cover
Contact Name
Ramlah Puji Astuti
Contact Email
ramlah.puji.astuti@ugj.ac.id
Phone
+628119825049
Journal Mail Official
ramlahpujiastuti@gmail.com
Editorial Address
Jl. Pemuda No. 32 Cirebon
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Pintar Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
ISSN : 28092627     EISSN : 28092635     DOI : https://doi.org/10.33603/.v1i2
Jurnal PINTAR Abdimas merupakan sarana untuk mempublikasikan publikasi ilmiah dan artikel pengabdian kepada masyarakat (PKM). Jurnal ini dikelola dan berada di bawah naungan Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ). Jurnal ini mencakup, antara lain : 1. Kewirausahaan 2. Pemberdayaan UMKM 3. Manajemen Akuntansi 4. Ekonomi kreatif 5. Kearifan lokal 6. Inovasi & Bisnis 7. Agribisnis & agroteknologi 8. Teknik sipil 9. Teknik Electro 10. Perencaan wilayah dan kota 11. Ilmu Hukum 12. Ilmu Komunikasi & Ilmu Sosial 13. Pelayanan Masyarakat 14. Pendidikan 15. Kesehatan 16. Teknologi Tepat Guna
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021" : 8 Documents clear
Menuju Zero Stunting 2024 Melalui Penyuluhan Demo Masak Bagi Ibu dengan Baduta Solikin, Ahmad; Rahmat, Krisdiana; Maulidina , Puspita; Vaiz Inayah, Tyas; Muflihah, Euis
Jurnal Pintar Abdimas Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan data Kementerian Kesehatan, angka stunting di Indonesia pada tahun 2023 tercatat sebesar 21,5%, hanya menurun 0,1% dari tahun 2022 yang sebesar 21,6%. Faktor-faktor penyebab stunting meliputi gizi buruk, lingkungan tidak sehat, kesehatan ibu yang kurang, pendidikan gizi yang minim, kesadaran masyarakat rendah, serta faktor sosial ekonomi. Pengabdian masyarakat ini bertujuan menurunkan angka stunting di Desa Jambar melalui peningkatan pengetahuan ibu yang memiliki baduta dengan pemberian informasi dan contoh makanan bergizi melalui kegiatan demo masak. Program dilaksanakan melalui Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Swadaya Gunung Jati di Desa Jambar, Kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan, yang memiliki 60 kasus stunting. Intervensi melibatkan demo masak dengan bantuan ahli gizi dan bidan, menargetkan ibu-ibu dengan baduta. Sebanyak 60 peserta menghadiri demo masak pada 5 September 2024, meliputi ahli gizi, bidan desa, pengurus posyandu, ibu hamil, dan ibu baduta. Menu MPASI seimbang dengan komposisi nasi (55gr), sayuran (20gr), minyak (7,5gr), hati ayam (55gr), dan garam (0,1gr) berhasil didemonstrasikan dan diadopsi ke dalam Program Makanan Tambahan (PMT) lokal. Demo masak berhasil memberikan edukasi gizi praktis menggunakan bahan terjangkau dan mudah didapat, mencapai 100% keterlibatan peserta dan berkontribusi pada tujuan zero stunting 2024.
Sosialisasi Pemanfaatan Lahan Pekarangan Melalui Budidaya Sayuran Secara Hidroponik Lumban Gaol, Rico Yohanes; Salim , Ahmad; Natasha Delilah, Laura; Nugraha, Rizky; Fakhry Fauzan, Fikran; Kurniawan, Bentang; Krisna Pratiansyah, Panji
Jurnal Pintar Abdimas Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu strategi dalam peningkatan kemandirian pangan adalah melalui pemanfaatan lahan pekarangan di sekitar rumah. Melihat banyaknya lahan pekarangan yang tidak dipakai oleh masyarakat, maka saat ini ada cara lain untuk memanfaatkan lahan sempit sebagai usaha untuk mengembangkan hasil pertanian, yaitu dengan cara bercocok tanam secara hidroponik. Kegiatan sosialisai ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, kesadaran, serta motivasi masyarakat untuk memanfaatkan lahan kosong atau pekarangan sebagai sumber pangan, ketahanan pangan, dan pendapatan keluarga. Metode pelatihan budidaya sayuran dengan sistem hidroponik dilakukan dengan cara demonstrasi langsung dilapangan menggunakan alat peraga seperti benih sayuran, nampan plastik, rockwoll, netpot, nutrisi AB mix, dan lain-lain. Target luaran dari kegiatan sosialisasi dan pelatihan teknik budi daya sayuran dengan teknologi hidroponik adalah memfasilitasi transfer teknologi berupa sistem hidroponik dalam budidaya sayuran di lahan pekarangan kepada masyarakat Desa Leuweunggajah. Melalui program ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan keluarga dalam pemanfaatan lahan pekarangan untuk budidaya tanaman. Melalui penerapan program ini diharapkan masyarakat dapat turut serta dalam pemanfaatan potensi sumberdaya yang tersedia disekitar.
Peningkatan Pemahaman Pelaku Bisnis dan Akademisi terhadap SAK EP (Standar Akuntansi Keuangan Entitas Privat) Rosnidah, Ida
Jurnal Pintar Abdimas Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pelaku bisnis dan akademisi terhadap Standar Akuntansi Keuangan Entitas Privat (SAK EP). SAK EP adalah standar akuntansi yang dirancang khusus untuk entitas privat di Indonesia, dengan tujuan untuk menyederhanakan pelaporan keuangan dan meningkatkan transparansi. Meskipun standar ini penting untuk keberlangsungan bisnis dan keakuratan laporan keuangan, masih banyak pelaku bisnis dan akademisi yang belum memahami sepenuhnya implementasi dan manfaat dari SAK EP. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini meliputi survei, wawancara mendalam, dan studi kasus pada berbagai entitas privat. Harapannya, Program ini dapat menegaskan pentingnya program pendidikan dan pelatihan berkelanjutan bagi pelaku bisnis dan akademisi untuk memastikan penerapan SAK EP yang efektif dan efisien. Dari pengabdian yang telah dilaksanakan memberikan rekomendasi kepada asosiasi profesi/ Ikatan Akuntan Indonesia dan lembaga pendidikan untuk memperkuat kurikulum dan program pelatihan terkait SAK EP, guna mendukung perkembangan ekonomi dan bisnis di Indonesia.
Optimalisasi Peran Guru dan Siswa MTS. Husnul Khotimah 2 Kuningan Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah untuk Mendorong Inovasi dan Profesionalisme dalam Pendidikan Noto, Much. Subali; Sulistyowati, Wiwit Apit; Karimah, Nurul Ikhsan; Bilkis, Cahaya; Martini, Martini; Triana, Nenik
Jurnal Pintar Abdimas Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan kompetensi guru dan siswa MTs. Husnul Khotimah 2 Kuningan dalam karya ilmiah melalui pelatihan yang komprehensif dan berbasis teknologi. Pelatihan ini melibatkan identifikasi kebutuhan guru, penyediaan modul pelatihan, workshop interaktif, serta pendampingan intensif dalam menulis dan mempublikasikan karya ilmiah. Implementasi IPTEKS (Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Seni) dalam program ini mencakup penggunaan perangkat lunak penulisan dan analisis data, serta pengembangan penelitian tindakan kelas (PTK) yang relevan dengan praktik pengajaran sehari-hari. Output dari program ini meliputi peningkatan keterampilan menulis karya ilmiah, publikasi di jurnal ilmiah, dan penerapan metode pembelajaran inovatif di kelas. Hasil kuantitatif menunjukkan: 30 judul penelitian dihasilkan siswa, 8 proposal terseleksi untuk pengembangan lomba KREASI, 3 proposal final disubmit dengan 1 meraih medali emas. Outcome yang diharapkan adalah peningkatan profesionalisme guru, inovasi dalam pembelajaran, penguatan jaringan akademik, dan peningkatan kualitas pendidikan di MTs. Husnul Khotimah 2 Kuningan. Dengan demikian, program ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam menciptakan tenaga pendidik yang lebih kompeten dan berdaya saing, serta mendorong kemajuan pendidikan dasar di Indonesia.
Transformasi Pendidikan: Pemberdayaan Guru SMK Melalui Pelatihan Literasi, Numerasi, dan Inovasi Alat Peraga Setiyani, Setiyani
Jurnal Pintar Abdimas Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas guru numerasi sesuai kerangka kompetensi literasi dan numerasi guru Sekolah Dasar. Dengan meningkatkan kemampuan berhitung, guru diharapkan dapat memberikan dampak terhadap siswa sehingga menghasilkan generasi yang mahir berhitung. Metode dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah persiapan, pelaksanaan, dan pelaporan. Peserta pelatihan pada kegiatan ini adalah seluruh guru di SDN Majasem II Cirebon. Ada dua kegiatan utama dalam pelatihan ini, yaitu pelatihan berhitung yang bertujuan agar guru memahami pentingnya berhitung dalam kehidupan sehari- hari, dan pentingnya berhitung dimasukkan sebagai konten dalam pembelajaran lainnya. Kegiatan pokok yang kedua adalah pelatihan pembuatan alat peraga numerasi sederhana sehingga dapat memudahkan siswa dalam memahami numerasi sehingga dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman guru terhadap konsep numerasi, dengan 86% menunjukkan kemampuan yang meningkat dalam membedakan numerasi dan matematika serta mengintegrasikan pendekatan lintas mata pelajaran. Pelatihan berhasil mengubah perspektif guru tentang numerasi sebagai keterampilan universal yang dapat diterapkan di semua mata pelajaran. Guru mengembangkan alat peraga praktis yang meningkatkan keterlibatan dan pemahaman siswa. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan pengetahuan tentang pengembangan profesional dalam pendidikan numerasi, menyediakan strategi berbasis bukti untuk peningkatan kapasitas guru di negara berkembang.
Pemanfaatan Daun Kelor sebagai Pupuk Organik Cair (POC) Pengendali Hama Belalang di Desa Cikadu Kecamatan Nusaherang Kab. Kuningan Amelia, Amelia; Uljanah, Lulu; Fikri, Muhammad; Suhendar, Farhan Alfadhil
Jurnal Pintar Abdimas Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33603/jpas.v1i2.10867

Abstract

Penggunaan secara terus menerus pestisida berbahan kimia pada bidang pertanian memberikan dampak negatif yang bisa menyebabkan penurunan kuantintas dan kualitas hasil panen yang pada akhirnya mengakibatkan kurangnya minat generasi muda di bidang pertanian. Kurangnya pemahaman informasi karena keterbatasan usia petani menjadi permasalahan pertanian di desa Cikadu. Oleh karena itu, salah satu upaya pemberdayaan bidang pertanian di desa Cikadu adalah dengan menerapkan praktik pertanian organik agar kegiatan bertani dapat terus berkelanjutan. Salah satu sumberdaya alam lokal yang bisa dimanfaatkan sebagai bahan aktif pupuk organik adalah daun kelor. Selain karena mudah ditemukan dan pembuatannya gampang, pupuk organik daun kelor dapat menjadi inovasi produk yang bisa dikembangkan dari desa Cikadu. Penelitian ini menerapkan pendekatan partisipatif berbasis masyarakat dengan uji coba pupuk organik cair daun kelor (KelorVit) pada budidaya kangkung. Hasil menunjukkan bahwa tanaman kangkung yang diberi perlakuan KelorVit menunjukkan peningkatan kehijauan daun sebesar 30% dan pertumbuhan yang lebih sehat dibandingkan tanaman kontrol setelah 5 hari aplikasi. Sehingga kelompok KKN Mahasiswa UGJ melakukan sosialisasi dan demontrasi sebagai upaya penyebaran informasi pupuk organik daun kelor yang diberi nama KelorVit dan sasaran utamanya adalah seluruh Kelompok Wanita Tani di desa Cikadu.  
Mewujudkan UMKM Desa Ciherang yang siap Menghadapi 5.0 dengan Inovasi Pembuatan NIB dan Penerapan Digital Marketing Nurhaliza, Nurhaliza; Ramdhan, Anggal Noor; Azzahra, Naftali; Marwah, Suci; Nurfadillah, Riski; Yuliani, Selfi; Wachdijono, Wachdijono
Jurnal Pintar Abdimas Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33603/jpas.v1i2.10872

Abstract

Revolusi Industri 5.0 menuntut UMKM di Desa Ciherang untuk mengadopsi teknologi digital agar tetap kompetitif dan mampu bersaing di pasar global. Penelitian ini bertujuan mendukung UMKM melalui pendampingan dalam pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB) dan pelatihan pemasaran digital. Metode penelitian mencakup survei awal untuk mengidentifikasi tingkat pemanfaatan teknologi oleh UMKM setempat, diikuti pelatihan pemasaran digital, penggunaan platform e-commerce, serta pendaftaran NIB. Hasilnya, 15 UMKM berhasil memperoleh NIB, sementara sebagian lainnya mulai memanfaatkan platform digital seperti Shopee dan TikTok untuk memperluas jangkauan pasar. Meskipun pelatihan ini meningkatkan keterampilan digital pelaku usaha, tantangan seperti akses internet yang tidak merata, kemampuan teknologi yang bervariasi, serta keterbatasan dalam penggunaan teknologi secara mandiri masih menjadi hambatan utama. Penelitian menyimpulkan bahwa pendekatan terintegrasi yang menggabungkan formalisasi usaha dan pelatihan pemasaran digital secara signifikan meningkatkan daya saing UMKM, dengan peserta mengalami peningkatan omzet bulanan rata-rata sebesar 43% dan perluasan jangkauan pasar hingga 130%. Oleh karena itu, diperlukan investasi jangka panjang dalam infrastruktur digital, peningkatan literasi teknologi, serta pendampingan berkelanjutan untuk memastikan keberlanjutan transformasi digital UMKM di Desa Ciherang.
Menumbuhkan Kesadaran Literasi Keuangan Melalui Sosialisasi Literasi Keuangan di Desa Babakan, Losari, Brebes Hadiyati, Siti Nur; Herdiyono, Riefqi Dwinanda; Sari, Dyah Permata; Nurjanah, Dina Luthfiyah; Nujannah, Intan; Puspamidya, Reva; Saputra, Firmansyah Aditya
Jurnal Pintar Abdimas Vol 1 No 2 (2021): Volume 1 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Lembaga Pengabdian Masyarakat Universitas Swadaya Gunung Jati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33603/jpas.v1i2.11129

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui sosialisasi literasi keuangan di Desa Babakan dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya remaja dan orang dewasa, mengenai pentingnya pengelolaan keuangan yang bijak. Permasalahan utama yang dihadapi masyarakat adalah rendahnya pemahaman tentang literasi keuangan sehingga banyak warga terjerat pinjaman ilegal dari bank emok dengan bunga tinggi. Sosialisasi dilaksanakan dalam bentuk seminar interaktif yang menghadirkan narasumber dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan materi seputar perencanaan keuangan sederhana, bahaya pinjaman ilegal, dan pemanfaatan lembaga keuangan resmi. Mahasiswa KKN berperan sebagai fasilitator dalam mendampingi masyarakat selama kegiatan. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman masyarakat terkait pengelolaan keuangan, ditandai dengan sikap lebih kritis terhadap praktik pinjaman ilegal, mulai terbentuknya kebiasaan mencatat pemasukan dan pengeluaran, serta meningkatnya minat untuk menggunakan layanan keuangan formal. Meskipun belum terlihat perubahan signifikan pada aspek ekonomi dalam jangka pendek, kegiatan ini berhasil membangun kesadaran kolektif dan motivasi masyarakat untuk mengelola keuangan secara lebih baik. Ke depan, tindak lanjut berupa kelompok belajar literasi keuangan desa dan pelatihan lanjutan menjadi peluang strategis untuk meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat Babakan. Implikasi yang lebih luas dari program ini mencakup kontribusi terhadap transformasi ekonomi pedesaan melalui peningkatan ketahanan keuangan rumah tangga, pengurangan beban utang, dan pemberdayaan kelompok rentan, serta memberikan wawasan berharga bagi rekomendasi kebijakan implementasi program serupa di komunitas pedesaan lain di Indonesia.

Page 1 of 1 | Total Record : 8