Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

Peran Budaya Organisasi Dan Efikasi Diri Dalam Kinerja Karyawan Melalui Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Mediasi Achmadi, Achmadi; Sumail, La Ode; Heslina, Heslina
Jurnal Manajemen dan Bisnis Indonesia Vol. 10 No. 1 (2024): Edisi Bulan Juni 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/jmbi.v10i1.1295

Abstract

Mimpi besar Bank Permata Tbk adalah menjadi bank Top Ten dapat diwujudkana melalui strategi pembalikan arah (Turnaround) dicurigai memakai budaya organisasi dan memiliki efikasi diri. Oleh karena itu, tujuan penelitian adalah mengivestigasi pengaruh budaya organisasi dan efikasi diri terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja. Teknik penarikan sampel menggunakan metode sampel jenu, dimana seluruh jumlah popolasi dijadikan sebagai sampel karena terbatas jumlah sampel sebanyak 59 orang sebagai responden pada PT Bank Permata Tbk (PermataBank) Cabang Makassar. Penelitian ini menemukan bahwa budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, namun efikasi diri tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap efikasi. Selanjutnya, budaya organisasi dan efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. Kemudian, budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja. Pula, efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja.. Teakhir, budaya organisasi terhadap kepuasan kerja melalui kepuasan kerja.
Benarkah Size, PER dan DER Sebagai Penentu Harga Saham Sektor Basic Materials? Aulia, Nabila; Sumail, La Ode; Madya, Erniwati
Jurnal Manajemen dan Bisnis Indonesia Vol. 10 No. 2 (2024): Edisi Bulan Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/jmbi.v10i2.2407

Abstract

Studi ini meninvestigasi pengaruh ukuran perusahaan price earning ratio (PER), dan debt equty ratio (DER) terhadap harga saham basic material papan atas yang listing di Bursa Efek Indonesia (BEI).Jumlah sampel sebanyak 19 dengan waktu pengamatan selama periode 2018-2022 sehingga besarnya obserrvasi sebanyak 95 yang menjadi data panel. Untuk mendapatkan informasi akurat penelitian ini menggunakan regresi data panel sebagai analis data. Hasil penelitian menujukkan bahwa ukuran perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham walaupun memberikan koefisien positif. PER berkontribusi signifikan dalam mendorong harga saham. Dengan demikian, penelitian ini memeberikan implikasi praktis bahwa investor tidak serta merta hanya mengandalkan informasi dari besarnya asset namun factor fundamental lain yang menjadi batu pijakan untuk memutuskan beli saham. DER berpengaruh negative dan signifikan terhadap harga saham yang berarti investor kurang berminat beli saham disebabkan DER terlalu tinggi sehingga ketika dijual harga saham cenderung rendah.
Pengaruh Literasi Keuangan dan Sikap Berutang Terhadap Keputusan Keuangan Nasabah Gadai PT. Pegadaian Kanwil VI Makassar Cabang Pelita A Amelia; La Ode Sumail; Rezki Arianty Akob
Insan Cita Bongaya Research Journal Vol. 1 No. 3 (2022): Juni
Publisher : Insan Cita Bongaya Research Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70178/icbrj.v1i3.39

Abstract

This study aims to examine the effect of Financial Literacy and Debt Behavior on Finance Decisions pawn customers PT. Pegadaian Kanwil VI Makassar Pelita Branch. The population in this study consisted of 4.023 respondents and the sampling was carried out using the non-probability sampling method. The sample used is 98 respondents. The analytical tool used is multiple linear regression analysis which aims to re-examine the Effect of Financial Literacy and Debt Behavior on Finance Decisions pawn customers PT. Pegadaian Kanwil VI Makassar Pelita Branch by using the Statistical Package for the Social Sciences Vers. 25. The results of this study indicate that partially the financial literacy variable has a positive and significant effect on financial decisions, debt behavior does not have a significant effect on financial decisions.
Pengaruh Literasi Keuangan dan Perilaku Hedonisme Terhadap Pengelolaan Keuangan Karyawan Generasi Z : (Studi Pada Karyawan Toko Alfamart Di Kota Makassar) Suprianto, Suprianto; Sumail, La Ode; Anto, Ahmad
Insan Cita Bongaya Research Journal Vol. 3 No. 3 (2024): Juni
Publisher : Insan Cita Bongaya Research Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70178/icbrj.v3i3.106

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyelidiki dampak literasi keuangan dan perilaku hedonisme terhadap pengelolaan  keuangan karyawan Generasi Z pada karyawan toko alfamart kota Makassar. Sampel sebanyak 55 karyawan dan data dianalisis menggunakan metode regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap manajemen keuangan, sementara perilaku hedonisme juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap manajemen keuangan.