Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search
Journal : Sinteks

Kebutuhan Ruang Pada Hunian Kost Di Kota Malang Ambarwati, Reni
Sinteks : Jurnal Teknik Vol 12 No 1 (2023): Vol 12 No 1 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebutuhan hunian kost dirancang agar dapat menjadi sebuah wadah sebagai tempat tinggal sementara yang nyaman bagi para mahasiswa yang meperhatikan hal-hal seperti sirkulasi udara dan pencahayaan dalam hunian dan kebutuhan ruang. Di Perumahan De’ Cluster Sigura gura, Kota Malang, berdiri Rumah Kost diperuntukkan mahasiswa yang direncanakan sebaik mungkin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan ruang pada hunian kost di Perumahan De’ Cluster Sigura gura, Kota Malang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan metode evaluatif. Teknik pengumpulan data yaitu dengan cara Observasi atau Survey Lapangan, Studi Literatur, dan Studi Dokumentasi. Pengukuran yang dilakukan yaitu dari segi ruangan pada hunian kost. Hasil dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kebutuhan ruang yang dapat mewadahi semua aktifitas penghuni kost.
Pengembangan Perencanaan Tata Ruang Edu Wisata Perkebunan Jeruk Desa Precet Kelurahan Jabung Kabupaten Malang Winarto, Azhar Dhika; Ambarwati, Reni; Permana, Krisna Adi
Sinteks : Jurnal Teknik Vol 12 No 1 (2023): Vol 12 No 1 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penataan ruang merupakan pendekatan pembangunan berdimensi spasial yang memberikan perhatian utama pada pengaturan perilaku manusia dalam memanfaatkan ruang dan sumberdaya alam yang terkandung di dalamnya yang bertujuan untuk mewujudkan ruang kehidupan yang nyaman, produktif, dan berkelanjutan. Pengembangan Edu wisata adalah untuk pembangunan pedesaan yang berkelanjutan dalam bidang pariwisata. Keaslian juga dipengaruhi oleh keadaan ekonomi, kondisi fisik dan sosial di desa tersebut seperti ruang, warisan budaya, kegiatan pertanian, bentangan alam, jasa, pariwisata sejarah dan budaya serta pengalaman unik dan eksotis khas daerah. Kegiatan pendampingan masyarakat dalam perencanaan dan perancangan disain pengembangan. Pengembangan tata ruang di Desa Precet ini dilaksanakan dengan melaksanakan observasi lapangan dan Focus Group Discussion (FGD) untuk memperoleh data berupa potensi yang sudah ada, yang perlu dan dapat dikembangkan guna mening- katkan produktifitas dan optimalisasi potensi Edu wisata Perkebunan Jeruk Desa Precet Kelurahan Jabung Kabupaten Malang khususnya tempat media pelatihan dengan mengusung ikon agro wisata.
SISTEM PENGELOLAAN AIR HUJAN DAN PENGOLAHAN AIR LIMBAH DOMESTIK MELALUI MEDIUM SUMUR RESAPAN PADA KAWASAN KAVLING PERUM IKIP TEGALGONDO Ambarwati, Reni
Sinteks : Jurnal Teknik Vol 12 No 2 (2023): Vo. 12 No. 2 Tahun 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Curah hujan yang tinggi pada kawasan permukiman tanpa sistem pengelolaan air hujan dan drainase yang baik, akan menyebabkan meningkatnya limpasan air sehingga dibutuhkan solusi untuk merespon persoalan tersebut diantaranya yaitu melalui medium sumur resapan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui kebutuhan sumur resapan guna menciptakan kondisi ideal pada suatu kawasan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan eksperimental. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara uji permeabilitas tanah pada kawasan kavling Perumahan Ikip Tegalgondo dan mengumpulkan database curah hujan harian dari lembaga terkait. Data yang diperoleh diolah melalui tahapan analisis curah hujan dengan metode persebaran Gumbel dan analisis perhitungan kebutuhan sumur resapan sesuai Standar Nasional Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebutuhan sumur resapan yang dibutuhkan berdasarkan kondisi kawasan sesuai fakta kondisi aktual pada saat penelitian dilakukan.
Analisis Komparasi Pelaksanaan Lapangan Dengan Detailed Engineering Drawing Pekerjaan Pipa Hydrant Sprinkler Pembangunan Gedung Fakultas Kedokteran Gigi Tahap II Universitas Brawijaya ambarwati, reni
Sinteks : Jurnal Teknik Vol 13 No 1 (2024): Vol 13 No 1 (2024)
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proyek konstruksi merupakan serangkaian kegiatan terkait yang bertujuan membangun struktur atau bangunan dalam batasan waktu, biaya, dan standar kualitas tertentu. Dalam pelaksanaan proyek konstruksi, diperlukan manajemen proyek yang menjadi kunci dalam menerapkan ilmu pengetahuan, keahlian, dan keterampilan dengan pendekatan teknis terbaik di tengah keterbatasan sumber daya. Tujuan dari analisa komparasi ini agar progres tetap berjalan sesuai jadwal dan tetap menyesuaikan kondisi lapangan dengan baik. Dalam penelitian ini, dilakukan analisis kualitatif dengan metode deskriptif korelasional. Fokusnya adalah memeriksa kesesuaian antara Detailed Engineering Drawing (DED) dari instalasi hydrant sprinkler dengan pelaksanaan pada pekerjaan lapangan yang tercatat melalui metode mapping pekerjaan di lapangan. Objek penelitian adalah pekerjaan hydrant sprinkler pada Lantai 2 Gedung A Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya yang dimulai pada minggu ke-7 hingga minggu ke-19 berdasarkan jadwal pelaksanaan proyek. Pada pelaksanaannya, progres yang harus dimulai minggu yang telah dijadwalkan, tentunya harus sesuai dengan perencanaan yang tertuang di DED. Akan tetapi pada pelaksanaan terjadi beberapa kendala yang harus disesuaikan dengan kondisi lapangan. Untuk itu dilakukan analisa komparasi pada pelaksanaan proyek yang menggunakan pipa hydrant sprinkler BSP Sch. 40 dengan diameter beragam seperti yang tertera pada DED. Kesimpulan penelitian ini, ditemukan perubahan posisi instalasi hydrant box yang mengakibatkan perubahan panjang pipa hydrant BS Sch. 40 dari rencana semula, karena perubahan posisi pipa. Hal ini disebabkan oleh jarak antar hydrant box pada lantai yang terlalu jauh dari standar. Perubahan pada instalasi pipa sprinkler BS Sch. 40 Ø 2? disebabkan oleh kesalahan penggambaran dalam DED yang membuat pipa sprinkler harus dipasang berjarak dengan kolom struktur. Kata kunci: Analisis Komparasi, Hydrant sprinkler
ANALISIS SISTEM PROTEKSI KEBAKARAN AKTIF PADA PEMBANGUNAN GEDUNG FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS BRAWIJAYA Ambarwati, Reni
Sinteks : Jurnal Teknik Vol 13 No 2 (2024): Vol 13 No 2 (2024)
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebakaran merupakan suatu bencana yang diakibatkan oleh api, dapat menimbulkan kerugian, serta dapat terjadi di mana saja, termasuk dalam bangunan. Dalam peristiwa kebakaran, bangunan membutuhkan tanggapan yang cepat dan efektif, serta pemahaman mengenai upaya-upaya pencegahan untuk melindungi nyawa dan aset yang dimiliki. Untuk mencegah hal tersebut, sebuah bangunan harus memiliki sistem proteksi kebakaran aktif yang baik untuk menjadi penanganan pertama pemadaman api agar api tidak merambat.Penelitian ini dilakukan pada pembangunan gedung Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya. Gedung tersebut akan menjadi fasilitas pendidikan dengan tinggi tujuh lantai. Sebagai bangunan yang cukup besar, sistem proteksi kebakaran aktif menjadi hal yang penting untuk penanganan pertama apabila terjadi kebakaran. Penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif untuk menganalisis sistem proteksi kebakaran aktif yang sudah terdapat di dalam gedung Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya
KESESUAIAN SHOP DRAWING DENGAN PELAKSANAAN PEKERJAAN DI LAPANGAN PEKERJAAN STRUKTURAL POWER HOUSE PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS BRAWIJAYA ambarwati, reni
Sinteks : Jurnal Teknik Vol 14 No 1 (2025): Vol 14 No 1 (2025)
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proyek Pembangunan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Brawijaya Tahap II, kali ini penelitian berfokus pada pekerjaan power house. Power house menjadi salah satu yang perlu diperhatikan sebagai bangunan penunjang yang berperan sebagai sarana distribusi listrik. Observasi yang dilakukan, bertujuan untuk mencari kesesuaian pekerjaan struktural yang ada di lapangan dengan shop drawing. Pekerjaan struktural yang diamati terdiri dari pekerjaan persiapan dan fabrikasi, bore pile dan pile cap, pondasi batu kali, sloof, kolom, plat lantai dasar, balok, plat dak dan gutter. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa studi pustaka, observasi lapangan, wawancara dan diskusi serta dokumentasi. Data yang telah terkumpul akan diolah dalam bentuk laporan harian, pemetaan pekerjaan (mapping) dan perhitungan backup volume. Dari kegiatan yang telah dilakukan didapatkan data, dalam proses pengerjaannya ditemukan ketidaksesuaian antara shop drawing dengan pengerjaan balok dan sengkang pada sloof. Maka dari itu, ketika di lapangan pengerjaan dua bagian tersebut dipantau lebih lanjut dan diperbaiki agar sesuai dengan shop drawing. Pada pekerjaan struktural yang akan dilakukan maupun yang masih dalam proses pengerjaan juga dipantau lebih untuk menghindari adanya kesalahan di lapangan.