Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

Pengaruh Etika Kerja Mahasiswa Pendidikan Teknik Elektro Universitas Negeri Medan terhadap Kualitas Kerja di Perusahaan Industri: Penelitian Sukarman Purba; Judika Manalu; Crabel Harianja; Greace Siregar
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 3 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 3 (Januari 202
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i3.398

Abstract

Dalam era globalisasi dan perkembangan teknologi yang pesat, dunia industri semakin menuntut tenaga kerja yang tidak hanya memiliki kompetensi teknis tetapi juga keterampilan non-teknis, terutama dalam hal etika kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh etika kerja mahasiswa Pendidikan Teknik Elektro Universitas Negeri Medan terhadap kualitas kerja mereka di perusahaan industri. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasi dengan instrumen utama berupa soal tes yang mengukur pemahaman dan penerapan etika kerja mahasiswa. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa yang telah atau sedang mengikuti program magang di industri, dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 36 mahasiswa memiliki pemahaman yang baik mengenai etika kerja, tetapi masih terdapat beberapa aspek yang perlu ditingkatkan, seperti kedisiplinan dan penerapan prosedur keselamatan kerja. Analisis korelasi Pearson menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara etika kerja dan kualitas kerja mahasiswa. Dengan demikian, diperlukan upaya peningkatan pembelajaran soft skills dalam kurikulum untuk meningkatkan kesiapan mahasiswa dalam menghadapi dunia industri.
Pengaruh Penggunaan Teknologi AI ( Artificial Inteligence ) Terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Unimed: Penelitian Sukarman Purba; Dany Bethcamp Lubis; Gabriel Bonar Sihombing Purba; Juwita Simarmata
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 3 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 3 (Januari 202
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i3.402

Abstract

Penggunaan Artificial Intelligence ( AI ) dalam pendidikan semakin berkembang dan berdampak pada motivasi belajar mahasiswa.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan AI terhadap motivasi belajar mahasiswa di Universitas Negeri Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan survei , dimana data dikumpulkan melalui angket dengan menggunakan gform yang disebarkan kepada mahasiswa program studi Pendidikan Teknik Elektro.Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi untuk mengetahui hubungan antara variabel penggunaan AI dan motivasi belajar.Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan AI dalam pembelajaran secara signifikan meningkatkan motivasi belajar mahasiswa.Faktor utama yang berkontribusi terhadap peningkatan motivasi ini adalah kemudahan akses terhadap terhadap sumber belajar, umpan balik yang cepat serta pengalaman pembelajaran yang lebih interaktif dan personalisasi.Temuan ini memberikan implikasi bagi institusi pendidikan dalam merancang strategi pembelajaran berbasis AI guna meningkatkan kualitas penidikan dan keterlibatan mahasiswa.
Pengaruh Penerapan Ajaran Organisasi Nahdlatul Ulama (NU) Terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa: Penelitian Hendra; Sukarman Purba; Rosnelli; Zuraida Lubis
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.407

Abstract

Ajaran yang diterapkan oleh organisasi Nahdlatul Ulama (NU) sangat mempengaruhi cara pandang dan perilaku anggotanya, termasuk dalam hal motivasi belajar mahasiswa. NU, sebagai salah satu organisasi keagamaan terbesar di Indonesia, memiliki sejumlah nilai ajaran yang dapat membentuk karakter dan motivasi anggotanya dalam proses belajar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana ajaran NU dapat mempengaruhi motivasi belajar mahasiswa, serta untuk mengetahui mekanisme pengaruh tersebut. Dengan pendekatan kuantitatif dan menggunakan metode survei, penelitian ini menganalisis hubungan antara ajaran NU dan motivasi belajar di kalangan mahasiswa yang tergabung dalam organisasi tersebut. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan dari ajaran NU terhadap motivasi belajar mahasiswa, khususnya dalam hal disiplin, etika kerja, dan semangat untuk terus menuntut ilmu
Pengaruh Pelatihan Berbasis Kebutuhan Terhadap Kompetensi Profesional Pengawas Sekolah Kamila Harahap; Sukarman Purba; Rosnelli; Zuraidah Lubis
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 3 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 3 (Januari 202
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i3.425

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pelatihan berbasis kebutuhan terhadap kompetensi profesional kepala sekolah. Metode penelitian survei dengan sampel pengawas sekolah Deli Serdang, berjumlah 50 orang. Penelitian dilakukan pada tahun 2025. Data mengenai pengaruh pelatihan berbasis kebutuhan terhadap kompetensi profesional kepala sekolah diperoleh melalui kuesioner yang disusun oleh peneliti. Adapun hipotesis penelitian pelatihan berbasis kebutuhan berpengaruh secara signifikan terhadap kompetensi profesional kepala sekolah. Hasil uji statistik menunjukkan nilai prob. Fhitung (sig.) < 0,05 yang berarti variabel pelatihan berbasis kebutuhan (X) secara signifikan berpengaruh terhadap variabel kompetensi profesional kepala sekolah (Y). Nilai koefisien korelasi ganda (R) 0,564 berarti variabel pelatihan berbasis kebutuhan (X) dan kompetensi profesional kepala sekolah (Y) memiliki hubungan yang cukup kuat. Selanjutnya, nilai koefisien determinasi (R2) 0,318 menunjukkan bahwa variabel pelatihan berbasis kebutuhan (X) berpengaruh sebesar 31,8% terhadap kompetensi profesional kepala sekolah (Y), sedangkan 68,2% dipengaruhi oleh variabel lain. Simpulannya adalah supervise pelatihan berbasis kebutuhan mempengaruhi kompetensi profesional kepala sekolah secara signifikan.
Hubungan Disiplin Belajar dengan Minat Siswa SMK N 5 Medan terhadap Instalasi Tenaga Listrik : Penelitian Sukarman Purba; Geri Ebenezer Tambunan; Pier Akbar Sihotang; Michael Limbong
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.569

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara disiplin belajar dengan minat siswa SMK N 5 Medan terhadap mata pelajaran Instalasi Tenaga Listrik. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner tertutup dan dokumentasi nilai praktik. Sampel penelitian terdiri dari 78 siswa kelas XI dan XII kompetensi keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik yang dipilih secara acak bertingkat. Analisis data menggunakan uji korelasi Pearson menunjukkan adanya hubungan positif signifikan antara disiplin belajar dan minat siswa (r = 0,789; p < 0,01), dengan kontribusi disiplin belajar sebesar 62,3% terhadap variasi minat siswa. Temuan ini sejalan dengan penelitian sebelumnya yang menyatakan bahwa disiplin belajar tidak hanya meningkatkan hasil akademik tetapi juga memperkuat motivasi intrinsik siswa dalam bidang vokasi (Budiwati et al., 2024; Riyanto et al., 2020). Implikasi praktis dari penelitian ini menekankan perlunya integrasi pelatihan manajemen waktu, penguatan lingkungan belajar disiplin, dan penerapan metode pembelajaran berbasis proyek untuk meningkatkan minat siswa terhadap kompetensi teknis.