cover
Contact Name
-
Contact Email
lppm@umku.ac.id
Phone
+6285117477445
Journal Mail Official
lppm@umku.ac.id
Editorial Address
Jl. Ganesha Raya No. 1 Purwosari Kudus 59316
Location
Kab. kudus,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan
ISSN : 20884451     EISSN : 24429902     DOI : doi.org/10.26751/jikk
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan contributes to the dissemination of information related to nursing and midwifery research and evidence-based study on nursing and midwifery issues. The scope of this journal is broadly multi-perspective in nursing and midwifery areas such as Nursing Education, Midwifery Education, Clinical Practice in Nursing and Midwifery, Nursing and Midwifery Community Health Care, Management and Health System, Health Informatics, and Transcultural Nursing and Midwifery. Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan is committed to communicating and being open to the discussion of ideas, facts, and issues related to health across a wide range of disciplines. The journal accepts original research articles and synthesized literature that use the quantitative, qualitative, or mixed-method approach. Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan adheres to journalistic standards that require transparency of real and potential conflicts of interest that authors and editors may have. It follows publishing standards set by the International Committee of Medical Journal Editors (ICMJE), the World Association of Medical Editors (WAME), and the Committee on Publication Ethics (COPE). Letters and commentaries about our published articles are welcome. All submitted contributions will undergo a blind peer-review process according to appropriate criteria.
Articles 530 Documents
MANAJEMEN PERAWATAN KANKER DI KOMUNITAS SELAMA PANDEMI COVID-19 : LITERATUR REVIEW Ifa Nofalia; Hartatik Hartatik
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 13, No 1 (2022): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v13i1.1287

Abstract

Coronavirus disease 2019 is a very dangerous virus because its transmission is very fast. The transmission is so fast that the WHO has declared the COVID-19 case a pandemic and in Indonesia it has been declared a national disaster. This article aims to conduct a comprehensive literature review to find out the management of cancer patient care during the Covid-19 pandemic in the community. The PRISMA approach is used and journal sources from several databases include Scopus, Science Direct, SAGE, CINAHL/EBSCO from 2019 to 2020. Boolean operators in the search process use AND and OR. Inclusion criteria for this literature search included research particles using human research samples, research articles using nursing management interventions in cancer cases, research journals in English and published in 2020. The exclusion criteria in this literature search were research studies with non-standard samples. humans, did not discuss cancer care management during the Covid-19 pandemic, research articles in the form of review studies and surveys, and journals published in unknown databases. Overall the review consisted of 14 articles, 4 articles using cohort studies, 4 case studies, 3 observational designs, 1 qualitative design, 1 prospective analysis and 1 pre-experimental. In this review, in summary, our research demonstrates that continuation of anticancer treatment during the COVID-19 pandemic appears safe and feasible, if adequate and strict infection control measures are enforced. Telemedicine is a great way for them because it sustains cancer care and reduces the risk of infection for both patients and caregivers.
BUDAYA PANTANG MAKAN, STATUS EKONOMI, DAN PENGETAHUAN ZAT GIZI IBU HAMIL PADA IBU HAMIL TRIMESTER III DENGAN STATUS GIZI Aisyah Susanti; Rusnoto Rusnoto; Nor Asiyah
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 4, No 1 (2013): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kurang energi kronik merupakan salah satu penyebab tak langsung yang berhubungan dengan asupan gizi. Menurut Departemen Kesehatan Republik Indonesia tahun 2009, ibu hamil dengan kurang energi kronik yaitu 24,6%. Dinas Kesehatan Propinsi Jawa Tengah tahun 2010 terdapat 13,91% ibu hamil dengan kurang energi kronik, data dari Dinas Kesehatan Kota Jepara pada tahun 2011 terdapat 30% ibu hamil dengan kurang energi kronik. Penelitian ini bertujuan untuk hubungan antara budaya pantang makan, status ekonomi dan pengetahuan zat gizi ibu hamil dengan status gizi pada ibu hamil trimester III di wilayah kerja Puskesmas Welahan I. Jenis penelitian ini adalah survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi, 83 ibu hamil trimester III pada bulan Januari 2013. Sampel sebanyak 45 orang. Uji statistik dengan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara budaya pantang makan dengan status gizi pada ibu hamil trimester III, tidak ada hubungan antara status ekonomi  dan pengetahuan zat gizi dengan status gizi pada ibu hamil trimester III (p= 0,002; p= 0,097; p= 0,097; α= 0,05).
PENGARUH PENGETAHUAN BENCANA TERHADAP KESIAPSIAGAAN MENGHADAPI BENCANA Yeni Nur Rahmayanti; Dewi Wulandari; Eka Novitayanti
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 15, No 2 (2024): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v15i2.2376

Abstract

Bencana merupakan suatu peristiwa atau rangkaian peristiwa yang mengancam dan menggangu kehidupan dan penghidupan  Masyarakat. Kesiapsiagaan bencana sebagai tindakan-tindakan yang memungkinkan untuk mampu menanggapi suatu situasi bencana secara cepat dan tepat guna. Tujuan penelitian ini Pengaruh Pengetahuan Bencana terhadap Kesiapsiagaan Bencana Pada Masyarakat. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini warga dukuh Mojorejo sebanyak 150 orang dengan Teknik sampling yang digunakan yaitu Simple Random Sampling dan didapatkan sampel sebesar 60 responden. Dengan variabel pengetahuan tentang bencana dan kesiapsiagaan menghadapi bencana. Hasil penelitian didapatkan bahwa masyarakat memiliki tingkat pengetahuan baik sebanyak 47 dengan presentase 78,3% dan memiliki tingkat kesiapsiagaan baik sebanyak 44 dengan presentase 73,3%. Hasil analisa pengaruh tingkat pengetahuan terhadap kesiapsiagaan bencana pada masyarakat didapatkan nilai ρ = 0,018 (ρ = 0,05), maka H0 ditolak sehingga dapat disimpulkan Pengaruh Pengetahuan Bencana Terhadap Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana Pada Masyarakat.
HUBUNGAN ANTARA SENAM YOGA DENGAN TINGKAT KECEMASAN DALAM MENGAHADAPI PERSALINAN PADA PRIMIGRAVIDA Parmiana Bangun
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 10, No 2 (2019): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v10i2.580

Abstract

Latar belakang : Proses kehamilan ini menyebabkan perubahan fisik maupun emosional dari ibu hamil yang berkaitan erat antara anatomi dan fisiologi serta fenomena psikologi dan perilaku yang terbentuk baik karena perubahan fisik maupun lingkungan. Pada ibu hamil Trimester III tingkat kecemasan semakin serius dan intensif seiring dengan mendekatnya proses kelahiran. Perasaan cemas dapat mengakibatkan ketegangan pada pikiran, fisik, otot panggul dan otot segmen bawah Rahim, ketegangan ini nantinya akan dapat menganggu pada saat proses persalinan.Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara senam yoga dengan tingkat kecemasan dalam menghadapi persalinan pada primigravida. Rancangan penelitian menggunakan desaian penelitian deskriptif analitik. Subjek penelitian yaitu primigravida Trimester III yang melakukan senam yoga dan tidak melakukan senam yoga di Puskesmas Rami Kota Pematangsiantar. Pengolahan dan analisis data menggunakan tehnik porpusive sampling.Hasil Penelitian ini menunjukkan pada pekerjaan ibu dengan tingkat kecemasan dalam menghadapi persalinan terdapat hubungan yang bermakna (p 0,05). Sedangkan untuk katagori pendidikan tidak memiliki hubungan bermakna terhadap kecemasan dalam menghadapi persalinan dengan nilai p0.05. Sedangkan hubungan karakteristik antara melakukan dan tidak melakukan senam yoga pada primigravida menunjukanterdapat hubungan yang bermakna antara usia, pekerjaan dengan senam yoga  (p0.05). sementara untuk tingkat pendidikan tidak memiliki hubungan bermakna dengan senam yoga dilihat dari nilai p0.05. Simpulan adalah terdapat hubungan yang bermakna antara karakteristik ibu (usia dan pekerjaan) dengan senam yoga pada primigravida. Sedangkan pendidikan tidak memiliki hubungan yang bermakna dengan senam yoga pada primigravida. Terdapat hubungan yang kuat antara tingkat kecemasan dalam menghadapi persalinan antara yang melakukan dan tidak melakukan senam yoga pada primigravida. Kata Kunci : Yoga, kehamilan, Kecemasan. AbstractBackground: This pregnancy process causes physical and emotional changes from pregnant women that are closely related to anatomy and physiology as well as well-established psychological and evolutionary phenomena due to physical and environmental changes. In pregnant women Trimester III the level of success is higher and more intensive as the birth process approaches. Feelings can help overcome the mind, physical, pelvic and lower muscles of the uterus, this protection can be disrupted during labor. The purpose of this study is to analyze the relationship between yoga exercises by fixing it according to labor in primigravida. The study design used descriptive analytic research design. Primigravida Trimester III research subjects who did yoga exercises and did not do yoga exercises at the Rami City Health Center in Pematangsiantar City. Processing and analysis of data using porous sampling techniques. Results This study discusses the work of mothers with success rates in research related to related relationships (p 0.05). As for categories, education does not have participation in opponents in labor with a value of p 0.05. While the characteristic relationship between doing and not doing yoga exercises in primigravida shows that there is a relationship between age, work with yoga exercises (p 0.05). while the level of education does not have a relationship with yoga gymnastics seen from the value of p 0.05. Conclusion is an important relationship between age and work with yoga exercises in primigravida. While education does not have a meaningful relationship with yoga gymnastics in primigravida. There is a strong relationship between the level of difficulty in labor between those who do and do not do yoga exercises in primigravida. Keywords: Yoga, pregnancy, anxiety.
PENGARUH PSIKOEDUKASI TERHADAP PENURUNAN TINGKAT POSTPARTUM BLUES: LITERATURE REVIEW Ariani Fatmawati; Rizki Julia Wahyuni; Bhekti Imansari
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 13, No 1 (2022): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v13i1.1180

Abstract

This research is overwhelmed by the high number postpartum depression or postpartum blues than years in, so that care for postpartum depression and also the postpartum blues needed. A series of duty and adding a role in mother postpartum can cause for stress. The impact of negative experienced by mother in the short term activity which is depply disturbed. Psychoeducation is intervention can be given at mother with postpartum depression in lowering the level of stress. This study aims to identify the influence of the decrease in the level intervention psychoeducation postpartum blues. The research design used a literature review with an Evidence Based Nursing (EBN) approach from 10 relevant research articles. Search for research articles from several database, namely ProQuest, PubMed, Goggle Scholar and Research Gate. The criteria for inclusion in the study of literature is pregnant women, postpartum mother, patients postpartum blues and mother who suffered from postpartum depression, use psychoeducation intervention, with a design researvh pre-quasy experimental, quasy-experimental and randomized controller trial, in vulnerable time 2016-2021 properly published articles, and use Indonesian or English. The result of this research explained that psychoeducation can be given in 2 session with duration 30-45 minutes late. Instrument EPDS (Edinburgh Postnatal Depression Scale) a device used to measure the depression that serve as a measuring instrument in knowing the success of therapy. The result of a study literature showing that psychoeducation effect on the postpartum blues. This study literature could be to improvement quality of competence nurse in the servise of martenity be able to provode psychoeducation on the postpartum.
TINGKAT PENGETAHUAN WANITA USIA SUBUR TENTANG KANKER LEHER RAHIM DI RW 7 DESA TROSO KECAMATAN PECANGAAN KABUPATEN JEPARA Noor Cholifah
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 6, No 1 (2015): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kanker leher rahim merupakan jenis kanker terbanyak kedua pada wanitadan menjadi penyebab lebih dari 250.000 kematian pada tahun 2009. Di Indonesia, kanker leher rahim menduduki peringkat pertama pada kasus kanker yang diderita oleh wanita dan merupakan penyebab kematian tertinggi akibat kanker pada wanita. Minimal 200.000 wanita meninggal karena penyakit tersebut. Penelitian ini secara umum bertujuan Mengetahui tingkat pengetahuan wanita usia subur (WUS) tentang kanker leher rahim di Puskesmas Pecangaan Jepara. Adapun Tujuan Khusus dari penelitian ini adalah Mengetahui karakteristik responden, pengertian kanker leher rahim, Mengetahui tingkat pengetahuan wanita usia subur tentang penyebab kanker leher rahim, kanker leher rahim, Penatalaksanaan kanker leher rahim. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif Populasi dalam penelitian ini adalah wanita usia subur pada bulan April yang bertempat tinggal di RW 7 Desa Troso kecamatan Pecangaan Kabupaten Jepara adalah 327 orang. Dalam pembuatan penelitian ini sampel yang di gunakan adalah wanita usia subur yang bertempat tinggal di RW 7 Desa Troso adalah 33 orang..Hasil dari penelitian ini secara keseluruhan tentang tingkat pengetahuan wanita usia subur tentang kanker leher rahim di Desa Troso Kecamatan Pecangaan Kabupaten Jepara adalah responden mempunyai tingkat pengetahuan tentang pengertian kanker leher rahim adalah tinggi dengan 27 responden (18,82%), responden mempunyai tingkat pengetahuan tentang penyebab kanker leher rahim adalah sedang dengan 19 responden (57,58%), responden mempunyai tingkat pengetahuan tentang keganasan kanker leher rahim adalah tinggi dengan responden 18 (54,55%), tingkat pengetahuan wanita usia subur tentang gejala kanker leher rahim adalah sedang dengan 27 responden (81,82%), tingkat pengetahuan wanita usia subur tentang deteksi dini kanker leher rahim adalah tinggi dengan 19 responden (57,58%), tingkat pengetahuan wanita usia subur tentang penatalaksanaan kanker leher rahim adalah tinggi dengan 22 responden (66,67%). Kesimpulan. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwaTingkat pengetahuan wanita usia subur tentang kanker leher rahim di Desa Troso Kecamatan Pecangaan Kabupaten Jepara adalah Sedang dengan 24 responden (72,7%).
EFEKTIFITAS TERAPI BERMAIN BONEKA TANGAN DALAM MENURUNKAN TINGKAT KECEMASAN PADA ANAK USIA PRA SEKOLAH AKIBAT PANDEMI COVID 19 DI WILAYAH KELURAHAN METESEH SEMARANG Erni Suprapti; Diana Tri Lestari
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 14, No 1 (2023): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v14i1.1637

Abstract

Abstrak Masa pandemi bagi anak usia prasekolah merupakan dampak besar yang akan menimbulkan ketakutan dan kecemasan. Kecemasan anak dapat berkurang salah satunya dengan dilakukan terapi bermain boneka tangan. Tujuan studi kasus ini adalah untuk menerapkan terapi bermain boneka tangan untuk menurunkan tingkat kecemasan akibat masa pandemi pada anak usia prasekolah. Desain penelitian ini adalah Desain penelitian ini menggunakan Quasy eksperimen pre – post test equivalen control group. Jumlah sampel 20 responden dengan metode total sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan ada pengaruh terapi bermain boneka tangan terhadap penurunan tingkat kecemasan pada anak usia pra sekolah akibat pandemi covid 19 dengan p value 0,008 . Simpulan studi kasus ini menunjukan bahwa terapi bermain boneka tangan efektif untuk menurunkan kecemasan. Saran penelitian ini dapat dijadikan panduan untuk ibu-ibu di rumah yang mempunyai anak usia pra sekolah yang mengalami kecemasan akibat pandemi covid 19
EFEK PEMBERIAN EKSTRAK RUMPUT FATIMAH (LABISIA PUMILA) TERHADAP OSTEOKALSIN SERUM DAN DEOXYPIRIDINOLIN URIN PADA TIKUS POST OVARIEKTOMI Nelly Mariati
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 8, No 2 (2017): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v8i2.271

Abstract

Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek pemberian ekstrak rumput fatimah (Labisia pumila) terhadap osteokalsin serum dan deoxypiridinolin urin pada tikus post ovariektomi. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental, dilakukan di laboratorium Farmakologi dan Fisiologi Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya malang. Menggunakan tikus ovariektomi. Penelitian ini dibagi menjadi 5 kelompok, yaitu 1 kelompok kontrol negatif, 1 kelompok kontrol positif dan 3 kelompok perlakuan pemberian ekstrak rumput fatimah. Pengukuran osteokalsin dan deoxypiridinolin menggunakan elisa kit. Data hasil penelitian dianalisis dengan teknik analisis data.Hasil : Terdapat pengaruh pemberian ekstrak rumput fatimah terhadap penurunan osteokalsin serum dan peningkatan deoxypiridinolin urin pada tikus post ovariektomi. Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara ekspresi deoxypiridinolin dengan ekspresi osteokalsin, hal ini menunjukkan bahwa perubahan ekspresi deoxypiridinolin tidak diikuti perubahan pada ekspresi osteokalsin. Pemberian rumput fatimah mampu mempengaruhi perubahan ekspresi deoxypiridinolin sebesar 53,46% dan perubahan ekspresi osteokalsin sebesar 66,97%. Sisanya dijelaskan oleh faktor lain yang tidak terlibat dalam penelitian. Kesimpulan : Pemberian ekstrak rumput fatimah dapat menurunkan osteokalsin serum dan meningkatkan deoxypiridinolin urin pada tikus post ovariektomi. 
KORELASI PENGETAHUAN DAN SIKAP YANG MEMPENGARUHI WANITA DALAM MELAKUKAN DETEKSI DINI IVA Atun Wigati; Ana Zumrotun Nisak; Noor Azizah
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 11, No 2 (2020): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v11i2.812

Abstract

Di Kabupaten Kudus angka cakupan IVA masih rendah  yaitu 2,2%. Salah satu faktor yang mempengaruhi adalah perilaku wanita yang  enggan untuk melakukan pemeriksaan di fasilitas kesehatan primer. Banyak wanita yang datang ke pelayanan kesehatan dalam kondisi stadium lanjut, dikarenakan kesadaran untuk skrining masih rendah. Tujuan penelitian untuk menganalisis hubungan pengetahuan dan sikap yang mempengaruhi  pengambilan keputusan wanita dalam melakukan pemeriksaan  IVA. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan desain case control, sampel terdiri dari 47 responden pada kelompok kasus dan 47 responden pada kelompok kontrol, yang diambil secara purposive sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner yang dibagikan pada semua wanita di wilayah Kabupaten Kudus. Tehnik analisa data bivariat menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan sikap dalam pengambilan keputusan melakukan pemeriksaan IVA. Manfaat penelitian untuk mengetahui bahwa faktor pengetahuan dan sikap dapat mempengaruhi wanita dalam melakukan deteksi dini kanker serviks, kemudian mendekatkan pelayanan IVA di Posyandu dan memberikan informasi tentang IVA secara menyeluruh sehingga kanker serviks dapat dicegah sedini mungkin Kata Kunci : pengetahuan, sikap, pengambilan keputusan
HUBUNGAN POLA KOMUNIKASI KELUARGA DENGAN PRILAKU SEKSUAL BEBAS PADA REMAJA Yuniza Yuniza; Imardian Imardiani; Popy Pratama
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 13, No 2 (2022): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v13i2.1485

Abstract

Latarbelakang: Seks bebas adalah hubungan seksual yang dilakukan oleh laki-laki dan wanita tanpa adanya ikatan pernikahan. Menurut World Health Organization (WHO), remaja yang mengalami kehamilan setiap tahun berjumlah sekitar 21 juta, dan 49% di antaranya adalah kehamilan yang tidak diinginkan. Keterlibatan keluarga dalam perkembangan anak sangat penting khususnya orang tua. Komunikasi orangtua dapat mencegah perilaku seksual remaja yang beresiko tinggi. Tujuan: untuk mengetahui hubungan pola komunikasi keluarga dengan perilaku seksual  bebas pada remaja. Metode penelitian: Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik kuantitatif dengan pendekatan cross secitonal. Analisis data menggunakan uji chi square, instrumen menggunakan kuesioner dengan jumlah sampel sebanyak 84 responden yang diambil dengan metode purposive sampling. Hasil: penelitian didapatkan ada hubungan pola komunikasi keluarga dengan perilaku seksual bebas pada remaja dengan nilai p value = 0,007 α (0,05) dan nilai OR = 4,840. Kesimpulan: ada hubungan pola komunikasi keluarga dengan perilaku seksual bebas pada remaja

Filter by Year

2010 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 16, No 2 (2025): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 16, No 1 (2025): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 15, No 2 (2024): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 15, No 1 (2024): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 14, No 2 (2023): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 14, No 1 (2023): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 13, No 2 (2022): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 13, No 1 (2022): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 12, No 2 (2021): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 12, No 1 (2021): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 11, No 2 (2020): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 11, No 1 (2020): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 10, No 2 (2019): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 10, No 1 (2019): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 9, No 2 (2018): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 9, No 1 (2018): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 8, No 2 (2017): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 8, No 1 (2017): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 7, No 2 (2016): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 7, No 1 (2016): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 6, No 3 (2015): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 6, No 2 (2015): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 6, No 1 (2015): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 5, No 3 (2014): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 5, No 2 (2014): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 5, No 1 (2014): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 4, No 2 (2013): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 4, No 1 (2013): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 3, No 2 (2012): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 3, No 1 (2012): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 2, No 2 (2011): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 2, No 1 (2011): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN Vol 1, No 1 (2010) More Issue