Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISA POSISI KERJA PADA PROSES PENCETAKAN BATU BATA MENGGUNAKAN METODE NIOSH Merry Siska; Multy Teza
Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol. 11, No. 1, Juni 2012
Publisher : Department of Industrial Engineering Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/jiti.v11i1.1124

Abstract

Dalam melakukan aktivitas kerja, manusia sebagai pekerja mempunyai batas-batas tertentu. Oleh sebab itulah kita perlu mengetahui keterbatasan serta kemampuan yang kita miliki untuk dapat ditinjau lebih lanjut agar dalam pelaksanaan kerja nantinya tidak terjadi accident maupun hal-hal buruk yang akan menimpa kita akibat tidak adanya perhitungan akan prinsip biomekanika.Pabrik pencetakan batu bata milik Bapak Miri mengerjakan pencetakan batu bata dengan proses manual. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan posisi kerja usulan pada operator. Dari perhitungan dengan menggunakan metode NIOSH dapat disimpulkan bahwa telah diperhitungkan nilai Recommended Weight Limit (RWL), nilai Lifting Index (LI), nilai Torque dan nilai konsumsi energi dari posisi usulan pada semua bagian tubuh dan dibandingkan pada posisi awal operator bekerja, maka pengangkatan beban tidak lagi bertumpu di bagian back dan sudah berubah dari posisi awal bekerja serta mengurangi keluhan bekerja pada bagian back. Bekerja tidak perlu terburu-buru, karena akan mengeluarkan energi yang dikeluarkan banyak dan akan mengakibatkan resiko cedera pada bagian tubuh.
DESAIN EKSPERIMEN PENGARUH ZEOLIT TERHADAP PENURUNAN LIMBAH KADMIUM (Cd) Merry Siska; Rudy Salam
Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol. 11, No. 2, Desember 2012
Publisher : Department of Industrial Engineering Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/jiti.v11i2.924

Abstract

Pencemaran lingkungan yang terjadi banyak disebabkan oleh limbah dari logam berat suatu industri, terutama industri pelapisan logam. Logam berat seperti kadmium (Cd) merupakan limbah dari pelapisan logam yang memiliki efek negatif bagi makhluk hidup. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penggunaan zeolit dalam menurunkan kadar limbah kadmium (Cd) dari proses pelapisan logam. Bahan kajian dalam penelitian ini adalah kemampuan zeolit dalam menurunkan limbah kadmium (Cd) pada proses pelapisan logam. Penelitian ini menggunakan metode desain eksperimen rancangan acak lengkap untuk mengoptimalkan paduan parameter-parameter dan variabel yang ada dan hal yang berkaitan dengan penetapan baku mutu limbah agar dapat dibuang ke lingkungan. Setelah dilakukan eksperimen dan pengolahan data didapat nilai FHitung (0.22924) < F(Tabel, α, 0.05) (3.49) untuk tingkat kepercayaan 95% dan pada tingkat kepercayaan 99% FHitung (0.22924) < F(Tabel, α, 0.01) (5.95) maka hipotesis yang diajukan ditolak, sehingga hasil ini mengemukakan bahwa zeolit memberikan manfaat yang nyata terhadap penurunan kadar kadmium (Cd) limbah pelapisan logam. Disarankan bagi perusahaan untuk mengatasi permasalahan yang terjadi dalam mengatasi limbah ini, harus ada penggunaan bahan alternatif yang dapat digunakan untuk mengatasi limbah kadmium agar dapat dibuang ke lingkungan dan sesuai ketetapan kementerian lingkungan hidup tanpa mengakibatkan polusi dan merusak ekosistem makhluk hidup lainnya.
PERANCANGAN HELM ANAK YANG ERGONOMIS (STUDI KASUS DI TK AN-NAMIROH PEKANBARU) Merry Siska; Henedy Henedy
Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol. 11, No. 1, Juni 2012
Publisher : Department of Industrial Engineering Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/jiti.v11i1.1125

Abstract

Kenyamanan anak merupakan salah satu faktor penting yang harus diperhatikan oleh orang tua, terutama pada saat melakukan perjalanan dengan menggunakan sepeda motor. Salah satu perlengkapan dalam mengendarai sepeda motor yaitu helm. Helm yang tidak memiliki segi ergonomis akan mengakibatkan kelelahan pada penggunanya. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk merancang ulang helm anak-anak yang ergonomis. Langkah pertama dalam penelitian ini adalah pengumpulan data. Data yang dikumpulkan merupakan data antropometri kepala anak-anak sebanyak 80 siswa dari TK An-Namiroh. Data antropometri yang diperlukan adalah tinggi kepala, lebar kepala, panjang kepala, lingkaran kepala, mata ke kepala, dan kuping ke atas kepala. Langkah terakhir adalah analisis terhadap hasil rancangan. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh lebar = 13 cm, lingkar helm = 52.08 cm, tinggi = 15.33 cm, bagian jarak kuping atas =14.62 cm, panjang =14.92 cm, jarak kaca helm ke mata terbagi 2 bagian yaitu: kaca bening = 4.85 cm, kaca hitam = 5.72 cm.
Pengembangan Ekonomi Masyarakat Melalui Diversifikasi Produk Olahan Nenas Desa Kualu Nenas Mery Berlian; Rian Vebrianto; Zarkasih; Merry Siska; Rosmaina; Musa Thahir
Tasnim Journal for Community Service Vol. 1 No. 1 (2020): Tasnim
Publisher : Anotero Lembaga Scientific Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (571.332 KB) | DOI: 10.55748/tasnim.v1i1.25

Abstract

The Community Service Program is carried out based on the problems faced by pineapple MSMEs, namely: 1) lack of knowledge and skills of the community regarding the diversification of pineapple processing; 2) pineapple waste has not been utilized optimally; 3) market access to promote products is still very limited; and 4) unavailability of communication media such as marketing programs for marketing pineapple processed products. From several identified problems, it was formulated that the problem to be resolved in this activity was the MSME Empowerment Program through diversification of processed pineapple products. This community service activity is Participatory Action Research (PAR) carried out using a descriptive approach method. In this service the target is farmers and 12 active UKM in Kualu Nenas Village. The results of the dedication show that the farmers strongly agree with the existence of community service activities as an effort to develop the economy, especially in the development of the community's economy through diversification of processed pineapple products.
Analisis 5S dan Hirarc pada Stasiun Kerja Rotary, Dryer dan Veneer Compouser di PT. Asia Forestama Raya Pekanbaru Merry Siska
JTI: Jurnal Teknik Industri Vol 4, No 1 (2018): JUNI 2018
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1006.915 KB) | DOI: 10.24014/jti.v4i1.6144

Abstract

PT. Asia Forestama Raya Pekanbaru merupakan salah satu perusahaan yang memproduksi diantaranya Raw Plywood, Product Secondary Pocess (Polyester Plywood dan  Film Face) dan kayu gergajian atau moulding. Penelitian ini dilakukan dengan menerapkan ke perusahaan langsung agar dapat melihat perbandingan dan dampak positif yang diperoleh perusahaan.Sumber data diperoleh berdasarkan observasi dan wawancara kepada kepala stasiun kerja dan para pekerja.Analisis lingkungan kerja dilakukan berdasarkan aspek 5S dan tentang keselamatan kerja berdasarkan metode HIRARC.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi lingkungan kerja pada perusahaan belum memenuhi kriteria 5S sehingga perlu dilakukan perbaikan. Penerapan keselamatan para pekerja belum maksimal sehingga perusahaan masih memiliki 46,15 % kegiatan dengan potensi bahaya ekstrim, 38,46 % kegiatan dengan potensi bahaya high (tinggi), 11,54 % kegiatan dengan potensi bahaya medium (sedang) dan 3,85% kegiatan dengan potensi bahaya low (rendah). Implementasi mengenai aspek 5S telah dilakukan namun dalam penggunaan alat keselematan kerja harus lebih ditingkatkan dan diprioritaskan kembali.
Perancangan Helm Anak-Anak Yang Ergonomis (Studi Kasus di TK An-Namiroh) Merry Siska ST, MT.
JTI: Jurnal Teknik Industri Vol 1, No 1 (2015): JUNI 2015
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/jti.v1i1.9170

Abstract

Kenyamanan anak-anak merupakan salah satu faktor penting yang harus diperhatikan oleh orang tua, terutama pada saat melakukan perjalanan dengan menggunakan sepeda motor. Salah satu perlengkapan dalam mengendarai sepeda motor yaitu helm. Langkah pertama dalam penelitian ini adalah pengumpulan data. Data yang dikumpulkan merupakan data antropometri kepala anak-anak sebanyak 80 siswa dari TK An-Namiroh. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh lebar helm = 13 cm, lingkaran helm = 52.08 cm, tinggi helm = 15.334 cm, bagian jarak kuping atas helm =14.62 cm, panjang helm =14.92 cm, jarak kaca helm ke mata terbagi 2 bagian yaitu: kaca helm bening = 4.85 cm, kaca helm hitam = 5.72 cm. Helm anak-anak hasil rancangan dapat dilihat pada lampiran B.. Kata Kunci: Helm anak-anak, Antropometri, Ergonomi
Analisa Karakteristik Mekanis dan Tekno Ekonomi Pembuatan Komposit Batu Bata Merah dari Limbah Gergaji Kayu Karet Rika Taslim; Inamul Hasan; Misra Hartati; Merry Siska; Muhammad Ihsan Hamdy
JTI: Jurnal Teknik Industri Vol 6, No 2 (2020): DESEMBER 2020
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/jti.v6i2.10498

Abstract

Inovasi dalam pembuatan batu bata saat ini memiliki tantangan semakin berkurangnya ketersediaan bahan material dasar tanah lempung sebagai bahan utama pembuatan batubata merah sebagai material utama pembangunan perumahan. Untuk menyiasati hal ini, diperlukan suatu alternatif bahan material komposit untuk mengimbangi laju permintaan batu bata yang berakibat pada laju pemakaian bahan dasar tanah lempung dalam produksi batubata merah. Untuk itu penambahan limbah biomassa berupa serbuk gergaji kayu karet dianggap sebuah solusi untuk memproduksi komposit batubata merah berbasis biomassa. Dalam kajian ini, produk komposit serbuk kayukaret dengan tanah lempung menjadi batu bata merah diteliti nilai karakteristik mekaniknya.Proses pembuatan batu bata merah dengan tambahan limbah kayu karet dilakukan dengan metode desain ekperimen dengan beberapa pengujian seperti :(i) uji kuat tekanan dimana hasil terbaik sebesar 61,98% dan termasuk standar SNI mutu kualitas III dan (ii) uji serap air, diperoleh nilai daya serap air terendah sebesar 21,75% dengan tambahan 5% serbuk kayu karet. Untuk Harga pokok produksi batubata komposit ini diperoleh sebesar Rp. 232/unit lebih rendah dibandingkanharga bata konvensional yaitu sebesar Rp.250/unit. Break Even Point diperoleh sebesar 3981 unit selama 4 bulan dan sangat menguntungkan jika diproduksi. Kata kunci:  Batu Bata Merah, BEP, Desai Eksperimern, HPP.
Analisa 5S pada Lantai Produksi PT. Sutra Benta Perkasa Merry Siska
JTI: Jurnal Teknik Industri Vol 4, No 2 (2018): DESEMBER 2018
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (418.424 KB) | DOI: 10.24014/jti.v4i2.5342

Abstract

             PT. Sutra Benta Perkasa merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak dibidang percetakan dan penerbitan dimana hasil dari produksi tersebut berupa buku melayu, buletin teladan, dan majalah dinamis. Motivasi dan kenyaman para pekerja merupakan salah satu faktor yang perlu diperhatikan agar kegiatan produksi berjalan dengan efektif dan efisien. Agar meningkatnya motivasi para pekerja, tentunya pabrik ini menciptakan suasana lingkungan kerja yang aman, nyaman, efektif, dan efisien sehingga mampu bertahan dan bersaing dengan perusahaan pengolahan kelapa sawit lainnya. Oleh karena itu, dalam upaya meningkatkan produktivitas dengan memperhatikan aspek lingkungan kerja pada setiap stasiun kerja, perusahaan perlu evaluasi lingkungan kerja dari aspek 5S (Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, dan Shitsuke). Dengan tujuan untuk memberikan usulan perbaikan berdasarkan aspek 5S pada lantai produksi, tempat pembungan limbah, dan tempat penyimpanan peralatan.Penelitian ini adalah berjenis deskriptif murni, karena dalam penelitian ini tidak dilakukan perancangan dan penerapan pada perusahaan. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode 5S (Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, dan Shitsuke). Sumber data yang digunakan untuk mengumpulkan data melalui observasi dan wawancara kepada pihak perusahaan baik pimpinan dan karyawan. Analisis yang dilakukan pada PT. Sutra Benta Perkasa berdasarkan aktivitas Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, dan Shitsuke. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa pada lantai produksi, tempat pembuangan limbah, dan tempat penyusunan peralatan belum sesuai dengan aktivitas 5S secara optimal, dan diberikan usulan perbaikan yang harus diimplementasikan oleh pihak perusahaan agar pencapaian 5S dapat dioptimalkan.
Redesain Stasiun Pembuatan Paving Block Menggunakan Metode PATH (Posture, Activity, Tools and Handling) Merry Siska; Amelia Novesa Zonni; Difana Meilani; Fitra Lestari Norhiza
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2018: SNTIKI 10
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (742.31 KB)

Abstract

Perusahaan kecil menengah lebih dominan menggunakan peranan manusia dalam sistem produksinya. Kegiatan produksi harus dibarengi dengan keseimbangan antara hak dan kebutuhan pekerja itu sendiri agar manusia dapat bekerja secara optimal tanpa adanya pengaruh buruk dari pekerjaannya. CV. Rangga Beton memproduksi panel beton precast, box culvert dan Paving Block. Tenaga kerja masih dominan dalam pembuatan Paving Block mulai dari mempersiapkan material hingga proses pemindahan ke tempat penjemuran. Kegiatan yang dilakukan MMH (Manual Material Handling), beban yang diangkat berat, dan dilakukan dengan posisi membungkuk. Identifikasi awal dengan menggunakan kuisioner NBM terhadap 6 orang pekerja, sebanyak 75% merasakan sakit pada punggung, lengan, pinggang dan 25% merasakan sakit pada bagian lengan. Proses identifikasi terhadap permasalahan yang terjadi dilakukan dengan menggunakan metode PATH (Posture, Activity, Tools and Handling) dimana dapat dilakukannya analisa terhadap posture, aktivitas, penggunaan alat serta penangganan yang perlu dilakukan. Berdasarkan penilaian dengan menggunakan PATH frekuensi aktivitas kerja untuk 4 kegiatan diperoleh 24,69 % kegiatan pemindahan ke penjemuran, 24,86 % kegiatan pengumpulan pasir+mixing, 22,51 kegiatan pemindahan hasil cetakan ke gerobak dan 27,94 % untuk kegiatan pemindahan ke mesin pencetak. Selanjutnya dilakukan usulan perbaikan yang harus dilakukan terhadap frekuensi aktivitas kerja yang paling terbesar. Sehingga perbaikan yang dilakukan dengan mengusulkan penambahan item atau modifikasi pada mesin pencetak Paving Block. Kata kunci: MMH (Manual Material Handling), PATH (Posture, Activity, Tools and Handling), NBM 
Perancangan Alat Pemberi Pupuk Cair Aquascape Otomatis Menggunakan Kansei Engineering dan KANO Merry Siska
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2020: SNTIKI 12
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aquascape adalah teknik seni estetis berkonsep menata tanaman air, batu dan kayu di dalam akuarium. Para Aquascaper tentu sering mengalami kesibukan kerja maupun kegiatan lain yang mengakibatkan kendala dalam memelihara aquascape atau seorang pebisnis aquascape yang memiliki banyak akuarium tanaman aquascape akan mendapati masalah efisiensi waktu. Identifikasi awal terhadap 11 orang aquascaper bahwa masalah terbesar adalah tidak disiplin dalam pemberian pupuk cair. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah alat yang berguna untuk membantu para aquascaper disiplin dalam waktu pemberian pupuk cair aquascape. Pendekatan yang digunakan pada perancangan alat ini adalah dengan menggunakan metode Kansei Engineering yang berguna untuk mengidentifikasi bentuk alat sesuai keinginan konsumen dan metode kano yang berguna untuk mengetahui tingkat kepuasan konsumen. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa metode Kansei Engineering membentuk 3 faktor utama untuk atribut alat yaitu faktor desain, functional dan practical purpose. Product Properties yang dirancang ada 3 bagian yaitu body utama, body penampung pupuk dan dudukan alat. Hasil Metode Kano menunjukkan atribut kansei word yang perlu di aplikasikan ke rancangan alat adalah ringan, aman, mudah dioperasikan, ukuran proporsional, berwarna, kuat, tidak mudah rusak, aman dan murah.  Kata kunci: Perancangan, Pupuk Cair Aquascape, Kansei Engineering, Kano