Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search
Journal : Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

DESKRIPSI MINAT BERWIRAUSAHA PADA LULUSAN SMK NEGERI 3 KOTA TANGERANG JURUSAN TATA KECANTIKAN Nadya Yunara; Aniesa Puspa Arum; Aam Amaningsih Jumhur
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 (2020): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT - SNPPM2020
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (202.35 KB)

Abstract

Abstract This study aims to determine the interest of beauty graduates Vocational Schools major in entrepreneurship. This research uses descriptive quantitative research methods. Data collection was carried out by distributing questionnaires via google form and interview to 30 respondents. The results of this study reveal that as many as 80% of SMK graduates are entrepreneurs according to their majors and as many as 20% are not self-employed or choose other jobs that are not in accordance with their majors. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat lulusan SMK jurusan tata kecantikan dalam berwirausaha. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebar kuisioner melalui google form dan wawancara kepada 30 responden. Adapun hasil penelitian awal ini mengungkap bahwa sebanyak 80% lulusan SMK berwirausaha sesuai dengan jurusan dan sebanyak 20% tidak berwirausaha atau memilih pekerjaan lain yang tidak sesuai dengan jurusan.
PENGEMBANGAN POTENSI UMKM DALAM RANGKA REVITALISASI BUMDES DESA WISATA EDUKASI CISAAT KABUPATEN SUBANG Aam Amaningsih Jumhur; Rahmat Darmawan; Andi M sadat
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3 (2022): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT - SNPPM2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract Economic activity is an effort to increase the power and standard of living of the community with increasing economic growth, so the needs of the community will be fulfilled, to meet the needs of the community, jobs are needed that are able to absorb every existing workforce. The existence of Small and Medium Enterprises is the largest part of the national economy, representing community participation in various sectors of economic activity. Likewise, Micro, Small and Medium Enterprises (MSMEs) in Cisaat Village, Subang are able to create jobs and added value, success in increasing micro, small and medium enterprises means strengthening business in the community. However, the impact has not been effectively felt by the whole community so that MSME development must be optimal in an effort to support Cisaat Village as an Educational Tourism Village. It is hoped that MSME products can become Cisaat Village's superior products as souvenirs for tourist visits, the role of BUMDES will determine the success of MSME businesses in the Cisaat Village area. These efforts have been carried out through a Training Program using the ICARE method carried out by the UNJ Community Service team. Currently, the potential of the leading MSME products in Cisaat Village has been well organized for business management, the impact of the training results contributes to sales turnover. Abstrak Kegiatan ekonomi adalah suatu usaha untuk meningkatkan daya dan taraf hidup masyarakat dengan semakin meningkatnya pertumbuhan ekonomi, maka kebutuhan masyarakat akan terpenuhi, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dibutuhkan lapangan pekerjaan yang mampu menyerap setiap angkatan kerja yang ada. Keberadaan Usaha Kecil dan Menengah merupakan bagian terbesar dalam perekonomian nasional, merupakan partisipasi masyarakat dalam berbagai sektor kegiatan perekonomian. Demikian halnya dengan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Desa Cisaat Subang mampu menciptakan lapangan kerja dan nilai tambah, keberhasilan dalam meningkatkan usaha mikro kecil menengah berarti memperkokoh bisnis di masyarakat. Namun dampaknya belum efektif dirasakan oleh seluruh masyarakat sehingga pembinaan UMKM harus optimal dalam upaya mendukung Desa Cisaat sebagai Desa Wisata Edukasi diharapkan produk UMKM bisa menjadi produk unggulan Desa Cisaat sebagai oleh-oleh kunjungan Wisata, peran BUMDES sangat menentukan keberhasilan usaha UMKM di wilayah Desa Cisaat. Upaya tersebut sudah dilakukan melalui Program Pelatihan dengan metoda ICARE yang dilakukan oleh team Pengabdian Masyarakat UNJ. Saat ini potensi produk UMKM unggulan Desa Cisaat telah tertertata dengan baik untuk manajemen usahanya, dampak hasil pelatihan memberikan kontribusi terhadap omzet penjualan.
SISTEM PENJERNIHAN AIR MASYARAKAT DI DESA MUARA GEMBONG KABUPATEN BEKASI Ratu Amilia Avianti; Aam Amaningsih Jumhur; Agus Dudung; Gaguk Margono
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3 (2022): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT - SNPPM2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract All activities in the Muara Gembong Coastal Area develop in line with the development of the area^s population, which affects the coastal ecosystem, resulting in a decrease in the quality of the coastal ecosystem and environmental conditions. The current environmental conditions in the Muara Gembong Coastal Area are abrasion, flooding and sanitation. unfavorable environment. Based on the problems identified the environmental conditions in the Muara Gembong Coastal Area are in line with changes in the function of the coastal ecosystem to meet the lives of coastal communities. The people of Muara gembong village have water sources that are not fit for drinking, so they need water purification technology. So training to make water purification technology to get drinking water. Furthermore, it will improve health and the economy to create a prosperous society. Abstrak Seluruh kegiatan di Wilayah Pesisir Muara Gembong berkembang sejalan dengan perkembangan penduduk di wilayah tersebut, yang berdampak pada ekosistem pesisir sehingga mengakibatkan penurunan kualitas ekosistem pesisir dan kondisi lingkungan. Kondisi lingkungan saat ini di Wilayah Pesisir Muara Gembong adalah abrasi, banjir dan sanitasi. lingkungan yang tidak menguntungkan. Berdasarkan permasalahan yang diidentifikasi kondisi lingkungan di Kawasan Pesisir Muara Gembong sejalan dengan perubahan fungsi ekosistem pesisir untuk memenuhi kehidupan masyarakat pesisir. Masyarakat Desa Muara gembong memiliki sumber air yang tidak layak untuk diminum, sehingga membutuhkan teknologi penjernihan air. Maka pelatihan membuat teknologi penjernihan air untuk mendapatkan air minum. Selanjutnya akan meningkatkan kesehatan dan perekonomian untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera.
PELATIHAN TECHNOPREUNER UNTUK MENUMBUHKAN JIWA WIRAUSAHA Prihantoro, C. Rudy; Avianti, Ratu Amilia; Jumhur, Aam Amaningsih
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 (2023): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT - SNPPM2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract The solution offered to solve partner problems is Technopreneurship Training to Develop an Entrepreneurial Spirit in Teachers as educators. After the community service program is implemented, it is hoped that teachers can develop entrepreneurs. In the learning process, they must have networks and collaboration with the business/industry world. The implementation of Technopreneurship Training seeks to foster the entrepreneurial spirit of teachers. Presentation of entrepreneurship material includes: (1) the Technopreuner concept, developing a strong Technopreuner spirit - Business Management Managing a business with correct management starting from product design, to financial management. The training went very well and smoothly. All the training participants seemed very enthusiastic and listened seriously to the explanations from the speakers. Their appreciation for this training was not only because of the theory presented, but also because it was accompanied by direct practical sessions guided by resource persons. This makes complex materials easier to understand and implement. During the discussion and question and answer sessions, participants were very active in asking relevant questions regarding the material that had been presented. The resource person patiently and earnestly explained each question in detail and gave concrete examples. His response to each question demonstrated his expertise and proficiency in understanding and communicating the material effectively to the participants. Abstrak Solusi yang ditawarkan untuk menyelesaikan permasalahan mitra adalah Pelatihan Technopreneurship untuk Menumbuhkan Jiwa Technopreuner pada Guru sebagai pendidik. Setelah program pengabdian masyarakat dilaksanakan diharapkan Guru dapat mengembangkan entrepreneur dalam proses pembelajaran harus memiliki jaringan dan kerjasama dengan dunia usaha/industri.. Pelaksanaan Pelatihan Technopreneurship diusahakan menumbuhkan Jiwa wirausaha Guru. Penyampaian pemaparan materi kewirausahaan diantaranya: (1) konsep Technopreuner, mengembangkan semangat Technopreuner yang tangguh - Manajemen Usaha Mengelola usaha dengan manajemen yang benar mulai dari desain produk, hingga manajemen keuangan. Pelatihan berjalan dengan sangat baik dan lancar. Semua peserta pelatihan tampak sangat antusias dan menyimak penjelasan dari narasumber dengan sungguh-sungguh. Apresiasi mereka terhadap pelatihan ini bukan hanya karena teori yang disampaikan, tetapi juga karena disertai dengan sesi praktek langsung yang dibimbing oleh narasumber. Hal ini membuat materi yang kompleks menjadi lebih mudah dipahami dan diimplementasikan. Selama sesi diskusi dan tanya jawab, peserta sangat aktif dalam mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang relevan seputar materi yang telah disampaikan. Narasumber dengan sabar dan penuh kesungguhan menjelaskan setiap pertanyaan dengan detail dan memberikan contoh yang konkret. Tanggapannya terhadap setiap pertanyaan menunjukkan keahlian dan kecakapannya dalam memahami dan mengkomunikasikan materi secara efektif kepada peserta.
PENINGKATAN KAPASITAS UMKM DALAM PENYUSUNAN RENCANA BISNIS jumhur, aam amaningsih; Rahmat Darmawan
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 (2023): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT - SNPPM2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract Micro, Small and Medium Enterprises (MSMEs) in the Educational Tourism Village of Cisaat Subang Village are able to create jobs and add value, success in increasing MSMEs means strengthening business in the community, the existence of MSMEs in the Village is community participation in the economic activity sector. Village MSMEs in BUMDES coordination need more optimal development in an effort to maintain the continuity of their business. The UNJ Community Service team is holding capacity building with the theme of preparing business plans by inviting experienced practitioners. The aim of increasing the capacity of Cisaat Village MSME actors is to instill an understanding of the purpose of increasing the potential of MSMEs by building a positive mindset of Cisaat Village MSME actors in planning their business. The method for increasing the capacity of MSME actors in Cisaat Village is carried out with assistance (a) Preparing a business plan; (b) Create a cash flow to obtain funding from Financial Institutions. In conclusion, increasing capacity in preparing business plans with the participation of Cisaat Village MSMEs can generally be implemented well and smoothly. It is hoped that the results of increasing capacity in preparing business plans can be followed up by applying for capital loans from financial institutions to expand Cisaat Village MSME businesses.Abstrak Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Desa Wisata Edukasi Desa Cisaat Subang mampu menciptakan lapangan kerja dan nilai tambah, keberhasilan dalam meningkatkan UMKM berarti memperkokoh bisnis di masyarakat, keberadaan UMKM di Desa merupakan partisipasi masyarakat dalam sektor kegiatan perekonomian. UMKM Desa dalam koordinasi BUMDES perlu pembinaan lebih optimal dalam upaya mempertahankan keberlangsungan usahanya, team Pengabdian Pada Masyarakat UNJ menyelenggarakan peningkatan kapasitas dengan tema penyusunan rencana bisnis dengan mengundang para praktisi yang pengalaman. Tujuan peningkatan kapasitas pelaku UMKM Desa Cisaat adalah menanamkan pemahaman tujuan peningkatan potensi UMKM dengan membangun positive mindset pelaku UMKM Desa Cisaat dalam merencanakan usaha. Metode peningkatan kapasitas pelaku UMKM Desa Cisaat dilakukan dengan pendampingan (a) Penyusunan rencana bisnis; (b) Membuat chasflow untuk mendapatkan pendanaan dari Lembaga Keuangan. Kesimpulan, peningkatan kapasitas dalam penyusunan rencana bisnis dengan partisipasi pelaku UMKM Desa Cisaat yang secara umum dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Diharapkan hasil peningkatan kapasitas dalam penyusunan rencana bisnis bisa ditindaklanjuti dengan mengajukan pinjaman modal kepada pihak lembaga keuangan untuk memperbesar usaha UMKM Desa Cisaat.