Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Lingua Franca: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya

Kesenian Gendang Belek Masyarakat Suku Sasak Sebagai Budaya Tradisional Fazalani, Runi
Lingua Franca:Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/lf.v4i2.4229

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan tentang: (1) perkembangan kesenian gendang beleq di suku Sasak sebagai budaya tradisional dan (2) fungsi kesenian gendang beleq pada masyarakat suku Sasak. Metode yang digunakan yaitu metode deskriptif kualitatif yaitu membahas tentang musik gendang beleq sebagai musik tradisional pada budaya suku Sasak yang seiringnya berjalannya waktu dapat berubah dengan berkembangnya teknologi pada saat ini sesuai dengan penelitian studi kepustakaan yang digunakan dan sumber pustaka berasal dari berbagai sumber seperti, jurnal, artikel, buku-buku, internet, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah: (1) Awal munculnya kesenian gendang beleq masyarakat menggunakannya untuk mengiringi prajurit perang akan tetapi seiring berjalannya waktu yang semakin modern dan dengan teknologi yang semakin maju kesenian gendang beleq sekarang digunakan untuk mengiringi pengantin, khitanan, kurisan (memotong rambut bayi yang pertama kali) dan acara pestival dan (2) Fungsi kesenian musik gendang beleq untuk masyarakat Suku Sasak sebagai musik pengiring dalam upacara-upacara adat misalnya acara pernikahan (Merariq), khitanan (Sunatan), potong rambut bayi atau aqiqah (Ngurisan) dan upacara besar (Begawe beleq).
MAKNA KATA “CINTA” DALAM NOVEL DAN KARYA MUSIK KAJIAN SEMANTIK Fazalani, Runi
Lingua Franca:Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya Vol 5 No 1 (2021)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/lf.v5i1.6432

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui makna Cinta dari jenis dan bentuknya. Makna Cinta yang diteliti disini bersumber dari novel dan karya musik. Adapun jenis Cinta dan ciri-ciri Cinta dilihat dari sudut pandang karya sesorang yaitu. (1) cinta terhadap Allah, (2) cinta kepada diri sendiri, (3) cinta kepada orang tua, (4) cinta yang erotis, (5) cinta yang tumbuh dari rasa persaudaraan, dan (6) cinta karena nafsu. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan semantik leksikal. Semantik leksikal adalah suatu kajian yang lebih mengutamakan pada pembahasan sistem makna yang terdapat dalam kata. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Metode deskriptif kualitatif merupakan metode yang dilakukan semata-mata berdasarkan fakta kebahasaan yang ada, atau sebuah fenomena yang secara empiris hidup pada penuturnya. Penelitian ini dilakukan dengan menganalisis data yang sudah ada tanpa menambah dan mengurangi sesuai dengan sifat data yang alamiah. Sumber data penelitian ini adalah novel dan karya musik.
UPAYA MENINGKATKAN KOGNITIF ANAK DENGAN MEDIA BAHAN ALAM SEKITAR PADA ANAK PAUD DI PRAYA LOMBOK TENGAH Fazalani, Runi
Lingua Franca:Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya Vol 6 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/lf.v6i1.11810

Abstract

Penelitian ini bertujuan unuk mengetahui bahan alam yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan kognitif anak dan untuk mengetahui bagaimana peningkatan kognitif anak PAUD di Praya Lombok Tengah. Penelitian ini di laksanakan di anak PAUD di Praya Lombok Tengah. Jumlah populasi  22 anak yang terdiri dari 13 anak laki-laki dan 9 anak perempuan. Sumber data pada penelitian terdiri atas sumber data primer dan sumber data skunder. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah enelitian Tindakan Kelas. Teknik dan alat pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, dokumentasi. Prosedur Penelitian ini adalah Perencanaan (Plan), Pelaksanaan (Act) dan Observasi (Observe), Refleksi (Reflect). Data yang dikumpulkan dianalisis dengan analisis Sebelum dilakukan analisis data, terlebih dahulu dilakukan reduksi data yaitu merangkum, memfokuskan data pada hal-hal yang penting dan menghapus data-data yang tidak terpola dari data hasil observasi. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Media bahan alam dapat digunakan untuk mengembangkan kognitif anak, yaitu mengenalkan konsep bentuk, ukuran, warna, dan bilangan.(2)  Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan kemampuan kognitif melalui penggunaan media bahan alam sekitar pada anak PAUD di Praya Lombok Tengah mencapai rerata56 % pada siklus 1 pertemuan ke –satu, kemudain pada pertemuan ke-dua meningkat menjadi 63%. Pada siklus 2 telah terlihat Nampak jelas peningkatan kongnitif anak dengan menggunakan media alam sekitar yaitu pada siklus 2 pertemuan ke- satu  meningkat menjadi 80%, kemudian pertemuan ke-dua menjadi 87%. Oleh karena itu, guru dapat memanfaatkan alam sekitar yang ada di lingkungan sekitar lembaga pendidikan anak usia dini sebagai salah satu lternative untuk mengatasi keterbatasan media di lembaga masing-masing.