Claim Missing Document
Check
Articles

Found 39 Documents
Search

PERAN MAHASISWA DALAM MEMBANTU ADAPTASI TEKNOLOGI TERHADAP GURU PADA PROGRAM KAMPUS MENGAJAR 1 DI SD PELITA BANGSA SURABAYA Yuli Ayu Ashari; Fajar Setiawan; Lilik Binti Mirnawati
Autentik : Jurnal Pengembangan Pendidikan Dasar Vol 6 No 1 (2022)
Publisher : Elementary School Teacher Education (PGSD), STKIP PGRI Sumenep

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36379/autentik.v6i1.164

Abstract

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk menjelaskan mengenai peran mahasiswa dalam membantu adaptasi teknologi terhadap guru pada program Kampus Mengajar 1 di SD Pelita Bangsa Surabaya. Metode yang digunakan untuk penelitian ini yakni metode kualitatif dengan pendekatan naratif. Penelitian ini mendeskripsikan mengenai peran mahasiswa dalam adaptasi teknologi dalam program kampus mengajar di SD Pelita Bangsa Surabaya dari pengalaman mahasiswa. Hasil penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan bahwa peran mahasiswa dapat membantu guru dalam pembelajaran dan administrasi terutama pada adaptasi teknologi terutama dimasa pandemi. Hasil observasi menunujukan bahwa pemanfaatan teknologi yang dilakukan oleh guru belum beragam. Hasil wawancara menunjukkan bahwa mahasiswa sangat membantu dalam adaptasi teknologi karena dapat memperluas pengetahuan mengenai teknologi dan dapat membantu perkembangan sekolah. Hasil dokumentasi menujukkan mahasiswa telah melakukan kegiatan adaptasi teknologi pada saat program Kampus Mengajar. Pada perubahan sistem pendidikan saat ini membuat masalah baru yang akan dihadapi sekolah terutama para guru yang berkaitan dengan kompetensi dalam penggunaan teknologi untuk pelaksanaan kegiatan belajar-mengajar. Penelitan ini berdasarkan permasalahan yang dialami guru karena pemahaman mengenai teknologi masih cukup dalam mengoperasikan atau penggunaannya. Hadirnya mahasiswa membantu mengatasi permasalahan dan meberikan solusi yang praktis untuk sekolah terutama untuk guru dalam membuka wawasan baru sekaligus memberikan pengalaman baru kepada mahasiswa.
PENGARUH PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD TERHADAP KETERAMPILAN INTERPERSONAL SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR Fajar Setiawan
JUSEDA Vol 1 No 2 (2017): JTIEE
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.74 KB) | DOI: 10.30587/jtiee.v1i2.267

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajaran Kooperatif STAD terhadap keterampilan interpersonal, sehingga memunculkan sebuah hipotesis “ada pengaruh signifikan model pembelajaran Kooperatif STAD terhadap keterampilan interpersonal siswa kelas IV sekolah dasar”. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan pola one group pretest-posttest design, sedangkan instrumen pengumpulan data berupa lembar penilaian keterampilan interpersonal. Hasil analisis data menunjukkan hasil perbandingan pretest dan posttest diperoleh nilai t sebesar -1,748 dengan p = 0,043 (p < 0,05; one-tailed). Sehingga dapat disimpulkan jika ada pengaruh signifikan model pembelajaran Kooperatif STAD terhadap keterampilan interpersonal siswa kelas IV sekolah dasar.
PERGERAKAN ARUS PERMUKAAN LAUT SELAT BALI BERDASARKAN PARAMETER ANGIN DAN CUACA Fajar Setiawan; Viv Djanat Prasita; Supriyatno Widagdo
Jurnal Riset Kelautan Tropis (Journal Of Tropical Marine Research) (J-Tropimar) Vol 1 No 2 (2019): November
Publisher : Universitas Hang Tuah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30649/jrkt.v1i2.25

Abstract

Selat Bali sebagai penghubung Pulau Jawa-Bali semakin berkembang seiring peningkatan ekonomi dan wisata kedua pulau tersebut. Penelitian terhadap dinamika kondisi atmosfir kaitannya terhadap pergerakan arus laut di Selat Bali bagian Utara dengan memanfaatkan data arus permukaan laut yang dipisahkan menjadi komponen harmonik dan non-harmonik, citra satelit awan, curah hujan serta kondisi angin permukaan dan lapisan atas diharapkan dapat memberikan manfaat kepada pihak-pihak yang berkepentingan terkait perubahan kondisi arus permukaan mengacu pada perubahan kondisi fisis atmosfir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa arus permukaan Selat Bali didominasi oleh arus harmonik pada arah meridional (Utara- Selatan) dengan nilai perbandingan rata-rata kecepatan terhadap arus non-harmonik (residu) sebesar 2.655. Angin lokal yang berhembus tidak berdampak langsung terhadap pergerakan arus akibat luas Selat Bali yang sempit sehingga stress angin yang ditimbulkan tidak cukup kuat untuk membangkitkan arus residu permukaan. Tendensi arah angin monsun dari Barat- Barat Laut pada puncak musim hujan juga memiliki hubungan yang sangat lemah terhadap arus residu permukaan yang ditimbulkan. Angin maksimum serta faktor cuaca lain berupa hujan dengan intensitas ringan hingga lebat disertai petir juga tidak berdampak langsung terhadap pergerakan arus residu di Selat Bali bagian Utara.
PERGERAKAN ARUS PERMUKAAN LAUT SELAT BALI BERDASARKAN PARAMETER ANGIN DAN CUACA Fajar Setiawan; Viv Djanat Prasita; Supriyatno Widagdo
Jurnal Riset Kelautan Tropis (Journal Of Tropical Marine Research) (J-Tropimar) Vol 1 No 2 (2019): November
Publisher : Universitas Hang Tuah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30649/jrkt.v1i2.25

Abstract

Selat Bali sebagai penghubung Pulau Jawa-Bali semakin berkembang seiring peningkatan ekonomi dan wisata kedua pulau tersebut. Penelitian terhadap dinamika kondisi atmosfir kaitannya terhadap pergerakan arus laut di Selat Bali bagian Utara dengan memanfaatkan data arus permukaan laut yang dipisahkan menjadi komponen harmonik dan non-harmonik, citra satelit awan, curah hujan serta kondisi angin permukaan dan lapisan atas diharapkan dapat memberikan manfaat kepada pihak-pihak yang berkepentingan terkait perubahan kondisi arus permukaan mengacu pada perubahan kondisi fisis atmosfir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa arus permukaan Selat Bali didominasi oleh arus harmonik pada arah meridional (Utara- Selatan) dengan nilai perbandingan rata-rata kecepatan terhadap arus non-harmonik (residu) sebesar 2.655. Angin lokal yang berhembus tidak berdampak langsung terhadap pergerakan arus akibat luas Selat Bali yang sempit sehingga stress angin yang ditimbulkan tidak cukup kuat untuk membangkitkan arus residu permukaan. Tendensi arah angin monsun dari Barat- Barat Laut pada puncak musim hujan juga memiliki hubungan yang sangat lemah terhadap arus residu permukaan yang ditimbulkan. Angin maksimum serta faktor cuaca lain berupa hujan dengan intensitas ringan hingga lebat disertai petir juga tidak berdampak langsung terhadap pergerakan arus residu di Selat Bali bagian Utara.
MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS 4 SD MUHAMMADIYAH 3 SURABAYA PADA PELAKSANAAN PERTEMUAN TATAP MUKA (PTM ) TERBATAS Dwi Ulfa Aprelia; Fajar Setiawan; Lilik Binti Minarwati
Autentik : Jurnal Pengembangan Pendidikan Dasar Vol 6 No 2 (2022)
Publisher : Elementary School Teacher Education (PGSD), STKIP PGRI Sumenep

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36379/autentik.v6i2.200

Abstract

Abstract The purpose of this study was to determine the learning motivation of grade 4 students in the implementation of face-to-face learning (PTM) in a limited manner at SD Muhammadiyah 3 Surabaya. The method used in this research is qualitative method. Data collection techniques using observation techniques, interviews and documentation. The subject of this research is the fourth grade teacher at SD Muahmmadiyah 3 Surabaya. Data based on research results show that distance learning or online has an effect on students' learning motivation. This is because students become bored easily, lack discipline and lack socialization during the distance learning process. Less interesting learning is not like face-to-face learning in class. Therefore, with the limited face-to-face meeting (PTM) learning plan, the spirit of student learning motivation increases. The way to grow student learning motivation can be done by providing learning motivation to students with positive words and building a comfortable, safe, calm learning atmosphere and paying attention to students when limited face-to-face meeting (PTM) learning takes place. Keywords: Motivation to learn; Face-to-face Meeting (PTM).
Pelatihan Dan Pendampingan Penulisan Artikel Ilmiah Bagi Guru Sekolah Dasar Muhammadiyah Di Kota Surabaya Lilik Binti Mirnawati; Kunti Dian Ayu Afiani; Meirza Nanda Faradita; Ismatun Naila; Badruli Martati; Holy Ichda Wahyuni; Fajar Setiawan; Deni Adi Putra; Ade Firmannandya
Humanism : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 3 (2022): Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/hm.v3i3.15355

Abstract

Guru atau tenaga pengajar merupakan salah satu sumber daya manusia yang penting untuk mewujudkan tujuan dari penyelenggaraan pendidikan. Oleh karena itu, sebagai sebuah profesi, guru memerlukan peningkatan profesionalitas, salah satunya adalah melalui publikasi artikel ilmiah. Kendati demikian, sangat disayangkan berdasarkan data di lapangan, sekitar 410.000 guru yang berpangkat IV/a ternyata masih mengalami kesulitan untuk kenaikan pangkat karena adanya persyaratan menulis karya ilmiah. Tujuan dari program pengabdian masyarakat ini adalah 1) meningkatkan pemahaman guru Sekolah Dasar Muhammadiyah di Kota Surabaya tentang penulisan artikel ilmiah; 2) melatih guru Sekolah Dasar Muhammadiyah di Kota Surabaya menulis artikel ilmiah; dan 3) menghasilkan artikel ilmiah yang akan dipublikasikan dalam jurnal terakreditasi SINTA. Kegiatan ini dilaksanakan selama empat belas hari yaitu pada tanggal 4–17 Desember 2021. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian ini adalah in-service training program yaitu pelatihan dan pendampingan. Sasaran mitra adalah guru Sekolah Dasar Muhammadiyah di Kota Surabaya. Hasil menunjukkan bahwa melalui program tersebut semua mitra telah berhasil menyelesaikan artikel ilmiah dan melakukan submit di jurnal terakreditasi SINTA, baik tiga, empat, dan lima.
PROJECT AND LITERACY WEEK SEBAGAI ASESMEN SUMATIF DALAM PELAKSANAAN KURIKULUM MERDEKA DI SEKOLAH KREATIF SD MUHAMMADIYAH 16 SURABAYA Ahmad Mahmudi; Lilik Binti Mirnawati; Fajar Setiawan
JURNAL PENDIDIKAN DASAR PERKHASA: Jurnal Penelitian Pendidikan Dasar Vol 9, No 2 (2023): Jurnal Pendidikan Dasar Perkhasa: Jurnal Penelitian Pendidikan Dasar
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31932/jpdp.v9i2.2085

Abstract

Implementation of the Kurikulum Merdeka, periodic assessments are needed to determine the progress of student learning outcomes. In order to be interesting and still in accordance with the mandate of the Kurikulum Merdeka by providing fun learning, Project and Literacy Week is used as a form of summative assessment activity. The purpose of this summative assessment is to explain the forms, instruments, implementation procedures, and student work from the Project and Literacy Week activities at the Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 16 Surabaya. Qualitative descriptive is the method used with data collection techniques in the form of documentation. Research shows that (1) the form of assessment is a combination of tests and non-tests in order to be able to measure cognitive, affective, and psychomotor aspects; (2) the assessment instrument uses a rubric with a weighting technique that adjusts the assessment aspects according to each subject; (3) the procedure for implementing the assessment is carried out for a week. In practice, the teacher gives instructions and guides the project work technique; (4) the students' work from the Project and Literacy Week activities looks more creative and students are enthusiastic and happy during the process. Project and Literacy Week assesses cognitive, affective and psychomotor aspects. Further development of a similar Assessment to support the implementation of the Kurikulum Merdeka.
Penerapan Arsitektur Neo Vernakular Pada Perancangan Sentra UMKM di Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah Fajar Setiawan; Tri Endangsih; Anggraeni Dyah Sulistiowati
MAESTRO Vol 6 No No 2 (2023): Vol.6 No. 2. Oktober 2023
Publisher : FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS BUDI LUHUR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM (Micro, Small and Medium Enterprises) have an important role in regional and national economic growth, through their contribution to GDP. The number of Indonesian UMKM has increased every year, including UMKMs in Wonogiri. The existence of UMKM Centres in Wonogiri is motivated by the high potential of UMKM in Wonogiri and the lack of UMKM centre facilities in Wonogiri. To be able to improve the skills and creativity of UMKM, a container is needed as a means of developing marketing, training, coaching, and an integrated information system for UMKM from several scattered areas to become central. The UMKM Centre in Wonogiri Regency is designed in order to realise a building design that can increase competitiveness and be representative as a building to market local Wonogiri products. The application of neo vernacular architectural rules that are implemented on the scale of the building, the basic form and appearance of the building so as to create an atmosphere that does not leave the local character.
PENGEMBANGAN PRODUK SEDIAAN GEL KOMBINASI EKSTRAK DAUN SIRSAK (Annona muricita L) DENGAN DAUN KERSEN (Muntingia calabura L) SEBAGAI ANTI BAKTERI Propionibacterium acnes PENYEBAB JERAWAT Fajar Setiawan
Jurnal Kesehatan Bakti Tunas Husada: Jurnal Ilmu-ilmu Keperawatan, Analis Kesehatan dan Farmasi Vol 17, No 2 (2017)
Publisher : LPPM Universitas Bakti Tunas Husada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36465/jkbth.v17i2.281

Abstract

Jerawat adalah peradangan kronik folikel sebasea yang ditandai adanya komedo, papula, pustul, kista pada daerah-daerah predileksi. Tujuan penelitian ini yaitu mengembangkan produk sediaan gel anti jerawat dengan menggunakan kombinasi dari ekstrak daun sirsak dan daun kersen sebagai anti jerawat terhadap bakter P. Acne sebagai penyebab jerawat. Penelitan ini dilatar belakangi dari banyaknya obat anti jerawat yang sudah beredar dipasaran yang sudah resistensi dan menyebabkan timbulnya iritasi akibat penggunaan obat anti jerawat dengan bahan aktif sintetik sehingga untuk mengurangi efek samping tersebut dikembangkan bahan aktif dari alam yang lebih aman dan efektif mengobati jerawat. Penelitian ini dimulai dari penyiapan bahan baku,pembuatan dan standarisasi mutu ekstrak, uji aktivitas ekstrak, pembuatan sediaan gel, evaluasi dan uji stabilitas gel serta uji iritasi sediaan dengan menggunakan hewan uji kelinci. Formula gel yang dibuat pada penelitian ini yaitu formula tunggal ekstrak daun sirsak (FT I), formula tunggal ekstrak daun kersen (FT II), Formula kombinasi ekstrak sirsak dan ekstrak kersen (FK I, FK II, FK III dan FK IV). Dari hasil evaluasi semua formula baik tunggal maupun kombinasi memiliki stabilitas yang baik selama penyimpanan 30 hari dari segi organoleptik, pH, homogenitas, daya sebar dan viskositas. Dari hasil uji aktivitas sediaan bahwa formula gel dengan ekstrak tunggal dengan kombinasi berbeda secara bermakna dengan α < 0,05 dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil uji iritasi menunjukkan bahwa formula gel anti jerawat yang diujikan tidak menimbulkan iritasi.
FORMULASI DAN EVALUASI SEDIAAN SABUN CAIR PEMBERSIH KEWANITAAN KOMBINASI EKSTRAK ETANOL KULIT BUAH DUKU (Lansium domesticum Corr.) DAN EKSTRAK BIJI PEPAYA (Carica papaya L) Fajar Setiawan; Lusi Nurdianti; Ayun Ekawati; Soni Sandria Subarna
Jurnal Kesehatan Bakti Tunas Husada: Jurnal Ilmu-ilmu Keperawatan, Analis Kesehatan dan Farmasi Vol 20, No 2 (2020)
Publisher : LPPM Universitas Bakti Tunas Husada

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36465/jkbth.v20i2.619

Abstract