Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search
Journal : EMAS

PENGARUH BUDAYA ORGANISASI, DISIPLIN KERJA DAN ETOS KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA BPR PARASARI SIBANGKAJA Ni Made Satya Utami; Anak Agung Putu Agung; Ni Putu Intan Apriliya Dewi
EMAS Vol. 5 No. 6 (2024): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kinerja karyawan didefinisikan sebagai perilaku dari individu dalam suatu organisasi baik secara kualitatif maupun secara kuantitatif, sesuai dengan kewenangan, tugas dan tanggung jawab organisasi terhadap pekerjaan yang ditugaskan untuk menghindari tindakan yang dapat merusak organisasi. Kinerja merupakan bagian yang sangat penting dan menarik karena terbukti sangat penting manfaatnya, suatu lembaga menginginkan karyawan untuk bekerja sungguh- sungguh sesuai dengan kemampuan yang dimiliki untuk mencapai hasil kerja yang baik, Kinerja yang baik dari seluruh karyawan membuat tujuan yang ditentukan mampu untuk dicapai Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi, disiplin kerja dan etos kerja terhadap kinerja karyawan pada BPR Parasari Sibangkaja. Populasi penelitian adalah seluruh karyawan BPR Parasari Sibangkaja. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 40 orang, dengan teknik pengambilan sampel yaitu teknik sensus. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, studi dokumentasi, wawancara, dan kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada BPR Parasari Sibangkaja, disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada BPR Parasari Sibangkaja dan etos kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada BPR Parasari Sibangkaja
PENGARUH PELATIHAN KERJA, KOMPENSASI, DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA IZZI LOUNGE HOOKAH BALI Ni Made Satya Utami; Anak Agung Putu Agung; Ni Komang Ariyanti
EMAS Vol. 5 No. 10 (2024): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap organisasi atau perusahaan baik pemerintah maupun swasta pada dasarnya merupakan wadah yang digunakan untuk menampung berbagai potensi sumber daya manusia untuk bekerja bersama-sama, saling berhubungan, saling bergantung dan tersusun dalam struktur yang terorganisasi untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Dalam hal ini sumber daya manusia baik yang menduduki posisi pemimpin atau anggota adalah faktor penting dalam setiap organisasi atau perusahaan demi mencapai sasaran organisasi atau perusahaan tersebut. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh Pelatihan Kerja, Kompensasi, dan Pengembangan Karir terhadap kinerja karyawan pada Izzi Lounge Hookah Bali Populasi penelitian adalah seluruh karyawan Izzi Lounge Hookah Bali. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 30 orang, dengan teknik pengambilan sampel yaitu teknik sensus. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, studi dokumentasi, wawancara, dan kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Pelatihan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Izzi Lounge Hookah Bali, Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Izzi Lounge Hookah Bali dan Pengembangan Karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Izzi Lounge Hookah Bali
PENGARUH DIGITAL MARKETING, ELETRONIC WORD OF MOUTH DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PENGGUNAAN JASA DI RIA SALON (STUDI KASUS DI RIA SALON) Fitriani, Desi; Agung, Anak Agung Putu; Kusuma, I Gusti Ngurah Agung Gede Eka Teja
EMAS Vol. 6 No. 3 (2025): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36733/emas.v6i3.11026

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Digital Marketing, Electronic Word of Mouth (e-WOM), dan Kualitas Pelayanan terhadap Keputusan Penggunaan Jasa di Ria Salon. Metode penelitian yang digunakan adalah survei kuantitatif dengan teknik purposive sampling, melibatkan 175 responden pelanggan Ria Salon. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier berganda untuk menguji hubungan antara variabel bebas (Digital Marketing, e-WOM, dan Kualitas Pelayanan) dengan variabel terikat (Keputusan Penggunaan Jasa). Hasil penelitian menunjukkan bahwa digital marketing, e-wom, dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan penggunaan jasa. Digital Marketing memiliki pengaruh paling dominan, diikuti oleh Kualitas Pelayanan dan e-WOM. Nilai Adjusted R² sebesar 24,2% menunjukkan bahwa variabel-variabel penelitian ini menjelaskan sebagian besar variasi dalam Keputusan Penggunaan Jasa, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Penelitian ini memberikan rekomendasi strategis bagi Ria Salon untuk meningkatkan efektivitas promosi digital, memperkuat kehadiran dalam platform e-WOM, serta mengoptimalkan kualitas pelayanan guna meningkatkan loyalitas dan keputusan konsumen.
PENGARUH BRAND AMBASSADOR, BRAND IMAGE DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP MINAT BELI PRODUK SCARLETT WHITENING PADA GEN Z DI KOTA DENPASAR Putri, Ni Putu Devi Reina; Agung, Anak Agung Putu; Kusuma, I Gusti Ngurah Agung Gede Eka Teja
EMAS Vol. 6 No. 3 (2025): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36733/emas.v6i3.11039

Abstract

Minat beli adalah dorongan yang memotivasi seseorang untuk melakukan pembelian. Ketika produk memenuhi atau melampaui harapan mereka setelah digunakan, konsumen cenderung mengambil langkah-langkah yang mendukung merek. Minat beli dapat dipengaruhi banyak faktor seperti brand ambassador, Brand image dan kualitas produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh brand ambassador, Brand image dan kualitas produk terhadap minat beli. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Populasi menggunakan Generasi Z di Kota Denpasar pada usia 15 – 30 tahun, memiliki minat untuk membeli produk Scarlett Whitening dan sampel sebanyak 147 orang. Teknik analisis data menggunakan Uji Validitas, Uji Reabilitas, Uji Asumsi Klasik, Anaisis Regresi Linier Berganda, Uji Korelasi Berganda, Koefisien Determinasi, Uji F dan Uji t. Dari hasil penelitian diperoleh hasil brand ambassador berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli, Brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli, dan kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. Saran yang dapat diberikan peneliti adalah Scarlett Whitening hendaknya dalam melakukan kerja sama dengan brand ambassador, selalu bekerjasama dengan artis dalam negeri ataupun luar negeri, yang memiliki keahlian dalam mempromosikan suatu produk, terus melakukan inovasi, agar nantinya dapat menghasilkan produk yang lebih unggul dari pesaing, selalu memberikan produk sesuai dengan apa yang dijanjikan kepada konsumen dan dekripsi produk dan selalu selalu berusaha membuat produk yang lebih unggul dari pesaing.
PENGARUH FASILITAS, KUALITAS PELAYANAN DAN ELECTRONIC WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN OBJEK WISATA MAHA GANGGA VALLEY KARANGASEM Nugraha, I Komang Adi; Agung, Anak Agung Putu; Ribek, Pande Ketut
EMAS Vol. 6 No. 5 (2025): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36733/emas.v6i5.9957

Abstract

Kepuasan sebenarnya merupakan keadaan yang sifatnya subyektif yang merupakan hasil kesimpulan yang didasarkan pada suatu perbandingan mengenai apa yang diterima pegawai dari pekerjaanya dibandingkan dengan yang diharapkan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh fasilitas, kualitas pelayanan dan electronic word of mouth terhadap kepuasan pelanggan Objek Wisata Maha Gangga Valley Karangasem. Populasi penelitian adalah seluruh konsumen Objek Wisata Maha Gangga Valley Karangasem. Sampel dalam penelitian ditentukan dengan menggunakan rumus Hair sehingga diperoleh sampel 80 konsumen Objek Wisata Maha Valley Gangga Karangasem. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, studi dokumentasi, wawancara, dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa fasilitas, kualitas pelayanan dan electronic word of mouth berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan Objek Wisata Maha Gangga Valley Karangasem.
PENGARUH PENGARUH ELECTRONIC WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ONLINE LAMPU LIGHTING PADA E-COMMERCE TOKOPEDIA DENGAN E-TRUST SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Kuraidoh, Nila Arafah; Agung, Anak Agung Putu; Kusuma, I Gusti Ngurah Agung Gede Eka Teja
EMAS Vol. 6 No. 6 (2025): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36733/emas.v6i6.10035

Abstract

Keberadaan Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh electronic word of mouth (E-WOM) dan electronic trust (E-Trust) terhadap keputusan pembelian produk lampu LED di platform e-commerce Tokopedia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik E-WOM maupun E-Trust memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. E-Trust juga berperan sebagai variabel mediasi yang memperkuat hubungan antara E-WOM dan keputusan pembelian. Temuan ini mengindikasikan bahwa ulasan positif dari konsumen lain serta kepercayaan terhadap platform dan penjual dapat mendorong konsumen untuk melakukan pembelian. Namun, keberadaan ulasan palsu menjadi tantangan dalam membangun E-Trust. Oleh karena itu, perlu adanya upaya untuk meningkatkan kualitas ulasan dan membangun mekanisme untuk memverifikasi keaslian ulasan. Penelitian ini memberikan implikasi penting bagi pelaku bisnis online untuk memanfaatkan E-WOM secara efektif dalam meningkatkan penjualan dan membangun kepercayaan konsumen.
PENGARUH PERCEIVED ORGANIZATIONAL SUPPORT (POS) DAN PROGRAM PELATIHAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. AGUNG TOYOTA GIANYAR Rofiatin, Nurul Fauzeh; Agung, Anak Agung Putu; Anggraini, Ni Putu Nita
EMAS Vol. 6 No. 7 (2025): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36733/emas.v6i7.8229

Abstract

Guna menciptakan karyawan dengan performa kerja yang optimal, perusahaan dapat memberikan dukungan maksimal kepada mereka. Dukungan ini dapat membentuk perceived organizational support (POS), yakni persepsi positif dari karyawan bahwa mereka dihargai, diperhatikan, dan didukung sepenuhnya oleh perusahaan. Selain itu, implementasi program pelatihan menjadi suatu kebutuhan yang tidak dapat diabaikan oleh perusahaan yang berupaya meningkatkan kemampuan, wawasan, serta pengalaman karyawannya di berbagai jenjang. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh perceived organizational support (POS) dan program pelatihan terhadap kinerja karyawan di PT. Agung Toyota Gianyar. Penelitian ini melibatkan seluruh karyawan PT. Agung Toyota Gianyar sebagai populasi. Jumlah sampel penelitian mencapai 75 orang yang diperoleh melalui metode sample jenuh. Analisis data dilakukan dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) perceived organizational support memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, serta (2) program pelatihan juga memberikan dampak positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Diharapkan penelitian mendatang dapat menambahkan variabel lain yang berpotensi memengaruhi kinerja karyawan untuk memperluas dan memperkaya temuan penelitian ini.
ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, PERSEPSI HARGA DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SABUN DETTOL (STUDI PADA KONSUMEN SABUN DETTOL DI WILAYAH DENPASAR) Dharma, I Gede Prayoga Sukma; Agung, Anak Agung Putu; Kusuma, I Gusti Ngurah Agung Gede Eka Teja
EMAS Vol. 6 No. 8 (2025): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36733/emas.v6i8.12330

Abstract

Persaingan bisnis yang semakin kompetitif mendorong perusahaan untuk memahami faktor-faktor yang memengaruhi keputusan pembelian konsumen. Kualitas produk, persepsi harga, dan citra merek merupakan elemen penting yang berkontribusi pada perilaku konsumen dalam memilih suatu produk. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk, persepsi harga, dan citra merek terhadap keputusan pembelian sabun Dettol di wilayah Denpasar. Metodologi penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik survei. Populasi penelitian adalah konsumen sabun Dettol di wilayah Denpasar, dengan sampel sebanyak 102 responden yang dipilih menggunakan metode purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan regresi linier berganda menggunakan aplikasi IBM SPSS 25.0 for Windows untuk menguji hubungan antara variabel independen (kualitas produk, persepsi harga, dan citra merek) dan variabel dependen (keputusan pembelian). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kualitas produk memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, di mana aspek seperti variasi, daya tahan, dan estetika kemasan menjadi faktor penting yang mendorong konsumen untuk memilih produk. (2) Persepsi harga juga berpengaruh positif dan signifikan, menunjukkan bahwa harga yang dianggap sesuai dengan kualitas dan manfaat produk meningkatkan kecenderungan konsumen untuk membeli. (3) Citra merek memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, di mana identitas merek yang kuat, personalitas, dan asosiasi positif mampu meningkatkan kepercayaan dan loyalitas konsumen. Berdasarkan hasil ini, perusahaan disarankan untuk terus meningkatkan kualitas produk, menjaga keseimbangan harga dengan manfaat yang ditawarkan, serta membangun citra merek yang kuat guna mempertahankan loyalitas konsumen dan memperluas pangsa pasar. Penelitian ini juga memberikan kontribusi pada literatur pemasaran terkait faktor-faktor yang memengaruhi perilaku konsumen.
PENGARUH KONFLIK KERJA, STRES KERJA DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT PUTRA BHINEKA PERKASA Damayanti, Ni Putu Vanya; Agung, Anak Agung Putu; Novarini, Ni Nyoman
EMAS Vol. 6 No. 8 (2025): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36733/emas.v6i8.12333

Abstract

Pentingnya keterlibatan sumber daya manusia PT Putra Bhineka Perkasa dalam mencapai tujuan perusahaan menjadi kekuatan pendorong di balik penelitian ini. Kinerja kerja dapat ditingkatkan dengan kombinasi antara tingkat kenikmatan kerja yang tinggi, tingkat stres yang rendah, dan konflik. Dampak konflik di tempat kerja, stres, dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan PT Putra Bhineka Perkasa diteliti dalam penelitian ini. PT Putra Bhineka Perkasa, sebuah perusahaan yang beranggotakan 81 orang, melakukan penelitian ini. Kelompok penelitian ini dipilih melalui sampel jenuh. Untuk data asli, kuesioner digunakan. Analisis regresi linier berganda menguji gagasan. Kita dapat menyimpulkan dari penelitian ini: 1. Kinerja karyawan sangat ditingkatkan oleh konflik kerja. 2. Kinerja karyawan sangat ditingkatkan oleh stres kerja. 3. Kinerja karyawan sangat ditingkatkan ketika mereka puas dengan pekerjaan mereka.