Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

PEMBUATAN MEDIA INSEKTARIUM SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BIOLOGI OLEH GURU-GURU MTs SWASTA DI LAMONGAN FAIZAH, ULFI; AMBARWATI, RENI; Hidayat, M. Thamrin
Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika dan Sains Vol 19, No 2 (2012): Vol. 19, No. 2, Desember 2012
Publisher : Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika dan Sains

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru seringkali mengalami kesulitan untuk meyediakan serangga yang diperlukan sebagai media pembelajaran biologi karena saat ini beberapa jenis serangga mulai sulit didapatkan di lingkungan sekitar sekolah. Media insektarium dapat membantu para guru untuk memenuhi kebutuhan media pembelajaran biologi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan dan respon para guru-guru MTS swasta di Lamongan dalam pembuatan insektarium sebagai media pembelajaran biologi. Penelitian ini dilakukan pada September 2012. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan metode analisis hasil observasi kegiatan dan respon dari 29 guru yang menjadi obyek penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa para guru-guru MTS swasta di Lamongan mampu membuat insektarium sebagai media pembelajaran biologi dan mereka memberikan respon positif. Kata kunci: Insektarium, media pembelajaran biologi, guru Lamongan Teachers often have difficulty to provide the necessary insect as a learning media because at this time some insects difficult to found in the environment around the school. Insectarium media can help teachers to meet the learning of biology media. The purpose of this study was to describe the ability of the teachers in the private MTS Lamongan in making insectarium as a biology media. The study was conducted in September 2012. This study is using  descriptive method by analysing the results of activities observation and response that given to 29 teachers who become the object of research. The results of this study indicate that the teachers in the private MTS Lamongan capable in making insectarium as a media of learning biology and they give a positive response. Key words: Insectarium, as a media of learning biology, Lamongan’s teachers
ASAM AMINO SPESIFIK PADA DAERAH CYTOCHROME B SEBAGAI PENANDA GENETIK HARIMAU SUMATERA (Panthera tigris sumatrae) Faizah, Ulfi
ZOO INDONESIA Vol 20, No 2 (2011): Desember 2011
Publisher : Masyarakat Zoologi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (647.422 KB)

Abstract

Saat ini status Harimau Sumatera ter-ancam punah. Oleh karena itu, salah satu upaya konservasi adalah fokus pada konservasi genetik. Cyto-chrome b (=Cyt. b) pada DNA mitokondria telah digunakan secara luas untuk mempelajari keragaman ge-netik dan hubungan filogenetik. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk menganalisis keragaman genetik berdasarkan penanda genetik Cyt. b pada Harimau Sumatera, (2) untuk mengetahui filogeni dari subspesies Harimau Sumatera dengan Harimau lain di dunia. Amplifikasi gen dilakukan dengan metode PCR menggunakan primer UF-06 dan UF-07 (675 pb). Hasilnya adalah (1) terdapat satu situs asam amino spe-sifik, yakni situs 40 (Valin); (2) Harimau Sumatera memiliki hubungan terdekat dengan Harimau India dan Harimau Indo-Cina, hubungan terjauh adalah dengan harimau Siberia. Asam amino spesifik pada daerah Cyt. b dapat digunakan sebagai penanda genetik Harimau Sumatera dan dapat membedakan antara subspe-sies harimau. 
Teaching Skills and Views of Pre-Service Biology Teachers on Response to The Instructional Video With Scientific Approach in Cooperative Learning Susantini, Endang; Faizah, Ulfi; Prastiwi, Muji Sri
Proceeding of International Conference on Teacher Training and Education Vol 1, No 1 (2016): Proceeding of International Conference on Teacher Training and Education
Publisher : Sebelas Maret University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (490.266 KB)

Abstract

Essential teaching skills of pre-service teachers, including scientific approach teaching in which become primary goal in science education, are often developed through modeling. This study utilized an instructional video in biology that showed scientific approach teaching in cooperative learning model. The purpose of this study was (1) to describe the teaching skills of pre-service biology teachers after a modeling session which used the instructional video using scientific approach in cooperative learning, and (2) to describe the views of those pre-service teachers in response to the learning process involving the instructional video. The study involved 11 pre-service teachers in Biology Education program, The State University of Surabaya, Indonesia. The pre-service teachers were asked to conduct teaching simulations according to the video they had observed with different biology topics. Results showed that the instructional video was effective in training pre-service teachers to implement scientific approach in their own cooperative learning. In addition, the pre-service teachers showed positive responses towards the video modeling. Educational implication of this study implies that the instructional video is able to train teaching skills of pre-service teachers.
Colour and Morphometric Variation of Donacid Bivalves from Nepa Beach, Madura Island, Indonesia Ambarwati, Reni; Faizah, Ulfi
Biosaintifika: Journal of Biology & Biology Education Vol 9, No 3 (2017): December 2017
Publisher : Department of Biology, Faculty of Mathematics and Sciences, Semarang State University . Ro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/biosaintifika.v9i3.11267

Abstract

Donacid bivalves vary in colour, pattern, and the shape of the shells. A population of donacid bivalves had been found in the northern shore of Madura Island, Indonesia. This study aimed to identify the donacids found in northern shore of Madura Island as well as to describe their variation on morphometric and morphological characters. Colour and pattern of 215 shells were observed and carefully photographed. Morphometric of the shells including the shell height, shell length, shell width, dorsal length, and umbo-margin length were measured and then their patterns were analyzed using regression analysis. The results revealed that there were two species of donacid bivalves in Nepa Beach, namely Donax cuneata and Donax faba with different morphological characteristics, including twelve different patterns and colours of the shells. These variations were described completely in this paper. This study contributes to the research on bivalve taxonomy, and is useful for the identification of donacid bivalves based on morphological characteristics.
PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS SEARCH, SOLVE, CREATE AND SHARE (SSCS) UNTUK MELATIH KETERAMPILAN PROSES SAINS PADA MATERI ARTHROPODA KELAS X SMA Sanchia, Amanda Ivana; Faizah, Ulfi
Jurnal Riset Biologi dan Aplikasinya Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keterampilan proses sains dapat dilatihkan dengan menerapkan konsep biologi yang berorientasi pada pendekatan saintifik untuk mengembangkan kompetensi ilmiah. Pada proses pembelajaran Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) sangat penting guna menunjang aktivitas pembelajaran peserta didik. Arthropoda merupakan kelompok hewan invertebrata yang sering dijumpai di sekitar kita dan merupakan salah satu materi yang dipelajari di Biologi kelas X. Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan LKPD berbasis Search, Solve, Create and Share (SSCS) pada materi Arthropoda yang layak secara teoretis yang ditinjau dari hasil validitas dan layak secara empiris yang ditinjau dari aktivitas peserta didik, hasil belajar peserta didik, dan respons peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengacu pada model 4D (define, design, develop, disseminate). Tahap pengembangan dilaksanakan di Jurusan Biologi selanjutnya diujicobakan kepada 20 peserta didik MAN Sidoarjo dengan rancangan one group pre test-post test. Variabel penelitian ini meliputi validitas, kepraktisan ditinjau dari aktivitas peserta didik dan respons peserta didik, dan keefektifan ditinjau dari hasil belajar peserta didik. Hasil belajar peserta didik dianalisis menggunakan gain score. Penelitian pengembangan LKPD berbasis SSCS berdasarkan aspek validitas memperoleh modus dengan kategori sangat valid. Penilaian berdasarkan aktivitas peserta didik memperoleh nilai 96.66% dengan kategori praktis artinya hampir semua peserta didik melakukan kegiatan pada LKPD berbasis SSCS dan respons peserta didik memperoleh nilai 96.95% dengan kategori sangat praktis. Simpulan penelitian ini menunjukkan bahwa LKPD berbasis SSCS materi Arthropoda untuk melatihkan keterampilan proses layak secara teoretis dan empiris.
KEANEKARAGAMAN DAN DISTRIBUSI BIVALVIA DI PANTAI MODUNG, KABUPATEN BANGKALAN MADURA Ambarwati, Reni; Faizah, Ulfi; Trimulyono, Guntur
Sains & Matematika Vol 5, No 1 (2016): Oktober, Sains & Matematika
Publisher : Sains & Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pantai Modung merupakan salah satu pantai landai yang berada di pesisir selatan Pulau Madura. Pantai ini memiliki tipe substrat yang kompleks, yaitu sebagian bersubstrat pasir berlumpur, berbatu karang, dan juga beberapa bagian berhutan mangrove sehingga memiliki substrat yang cenderung berpasir. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji keanekaragaman, distribusi, dan pemanfaatan bivalvia di Pantai Modung Madura. Penelitian dilakukan di zona intertidal Pantai Modung, Kecamatan Modung, Kabupaten Bangkalan Madura. Sampel diambil dengan menggunakan metode transek dan koleksi bebas. Di setiap daerah intertidal atas, tengah, dan bawah diambil dua kuadran sampling berukuran 1 m x 1 m. Setelah preservasi, sampel diidentifikasi berdasarkan karakter morfologi. Wawancara dengan penduduk setempat dilakukan untuk mengetahui jenis-jenis bivalvia yang dimanfaatkan oleh penduduk. Data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pantai Modung memiliki keanekaragaman bivalvia yang tinggi, yaitu terdapat 38 spesies bivalvia yang tergolong dalam 15 famili. Bivalvia di Pantai Modung tersebar di daerah intertidal atas, bawah dan tengah. Bivalvia yang terdapat di intertidal atas merupakan bivalvia epifauna, yaitu sebanyak sepuluh spesies. Bivalvia infauna memiliki kemampuan meliang yang berbeda dan ciri taksonomi yang penting untuk mengetahui distribusi vertikal ini adalah kondisi lekuk palial. Sebagian besar bivalvia (82%) yang terdapat di Pantai Modung dikonsumsi oleh masyarakat dan semua bivalvia tersebut tergolong dalam pemakan suspensi. Modung Beach is located at the sourthen shore of Madura. It has complex bottoms, namely mud, muddy sand, and rocky substratum. These kinds of substratum support variety of bivalves. The purpose of this research was to know the diversity, distribution, and economic significance of bivalves in the intertidal zone of this beach. Both of death shells and living specimens were collected and preserved for further identification.  The results revealed that different substratum was occupied by different families of bivalves. Field study were done in intertidal zone by using transect lines method as well as free collection. It was defined three intertidal zone, namely upper, middle, and lower intertidal. All samples were preserved in ethanol 70%. After preservation, samples were indentified based on their morphological characters.  In addition to sampling and identification, interview was done to the local people to know the bivalves that were consumsed by them. Data were analyzed descriptively. The results revealed that there were 38 species of bivalves that belong to 15 families. All of them were distributed in upper, middle, and lower intertidal. Bivalves that occupied the upper zone were epifauna (there were 10 species). Infauna bivalves which were found in the middle and lower zones have different burrowing ability, and these related to their characters of pallial sinus. Pallial sinus is important taxonomic character to know the vertical distribution of bivalves. Majority of bivalves (82%) were consumed by local people, and all of those bivalves were suspension feeder bivalve.
THE VALIDITY OF STUDENT WORKSHEET PROJECT BASED LEARNING AS AN EFFORT TO APPLY STUDENTS CONSEPTUAL FOR 10th GRADE IN SENIOR HIGH SCHOOL Puspitaningtyas, Desy Tegar; Faizah, Ulfi
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 7 No 1 (2018)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstractThe student got the material concept of animalia in the class is expected to be able to applied the concept because of time constraints so that it can be done through project-based learning that are supported by a students worksheet in helped to appplied the concept of animalia. The consept of animalia is to classify animals into phylum. The purpose of this research was to describe the validity of a project-based learning worksheet of Animalia topics based on expert validity. This research used development model 4-D (define, design, develop, and disseminate), but the disseminate phase was not conducted. The result of this research based on authorities with eligibility criteria presentation of 95.38%; the feasibility of the content of 98.66%, and the feasibility of language of 98.63% so got the average of 97.34% that were categorized as valid. So, can be concluded that project-based learning worksheet was worthy to be tested is limited to students.Keywords: Project-based Learning, Worksheet, Animalia Topics
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN JAMUR DENGAN APLIKASI PREZI UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN PENDEKATAN SAINTIFIK SISWA KELAS X Hakim, Muhammad; Faizah, Ulfi
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 8 No 2 (2019)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kurikulum 2013 merupakan kurikulum yang didesain agar peserta didik dapat menfokuskan dirinya untuk mencapai kompetensi tertentu. Kompetensi ini menuntut siswa untuk aktif mencari tahu, berpartisipasi secara aktif dan kolaboratif, sehingga diperlukan pendekatan khusus yakni pendekatan saintifik. Pendekatan saintifik dilatihkan lewat pembelajaran dengan menggunakan media. Media pembelajaran dapat membantu penyampaian materi yang abstrak menjadi lebih konkrit, maupun materi yang kompleks menjadi lebih sederhana, salah satu contoh materi yang kompleks adalah materi jamur, materi tersebut dapat disajikan dengan menggunakan aplikasi prezi.  Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran dengan aplikasi Prezi yang layak berdasarkan validitas, kepraktisan, dan keefektifan pada materi jamur. Pengembangan media pembelajaran tersebut menggunakan metode ASSURE. Kegiatan ini diujicobakan secara terbatas kepada 20 siswa kelas X IPA 4 di SMA Negeri 1 Sidayu, Gresik. Hasil penelitian dari pengembangan media pembelajaran dengan aplikasi prezi pada materi jamur dinyatakan valid oleh ahli media, ahli materi, dan guru biologi dilihat dari format media, format isi, dan komponen keterampilan pendekatan saintifik dengan perolehan nilai sebesar 3,98 dengan kategori sangat valid. Kepraktisan dilihat dari hasil aktivitas peserta didik yang memperoleh persentase  sebesar 98% dengan kategori sangat praktis. Keefektifan dilihat dari hasil belajar siswa memperoleh rata – rata sebesar 0,73 dengan kategori tinggi berdasarkan hasil perhitungan gain score, dan respon peserta didik dilihat dari perolehan persentase  respon positif siswa sebesar 96% dengan kategori sangat efektif. Kata Kunci : media pembelajaran, Prezi, keterampilan pendekatan saintifik, materi Jamur.
PENGEMBANGAN KARTU SOLIVER (SOLITAIRE-VERTEBRATA) MATERI VERTEBRATA UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DASAR SISWA KELAS X SMA Savitri, Wahyu; Faizah, Ulfi
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 8 No 2 (2019)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada penelitian pengembangan ini memiliki tujuan menghasilkan kartu SOLIVER untuk melatihkan keterampilan proses sains dasar materi Vertebrata siswa kelas X SMA yang layak berdasarkan validitas, kepraktisan, dan keefektifan. Manfaat penelitian untuk siswa dapat mempermudah dalam memahami dan mempelajari konsep vertebrata, bagi guru dalam menggunakan media kartu yang memudahkan proses pembelajaran di kelas, bagi peneliti pengembangan kartu ini digunakan sebagai penambahan dalam pengalaman membuat media pembelajaran pada materi vertebrata untuk melatihkan keterampilan proses sains dasar pada materi vertebrata kelas X SMA, dan bagi pembaca untuk pengembangan kartu SOLIVER ini digunakan sebagai acuan untuk melakukan penelitian selanjutnya. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang menggunakan model 4-D. Namun, pada penelitian ini hanya dilakukan dalam tiga tahap yakni tahap pendefinisian, perancangan, dan pengembangan. Data skor hasil validasi dianalisis menggunakan metode deskriptif kuantitatif pada setiap aspeknya. Data yang diperoleh dari hasil pengamatan aktivitas siswa dari terhadap kartu permainan SOLIVER dengan melatihkan keterampilan proses sains. Data hasil respons siswa diperoleh dari analisis dengan mengacu pada skala Guttman. Kegiatan pengembangan kartu dilaksanakan di Jurusan Biologi FMIPA Unesa dan dilakukan uji coba terbatas pada 20 siswa kelas X MIA 2 SMAN 14 Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kartu SOLIVER memperoleh persentase validasi 100% dengan kategori sangat valid. Keterlaksanaan dengan hasil observasi aktivitas siswa diperoleh persentase sebesar 100% dengan kategori sangat praktis dan angket respons memperoleh persentase sebesar 94,26%. Keefektifan dengan hasil observasi Keterampilan Proses Sains Dasar memperoleh presentase sebesar 96,01%, sehingga media tersebut valid, praktis, dan efektif. Kata kunci: Keterampilan Proses Sains Dasar, SOLIVER, Vertebrata, Pengembangan
PENGEMBANGAN LKPD BERBANTU WEBSITE PADA MATERI INVERTEBRATA UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS PESERTA DIDIK KELAS X SMA Sari, Ayu Intan; Faizah, Ulfi
Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu) Vol 7 No 2 (2018)
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Materi invertebrata terdapat pada kompetensi dasar (KD) 3.9 dan 4.9 yang menuntut peserta didik untuk dapat mengelompokkan hewan invertebrata berdasarkan ciri umum hewan, sehingga perlu dilatihkan keterampilan proses sains dasar. Oleh karena itu, perlu dikembangkan LKPD berbantu website dengan menggunakan langkah-langkah saintifik yang dapat melatihkan keterampilan proses. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKPD berbantu website pada materi invertebrata yang layak secara teoritis berdasarkan validitas LKPD dan layak secara empiris berdasarkan kepraktisan serta keefektifan LKPD. Penelitian ini menggunakan model 4-D, namun tanpa tahap disseminate. Tahap pengembangan dilaksanakan di Jurusan Biologi selanjutnya diujicobakan kepada 15 peserta didik SMAN 3 Bangkalan dengan rancangan uji coba terbatas. Parameter penelitian ini yaitu hasil validasi, aktivitas saintifik, keterampilan proses sains, respons peserta didik, dan hasil belajar. Hasil penelitian berupa skor validasi sebesar 92.50% dengan kategori sangat layak, aktivitas saintifik peserta didik sebesar 88.17% dengan kategori sangat aktif, respons positif peserta didik sebesar 97.78%, kemampuan keterampilan proses sains 95% dengan kategori sangat baik, dan hasil belajar peserta didik diatas KKM yaitu dengan persentase 86.67%, serta rata-rata gain score 0.84 dengan kategori tinggi. Dapat disimpulkan bahwa LKPD berbantu website pada materi invertebrata untuk melatihkan keterampilan proses sains layak secara teoritis dan empiris.   Kata Kunci: lembar kegiatan peserta didik, website, pendekatan saintifik, keterampilan proses sains, materi invertebrata