cover
Contact Name
Arif Fiandi
Contact Email
intelekcendikiawannusantara@gmail.com
Phone
+6285274823488
Journal Mail Official
ariffiandi03@gmail.com
Editorial Address
Jorong Nyiur, AGAM, Sumatera Barat
Location
Kab. agam,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
ISSN : -     EISSN : 30464560     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu sosial, hukum, pertanian, pendidikan, ekonomi, manajemen, sejarah, komputer, kesehatan, sains alam, ilmu sosial, bahasa, humaniora, dan ilmu lainnya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 2,727 Documents
PENERAPAN TEKNIK LEVITASI PADA PENCIPTAANFOOD PHOTOGRAPHY MAKANANKHAS BATAK  TOBAPENERAPAN TEKNIK LEVITASI PADA PENCIPTAANFOOD PHOTOGRAPHY MAKANANKHAS BATAK  TOBA Christopher Tampubolon; Khaerul Saleh
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kuliner tradisional merupakan cerminan identitas kultural yang diwariskan dari generasi ke generasi oleh masyarakat lokal, termasuk masyarakat Batak Toba di wilayah Sumatera Utara. Namun, seiring laju modernisasi dan derasnya arus globalisasi, antusiasme masyarakat khususnya kalangan muda terhadap kekayaan kuliner daerah mulai memudar. Menanggapi fenomena ini, food photography dipilih sebagai sarana kreatif untuk merevitalisasi daya tarik makanan khas Batak Toba melalui visualisasi yang estetis dan inovatif. Salah satu pendekatan visual yang digunakan adalah teknik levitasi, yaitu teknik pemotretan yang menciptakan ilusi visual seolah objek mengambang di udara. Teknik ini dinilai efektif dalam menghidupkan elemen artistik serta membangun ketertarikan visual terhadap objek makanan. Proses penciptaan karya ini mengacu pada metode penciptaan seni menurut I Made Bandem, yang meliputi lima tahapan penting: perencanaan, elaborasi, sintesis, realisasi, dan tahap penyelesaian. Teknik levitasi dalam karya ini diterapkan secara manual, tanpa melalui proses editing digital, serta memanfaatkan peralatan sederhana. Karya yang dihasilkan tidak hanya menampilkan keindahan visual makanan, tetapi juga menyampaikan pesan budaya yang kuat melalui narasi visual. Dengan pendekatan ini, fotografi diharapkan mampu menjadi media strategis dalam pelestarian serta promosi kuliner tradisional Batak Toba secara kreatif, komunikatif, dan relevan dengan perkembangan zaman.
Sistem Informasi Manajemen Untuk Masyarakat: Inovasi Digital Menuju Layanan Sosial Yang Efektif Dan Terintegrasi Weni Aulia Utami; Rayyan Firdaus
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan Sistem Informasi Manajemen (SIM) dan aspek-aspek lain dalam manajemen sektor publik telah berubah secara signifikan akibat kemajuan teknologi informasi. SIM telah berkembang dari sekadar alat organisasi internal yang sederhana menjadi basis krusial bagi pengambilan keputusan, penyediaan layanan, dan keterbukaan publik yang lebih besar. Gagasan fundamental SIM, elemen-elemen utamanya, dan fungsinya dalam mendorong inovasi digital menuju layanan sosial yang efisien dan terintegrasi dibahas dalam artikel ini. Studi ini juga menguraikan sejumlah kendala dalam penerapan SIM, termasuk infrastruktur dan kesiapan sumber daya manusia yang belum memadai, serta teknik adaptasi yang digunakan untuk mengatasinya. Keberhasilan transformasi digital dalam layanan publik sangat bergantung pada keselarasan antara kesiapan organisasi dan kompetensi teknologi, karena esai ini menyoroti pentingnya kolaborasi lintas sektor dan keterlibatan aktif pemerintah. Artikel ini diharapkan dapat berkontribusi, baik secara konseptual maupun praktis, terhadap pertumbuhan Sistem Informasi Manajemen (SIM) sebagai inovasi digital strategis dalam layanan publik.
Tantangan Dan Strategi Implementasi Sistem Informasi Manajemen: Dari Transfer Pengetahuan Hingga Kepuasan Pengguna Sarah Umairoh; Rayyan Firdaus
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Implementasi sistem informasi manajemen (SIM) menghadapi tantangan kompleks yang mencakup aspek teknis, organisasi, dan manusia. Penelitian ini menganalisis tantangan utama dalam implementasi SIM berdasarkan kajian literatur yang komprehensif, mulai dari hambatan transfer pengetahuan hingga faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan pengguna akhir. Temuan menunjukkan bahwa keberhasilan implementasi SIM tidak hanya bergantung pada aspek teknologi, tetapi lebih dominan dipengaruhi oleh faktor organisasi dan manusia. Tantangan utama meliputi hambatan transfer pengetahuan yang terdiri dari klasifikasi pengetahuan yang tidak jelas, tingkat eksplisitnya pengetahuan, dan jalur transfer yang tidak optimal. Selain itu, kurangnya dukungan manajemen puncak, keterbatasan komunikasi antara profesional TI dan pengguna, serta rendahnya keterlibatan pengguna dalam proses desain menjadi hambatan signifikan. Strategi mitigasi yang efektif mencakup penerapan pendekatan user-based system, peningkatan kolaborasi manajer-analis, desain modular dan evolusioner, serta fokus pada relevansi dan cost-effectiveness. Dalam konteks kepuasan pengguna, aspek attractiveness, clarity, efficiency, dan accuracy terbukti mendapat penilaian baik, namun aspek novelty masih memerlukan perbaikan. Implikasi praktis penelitian ini memberikan panduan bagi organisasi untuk mengoptimalkan strategi implementasi SIM melalui pendekatan holistik yang mengintegrasikan aspek teknis, organisasi, dan pengalaman pengguna untuk mencapai keberhasilan implementasi yanag berkelanjutan.
Peran Majelis Taklim Kahdijah Dalam Mewujudkan Pendidikan Berbasis Moderasi Beragama Di Perumahan Sitra Samata Permai Gowa Titi Mildawati; Rofia Masrifah
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini didasari dengan adanya berbagai masalah yang muncul di perumahan sitra samata terkait dengan pendidikannya, mengingat pada zaman sekarang ini seharusnya perkembangan SDM dan SDA sudah berkembang seiring dengan perkembangn teknologi yang semakin pesat akan tetapi implementasi moderasi beragama belum terlihat nampak. Berdasarkan kondisi atau fakta tersebut di atas peneliti merasa penting untuk melakukan penelitian dengan mengangkat masalah untuk kemudian dapat diselesaiakn pada pembahasan dan hasil penelitian. Adapun pokok masalah pada penelitian ini adalah bagaimana mewujudkan peradaban pendidikan berbasis moderasi beragama di Perumahan Sitra Samata Permai Gowa Sulawesi Selatan?. Penelitian ini dilakukan untuk merevitalisasi peran masyarakat atau Majelis Taklim Khadijah sebagai wujud penguatan pendidikan berbasis moderasi beragama. Untuk memperoleh data atau informasi terhadap penyelesaian masalah di atas, peneliti menggunakan teknik pengumpulan data seperti observasi atau pengamatan langsung di lapangan, wawancara sebagai informasi utama serta dokumentasi sebagai penunjang hasil penelitian. Adapun hasil penelitian ini diperoleh bahwa secara konsep dan teori tentang pendidikan masyarakat berbasis moderasi beragama belum terstruktur namun praktek dan sikap masyarakat perumahan sitra sudah menunjukan manusia yang moderat ini dipengaruhi dengan kehadiran majelis taklim khadijah sebagai wadah dalam pelaksanaan pengajaran tentang keagamaan. Sehingga untuk mewujudkan penguatan moderasi beragama yang maksimal perlu dimuat nilai-nilai moderasi beragama disetiap kegiatan.
PENGARUH SENTIMEN MEDIA SOSIAL TERHADAP PEMBENTUKAN PORTOFOLIO SAHAM RITEL DI INDONESIA Maidola Harmiati; Amanda Putri Wijaya; Aura Lara Julianti Lumban Tobing; Anis Atiqha Fadly Lubis; Muammar Khaddafi
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam era digital yang semakin terintegrasi, media sosial memainkan peran penting dalam memengaruhi perilaku investor, khususnya investor ritel yang cenderung responsif terhadap informasi yang beredar secara real-time. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh meningkatnya ketergantungan investor terhadap sentimen yang berkembang di media sosial dalam mengambil keputusan investasi saham. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh sentimen media sosial terhadap pembentukan portofolio saham ritel di Indonesia. Pertanyaan kunci yang ingin dijawab adalah sejauh mana sentimen positif atau negatif di media sosial dapat memengaruhi pemilihan dan komposisi portofolio saham oleh investor ritel. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain studi empiris. Data dikumpulkan melalui scraping sentimen dari platform media sosial seperti Twitter dan Stockbit menggunakan metode text mining dan natural language processing (NLP). Selanjutnya, data tersebut dikorelasikan dengan data perdagangan saham ritel yang tercatat di Bursa Efek Indonesia selama periode 2022–2024. Analisis dilakukan menggunakan regresi panel dan machine learning classification untuk menguji signifikansi dan pola pengaruh sentimen terhadap preferensi investasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sentimen media sosial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembentukan portofolio saham ritel. Sentimen positif cenderung mendorong investor untuk mengakumulasi saham tertentu, sementara sentimen negatif mendorong aksi jual. Efek ini lebih kuat pada saham-saham berkapitalisasi kecil dan sektor yang sedang menjadi perhatian publik. Kesimpulan dari penelitian ini menegaskan pentingnya mempertimbangkan sentimen media sosial dalam pengambilan keputusan investasi, terutama bagi investor ritel yang cenderung lebih terpengaruh oleh informasi informal. Temuan ini memberikan kontribusi terhadap literatur keuangan perilaku dan merekomendasikan integrasi analisis sentimen dalam strategi portofolio modern. Penelitian selanjutnya disarankan untuk mengeksplorasi dampak jangka panjang dan diferensiasi pengaruh antar platform media sosial.
Manfaat Informasi Akuntansi Keuangan untuk Optimalisasi Portofolio Investasi Syariah di Pasar Modal Indonesia Muammar Khaddafi; Siti Aqila Zahra Nst; M. Aulia Fitra Purba; Roza Sahara
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran informasi akuntansi keuangan dalam optimalisasi portofolio investasi syariah di pasar modal Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan studi dokumentasi terhadap data sekunder berupa laporan keuangan emiten syariah yang tergabung dalam Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) periode 2021–2023. Data rasio keuangan yang dianalisis meliputi Return on Assets (ROA), Debt to Equity Ratio (DER), Earning Per Share (EPS), dan Price to Book Value (PBV). Hasil penelitian menunjukkan bahwa keempat rasio tersebut berperan signifikan dalam menentukan return dan risiko portofolio saham syariah. Integrasi rasio keuangan secara simultan terbukti mampu menghasilkan portofolio optimal dengan return yang kompetitif dan risiko yang terkendali. Temuan ini memperkuat hasil studi terdahulu dan memberikan kontribusi baru dalam pengembangan strategi investasi syariah berbasis akuntansi keuangan.
ANALISA PELUANG DAN ANCAMAN/TANTANGAN PERDAGANGAN PRODUK PERTANIAN (STUDI KASUS PERDAGANGAN INDONESIA DENGAN JEPANG) Daspar Daspar; Devinta Alya Maharani
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perdagangan produk pertanian antara Indonesia dan Jepang merupakan bagian penting dari hubungan ekonomi bilateral yang terus berkembang. Jepang sebagai negara maju memiliki permintaan tinggi terhadap produk pertanian berkualitas, terutama yang memenuhi standar keamanan pangan dan keberlanjutan. Indonesia, dengan keunggulan sumber daya alam dan keanekaragaman komoditas, memiliki potensi besar untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peluang ekspor produk pertanian Indonesia ke Jepang sekaligus mengidentifikasi tantangan utama yang dihadapi, baik dari sisi teknis, regulasi, maupun daya saing pasar. Data dikumpulkan melalui studi literatur, analisis data sekunder dari instansi terkait, serta wawancara dengan pelaku ekspor. Hasil kajian menunjukkan bahwa terdapat peluang besar dalam ekspor produk pertanian seperti kopi, teh, buah tropis, dan rempah-rempah ke Jepang, terutama jika memenuhi preferensi pasar terhadap produk organik, sehat, dan berkelanjutan. Namun, tantangan tetap signifikan, termasuk hambatan teknis seperti ketatnya standar kualitas Jepang, tingginya biaya logistik, serta lemahnya infrastruktur pendukung di daerah produksi. Untuk meningkatkan daya saing, dibutuhkan strategi nasional yang melibatkan peningkatan kapasitas petani, dukungan pemerintah dalam diplomasi dagang, serta penguatan sistem sertifikasi dan ketertelusuran produk. Penelitian ini memberikan rekomendasi kebijakan untuk memperkuat posisi Indonesia dalam perdagangan pertanian global, khususnya dengan mitra strategis seperti Jepang.
Analisis Penggunaan Metode Kuantitatif dan Kualitatif dalam Penelitian Akuntansi: Studi Literatur pada Jurnal Nasional Terakreditasi Muammar Khaddafi; Heri Wibowo; Irma Safitri; Siti Aqila Zahra Nst; Viya Aurelia Salsabila
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tren penggunaan metode kuantitatif dan kualitatif dalam penelitian akuntansi yang dipublikasikan di jurnal nasional terakreditasi selama periode 2019–2024. Studi ini menggunakan pendekatan studi literatur terhadap 120 artikel dari berbagai jurnal akuntansi yang terdaftar di SINTA 1–4. Data dikumpulkan melalui penelusuran artikel berbasis kriteria inklusi dan dianalisis secara deskriptif menggunakan tabel frekuensi, persentase, serta tren tahunan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode kuantitatif masih mendominasi penelitian akuntansi di Indonesia dengan persentase sebesar 78,3%, sementara metode kualitatif dan mix method masing-masing hanya mencapai 15,0% dan 6,7%. Meski demikian, tren penggunaan metode kualitatif mulai mengalami peningkatan dalam dua tahun terakhir, khususnya pada topik akuntansi sosial, syariah, dan lingkungan. Temuan ini menunjukkan bahwa diversifikasi metodologi penelitian akuntansi di Indonesia masih perlu ditingkatkan untuk menghasilkan penelitian yang lebih kontekstual dan komprehensif. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi akademisi dan pengelola jurnal dalam mendorong publikasi penelitian akuntansi berbasis kualitatif dan mix method di masa mendatang.
PENERAPAN KONSEP GOING CONCERN DALAM PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN DI MASA KRISIS EKONOMI Muammar Khaddafi; M Eggy Atami; Nova Crusita Hutabarat; Rayyan Hidayat; Fajri Ramadan
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Going concern merupakan salah satu asumsi dasar dalam penyusunan laporan keuangan yang menyatakan bahwa perusahaan akan melanjutkan operasionalnya di masa mendatang. PSAK 1 mewajibkan laporan keuangan disusun dengan asumsi kelangsungan usaha, kecuali terdapat indikasi yang menunjukkan sebaliknya. Artikel ini membahas penerapan konsep going concern di masa krisis ekonomi, seperti pandemi COVID-19 dan resesi, yang menimbulkan tantangan besar bagi perusahaan dalam mempertahankan kelangsungan usahanya. Indikator ketidakpastian going concern meliputi kerugian operasional berkelanjutan, arus kas negatif, kegagalan pembayaran utang, dan kehilangan pelanggan utama. Selain itu, artikel ini menjelaskan tanggung jawab manajemen untuk menilai dan mengungkapkan going concern secara transparan, serta tanggung jawab auditor dalam mengevaluasi penilaian manajemen dan memberikan opini audit yang sesuai. Pemahaman going concern di masa krisis ekonomi penting untuk menjaga keandalan laporan keuangan dan meningkatkan kepercayaan pemangku kepentingan terhadap kondisi keuangan perusahaan.
DINASTI FATIMIYAH: SEJARAH, KEJAYAAN, DAN KEJATUHAN KEKHALIFAHAN SYIAH ISMAILIYAH Adnan Naufal Rahman; Ashar Dwijulianto; Ahmad Maftuh Sujana
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dinasti Fatimiyah adalah salah satu kekhalifahan paling signifikan dalam sejarah Islam klasik yang membawa mazhab Syiah Ismailiyah ke puncak kekuasaan. Berdiri pada awal abad ke-10 M di wilayah Ifriqiyah dan memindahkan ibu kota ke Mesir, dinasti ini menjadi pusat kekuatan politik, keilmuan, dan perdagangan dunia Islam. Penelitian ini menggunakan pendekatan historis analitik dengan meninjau sumber-sumber primer dan sekunder. Kajian ini membahas latar belakang berdirinya Dinasti Fatimiyah, dinamika kekuasaannya, kontribusi dalam bidang intelektual dan sosial, hingga sebab-sebab kejatuhannya