Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : PAMARENDA: Public Administration and Government Journal

Efektivitas Penerapan Aplikasi Online Single Submission dalam Pelayanan Izin Usaha Menengah Keatas di DPMPTSP Kabupaten Morowali Yunita Dj.B; Faturachman Alputra Sudirman; La Ode Mustafa R
PAMARENDA : Public Administration and Government Journal Vol. 4 No. 1 (2024): Edisi Juli
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan, FISIP - Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52423/pamarenda.v4i1.2

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan aplikasi online single submission dalam pelayanan izin usaha menengah ke atas Di DPMPTSP Kabupaten Morowali. Penelitian ini dilakukan pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpada Satu Pintu Kabupaten Morowali. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa efektivitas penerapan aplikasi online single submission dalam pelayanan izin usaha menengah ke Atas di DPMPTSP Kabupaten Morowali secara keseluruhan belum efektif dalam pelaksanaannya, yaitu dalam segi Kualitas Sistem dan kualitas kesediaan web yang belum maksimal karena jaringan yang tidak stabil untuk mendukung pelayanan perizinan berbasis online, serta kurangnya pemahaman dari masyarakat pengguna sehingga memerlukan sosialisasi langsung dari Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Morowali. Adapun dari segi kualitas informasi yang disediakan Online Single Submission sudah cukup efektif dalam mendukung majunya pelaksanaan perizinan berusaha secara online berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2018 Tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik. Kata kunci : Efektivitas, Pelayanan Perizinan, Online Single Submission
Studi Deskriptif Collaborative Governance di Wakatobi: Implikasi untuk Peningkatan Pendapatan Asli Daerah Erfan Saputra; Saidin Saidin; Faturachman Alputra Sudirman
PAMARENDA : Public Administration and Government Journal Vol. 4 No. 2 (2024): Edisi November
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan, FISIP - Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52423/pamarenda.v4i2.39

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Collaborative Governance dalam Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Wakatobi. penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif yang dianalisis secara deskriptif, pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dengan informan Kepala bidang pendapatan I (BAPENDA) Kabupaten WakatobI dan Dua  (2) mitra yang melakukan kerja sama yaitu, Wakatobi Dive Resort,  Patuno Resot tersebut secara purposive sampling kemudian di dukung dengan Observasi dan Dokumentasi.  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa collaborative governance dalam peningkatan pendapatan asli daerah kabupaten Wakatobi(studi pada badan pendapatan daerah kabupaten Wakatobi dilihat dari 3 aspek yaitu Principled Engagement (keterlibatan berprinsip), Shared Motivation (motivasi bersama), dan Capacity for Joint Action (kapasitas untuk tindakan bersama). Dari aspek keterlibatan berprinsip peneliti menyimpulkan bawah keterlibatan berprinsip belum terlaksana dengan maksimal yang dimana masih kurangnya kepercayaan antara pihak BAPENDA dengan sebagian mitra kerjasama dalam peningkatan pendapatan asli daerah di Kabupaten Wakatobi. Selanjutnya Pada aspek motivasi bersama peneliti menyimpulkan bawah motivasi bersama sudah  terlaksana dengan baik dikarenakan pada semua  aspek mulai dari rasa saling percaya, pengertian, legitimasi internal, serta komitmen sudah berjalan sesuai dengan yang diinginkan dan sesuai dengan regulasi yang ada.