cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi
Published by Universitas Jember
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 292 Documents
Pengendalian Risiko Pekerjaan Pengelasan Rel R.54 Dengan Las Thermite pada Proyek Jalur Ganda Mojokerto-Sepanjang Isafitri, Shania Bernika Dian; Handoko, Handoko; Kuswati, Atik R.R Siti; Imron, Nanda Ahda
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 1 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The Mojokerto-Sepanjang Double Line Project (JGMS) is between Mojokerto-Sepanjang at KM 23+000 to KM 56+000. One of the jobs in the project is R.54 rail welding work with thermite welding. The work certainly has hazards and risks that may occur. This research aimed to identify the potential hazards and risks involved in the thermite welding of R.54 rails, analyze the risk levels from low to extreme, and conduct risk control. Analysis using the HIRARC method resulted in 15 potential hazards and risks, classified as three extreme risks, four high risks, five medium risks, and three low risks. Based on the risk assessment, risk control would suggested, including installing safety lines, providing safety briefings, modifying the burning torch, maintaining a safe distance between tools and workers, and using Personal Protective Equipment (PPE). ABSTRAK Proyek Jalur Ganda Mojokerto-Sepanjang (JGMS) merupakan proyek yang berada diantara MojokertoSepanjang pada KM 23+000 sampai KM 56+000. Salah satu pekerjaan yang ada dalam proyek tersebut adalah pekerjaan pengelasan rel R.54 dengan las thermite. Dalam pekerjaan tersebut tentunya memiliki bahaya dan risiko yang mungkin terjadi. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui apa saja potensi bahaya dan risiko yang terjadi pada pekerjaan pengelasan rel R.54 dengan las thermite dan menganalisis tingkatan risiko serta melakukan pengendalian risikonya. Analisis dengan metode HIRARC menghasilkan 15 potensi bahaya dan risiko dengan klasifikasi risiko 3 risiko ekstrim, 4 risiko tinggi, 5 risiko sedang, dan 3 risiko rendah. Dari hasil penilaian risiko tersebut maka akan dilakukan pengendalian risiko antara lain memasang safety line, memberikan safety briefing, memodifikasi burning torch, menjaga jarak aman antara alat kerja dan pekerja, serta menggunakan Alat Pelindung Diri (APD).
Pengaruh Gaya Hidup dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pemilihan Transportasi Online dan Transportasi Umum (Studi Kasus Di Kota Denpasar) Santi, Ni Made Karis; Puritasari, Ni Made Meida; Azzahra, Auranisa; Darmayanti, Ni Luh; Sadri, Putu Diva Ariesthana
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 2 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Technological developments have introduced many innovations in public transportation, and online transportation start-ups have introduced many changes to benefit people who use convenient transportation for their daily activities. The study was conducted in Denpasar, Bali. Transportation choices are influenced by many factors, including fares, travel times, facilities provided by transportation, availability of transportation, and people's lifestyles. This study was conducted to identify the impact of the quality of public and online transport services in Denpasar on peoples' lifestyles and transport choices. This study uses primary data obtained through an online survey that collects data by distributing links of Google Forms to public transport users in the city center of Denpasar. The study results found that 52% of people are more interested in public transport than online transport. The difference in interest is not too significant, namely by 5%. ABSTRAK Perkembangan teknologi memunculkan berbagai inovasi baru pada transportasi umum serta startup transportasi online yang membawa banyak perubahan terhadap minat masyarakat dalam menggunakan transportasi yang cocok untuk kegiatan sehari-hari. Lokasi penelitian ini dilakukan di Kota Denpasar, Provinsi Bali. Pemilihan angkutan dipengaruhi oleh beberapa faktor di antaranya tarif, waktu tempuh, kenyamanan fasilitas dan sarana, waktu tunggu yang ditawarkan oleh kedua transportasi, serta gaya hidup masyarakat. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh gaya hidup masyarakat serta kualitas pelayanan transportasi umum ataupun online di Kota Denpasar terhadap keputusan pemilihan transportasi yang akan digunakan. Penelitian ini menggunakan data primer yang didapatkan dengan metode kuesioner online, yaitu pengumpulan data dengan cara membagikan link google form kepada masyarakat pengguna angkutan transportasi di Kota Denpasar. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa 52% minat masyarakat lebih tinggi dalam menggunakan transportasi umum dibandingkan transportasi online. Perbedaan keminatan yang terjadi tidak terlalu signifikan yakni sebesar 5%.
Rancang Bangun “SI-BEGAL TRANSPORTASI” SEBAGAI Inovasi Media Pembelajaran Berbasis Scanning Untuk Praremaja Bintari, Akmal; Purbasari, Brilian Triyuda; Mukti, Suci Sekar; Anindita, Reza Yoga
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 2 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Providing monotonous learning material makes teenagers get bored quickly in class. Learning while playing is considered more effective in explaining material presented to adolescents. As a learning media, it introduces the world of transportation with quantitative and qualitative methods. This is aimed at teenagers to understand more about driving safety, traffic signs, road markings, and pedestrian procedures. "SI-BEGAL TRANSPORTASI" was created in the form of a ludo game that is packaged and modified in a modern way by adding challenge features, questions, and a mystery box where the feature uses a barcode scanning system to provide road safety education for teenagers. This game can be an educative, creative, communicative, and fun learning medium. It has been tested at SMP N 10 Tegal, with a questionnaire percentage of 80 percent. "SIBEGAL TRANSPORTASI" is said to be appropriate as an effective learning media for teenagers. ABSTRAK Pemberian materi pembelajaran yang monoton membuat anak usia praremaja cepat bosan di kelas. Belajar sambil bermain dinilai lebih efektif dalam menjelaskan suatu materi yang disampaikan kepada anak usia praremaja. Sebagai media pembelajaran dalam pengenalan dunia transportasi dengan metode kuantitatif dan kualitatif. Hal ini ditujukan pada anak usia praremaja untuk lebih mengerti tentang keselamatan berlalu lintas, infrastruktur jalan, dan tata cara pejalan kaki. Diciptakan “SI-BEGAL TRANSPORTASI” berupa permainan ludo yang dikemas dan dimodikasi secara kekinian dengan menambahkan fitur tantangan, pertanyaan, serta misteri boks dimana fitur tersebut menggunakan sistem scanning barcode untuk memberikan edukasi keselamatan di jalan raya pada anak usia praremaja. Permainan ini dapat menjadi media pembelajaran yang edukatif, kreatif, dan komunikatif, serta telah di ujikan pada SMP N 10 Tegal dengan hasil persentase angket sebesar 80 persen. “SI-BEGAL TRANSPORTASI” dikatakan layak sebagai media pembelajaran yang efektif untuk anak usia praremaja.
Kajian Struktural Perkerasan Lentur Dengan Metode Manual Desain Perkerasan Jalan 2017 dan Program Circly 5.1. Islami, Muhammad Farras Adinul; Triana, Sofyan; Fitrianingsih, Ligar
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 1 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Roads have an important role in human life. Roads using flexible pavements can have structural failure, namely fatigue cracking and permanent deformation. It also analyzes permit repetition values based on fatigue cracking and permanent deformation. The flexible pavement layer design analysis using the MDPJ 2017 method obtained an AC-WC thickness of 40 mm, AC-BC of 60 mm, AC-Base thickness of 155 mm, and a layer foundation with class A aggregate of 300 mm. The thickness of the flexible pavement is processed with the CIRCLY 5.1 program, and a tensile strain value of 0,8926 microstrains and a compressive strain value of 0,5553 microstrains were obtained. Based on the CIRCLY 5.1 program, repetition obtained a value fatigue cracking and permanent deformation of 3.81 x 109 lss/UR/Planned Lane and 3.695 x 1015 lss/UR/Planned Lane. Both of these values are greater than the CESAL value. ABSTRAK Jalan mempunyai peranan penting bagi keberlangsungan hidup manusia, jalan dengan perkerasan lentur dapat mengalami kegagalan struktur yaitu retak lelah dan deformasi permanen. Pada penelitian ini dilakukan analisis desain tebal lapisan perkerasan menggunakan Metode MDPJ 2017 dan mengidentifikasi nilai regangan lapisan perkerasan dengan program CIRCLY 5.1 serta menganalisis nilai repetisi izin berdasarkan retak lelah dan deformasi permanen. Hasil analisis desain lapisan perkerasan lentur dengan menggunakan Metode MDPJ 2017 diperoleh tebal AC-WC sebesar 40 mm, tebal AC-BC sebesar 60 mm, tebal AC-Base sebesar 155 mm, dengan lapis fondasi dengan agregat kelas A sebesar 300 mm. Hasil tebal perkerasan lentur tersebut kemudian diolah dengan program CIRCLY 5.1 dan mendapatkan nilai regangan tarik sebesar 0,8926 Microstrain dan nilai regangan tekan sebesar 0,5553 Microstrain. Repetisi izin berdasarkan program CIRCLY 5.1 diperoleh nilai retak lelah dan deformasi permanen sebesar 3,81 x 109 lss/UR/Lajur Rencana dan 3,695 x 1015 lss/UR/Lajur Rencana, sudah lebih besar dibandingkan nilai CESAL.
Analisis Ekonomi Pada Sistem Jaringan Jalan Raya Dengan Jalur Trem Basuki, Kami Hari; Purwanto, Djoko; Indriastuti, Amelia Kusuma; Dermawan, Dimas Imam
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 2 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to analyze the economic value of travel costs using vehicle-kilometers traveled (VKT) and vehicle-hours traveled (VHT) as inputs from the previous research. Vehicle travel costs include vehicle operating costs (VOC) and the value of time calculated using the PCI empirical formula method and the income approach method with the GDRP value. The results show that travel costs under existing conditions were Rp 337,460,866, while with the addition of the tram line, it increased to Rp 393,363,787, indicating a 16.57% increase from existing conditions. To mitigate the increased travel costs, traffic management measures such as implementing a one-way system and optimizing traffic signals (mitigation 2) were selected, resulting in a travel cost of Rp 347,928,230, representing 3.10% of the existing conditions. This study supports the development of the tram line in the Kota Lama Semarang to boost tourism while considering its impact on the road network's performance. ABSTRAK Rencana pengembangan jalur trem di kawasan Kota Lama Semarang dimaksudkan untuk mendukung wisata di wilayah ini, penempatan jalur trem yang sebidang dengan jalan eksisting akan memiliki dampak pada kinerja jaringan jalan di sekitarnya. Salah satu perubahan kinerja jaringan jalan yang terjadi adalah biaya perjalanan. Studi ini akan berfokus untuk menganalisis nilai ekonomi yaitu biaya perjalanan dengan menggunakan input panjang perjalanan total dan tundaan total dalam penelitian sebelumnya. Biaya perjalanan dari kendaraan meliputi BOK dan nilai waktu menggunakan metode rumus empiris PCI, serta metode income approach denagn nilai PDRB. Hasil biaya perjalanan dengan kondisi eksisiting didapatkan sebesar Rp 337.460.866, dan untuk kondisi dengan jalur trem didapatkan sebesar Rp 393.363.787, terdapat peningkatan sebesar 16,57% dari kondisi eksisting. Untuk meminimalisir kenaikan biaya perjalanan dipilih manajemen lalu lintas berupa penggunaan sistem satu arah dan optimasi sinyal (mitigasi 2) dengan biaya perjalanan sebesar Rp 347.928.230 yaitu 3,10% dari kondisi eksisting.
Analisis Peningkatan Kinerja Integrasi Jaringan Pelayanan Transportasi Pariwisata Dengan Menggunakan Important Performance Analysis (IPA) ., Dewanti; Nugroho, Deni Prasetio; Harmanto, Jan Prabowo
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 2 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The performance of transportation service integration in tourist areas needs to be improved to attract more tourists. Key factors that contribute to supporting tourism include the availability of supporting sectors such as accommodation services, tourist attractions, travel services, destination management, and transportation. The analysis method used Importance Performance Analysis (IPA), which assessed 16 indicators based on connectivity, ease of use, safety, security, comfort, and amenities. The results of the IPA analysis identified the main priority areas for improvement: the availability of service information centers, public transportation maps, lighting facilities, ease of accessing intermodal information, and ease of ticket reservations. Maintaining performance in areas such as ease of using transportation, availability of hotel services, current travel time, and social environment ambiance is also important. Conversely, areas such as shading for pedestrian paths, parking space availability, and pedestrian comfort were found to have poor performance and low importance. On the other hand, areas such as conflicts among pedestrians, conflicts between pedestrians and other modes of transportation, availability of restaurants/shops, and service schedule suitability were found to have good performance but tended to be excessive. These findings provide valuable insights for improving the integration of transportation services in tourist areas. ABSTRAK Kinerja integrasi pelayanan transportasi kawasan wisata perlu ditingkatkan untuk menarik wisatawan. Ketersediaan sektor penunjang pariwisata seperti jasa penginapan, daya tarik wisata, sektor penyelenggaraan perjalanan, pengelolaan tempat tujuan wisata dan transportasi menjadi kunci layanan untuk mendukung pariwisata. Metode analisis yang digunakan adalah Importance Performace Analysis (IPA). Penilaian IPA ini dilakukan pada 16 indikator berdasarkan dari 6 kriteria yaitu konektivitas, kemudahan, keselamatan, keamanan, kenyamanan dan amenitas. Berdasarkan hasil analisis IPA yang dilakukan maka didapatkan hasil prioritas utama dan harus diperbaiki kinerjanya karena sangat penting: ketersediaan pusat informasi layanan, ketersediaan peta transportasi publik, fasilitas penerangan, kemudahan akses informasi alih moda, kemudahan reservasi tiket. Mempertahankan kinerja: kemudahan menggunakan transportasi, ketersediaan jasa hotel, waktu tempuh saat ini, suasana lingkungan sosial. Kinerja tidak baik dan tidak penting: peneduh jalur pejalan kaki, luas parkir, kenyamanan jalan kaki. Kinerja baik, cenderung berlebihan: konflik sesama pejalan kaki, konflik pejalan kaki dengan moda lain, ketersediaan rumah makan/toko, kesesuaian jadwal layanan.
SIPELACAK LANTAS (Sistem Informasi dan Pelaporan Kecelakaan Lalu Lintas): Perancangan Aplikasi Informasi dan Pelaporan Kecelakaan Lalu Lintas di Kota Denpasar Cakra Wisnu Mukti, Kadek; Ardyan Kusuma P, Arya; Putri Dewi, Nabilla; Eka Suartawan, Putu
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 1 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Traffic accidents are unexpected and unintentional events that occur on the road, involving vehicles with or without the involvement of other road users, which result in injuries or material losses. There are still many problems related to the handling of traffic accidents. The location of the case study in this research is in the city of Denpasar. Utilization of information technology is a solution to overcoming the problem of traffic accidents. One is by designing an application in the form of an information and reporting system called SIPELACAK LANTAS (Traffic Accident Reporting Information System). The materials for making this application are Sublime Text 3, Google Chrome, and Xampp Version 7.4. This application aims to serve as a forum for the community to assist the government in reducing the number of traffic accidents and the fatality of traffic accident victims. ABSTRAK Kecelakaan lalu lintas merupakan peristiwa yang tak terduga dan tidak disengaja yang terjadi di jalan, melibatkan kendaraan dengan atau tanpa keterlibatan pengguna jalan lain, yang mengakibatkan korban cedera atau kerugian materi. Masih sering kali terjadi sejumlah masalah terkait penanganan kejadian kecelakaan lalu lintas. Lokasi studi kasus pada penelitian ini yaitu di wilayah Kota Denpasar. Pemanfaatan teknologi informasi menjadi solusi dalam mengatasi masalah kecelakaan lalu lintas. Salah satunya dengan perancangan aplikasi berupa sistem informasi dan pelaporan yang diberi nama SIPELACAK LANTAS (Sistem Informasi Pelaporan Kecelakaan Lalu Lintas). Bahan pembuatan aplikasi ini yaitu Sublime Text 3, Google Chrome, dan Xampp Versi 7.4. Aplikasi ini bertujuan sebagai wadah bagi masyarakat untuk membantu pemerintah dalam upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas dan mengurangi fatalitas korban kecelakaan lalu lintas.
Pengaruh Kepemilikan SIM dan Pengetahuan Berkendara Terhadap Kecelakaan Lalu Lintas di Kabupaten Boyolali Aryadewi, Ni Komang Chintya; Wangsa, Gede Dinar; Saputra, Aditya
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 1 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Traffic accidents are a serious problem worldwide, including in Boyolali City, Indonesia. This study aims to analyze the effect of having a driving license (SIM), participation in driving a driver's license test, and traffic knowledge on accidents in Boyolali Regency from 2018 to 2022. This research method is observational, using a combination approach to the questionnaire method and data from the police. The study results show that SIM card ownership has a significant relationship with traffic accidents in Boyolali District. However, traffic knowledge is not the main factor causing accidents. Most respondents have good knowledge of traffic signs, markings, and instructions. Accident prevention efforts can focus on driving safety education for SIM and non-SIM owners. This research has practical and academic significance in improving road safety and quality of life for people in Boyolali. ABSTRAK Kecelakaan lalu lintas merupakan permasalahan serius di seluruh dunia, termasuk di Kota Boyolali, Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepemilikan Surat Izin Mengemudi (SIM), keikutsertaan dalam tes pembuatan SIM, dan pengetahuan berlalu lintas terhadap kecelakaan di Kabupaten Boyolali dalam rentang waktu 2018 hingga 2022. Metode penelitian ini adalah observasional dengan pendekatan kombinasi metode kuesioner dan data dari kepolisian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemilikan kartu SIM memiliki hubungan yang signifikan dengan kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Boyolali. Namun, pengetahuan berlalu lintas tidak menjadi faktor utama penyebab kecelakaan. Mayoritas responden memiliki pengetahuan yang baik tentang rambu, marka, dan petunjuk lalu lintas. Upaya pencegahan kecelakaan dapat difokuskan pada penyuluhan keselamatan berkendara, baik untuk pemilik SIM maupun non-SIM. Penelitian ini memiliki signifikansi praktis dan akademis dalam meningkatkan keselamatan jalan dan kualitas kehidupan masyarakat di Boyolali.
Evaluasi Kinerja Stasiun Manggarai Sebagai Stasiun Transit Putri, Wike Andaresta Elsa; Pasha, Sonia Sabrina; I, Muhammad Agung Izhar; Siahaan, Amandy Abraham; Arvianto, Juan; Makmur, Amelia
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 1 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The revitalization of Manggarai Station into a transit station creates problems in passenger accumulation at Manggarai Station. The purpose of this study is to evaluate the performance of Manggarai Station. The station performance evaluation is divided into three criteria: schedule, capacity, and station facilities. The research method is a survey distributed using questionnaires with a Likert scale. Data processing is done using statistics to get a score on each criterion. The results obtained an average value of 2.14 station capacity criteria, 2.95 schedule criteria, and 3.12 facility criteria. Capacity criteria and scheduling information get a score below 3, where this value needs to be evaluated in terms of station capacity and scheduling so that Manggarai Station can become a viable transit station. ABSTRAK Revitalisasi Stasiun Manggarai menjadi stasiun transit menimbulkan permasalahan berupa penumpukan penumpang pada Stasiun Manggarai, terlebih lagi pada saat jam puncak. Jam puncak tersebut terjadi pada jam berangkat kerja dan jam pulang kerja. Penelitian dilakukan dengan tujuan untuk melakukan evaluasi kinerja Stasiun Manggarai sebagai stasiun transit. Evaluasi kinerja stasiun dibagi menjadi 3 kriteria yaitu jadwal, kapasitas, dan fasilitas stasiun. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan penyebaran kuesioner dengan skala likert. Data yang diperoleh kemudian diolah dengan statistik untuk memperoleh skor pada masing masing kriteria. Dari hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata kriteria kapasitas stasiun sebesar 2,14, kriteria jadwal sebesar 2,95, kriteria fasilitas sebesar 3,12. Kriteria kapasitas dan informasi penjadwalan memperoleh nilai masih di bawah 3, di mana nilai tersebut perlu dilakukan evaluasi dalam segi kapasitas stasiun dan penjadwalan sehingga Stasiun Manggarai dapat menjadi stasiun transit yang layak.
Kinerja Pelayanan Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor Terhadap Penimbangan Angkutan Barang (Studi Kasus pada UPPKB Cekik Jembrana) Sihombing, Anna Julia; Indrayani Timur, Ni Made Inten; Hidayat, Gilang Abdilah; Dwipayana, Arif Devi
Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi Vol 11 No 2 (2024): Prosiding Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi
Publisher : FSTPT Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UPPKB is a place for weighing goods and transportation services to control the cargo of goods transported. This study aims to determine the level of performance and satisfaction with UPPKB Choke services. Performance measures a person's ability and expertise to understand the main tasks and functions in the work undertaken. At the same time, customer satisfaction makes consumers feel satisfied because of the services provided. This study uses two methods to analyze the customer satisfaction index for the services offered: CSI (Customer Satisfaction Index) and IPA (Index Performance Analysis). The results obtained are pretty satisfactory, with the CSI value at 65.98%, and the IPA analysis says that many attributes still need improvement. Therefore, the Cekik UPPKB should improve services starting from the prioritized order so that in the future, the Cekik UPPKB service can be better, and the services provided can be improved. ABSTRAK UPPKB (Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor) merupakan salah satu tempat pelayanan penimbangan angkutan barang sebagai alat pengawasan muatan angkutan barang. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat kinerja pelayanan di UPPKB (Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor) Cekik. Kinerja merupakan hal untuk mengukur suatu kemampuan dan keahlian seseorang untuk memahami tugas pokok dan fungsi dalam pekerjaan yang dijalani. Sedangkan kepuasan pelanggan adalah suatu hal yang membuat konsumen merasa puas dikarenakan pelayanan yang diberikan. Penelitian ini menggunakan dua metode analisis diantaranya indeks kepuasan pelanggan terhadap jasa yang diberikan menggunakan CSI (Customer Satisfaction Index) dan IPA (Index Performance Analysis). Hasil perolehan dari analisis yaitu cukup puas, dimana nilai CSInya yaitu 65,98% dan perolehan analisis IPA mengatakan bahwa masih banyak atribut yang harus diperbaiki. Oleh karena itu, pihak UPPKB (Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor) Cekik seharusnya memperbaiki pelayanan mulai dari urutan yang diprioritaskan agar kedepannya pelayanan UPPKB (Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor) Cekik dapat lebih baik dan meningkatkan pelayanan yang diberikan.