Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

Analisis Nilai Budaya Cerita Rakyat Rambah Kabupaten Rokan Hulu Lestari, Erni; Nofrita, Misra
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i2.26989

Abstract

Cerita rakyat merupakan ekspresi budaya masyarakat diwariskan secara lisan disampaikan melalui tuturan berkembang dari mulut ke mulut. Pada era sekarang cerita rakyat Rambah sudah tidak diminati masyarakat dan generasi muda hal itu disebabkan oleh pengaruh zaman dan teknologi yang semakin canggih. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan, mengetahui dan memahami identitas budaya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini mengambil teori nilai budaya yang dikemukakan oleh Sutan Takdir Alisjahbana, terdapat hasil analisis data penelitian nilai budaya tersebut sebanyak 28 data kutipan. Teori/ ilmu dan pengetahuan sebanyak 2 kutipan, Nilai Ekonomi 3, Nilai Agama 7 kutipan , Nilai Seni 8 kutipan, Nilai Kuasa 3 kutipan, Nilai Solidaritas 5 kutipan. Nilai budaya yang paling banyak ditemukan pada penelitian ini yaitu nilai seni, sebagai ruang masyarakat Rambah untuk mengekspresikan perasaan, emosi dan pandangan hidup.
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS PROSEDUR MELALUI MODEL TEAM GAMES TOURNAMENT (TGT) PADA SISWA KELAS XI IPA SMA N 1 BONAI DARUSSALAM Lubis, Parida Hannum; Arianti, Rita; Nofrita, Misra
Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial Vol. 5 No. 3 (2020)
Publisher : Yayasan Azam Kemajuan Rantau Anak Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya aktivitas dan hasil belajar siswa dalam menulis teks prosedur pada siswa kelas XI IPA SMA N 1 Bonai Darussalam. Hal ini disebabkan karena siswa kurang antusias, kreatif, dan konsentrasi dalam pembelajaran menulis teks prosedur sehingga tujuan pembelajaran tidak tercapai sesuai yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan peningkatan proses dan hasil pembelajaran keterampilan menulis teks prosedur melalui model Team Games Tournamen (TGT) pada siswa kelas XI IPA SMA N 1 Bonai Darussalam. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research). Metode penelitian ini adalah metode kualitatif dan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI yang berjumlah 28 orang. Hasil penelitian ini adalah (1) terjadi peningkatan kualitas aktivitas siswa dari siklus I yang berada pada kategori cukup baik dengan skor 102 (36,43%) dan meningkat pada siklus II menjadi kategori baik dengan skor 116 (42,43%), dan (2) terjadi peningkatan ketuntasan hasil belajar siswa dari prasiklus sebesar 14,28% dengan rata-rata kelas 46,26, meningkat pada Siklus I sebesar 50% dengan rata-rata kelas 61,96% , dan meningkat menjadi 92,85% pada Siklus II dengan rata-rata kelas 72,32. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model Team Games Tournamen (TGT) dalam menulis teks prosedur mampu meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas XI IPA SMA N 1 Bonai Darussalam.
ANALISIS TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM NOVEL HUJAN KARYA TERE LIYE Sandra, Eli; Nofrita, Misra; Arianti, Rita
Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial Vol. 5 No. 4 (2020)
Publisher : Yayasan Azam Kemajuan Rantau Anak Bengkalis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tindak tutur yang digunakan oleh si penutur mampu mempengaruhi mitra tuturnya untuk melakukan suatu tindakan yang diinginkan oleh penutur. Dalam novel banyak terdapat tindak tutur ekspresif yang digunakan oleh tokoh, terutama dalam novel Hujan. Oleh karena itu, perlu diadakan penelitian tindak tutur ekspresif dalam novel Hujan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bentuk tindak tutur ekspresif dalam novel Hujan karya Tere Liye dan mendeskripsikan makna dalam tindak tutur ekspresif sesuai dengan konteks yang terdapat dalam novel Hujan karya Tere Liye. Metode dalam penelitian ini adalah metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan, bentuk tindak tutur ekspresif dalam novel Hujan karya Tere Liye adalah Tindak tutur ekspresif berterimakasih terdapat sebanyak 14 tuturan dengan makna sebagai bentuk balas budi setelah menerima suatu kebaikan, tindak tutur ekspresif memberi selamat terdapat sebanyak 9 tuturan dengan makna ucapan yang mengandung doa atau harapan supaya sejahtera, tindak tutur ekspresif meminta maaf terdapat sebanyak 27 tuturan dengan makna ucapan permintaan ampun atau penyesalan, tindak tutur ekspresif menyalahkan terdapat sebanyak 9 tuturan dengan makna menyatakan salah, tindak tutur ekspresif memuji terdapat sebanyak 30 tuturan dengan makna ungkapan yang menggambarkan rasa kagum atau penghargaan, dan tindak tutur ekspresif berbelasungkawa terdapat sebanyak 3 tuturan dengan makna ungkapan yang menggambarkan rasa duka. Jadi dapat disimpulkan bahwa bentuk tindak tutur ekspresif yang paling banyak digunakan dalam novel Hujan karya Tere Liye adalah tindak tutur ekspresif memuji dengan makna ungkapan yang menggambarkan rasa kagum atau penghargaan.
Kemampuan Berbahasa pada Pasien Narkoba di Rehabilitasi Islami Ujung Batu Kabupaten Rokan Hulu Ningsih, Asih Ria; Nuratika, Nuratika; Nofrita, Misra; Syahrini, Lita; Rosinda, Rosinda
BELAJAR BAHASA: Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 10 No 2 (2025): Belajar Bahasa: Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indones
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/bb.v10i2.3409

Abstract

This study aims to examine the language abilities of drug patients undergoing rehabilitation at the Islamic Rehabilitation Center in Ujung Batu, Rokan Hulu Regency. Rehabilitation is one of the efforts to support the physical and mental recovery of drug users, where one important aspect that needs attention is communication ability. The method used in this study is descriptive qualitative, employing in-depth interviews with the patients. The findings indicate a total of 30 data points categorized into three aspects of language production in drug patients: 22 instances of conceptualization, 5 instances of formulation, and 3 instances of articulation. It can be concluded that drug addicts experience communication failures in language production due to disturbances in the brain’s nervous system.
Makna dan Fungsi Tradisi Upah-Upah dalam Masyarakat Desa Batas Kecamatan Tambusai Kabupaten Rokan Hulu Nofrita, Misra; Arianti, Rita; Ningsih, Asih Ria; Hermawan, Hermawan; Nuratika, Nuratika
Lingua Susastra Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Departemen Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/ls.v4i2.201

Abstract

In Rokan Hulu, there is a unique tradition called Upah-upah. This tradition is interesting to research because it is still used today which serves to restore the spirit. The aim of this study was to describe the form and function of the upah-upah tradition in Batas village. In this study the authors used qualitative methods. The steps for collecting data are, first, making observations regarding the selection of informants taken for research. Second, conduct interviews with informants regarding upah-upahs in Batas village by recording them. Third, transcribe the recording results. Fourth, process the data that has been transcribed and fifth, make an analysis of the results of the data that has been transcribed. The results of research on the meaning and function of the upah-upah tradition of the people of Batas Village, Tambusai District, Rokan Hulu Regency, concluded that the meaning contained in the upah-upah tradition is as a form of gratitude for what God has given, whether in the form of safety from disasters, after giving birth and when starting a new life. Apart from that, the function of the Upah-upah tradition for the people of Batas Village is, first, to restore enthusiasm. Second, provide self-confidence to people who are being paid. Third, welcoming and giving thanks for someone's life journey. Apart from that, wages are used as a tradition to restore or restore a person's enthusiasm, such as after an accident, after giving birth, wages after marriage, wages after completing a treatment, wages after graduating from college, and wages after graduating from college. finished circumcision.
Peningkatan Keterampilan Menulis Teks Anekdot melalui Model Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) pada Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Rambah Samo Arianti, Rita; Nofrita, Misra; Nuratika, Nuratika; Ningsih, Asih Ria; Hermawan, Hermawan
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.14665

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya nilai menulis teks anekdot siswa kelas X SMA Negeri 1 Rambah Samo dan aktivitas siswa yang kurang mendukung pencapaian tujuan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan proses dan hasil belajar siswa dalam menulis teks anekdot siswa melalui model tersebut Numbered Head Together (NHT). Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subyek penelitian ini adalah siswa kelas X yang berjumlah 24 orang. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik kualitatif dan kuantitatif. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) penerapan model Numbered Head Together (NHT) dalam pembelajaran menulis teks anekdot siswa kelas X mampu meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran. Hal ini terlihat adanya peningkatan aktivitas siswa, sebagian besar pada siklus I memperoleh kategori cukup baik meningkat pada siklus II menjadi baik. (2) Penerapan model Numbered Head Together dalam pembelajaran menulis teks anekdot dapat meningkatkan hasil belajar siswa di kelas X SMA Negeri 1 Rambah Samo yang terlihat pada prasiklus rata-rata nilai rata-rata kelas 58,29 dengan ketuntasan belajar 16,17%, meningkat pada siklus I mendapatkan nilai rata-rata kelas menjadi 65,63 dengan persentase ketuntasan 54,16% dan meningkat lagi pada siklus II sehingga diperoleh nilai rata-rata 77,08 dengan persentase ketuntasan 95,83%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model Numbered Head Together dapat meningkatkan proses dan hasil belajar siswa dalam menulis teks anekdot siswa kelas X SMA Negeri 1 Rambah Samo. Kebaruan penelitian ini adalah adanya metode permainan kata dalam meningkatkan motivasi anak untuk mengikuti pembelajaran menulis teks anekdot.
Ketidaksantunan Berbahasa Netizen dalam Kolom Komentar Akun Instagram TR Nelli, Nelli; Nofrita, Misra
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini tentang kajian pragmatik membahas mengenai Ketidaksantunan Berbahasa. banyaknya komentar tidaksantun yang sering digunakan netizen tanpa disadari dapat menimbulkan ketidaksesuaian dan memunculkan pemikiran negatif pada akun instagram TR. Hal ini di buktikan dengan banyaknya warganet yang memberikan komentar tidaksantun pada akun instagram TR. Analisis Ketidaksantunan Berbahasa Netizen pada Akun Instagram TR ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan Ketidaksantunan Berbahasa Netizen dalam akun instagram TR. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif untuk memahami Bentuk Ketidaksantunan Berbahasa Netizen yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ketidaksantunan Berbahasa Dalam penelitian ini telah ditemukan 4 bentuk Ketidaksantunan Berbahasa Netizen pada Akun Instagram TR antara lain Cost-benefit scale atau skala kerugian-keuntungan, Optionality scale atau skala pilihan, Conuity scale atau skala kelangsungan, Authority scale atau skala keotoritasan atau skala kekuasaan. Dalam penelitian ini ditemukan 60 data mengenai Ketidaksantunan Berbahasa Netizen pada Akun Instagram TR. Dari 60 Data tersebut dapat dikelompokkan menjadi empat, pertama Cost-benefit scale atau skala kerugian-keuntungan ditemukan 14 data,kedua Optionality scale atau skala pilihan ditemukan 3 Data, ketiga directness scale atau skala kelangsungan ditemukan 39 Data, keempat Authority scale atau skala keotoritasan atau skala kekuasaan ditemukan 4 Data. Penelitian ini memiliki implikasi penting dalam meningkatkan kesadaran warganet tentang penggunaan Ketidaksantunan Berbahasa dapat menyakiti hati orang lain.
Peran Wanita dalam Teks Sastra Pengarang Minang Kabau Hermawan, Hermawan; Nofrita, Misra
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 1 (2025)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari adanya peran perempuan dalam teks sastra pengarang minangkabau. Dimana dalam masyarakat Minang Kabau perempuan memiliki peran tersendiri dan berpengaruh. Hal itu dapat dilihat dalam teks sastra dengan pengarang minang kabau. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peran perempuan dalam teks sastra pengarang Minangkabau. Metode psikosastra yang digunakan dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan profil perempuan dalam teks sastra pengarang Minangkabau Pengujian profil perempuan di dalam teks sastra itu ditentukan oleh aspek-aspek yang menyangkut persoalan psikofisik, yaitu bagaimana: (a) pandangan hidup, (b) tanggung jawab, (c) cinta kasih, (d) penderitaan, dan (e) harapan. Berdasarkan analisis aspek psikofisik terhadap profil perempuan dalam teks sastra pengarang Minangkabau serta perbandingan antara profil perempuan dalam kaba Minangkabau dengan profil perempuan dalam novel pengarang Minangkabau sebelum kemerdekaan dan setelah kemerdekaan disimpulkan profil perempuan dalam kaba adalah perempuan-perempuan yang berpandangan hidup ideal, penuh tanggung jawab terha­dap diri sendiri dan lingkungannya, punya nilai cinta kasih yang luhur tanpa pamrih serta luas dalam mene­tapkan harapan. Kebahagiaan mereka adalah kebahagiaan batin. meskipun mereka kurang diperlakukan adil oleh laki-laki.
Konflik Sosial Dalam Novel Pada Artikel 2019-2024: Kajian Peer Review Krisdayanti; Nofrita, Misra
Kopula: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pendidikan Vol. 7 No. 2 (2025): Oktober
Publisher : Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Indonesia FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/kopula.v7i2.6911

Abstract

Konflik sosial merupakan refleksi nyata dari dinamika masyarakat yang kompleks serta sering kali dipengaruhi oleh faktor ekonomi, budaya, psikologis, serta ketimpangan sosial dan politik. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji repsentasi konflik sosial dalam novel melalui analisis artikel ilmiah terbitan 2019-2024, dengan menggunakan metode literatur riview. Fokus kajian dalam penelitian ini mencakup identifikasi bentuk-bentuk konflik sosial yang ditampilkan dalam novel, analisis faktor-faktor penyebab terjadinya konflik, telaah terhadap strategi penyelesian konflik yang digambarkan serta peninjauan dampak konflik terhadap pengembangan karakter dan struktur naratif dalam karya. Melalui konflik sosial pembaca dapat memahami bahwa sastra bukan sekadar hiburan, tetapi juga sebagai sarana penting untuk memahami dan merespon fenomena sosial yang terjadi di masyarakat.