Alat Pengering Tipe Rak (Tray Dryer) Skala Laboratorium Jusran, Jusran; Muhlis; Mohamad Ikbal Riski A. Danial
Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian Vol. 11 No. 1 (2025): Februari (In Progress)
Publisher : Agricultural Technology Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jptp.v11i1.8263

Abstract

 The EH - TD - 3000 laboratory-scale tray dryer is one of the drying equipment owned by the agricultural engineering study program, majoring in agricultural technology. The advantage of the dryer is that it uses a continuous control system with excellent performance, fast response and stability. The weakness of the dryer is that the temperature control components are relatively expensive and imported. Currently the control system was in a damaged condition so it was deemed necessary to make modifications. The research aimed to modify and produce a temperature control system using local components that were relatively cheap but performed the same as the previous control system. The research used an experimental method with a functional and structural approach, the design of the temperature control system used an on-off control system and PID Auto Tunning, performance tests include: transient response test and steady state response test on set points 60 oC and 80 oC. The test results showed the performance of the on-off control set did not produce a stable temperature, although it had a fast transient response. The Auto Tunning PID control set produced a fast transient response and steady state when the temperature reached the set point resulting in temperature stability in the drying chamber. Performance comparison with the control system before modification showed that the PID Auto Tunning control system showed the same good performance as the temperature control performance before modification. Where the steady state temperature before and after modification was reached at 43 oC and 42 oC.
Pemanfaatan Ekstrak Daun Stevia (Stevia Rebaudiana) Sebagai Pemanis Tanpa Kalori pada Permen Jahe Safitri, Ameliya; Rais, Muhammad; Hambali, Amiruddin
Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian Vol. 11 No. 1 (2025): Februari (In Progress)
Publisher : Agricultural Technology Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/jptp.v11i1.8872

Abstract

Daun stevia adalah pemanis alami dari tanaman Stevia rebaudiana yang digunakan sebagai pengganti gula di beberapa negara. Daun stevia telah teruji sebagai pemanis makanan yang lebih sehat, dan banyak dipilih sebagai salah satu bahan pangan rendah kalori. Ekstrak daun stevia juga dimanfaatkan dalam produksi permen jahe sebagai pemanis tambahan. Penelitian ini dirancang untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ekstrak daun Stevia rebaudiana terhadap permen jahe, dengan menggunakan metode eksperimental Rancangan Acak Lengkap. Hasilnya menunjukkan pengujian kadar air produk yang berkisar antara 21,17-23,75%, nilai uji kadar abu berkisar antara 0,25-0,62%, serta nilai uji kadar gula reduksi 2,11– 2,27%. Adapun hasil pengujian organoleptik terbukti berpengaruh nyata perhadap rasa dan aroma permen jahe, namun tidak berpengaruh nyata terhadap tekstur dan aroma. Selanjutnya uji normalitas yang dihasilkan menunjukkan data terdistribusi secara normal dengan nilai Shapiro-Wilk yang diperoleh yaitu >0.05 dan uji homogenitas menunjukkan nilai signifikan yaitu >0.05