cover
Contact Name
Mar'atus Sholikhah
Contact Email
mara2025@marapublisher.com
Phone
+6285881840618
Journal Mail Official
admin@marapublisher.com
Editorial Address
Dukuh Krajan No 12 RT 001 RW 001 Desa Ngraket, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur
Location
Kab. ponorogo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat
ISSN : 31100295     EISSN : 31100155     DOI : https://doi.org/10.64465/jepm
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat merupakan jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan multi disiplin keilmuan diantaranya pendidikan, teknik, pertanian, sosial humaniora, komputer dan kesehatan dll. Pengabdian kepada masyarakat berisi berbagai kegiatan penanganan dan pengelolaan berbagai potensi, kendala, tantangan, dan masalah yang ada di masyarakat. Pelaksanaan kegiatan pengabdian juga melibatkan partisipasi masyarakat dan mitra. Kegiatan pengabdian tersebut disusun dalam suatu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Tujuan dari publikasi jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual atau ide-ide yang telah dicapai di bidang pengabdian kepada masyarakat. Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat adalah salah satu wadah untuk mengeksplor hasil kegiatan-kegiatan pengabdian pada masyarakat yang sudah dilakukan, sehingga bisa menjadi pengetahuan dan percontohan daerah yang belum mendapatkan pengetahuan atau ide dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Pencegahan Kecacingan Anak Melalui PHBS Dan DAGUSIBU Obat Cacing Di Panti Asuhan Fatmawati Palembang Sholikhah, Mar'atus; Sarmadi; Vionari, Metha
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jepm.v1i1.10

Abstract

Cacingan merupakan salah satu masalah kesehatan yang masih sering terjadi pada anak-anak di Indonesia, terutama di daerah dengan sanitasi yang kurang baik. Penyakit ini dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan anak secara fisik maupun kognitif. Pencegahan kecacingan dapat dilakukan dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) secara konsisten. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman mitra mengenai infeksi kecacingan dan tatalaksana pencegahan kecacingan melalui penggunaan obat cacing, dan pentingnya menjaga kebersihan dan sanitasi lingkungan. Hasil dari serangkaian kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman mitra yang tercermin dari focus group discussion mengenai pentingnya pemberian obat cacing secara berkala, cara mendapatkan dan menyimpan obat yang tepat, serta pengelolaan limbah obat yang benar. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah bahwa penguatan peran orangtua atau pengasuh yayasan melalui pendekatan DAGUSIBU efektif dalam meningkatkan peran serta mereka dalam pencegahan cacingan anak. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi model pemberdayaan kesehatan masyarakat berbasis keluarga.
Sosialisasi Pemanfaatan Aplikasi Pencatatan Keuangan Pada Ibu-Ibu PKK Di Perumnas Bojongbata Pemalang Ekaputra, Aditiyanto; Rachmalia, Septi; Triyani, Nani
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jepm.v1i1.15

Abstract

Kegiatan sosialisasi pemanfaatan aplikasi pencatatan keuangan ini dilaksanakan dengan sasaran utama ibu-ibu PKK di Perumnas Bojongbata Kabupaten Pemalang. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan ibu rumah tangga dalam mengelola keuangan keluarga secara lebih sistematis melalui pemanfaatan teknologi sederhana. Kegiatan dilaksanakan melalui tiga tahap yaitu persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pada tahap pelaksanaan, peserta diberikan pemahaman mengenai pentingnya pencatatan keuangan serta pelatihan langsung penggunaan aplikasi pencatatan yang mudah diakses dan sesuai kebutuhan rumah tangga. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan kini para peserta mulai membiasakan diri untuk menyusun anggaran sebagai bentuk perencanaan, pencatatan keuangan harian, dan evaluasi pengeluaran. Melalui penerapan prinsip-prinsip pengelolaan keuangan yang baik ini maka segenap peserta diharapkan dapat mengurangi pengeluaran yang tidak perlu dan mengelola pendapatan secara lebih efisien berdasarkan kebutuhan prioritas untuk menjaga stabilitas keuangan.
Edukasi Tata Kelola Keuangan Ibu Rumah Tangga Di Perumnas Bojongbata Pemalang Ekaputra, Aditiyanto; Rachmalia, Septi; Triyani, Nani
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jepm.v1i1.16

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan dan pemahaman ibu rumah tangga di Perumnas Bojongbata mengenai pentingnya pengelolaan keuangan keluarga melalui edukasi mengenai tata kelola keuangan yang efektif. Permasalahan yang dihadapi mitra meliputi rendahnya pemahaman terkait penyusunan anggaran, pengendalian pengeluaran, dan perencanaan keuangan jangka pendek maupun jangka panjang. Kegiatan dilakukan melalui empat tahapan: persiapan, observasi, pelaksanaan, dan evaluasi. Materi edukasi mencakup pembuatan anggaran rumah tangga, estimasi pendapatan dan pengeluaran, serta pemanfaatan aplikasi digital untuk pencatatan keuangan. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan kesadaran peserta dalam mengelola keuangan secara lebih terencana dan efisien. Melalui penerapan tata kelola keuangan yang baik, peserta mampu meminimalkan pengeluaran tidak terduga dan mengelola pendapatan berdasarkan skala prioritas kebutuhan.
Pemberdayaan Kader Peduli Tentang Penggunaan Sirup Obat Antipiretik Dalam Menurunkan Kecemasan Orang Tua Sholikhah, Mar'atus; Sarmadi
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jepm.v1i1.17

Abstract

Orang tua dan para guru di SDIT Fathona Maskarebet merasa sangat khawatir dan cemas tentang pemberitaan bahaya sirup yang dapat menyebabkan gagal ginjal anak. Hingga saat ini para orang tua takut untuk memberikan obat antipiretik maupun obat yang lain kepada sang buah hati saat menderita keluhan demam, nyeri, sakit gigi, flu maupun batuk. Selain itu, orang tua yang dahulunya rutin memberikan multivitamin atau penambah daya datah tubuh yang berbentuk sirup turut menghentikan penggunaannya karena rasa takut yang berlebihan. Selain itu orang tua menganggap segala bentuk obat khususnya sirup dapat menyebabkan penurunan fungsi ginjal pada anaknya. Metode pelaksanaan yang akan diterapkan kepada kelompok masyarakat diawali dengan persiapan (perizinan, koordinasi, dan penyiapan instrumen), kemudian tahap pelaksanaan dengan memeriksa jumlah orang tua yang cemas terhadap penggunaan sirup, pengukuran pengetahuan tentang definisi dan fungsi antipiretik, cara mengetahui aman/ tidaknya suatu sirup obat, opsi bentuk sediaan obat antipiretik selain bentuk sirup (suppositoria, patch, tablet kunyah), dan terapi suportif pereda demam. Kegiatan selanjutnya yakni pelaksanaan penyuluhan dengan ceramah/ demonstrasi/ peragaan serta penanyangan video edukasi serta pembagian brosur. Pengukuran pengetahuan kembali juga diterapkanĀ  pada kegiatan ini, selanjutnya pelaksanaan kegiatan pengabdian diakhiri dengan monitoring dan evaluasi kegiatan dengan membentuk kader peduli penggunaan sirup antipiretik. Berdasarkan seluruh rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan menunjukkan bahwa penyuluhan dapat diterima dan difahami dengan baik. Hal ini ditunjukkan dari peningkatan nilai kuisioner setelah penyuluhan. Sebagai tindak lanjut dari program pengabdian ini maka tim pengabdi dan mitra menjalin kerjasama secara kelembagaan untuk memastikan bahwa kegiatan ini dapat terus berlanjut sehingga tidak ada kecemasan orang tua di sekolah tersebut.
Pemberdayaan Ibu PKK Dalam Pembuatan Jamu Instan Jahe Merah Sebagai Suplemen Imunitas Tubuh Sholikhah, Mar'atus; Sarmadi; Maryanti, Lilis
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jepm.v1i1.18

Abstract

Permintaan masyarakat terhadap produk kesehatan yang praktis dan siap saji kian meningkat, termasuk konsumsi jamu instan. Jahe merah memiliki kandungan gingerol dan shogaol yang berfungsi sebagai imunomodulator. Namun, ibu-ibu PKK RT 11 Kelurahan Azhar Permai belum memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam pengolahan jahe merah menjadi jamu instan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam memproduksi jamu instan sebagai suplemen imunitas. Metode pelaksanaan meliputi observasi, perizinan, penyuluhan dan demonstrasi berbasis video, serta monitoring dan evaluasi. Hasil menunjukkan terjadi peningkatan pemahaman dan keterampilan mitra mengenai pemanfaatan dan pengolahan tanaman obat jahe merah. Kegiatan ini berhasil membangun kesadaran dan meningkatkan keterampilan ibu-ibu dalam memproduksi jamu instan yang aman, praktis, dan bernilai ekonomi.
Psikoedukasi Olahraga untuk Kesehatan Mental Siswa Sekolah Dasar Bintang, Rahmat S; Syarvia; Arkantara, Citra Aqilah; Annisa, Inovia Claudya; Dewi, Lely Syartika; Syafiqah, Maura Nurul
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2025): DESEMBER
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jepm.v1i2.21

Abstract

Kesehatan mental anak usia sekolah dasar menjadi perhatian penting di tengah tantangan akademik dan sosial yang mereka hadapi. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur dampak psikoedukasi olahraga dalam meningkatkan kesehatan mental siswa, dengan fokus pada pengurangan kecemasan, peningkatan suasana hati, dan interaksi sosial yang lebih positif. Penelitian dilakukan di SD Negeri Sudirman II Kota Makassar dengan 20 siswa kelas 5 yang mengikuti program psikoedukasi olahraga yang menggabungkan edukasi tentang kesehatan mental dan aktivitas fisik. Hasil analisis pre-test dan post-test menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa mengenai hubungan antara olahraga dan kesehatan mental. Meskipun demikian, uji statistik menggunakan paired sample t-test menunjukkan bahwa perbedaan antara skor pre-test dan post-test tidak signifikan secara statistik (p = 0.410). Hal ini dapat disebabkan oleh ukuran sampel yang terbatas, variabilitas individu, serta durasi program yang singkat. Meskipun demikian, program ini menunjukkan potensi positif dalam memberikan pemahaman dasar tentang pentingnya olahraga untuk kesehatan mental siswa. Penelitian lebih lanjut dengan sampel yang lebih besar dan durasi program yang lebih panjang diperlukan untuk mengeksplorasi dampak jangka panjang dari psikoedukasi olahraga pada anak-anak.
Pemanfaatan Aplikasi Keuangan Digital Di Smartphone Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Palembang Ekaputra, Aditiyanto
Jurnal Entitas Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2025): DESEMBER
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jepm.v1i2.57

Abstract

Perkembangan teknologi digital memberikan peluang bagi mahasiswa untuk mengelola keuangan secara lebih efektif melalui aplikasi keuangan yang tersedia di smartphone. Namun, tingkat literasi keuangan digital mahasiswa belum merata sehingga pemanfaatan aplikasi tersebut belum optimal. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mahasiswa Poltekkes Kemenkes Palembang dalam memanfaatkan aplikasi keuangan digital untuk perencanaan anggaran, pencatatan transaksi, dan pengendalian pengeluaran. Metode pelaksanaan meliputi penyuluhan, pelatihan praktik, simulasi penggunaan aplikasi, serta pendampingan selama satu minggu. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan pada pemahaman mahasiswa terhadap literasi keuangan digital dan kemampuan mereka menggunakan aplikasi keuangan seperti Money Lover dan Spendee. Sebanyak 78% peserta aktif memanfaatkan aplikasi selama pendampingan dan melaporkan adanya perubahan positif dalam perilaku keuangan mereka. Dengan demikian, kegiatan ini terbukti efektif dalam meningkatkan literasi keuangan digital dan dapat dijadikan program berkelanjutan bagi institusi pendidikan kesehatan.

Page 1 of 1 | Total Record : 7