Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

Penerapan Data Mining Untuk Klasifikasi Calon Siswa Penerima Program Indonesia Pintar (PIP) Menggunakan Algoritma Naive Bayes Suciko, Adelina; Hendriyani, Yeka; Budayawan, Khairi; Syafrijon, Syafrijon
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i2.27930

Abstract

Program Indonesia Pintar (PIP) merupakan bantuan pendidikan yang ditujuakan bagi siswa dari keluarga kurang mampu. Namun, proses penentuan kelayakan penerima di sekolah masih dilakukan secara manual sehingga rawan ketidaktepatan sasaran. Penelitian ini bertujuan untuk membangun model klasifikasi kelayakan penerima PIP menggunakan algoritma Naive Bayes. Data yang digunakan mencakup 379 siswa dengan atribut penghasilan ayah, penghasilan ibu, jumlah saudara kandung, penerima KIP, penerima KPS serta status layak PIP. Tahapan klasifikasi dilakukan menggunakan perangkat lunak Orange dan hasilnya divisualisasikan melalui Tableau. Model dievaluasi dengan metrik akurasi, precision, recall dan AUC. Hasil menunjukkan bahwa model memiliki akurasi 85,9%, precision 86,3%, recall 85,9% dan AUC 0,973. Visualisasi membantu memperjelas distribusi dan kelayakan PIP. Model ini dapat mendukung keputusan yang lebih objektif dalam penyaluran bantuan PIP.
Design of Android-Based Augmented Reality Media for Teaching Computer Network Models Novaliendry, Dony; Irnanda, Muhammad Fakhri; Budayawan, Khairi; Asmara, Delvi
Jurnal Teknologi Informasi dan Pendidikan Vol. 18 No. 1 (2025): Jurnal Teknologi Informasi dan Pendidikan
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jtip.v18i1.961

Abstract

The development of digital technology has a major impact on the education sector, especially since the Covid-19 pandemic changed the learning system to online. One technology that has great potential in supporting the learning process is Augmented Reality (AR). This technology allows the integration of two or three-dimensional virtual objects into the real environment interactively. This study aims to design and build Android-based learning media with marker-based AR technology for the introduction of computer network models for class XI at SMA Negeri 4 Padang. Based on the results of observations and interviews with informatics teachers, it is known that learning is still dominated by theory without direct visualization of computer network devices due to limited practical tools. The learning media developed uses AR technology with markers as markers to display 3D objects, utilizing the Vuforia platform, 3D models are created using Blender, interface design using Figma, and system integration is carried out with Unity. The visualized material includes network topology (bus, star, ring, mesh) and the OSI Layer model. With this media, students can understand the concept of computer networks more interactively and deeply, and increase their involvement in the learning process.
Pengembangan Objek Wisata Kilalang Nagari Lubuak Batingkok “Penataan Destinasi Wisata” Kecamatan Harau Kabupaten Limapuluh Kota Ernawati, Ernawati; Tasrif, Nabila; Budayawan, Khairi; Asnur, Lise; Andres, Fran Serano
Suluah Bendang: Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 22, No 3 (2022): Suluah Bendang: Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/sb.03260

Abstract

The Kilalang Nagari Lubuak Batingkok tourist attraction is located in Harau District, Limapuluh Kota Regency, West Sumatra Province. The lack of understanding and skills of the community, product and tourism promotion in structuring tourist destinations is an obstacle in the development of tourist objects at Kilalang Nagari Lubuak Batingkok. This community service activity seeks to increase the ability of the community and be able to innovate in overcoming obstacles to tourism development. The existence of assistance, training and technological guidance is expected to increase the community's ability to manage tourism so that later it can provide a better economic influence on the community.
Rancang Bangun Aplikasi Pengelolaan Layanan Lansia Pada Posyandu Berbasis Web Di Puskesmas Dadok Tunggul Hitam Rahmayanti, Desy; Budayawan, Khairi; Kurniadi, Denny; Saputra, Hadi Kurnia
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 3 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Posyandu lansia merupakan kegiatan pelayanan kesehatan masyarakat yang berperan penting dalam pemantauan dan peningkatan kesehatan lanjut usia. Berdasarkan hasil observasi di Puskesmas Dadok Tunggul Hitam, proses pencatatan kegiatan posyandu masih dilakukan secara manual menggunakan buku register dan spreadsheet, sehingga menimbulkan kendala dalam efisiensi, keakuratan data, serta keterlambatan pelaporan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun aplikasi pengelolaan layanan lansia berbasis web yang dapat membantu proses pencatatan, pengelolaan data, serta pelaporan kegiatan posyandu secara terintegrasi. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah metode Waterfall, dengan tahapan meliputi analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Aplikasi ini dikembangkan menggunakan framework Laravel dengan basis data MySQL dan diimplementasikan pada lingkungan berbasis web agar mudah diakses oleh kader, perawat, serta kepala puskesmas. Hasil pengujian menggunakan metode black-box testing menunjukkan bahwa seluruh fungsi sistem berjalan sesuai dengan kebutuhan pengguna. Aplikasi mampu menampilkan data lansia, hasil pemeriksaan, jadwal kegiatan, serta laporan otomatis dalam bentuk grafik dan tabel. Sistem ini meningkatkan efisiensi kerja, mengurangi kesalahan pencatatan, serta mempercepat proses pelaporan ke pihak puskesmas. Dengan demikian, aplikasi ini berhasil mendukung transformasi digital dalam pelayanan kesehatan masyarakat khususnya pada kegiatan posyandu lansia di Puskesmas Dadok Tunggul Hitam
Rancang Bangun Aplikasi Penjadwalan Mata Pelajaran SMK Muhammadiyah 1 Pekanbaru Berbasis Web Menggunakan Algoritma Genetika Afifah Rizki, Putri; Hendriyani, Yeka; Novaliendry, Dony; Budayawan, Khairi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.10541

Abstract

Penelitian ini merupakan upaya untuk merancang dan membangun sebuah aplikasi penjadwalan mata pelajaran berbasis web di SMK Muhammadiyah 1 Pekanbaru dengan mengintegrasikan algoritma genetika. Aplikasi ini bertujuan menciptakan sistem efisien untuk menyusun jadwal pelajaran yang optimal dengan mempertimbangkan kendala dan batasan di lingkungan sekolah. Aplikasi ini didesain untuk membantu waka kurikulum mengoptimalkan alokasi waktu, ruang kelas, dan pengajar dalam menyusun jadwal pelajaran. Dengan algoritma genetika, aplikasi akan mencari solusi terbaik dari berbagai kemungkinan jadwal pelajaran berdasarkan kriteria yang ditentukan. Pengembangan aplikasi dilakukan berbasis web, memungkinkan akses melalui perangkat dengan koneksi internet. Menghasilkan jadwal yang efisien dan mendekati solusi ideal dengan mempertimbangkan kendala seperti kecocokan jadwal pengajar, ketersediaan ruang kelas, dan preferensi lainnya menggunakan algoritma genetika. Metode waterfall digunakan sebagai acuan dalam tugas akhir ini. Pada penelitian ini, hasil yang diharapkan adalah kemampuan penerapan algoritma genetika dalam aplikasi penjadwalan mata pelajaran berbasis web untuk mencapai hasil yang optimal.
Pengembangan Aplikasi Monitoring Server dari Gangguan dan Serangan Dengan Metode Intrusion Detection System Berbasis Android Ramadhan, Ilhamdi; Hadi, Ahmaddul; Kurnia Saputra, Hadi; Budayawan, Khairi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tugas Akhir ini menciptakan aplikasi monitoring server dari gangguan dan serangan dengan metode intrusion detection system berbasis android. Aplikasi ini memanfaatkan metode intrusion detection system sebagai metode untuk mendeteksi gangguan dan serangan. Aplikasi ini berbasis android yang dapat di install pada perangkat mobile sehingga membantu administrator dalam mengelola server. Server akan mendeteksi gangguan dan serangan yang telah dikonfigurasi berupa kondisi atau rules, jika kondisi atau rules terpenuhi maka server akan mendeteksi aksi tersebut menjadi gangguan dan serangan. Server akan menyimpan log atau history dari gangguan dan serangan tersebut dan server akan mengirim pesan gangguan dan serangan ke aplikasi dalam bentuk notifikasi berisi pesan dari gangguan dan serangan yang terjadi. Tugas akhir ini diharapkan dapat membantu administrator dalam mengelola server dari gangguan dan serangan yang terjadi.
Rancang Bangun Aplikasi Penginputan Warga Negara Asing Berbasis Framework Laravel Pada Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Padang Pratiwi, Nurul Gita; Budayawan, Khairi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 3 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengembangkan aplikasi penginputan warga negara asing berbasis web menggunakan framework Laravel. Aplikasi ini dirancang untuk membantu petugas penginapan dalam menginputkan data warga negara asing yang menginap di daerah hukum Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang. Aplikasi ini dirancang karena banyaknya warga negara asing yang melakukan pelanggaran izin tinggal, salah satu pelanggaran izin tinggal yang dilakukan ialah overstay yakni tinggal melebihi dari batas izin tinggal yang ditetapkan. Implementasi aplikasi ini diharapkan dapat mengurangi kesalahan penginputan data, kehilangan data, dan mempermudah dalam mengawasi pergerakan warga negara asing di sebuah penginapan. Metode pengembangan yang digunakan adalah metode waterfall, yang mencakup tahapan analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Aplikasi Penginputan Warga Negara Asing berhasil diimplementasikan dengan baik dan dinyatakan valid melalui pengujian black box testing. Selain itu, saran-saran untuk pengembangan selanjutnya juga diajukan, termasuk penambahan fitur laporan. Integrasi fitur-fitur tambahan ini diharapkan dapat meningkatkan fungsionalitas dan kegunaan Aplikasi Penginputan Warga Negara Asing dalam melakukan penginputan data warga negara asing yang lebih baik bagi petugas penginapan, dan melakukan pengawasan lebih baik bagi petugas imigrasi, dan pihak terkait pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang.
Integrasi Chatbot Akademik Berbasis Natural Language Processing Pada Sistem Informasi Akademik di STEI Ar Risalah Al-Ayyubi, Andi Sultan; Hadi, Ahmaddul; Novaliendry, Dony; Budayawan, Khairi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i2.31214

Abstract

Penelitian ini mengembangkan prototipe chatbot akademik berbasis Natural Language Processing (NLP) yang terintegrasi dengan Sistem Informasi Akademik (SIA) STEI Ar-Risalah untuk meningkatkan efektivitas, interaktivitas, dan responsivitas komunikasi akademik. Metode Research and Development (R&D) dengan pendekatan iteratif digunakan, memanfaatkan IndoBERT untuk klasifikasi intent dan BiLSTM-CRF untuk ekstraksi entitas. Hasil menunjukkan akurasi klasifikasi intent 92,8% dan F1-score ekstraksi entitas 90%. Integrasi API GraphQL memungkinkan akses informasi akademik real-time, meningkatkan efisiensi layanan, serta mengurangi beban administrasi. Chatbot ini juga berpotensi menjadi media promosi interaktif, dengan rekomendasi pengembangan untuk memperluas fitur dan meningkatkan adaptabilitas bahasa.
Implementasi Sistem Rekomendasi Pemilihan Mata Pelajaran Pada Kurikulim Merdeka Menggunakan Metode TOPSIS Farizi, Habib Al; Saputra, Hadi Kurnia; Hendriyani, Yeka; Budayawan, Khairi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i2.31314

Abstract

Kurikulum Merdeka memberi kebebasan bagi siswa dalam memilih mata pelajaran sesuai minat, bakat, dan tujuan karier. Namun, proses pemilihan sering tidak berbasis data. Penelitian ini mengembangkan sistem rekomendasi berbasis web bernama Mapick yang membantu siswa memilih mata pelajaran secara objektif menggunakan metode TOPSIS. Sistem memproses tiga kriteria: nilai akademik, hasil tes minat bakat (RIASEC), dan prospek karier dari guru, dengan bobot yang dapat diatur dinamis. Hasil implementasi pada dua siswa menunjukkan bahwa sistem mampu memberikan rekomendasi yang sesuai dengan karakteristik individu. Sistem ini juga telah dilengkapi fitur Progressive Web App (PWA) untuk meningkatkan aksesibilitas. Mapick diharapkan dapat mendukung pelaksanaan Kurikulum Merdeka dan membantu siswa mengambil keputusan akademik yang tepat dan terarah.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN JASA PELAMINAN (Studi Kasus : Gadih Nan Tongga Wedding) Haswir, Siti Almira; Budayawan, Khairi
INCARE, International Journal of Educational Resources Vol. 2 No. 3 (2021): October 2021
Publisher : FKDP (Forum Komunikasi Dosen Peneliti)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59689/incare.v2i3.287

Abstract

Wedding rental services are one of the services needed at this time. Especially for the bride and groom and their families who want to hold a wedding reception that is in accordance with a predetermined schedule. The problem faced in the aisle rental system at Gadih Nan Tongga Wedding is that customers must come directly to locations far from the city center. The ordering process in addition to coming directly to the location also uses an instant messenger application, namely WhatsApp. In addition, the administration department in recording customer orders still uses a very simple way where the administration section writes the order in a book only. . Then the file can be lost or scattered, even burnt and wet and eaten by termites because the files that are made still use paper. To produce a web-based service ordering information system, the author uses the CodeIgniter framework from PHP which is based on the MVC (Model View Controller) model.