cover
Contact Name
Imam Wahyu Hidayat
Contact Email
jimad@uin-malang.ac.id
Phone
+6282231335331
Journal Mail Official
jimad@uin-malang.ac.id
Editorial Address
Jalan Raya Ir. Soekarno No.34 Dadaprejo, Pendem, Kec. Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur 65324
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
ISSN : 30905931     EISSN : 30905931     DOI : http://dx.doi.org/10.1886/jimad.v2i2
Core Subject : Education,
Jimad: Jurnal Ilmiah Madrasah is open access and peer-reviewed scientific journal that focuses on development studies of elementary education. published Three Time a year since February 2024. This journal is published by the Department of post graduation of elemntary education, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, Indonesia. We invite scientists, scholars, researchers, as well as professionals in the field of early childhood education to publish their researches in our journal.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 30 Documents
Studi Komparatif: Hakikat Bahan Ajar Modul dan LKPD pada Mata Pelajaran IPS dan PPKN di Sekolah Dasar Elvita Dianita; Muhammad Syahru Romadhon
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 1, No 2 (2024): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v1i2.27447

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hakikat dari bahan ajar modul dan lkpd pada mata pelajaran IPS serta PPKn di tingkat sekolah dasar. Metode penelitian yang dipergunakan yakni dengan mengkaji  literature yang berkaitan dengan modul dan lkpd. Adapun hakikat dari modul yakni bahan ajar yang berisi materi, batasan-batasan, dan langkah evaluasi yang disusun secara sistematis dan menarik untuk mencapai kompetensi kurikulum. Sementara itu, hakikat dari lkpd yakni bahan ajar yang memiliki struktur materi lebih sedikit daripada modul sebab lkpd dirancang untuk aktivitas eksplorasi. Diharapkan adanya komparasi hakikat bahan ajar modul dan  lkpd dapat mengenal bahan ajar dan meminimalisir kesalahan penyusunan bahan ajar.Kata Kunci: Bahan Ajar; Modul; LKPD; IPS; PPKN
KESEHATAN REPRODUKSI MANUSIA: RUANG LINGKUP DAN KOMPLEKSITAS MASALAH ucik bella april
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 1, No 1 (2024): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v1i1.18714

Abstract

ABSTRACTReproductive health includes several matters relating to sexual activity and reporting process. The clinical perspective of reproductive health is very important. However, the social perspective is no less important because of the complexity and difficulty of finding solutions. Various social issues related to reproductive health, such as unwanted pregnancies, unsafe abortions, sexually transmitted diseases/AIDS, side effects of contraceptive use, etc., are becoming increasingly important and require serious attention from social scientists and policy makers. This article specifically addresses this topic by examining the scope and complexity of reproductive health issues in the Indonesian context.Keywords: Reproductive Health, Coverage, HealthABSTRAKKesehatan reproduksi mencakup beberapa hal yang berkaitan dengan aktivitas seksual dan proses reproduksi. Perspektif klinis kesehatan reproduksi sangat penting. Namun, perspektif sosial tidak kalah penting karena kompleksitasnya dan sulitnya mencari solusi. Berbagai isu sosial terkait kesehatan reproduksi, seperti kehamilan yang tidak diinginkan, aborsi yang tidak aman, penyakit menular seksual/AIDS, efek samping penggunaan kontrasepsi, dll., menjadi semakin penting dan membutuhkan perhatian serius dari para ilmuwan sosial dan pembuat kebijakan. Artikel ini secara khusus membahas topik tersebut dengan mengkaji ruang lingkup dan kompleksitas isu kesehatan reproduksi dalam konteks Indonesia.Kata Kunci: Kesehatan Reproduksi, Ruang Lingkup, Kesehatan
Efektivitas Media Pembelajaran Dongeng dalam Meningkatkan Keterampilan Berbicara Peserta Didik Kelas 1 MIS Darussalam Khoirun Nisa; Elma Yuniarti; Esa Nur Wahyuni
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 2, No 1 (2025): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v2i1.26240

Abstract

Dongeng merupakan sebuah media yang digunakan untuk menarik minat peserta didik dalam kegiatan belajar sehingga siswa dapat berfikir, dan melepaskan imajinasinya, dengan begitu dapat melatih keterampilan peserta didik untuk berbicara di kelas, dongeng sendiri merupakan sebuah cerita fiksi yang dimana terdapat banyak jenis dan sangat beragam. Dongeng disebut juga dunia dalam kata yang bermakna kehidupan yang di tuliskan di dalam kata-kata. Dongeng sudah tentu berbentuk cerita tetapi cerita belum tentu dongeng. Dongeng dapat menjadi bagian dari aspek perkembangan anak. Sebagian besar peserta didik sangat menyukai dongeng, karena dongeng merupakan salah satu aspek yang sangat berpengaruh terhadap perkembangan anak. Dongeng bisa di jadikan sebagai motivasi yang dapat mendorong anak untuk gemar membaca. Tujuan dari penulisan penelitian ini yaitu sebagai evaluasi media pembelajaran dongeng dalam meningkatkan keterampilan berbicara pada peserta didik kelas 1 dan menjadi motivator pendorong bagi MIS 1 Darussalam dalam menerapkan dan memperbaiki, disini juga akan dipaparkan bagaimana cara meningkatkan kemampuan berbicara menggunakan media pembelajaran dongeng kelas 1 MIS Darussalam dan faktor kelebihan dan kelemahan terhadap media tersebut. metode penelitian pendekatan kualitatif deskriptif. Jenis penelitian ini yaitu penelusuran kepustakaan, atau bibliografi. Dalam pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan dongeng sebagai media pembelajaran peserta didik lebih semangat dan antusias dalam proses pembelajaran, pembelajaran menjadi lebih bermakna karena peserta didik dapat dengan mudah memahami pembelajaran dengan mendengarkan dongeng, kemudian peserta didik dapat menambah kosakata serta melatih keterampilan peserta didik dengan menceritakan Kembali cerita yang sudah mereka dengarkan kepada teman satu kelas.
Implementasi Metode Cerita Islami dalam Menanamkan Nilai Moral kepada Peserta Didik Hasmiati Hasmiati
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 1, No 3 (2024): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v1i3.26244

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi cerita islami dalam pembelajaran, memahami faktor pendukung dan penghambat metode cerita islami dan memahami dampak metode cerita islami terhadap moral peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan melalui pendekatan kualitatif. Sumber datanya berupa jurnal, buku bacaan, dan literatur yang relevan dengan penelitian. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode cerita merupakan metode komunikasi universal yang dapat mempengaruhi jiwa peserta didik. Metode ini merupakan jembatan komunikasi dalam penyampaian materi pembelajaran Metode cerita akan memberikan kesempatan bagi anak untuk berpikir, merasakan, merenungi cerita tersebut. Faktor pendukung pelaksanaan metode cerita yaitu pendidik, lingkungan, kesadaran beragama peserta didik. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu hambatan waktu, kurangnya keteladanan, serta sarana dan prasarana yang kurang memadai. Metode ini dapat membawa perubahan positif dalam diri peserta didik. Keadaan peserta didik yang semula berperilaku tidak terkendali dan kasar, berperilaku kasar dan bebas, lambat laun dapat berkembang dengan baik.
Increasing Learning Outcomes Through The Socio Drama Method In The Ability Lessons Of Elementary School Class III Students siti fatimah
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 1, No 1 (2024): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v1i1.20555

Abstract

Penelitian ini disusun dengan tujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik dengan menggunakan metode pembelajaran sosio drama pada peserta didik kelas III B di MI Yaa Bunayya Kota Jayapura. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Prosedur atau langkah-langkah penelitian yang dilakukan terbagi dalam beberapa bentuk siklus kegiatan yang mengacu pada desain model Lewin yang ditafsirkan oleh Kemmis, menggunakan statistik sederhana dengan mencari prosentase. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tepatnya pada bulan april yaitu tahun 2019. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III B yaitu berjumlah 17 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara. Kemudian data yang dapat dihimpun dari setiap item pertanyaan akan dimasukkan kedalam satu tabel yang didalamnya langsung dibuat frekuensi dan prosentase, setelah itu penulis menganalisa dan menginterpretasikan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada pertanyaan nomer 1 pada siklus I 7 (41%) sedangkan siklus II 16 (94,2%), pertanyaan nomer 2 pada siklus I 10 (52,82%) sedangkan siklus II 16 (94,2%), pertanyaan nomer 3 pada siklus I 4 (23,5%) sedangkan siklus II 17 (100%), pertanyaan nomer 4 pada siklus 1 4(23,5%) sedangkan siklus II 16(94,2%) dan pertanyaan nomer 5 pada siklus 1 (5,8%) sedangkan siklus II 17 (100%), maka dengan ini dikatakan bahwa penerapan metode sosio drama untuk meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran akidah akhlak bagi siswa kelas III B dinyatakan berhasil.
Analisis Relevansi Kurikulum dan Faktor Pendukung Akreditasi di MI Tarbiyatul Arifin Kabupaten Malang Aisyah Putri Asyari; Rahmania Zen; Sabrina Azzahro; Samsul Susilawati
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 2, No 1 (2025): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v2i1.30354

Abstract

AbstrakPenelitian ini bermaksud untuk mengetahui penerapan kurikulum dan peran kurikulum dalam meningkatkan akreditasi di SD/MI. keterkaitan kurikulum dengan peningkatan akreditasi sekolah memiliki peran yang saling mendukung dalam menjamin mutu pendidikan. MI Tarbiyatul Arifin merupakan salah satu Madrasah Ibtidaiyah swasta di Kabupaten Malang yang terakreditasi C. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan subjek penelitian yaitu MI Tarbiyatul Arifin. Teknik pengambilan dan pengumpulan data berupa data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan model Miles and Huberman. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa MI Tarbiyatul Arifin merupakan lembaga pendidikan yang tergolong baru yang sudah menerapkan kurikulum merdeka serta menerapkan pembelajaran yang sesuai dengan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. MI Tarbiyyatul Arifin terakreditasi C yang disebabkan oleh beberapa faktor yaitu, status lembaga pendidikan yang masih baru dan pengajuan akreditasi yang berlangsung pandemi COVID – 19, sehingga pemenuhan persyaratan akreditasi menjadi kurang optimal. AbstractThis research intends to find out the application of the curriculum and the role of the curriculum in improving accreditation in SD/MI. The relationship between the curriculum and improving school accreditation has a mutually supportive role in ensuring the quality of education. MI Tarbiyatul Arifin is one of the private Madrasah Ibtidaiyah in Malang Regency which is accredited C. This research uses a descriptive qualitative research method with the research subject being MI Tarbiyatul Arifin. Data collection techniques were observation, interview, and documentation. The data analysis technique used in this research is using the Miles and Huberman model. The results of this study state that MI Tarbiyatul Arifin is a relatively new educational institution that has implemented an independent curriculum and implemented learning in accordance with what has been determined by the government. MI Tarbiyyatul Arifin is accredited C which is caused by several factors, namely, the status of a new educational institution and the submission of accreditation during the COVID - 19 pandemic, so that the fulfillment of accreditation requirements is less than optimal.
Studi komparatif Komponen Pendidikan IPS dan PKN Dalam Kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka di Sekolah Dasar Aristhalia Hevi Febrianti
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 1, No 2 (2024): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v1i2.27901

Abstract

Pendidikan merupakan landasan yang sangat penting dalam mengembangkan karakter dan pengetahuan siswa. Di Indonesia, Kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka merupakan dua kurikulum dengan pendekatan berbeda dalam mendidik generasi muda. Kajian perbandingan kedua kurikulum tersebut, dengan fokus pada mata pelajaran IPS dan PKN, memberikan wawasan berharga mengenai efisiensi dan efektivitasnya. IPS dan PKN yang berfokus pada pemahaman masyarakat, budaya, sejarah, geografi, dan ekonomi, membantu siswa memahami dunia di sekitar mereka dan terlibat aktif dalam kehidupan sosial mereka. Kurikulum Merdeka bertujuan untuk memberikan keleluasaan yang lebih besar bagi sekolah dan guru dalam menentukan materi pembelajaran. Kajian ini juga mengidentifikasi perbedaan dan kelebihan IPS dan PKN dalam mendukung tujuan pendidikan nasional. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif komparatif untuk membandingkan komponen IPS dan PKN pada Kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka. Kajian ini menggunakan tinjauan pustaka, telaah kurikulum, buku teks, dan jurnal yang relevan untuk menganalisis perbedaan dan persamaan kedua kurikulum tersebut serta efektivitasnya dalam mencapai tujuan pendidikan nasional. Kajian ini bertujuan untuk memaparkan perbandingan pendidikan IPS dan PKN secara testruktur dan sistematis.
Pembelajaran Bahasa Indonesia Menuju Masyarakat 5.0 Dwi Masdi Widada
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 1, No 1 (2024): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v1i1.20550

Abstract

Kata-kata yang paling tepat untuk disebutkan sehingga bisa melirik dan memberikan perhatian di banyak, baik pembicaraan atau diskusi di forum-forum lokal, nasional, bahkan global atau bahkan dalam perbincangan berkategori “awam”, yaitu Revolusi Industri 4.0. Frase tersebut yang secara singkat sering disebut Industri 4.0 (Industry 4.0). Industri 4.0 dikaitkan dengan berbagai bidang atau sektor kehidupan dan berbagai profesi, tak terkecuali dalam bidang pendidikan. Sebagaimana yang dilaporkan Lung (2018), tema sentral yang dibahas dalam konferensi dan pameran tahunan Asosiasi Pendidikan Internasional Asia-Pasifik atau Asia-Pacific Association for International Education (APAIE) adalah “Industri 4.0 dan Dampaknya terhadap Pendidikan”. 
Analisis Sintaks Pembelajaran Tematik pada Madrasah Ibtidaiyah Faizi, Muhammad Ikmal; Febrianti, Aristhalia Hevi; Susilawati, Samsul
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 2, No 2 (2025): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v2i2.30800

Abstract

                                                                                        This research was conducted with the aim of identifying and obtaining information about the Syntax Analysis of Thematic Learning in Elementary Madrasah. This study uses the Library Research method, which is a method of collecting data by studying theories from various literature sources that are related to this study. This study provides an explanation of the problems that arise in the learning process at the elementary education level. This study found that the problems faced by elementary schools or madrasahs such as difficulties in assessing attitudes, preparing learning plans, preparing learning media, and combining themes between subjects. Based on these problems, it is important for school residents, especially teachers, to carry out the learning process effectively and efficiently, namely by using thematic learning in order to achieve educational goals.AbstrakPenelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengidentifikasi dan mendapatkan informasi tentang Analisis Sintaks Pembelajaran Tematik pada Madrasah Ibtidaiyah. Penelitian ini menggunakan metode studi Pustaka (Library Research), yang merupakan suatu metode pengumpulan data dengan mempelajari teori-teori dari berbagai sumber literatur yang memiliki keterhubungan dengan penelitian ini. Penelitian ini memberikan penjelasan tentang masalah yang muncul dalam proses pembelajaran pada jenjang pendikakan dasar. Penelitian ini menemukan bahwa probelmatika yang dihadapi lembaga sekolah dasar atau madrasah seperti kesulitan dalam penilaian sikap, penyusunan rencana pembelajaran, persiapan media pembelajaran, dan memadukan tema antar mata pelajaran. Berdasarkan problematika tersebut, penting bagi warga sekolah terutama guru untuk melaksanakan proses pembelajaran dengan efektif dan efisien yaitu dengan menggunakan pembelajaran tematik guna tercapai tujuan Pendidikan. 
Pengembangan Website Proprofs Qiuz Maker dalam Pembelajaran PKn Kelas IV di SDN 03 Tanjung Batu Khoirun Nisa; sutiah sutiah
Jurnal Ilmiah Madrasah Vol 1, No 3 (2024): JIMAD: Jurnal Ilmiah Madrasah
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1886/jimad.v1i3.26235

Abstract

Pengembangan website dengan menggunakan aplikasi ProProfs Quiz Maker sebagai alat evaluasi pembelajaran PKn kelas IV. Tujuan ini antara lain merancang dan mengembangkan media pembelajaran berbasis website yang dapat digunakan untuk menguji pemahaman siswa terhadap materi PKn. Dalam metode pengembangan ini, peneliti menerapkan model pengembangan 4-D (Four-D) yang merupakan model pengembangan perangkat pembelajaran yang dikembangkan oleh S. Thiagarajan, Semmel, dan Semmel. Model pengembangan 4-D terdiri dari empat tahapan, yaitu: Define, Design, Develop, dan Disseminate. Situs Propofs Quiz Maker dapat membantu merancang kuis awal menggunakan fitur seperti variasi. pertanyaan, pratinjau, kirim, lacak, dan laporkan. Setelah memperoleh pemahaman tentang profil pengetahuan awal kelas melalui kuis, pendidik dapat mengembangkan desain pembelajaran dengan memperhatikan analisis profil dan tingkat pemahaman materi serta kebutuhan peserta didik. pakar. Ahli materi memberikan skor 71% dengan kriteria sesuai, sedangkan ahli media memberikan skor 72% dengan kriteria baik. 2. Berdasarkan hasil angket respon siswa, penggunaan instrumen evaluasi berbasis web ProProfs Quiz Maker terbukti praktis. Pada uji skala kecil diperoleh persentase 96% dengan kriteria “Sangat Praktis”. Sedangkan pada uji pemakaian secara luas diperoleh persentase sebesar 82,4% dengan kriteria “Praktis”.

Page 1 of 3 | Total Record : 30