Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS PENGARUH PENDAPATAN PERKAPITA DAN DANA PIHAK KETIGA PERBANKAN TERHADAP NILAI TRANSAKSI UANG ELEKTRONIK (E-MONEY) DI INDONESIA TAHUN 2010.I-2017.IV Abraham, Gladys Lukresia; Kumaat, Robby Joan; Mandeij, Dennij
JURNAL BERKALA ILMIAH EFISIENSI Vol 18, No 5 (2018)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui Pendapatan perkapita , dana pihak ketiga perbankan terhadap Nilai transaksi uang elektronik (E-Money) di Indonesia pada periode tahun 2010.I- 2017.IV. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh melalui Badan Pusat Statistik dan Bank Indonesia, dianalisis dengan model regresi berganda menggunakan program Eviews8. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan perkapita tidak berpengaruh signifikan, dan dana pihak ketiga perbankan berpengaruh signifikan terhadap nilai transaksi uang elektronik (E-Money) di Indonesia.
EFEKTIFITAS METODE KOLB’S LEARNING DALAM PEMBELAJARAN MATA KULIAH KEWIRAUSAHAAN DI INTERNATIONAL BUSINESS ADMINISTRATION PROGRAM FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS SAM RATULANGI Gunawan, Emilia Margareth; Mandeij, Dennij; Tangkere, Evacuree Svetlana
JMBI UNSRAT (Jurnal Ilmiah Manajemen Bisnis dan Inovasi Universitas Sam Ratulangi). Vol 6, No 2 (2019): JMBI UNSRAT Volume 6 Nomor 2
Publisher : FEB Universitas Sam Ratulangi Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jmbi.v6i2.26168

Abstract

This research will contribute to the development of knowledge and application of theory to lecturers, students, and the university, as well as the community in terms of: The research provides the lecturer's benchmark on how or methods to Raises students ' interest in learning entrepreneurship courses, this research can help students to study entrepreneurship courses are more effective and could lead to students ' interest for entrepreneurial, this research can Provide an applied curriculum standard to the university which is titled on a Competency-based lecture system. The results of two-lane equation models in this study show that overall, variables diverging (X1), assimilating (X2), converging (X3) and accommodating (X4) have a significant influence on the effectiveness of learning from The Applied Entrepreneurship Curriculum (Y), thus influencing the student's desire to start his own businessKeywords: Kolb’s Learning Method, Entrepreneuship
PENGARUH PERTUMBUHAN PRODUK DOMESTIK BRUTO DAN PERTUMBUHAN TINGKAT BUNGAN TERHADAP PERTUMBUHAN JUMLAH TABUNGAN DI INDONESIA PERIODE 2009.1-2017.4 Lumonang, Dwi Ayuni; Masinambow, Vecky A.J; Mandeij, Dennij
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 18, No 2 (2018)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tabungan merupakan simpanan yang penarikannya hanya dapat dilakukan menurut syarat-syarat tertentu yang disepakati tetapi tidak dapat ditarik dengan cek,bilyet giro dan atau alat lainnya yang dipersamakan dengan itu. Menabung bertujuan untuk mengumpulkan dana dari masyarakat guna membiayai pembangunan dan menanamkan kebiasaan menabung dikalangan masyarakat.  Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh produk domestik bruto dan tingkat bunga terhadap jumlah tabungan di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode Error Correction Model (ECM). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan dalam jangka pendek dan jangka panjang mempunyai pengaruh signifikan terhadap tabungan.
ANALISIS PENGARUH ALIRAN INVESTASI ASING DAN PERDAGANGAN INTERNASIONAL TERHADAP PRODUK DOMESTIK BRUTO DI INDONESIA (2013.I – 2017.IV) Manopode, Stevia; T. Naukoko, Amran; Mandeij, Dennij
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 19, No 02 (2019)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertumbuhan ekonomi merupakan ukuran utama keberhasilan pembangunan dan hasil dari pertumbuhan ekonomi dapat di lihat dalam Produk Domestik Bruto yang dihasilkan tiap tahun. Pertumbuhan ekonomi dapat dipengaruhi berbagai faktor internal maupun eksternal. Dalam faktor eksternal seperti, Foreign Direct Investment, Ekspor dan Impor. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis seberapa besar pengaruh Foreign Direct Investment, Ekspor dan Impor terhadap Produk Domestik Bruto. Data yang digunakan adalah data sekunder berupa publikasi dari Bank Indonesia dan Badan Pusat Statistik. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan alat analisis Ordinary Last Square (OLS) dan diolah dengan menggunakan eviews 8 . Hasil penelitian menunjukkan bahwa Foreign Direct Investment berpengaruh secara positif tapi tidak signifikan terdahap Produk Domestik Bruto, Ekspor berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produk Domestik Bruto dan Impor berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Produk Domestik Bruto.
ANALISIS PENGARUH JUMLAH UANG BEREDAR, KURS DAN SIBOR TERHADAP SUKU BUNGA PINJAMAN BANK UMUM MELALUI SUKU BUNGA ACUAN BI PERIODE 2016:M09-2018:M12 Ambalau, Princes Diana Villia; Kumaat, Robby Joan; Mandeij, Dennij
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 19, No 03 (2019)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Suku Bunga adalah biaya pinjaman atau harga yang dibayarkan untuk dana pinjaman tersebut atau bunga juga dapat diartikan sebagai uang yang diperoleh atas pinjaman yang diberikan. Tingkat suku bunga merupakan salah satu aspek penting dalam dunia perbankan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel jumlah uang beredar, kurs dan Singapore Interbank Offered Rate (SIBOR) terhadap suku bunga pinjaman bank umum melalui suku bunga acuan Bank Indonesia (BI). Penelitian ini menggunakan metode Analisis Jalur dengan periode penelitian September 2016 – Desember 2018. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel jumlah uang beredar berpengaruh negatif dan signifikan terhadap suku bunga pinjaman bank umum secara langsung, variabel kurs berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap suku bunga pinjaman bank umum secara langsung dan variabel SIBOR berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap suku bunga pinjaman bank umum secara langsung. Untuk variabel BI 7-day repo rate berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap suku bunga pinjaman bank umum. Variabel jumlah uang beredar berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap BI 7-day repo rate, variabel kurs berpengaruh positif dan signifikan terhadap BI 7-day repo rate dan variabel SIBOR berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap BI 7-day repo rate. 
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ANGKA PENGGANDA UANG (MONEY MULTIPLIER) DI INDONESIA PERIODE 2009.1 - 2018.4 Tuilan, Monika Magritha; Koleangan, Rosalina A. M.; Mandeij, Dennij
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 19, No 03 (2019)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Otoritas moneter atau Bank Sentral dalam kebijakan moneter, tidak sepenuhnya dapat mempengaruhi dan mengendalikan jumlah uang beredar. Faktor perilaku lainnya yang berpengaruh dalam perubahan jumlah uang beredar yaitu perilaku bank umum dan perilaku masyarakat. Hal ini membuat penawaran uang dari bank sentral dan bank umum harus sesuai permintaan masyarakat. Uang yang diciptakan Bank Sentral dan bank umum tidak sepenuhnya untuk uang kas atau likuiditas, namun untuk meningkatkan potensi dan mencapai tujuan perlu untuk menggandakan kembali uang tersebut. Hal ini dinamakan konsep Money Multiplier (angka pengganda uang). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Money Multiplier (Angka Pengganda Uang) di Indonesia Periode 2009.1 sampai 2018.4. Penelitian ini menggunakan analisis data kuantitatif dengan metode Error Correction Model (ECM). Hasil penelitian yaitu dalam jangka pendek menunjukkan Reserve ratio dan Time and savings deposit ratio berpengaruh signifikan terhadap Money Multiplier. Jangka panjang hanya Reserve ratio yang berpengaruh signifikan terhadap Money Multiplier. Hasil penelitian ini juga berjalan sesuai dengan teori. Hasil penelitian yang tidak signifikan yaitu dalam jangka pendek Currency ratio dan dalam jangka panjang Time and savings deposit ratio. Reserve ratio yang Signifikan terhadap Money Multiplier, ini berarti bahwa kebijakan Moneter oleh Bank Indonesia melalui penggunaan Reserve ratio sangat efektif dalam mempengaruhi Money Multiplier.
ANALISIS PENGARUH TINGKAT BUNGA ACUAN BI, SIBOR, DAN NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP CADANGAN DEVISA DI INDONESIA (2011:Q1-2019:Q4) Palembangan, Irene T.; Kumaat, Robby J.; Mandeij, Dennij
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 20, No 02 (2020)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cadangan devisa yang sering disebut dengan international reserves and foreign currency liquidity (IRFCL) atau official reserve assets didefinisikan sebagai seluruh aktiva luar negeri yang dikuasai oleh otoritas moneter dan dapat digunakan setiap waktu, guna membiayai ketidakseimbangan neraca pembayaran atau dalam rangka stabilitas moneter dengan melakukan intervensi di pasar valuta asing dan untuk tujuan lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel Tingkat Bunga Acuan BI, SIBOR, dan Nilai Tukar Rupiah/US$ terhadap Cadangan Devisa di Indonesia baik dalam hubungan jangka pendek maupun jangka panjang. Jenis data dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diolah menggunakan teknik analisis kuantitatif dengan metode Error Correction Model (ECM). Data yang digunakan adalah data sekunder berbentuk runtut waktu (time series) yang merupakan data kuartalan dengan periode 2011:Q1 – 2019:Q4. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam hubungan jangka pendek dan jangka panjang variabel Tingkat bunga acuan BI dan Nilai tukar Rupiah terhadap cadangan devisa bertanda negatif, sedangkan variabel SIBOR memiliki hubungan yang positif terhadap cadangan devisa Indonesia, serta secara bersama variabel Tingkat bunga acuan BI, SIBOR, dan Nilai tukar Rupiah mempengaruhi Cadangan devisa Indonesia.
ANALISIS DETERMINAN EKSPOR SULAWESI UTARA KE NEGARA-NEGARA TUJUAN EKSPOR PERIODE 2012-2018 Nugraheni, Pertiwi P.; Kumaat, Robby j; Mandeij, Dennij
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 9, No 2 (2021): JE VOL 9 NO 2 (2021)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (926.029 KB) | DOI: 10.35794/emba.v9i2.33335

Abstract

Ekspor dan impor sangat penting dalam membentuk dan mengendalikan neraca perdagangan di suatu negara. Kondisi geografis Sulawesi Utara juga berada di bagian paling utara Indonesia menjadikannya berada dalam posisi strategis dalam jalur perdagangan dunia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel PDB per kapita negara tujuan, Inflasi negara tujuan, dan Kurs atau Nilai Tukar negara tujuan terhadap Ekspor Sulawesi Utara. Metode penelitian yang digunakan data panel. Setelah melalui pemilihan model terbaik melalui Uji Chow, Uji Hausman, dan Uji Lagrange Multiplier (LM), didapati model terbaik yaitu Random Effect Model. Hasil penelitian yang didapat adalah PDB per kapita memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan, Inflasi berpengaruh negatif dan tidak signifikan, serta nilai tukar berpengaruh positif dan signifikan terhadap ekspor Sulawesi Utara terhadap negara tujuan ekspor. Secara bersama-sama atau simultan ketiga variabel tidak berpengaruh signifikan terhadap ekspor Sulawesi Utara. Ini disebabkan oleh pada periode penelitian perekonomian global sedang memasuki pemulihan pasca krisis finansial global tahum 2008. Selain itu kualitas komoditas ekspor yang kurang baik juga menjadi penyebab Kata Kunci: Ekspor, PDB per Kapita, Inflasi, Nilai Tukar, Random Effect Model.
ANALISIS PENGARUH NILAI TUKAR, PDB TIONGKOK, DAN FOREIGN DIRECT INVESTMENT (FDI) TERHADAP NERACA PERDAGANGAN DI INDONESIA (2000-2019) Tomayahu, Nur A.; Kumaat, Robby Joan; Mandeij, Dennij
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 9, No 1 (2021): JE VOL 9 NO 1 (2021)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1042.672 KB) | DOI: 10.35794/emba.v9i1.32987

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Variabel Nilai Tukar Rupiah terhadap US$, PDB Tiongkok sebagai negara tujuan utama ekspor Indonesia, dan Foreign Direct Investment (FDI) yang masuk ke Indonesia. Jenis data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yang diolah menggunakan teknik analisis Kuantitatif dengan Metode Ordinary Least Square (OLS). Dan data yang digunakan adalah data sekunder berbentuk runtut waktu (time series) yang merupakan data tahunan periode 2000 – 2019. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Nilai Tukar Rupiah terhadap US$ dan variabel Foreign Direct Investment (FDI) berpengaruh negatif dan signifikan secara statistik terhadap Neraca Perdagangan Indonesia, sedangkan variabel PDB Tiongkok berpengaruh positif dan signifikan secara statistik terhadap Neraca Perdagangan Indonesia. Kata Kunci: Neraca Perdagangan, Nilai Tukar Rupiah terhadap US$, PDB Tiongkok, Foreign Direct Investment (FDI)
ANALISIS DAYA SAING EKSPOR SAWIT INDONESIA KE NEGARA TUJUAN EKSPOR TIONGKOK DAN INDIA Patone, Carina D.; Kumaat, Robby J.; Mandeij, Dennij
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 20, No 03 (2020)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia sebagai Negara produsen sawit terbesar di dunia dengan volume produksi bisa mencapai 43 juta ton pertahun. Tingginya produksi minyak sawit Indonesia merupakan peluang baru yang perlu dikembangkan di era globalisasi ini sehingga Indonesia dapat bersaing dengan pesaing utamanya. Untuk itu diperlukan suatu analisis agar dapat diketahui daya saing komoditi sawit Indonesia di negara tujuan ekspor utama.             Metode analisis yang digunakan untuk mengukur daya saing sawit Indonesia adalah Revealed Competitive Advantage (RCA) untuk mengukur keunggulan komparatif dan analisis yang digunakan untuk mengukur keunggulan kompetitif dan mengetahui komoditi dengan performa dinamis atau tidak menggunakan Export Product Dynamics (EPD). Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dalam bentuk deret waktu (time series) periode tahun 2009 hingga tahun 2019 dan antar individu (cross section) negara-negara tujuan ekspor utama sawit Indonesia, yaitu Tiongkok dan India. Hasil dari analisis RCA menunjukkan bahwa pada periode tahun 2009 hingga tahun 2019 nilai RCA ekspor sawit Indonesia di negara Tiongkok dan India lebih besar dari satu (>1), hal ini menunjukkan bahwa sawit Indonesia memiliki keunggulan komparatif di negara tujuan ekspor utama dari tahun ke tahun. Melalui analisis Export Product Dynamic (EPD), didapatkan hasil bahwa posisi daya saing sawit Indonesia di negara Tiongkok dan India periode tahun 2009 hingga tahun 2019 berubah-ubah setiap tahunnya dimana sawit indonesia menempati posisi peningkatan atau penurunan pangsa pasar ekspor negara dan posisi peningkatan atau penurunan pangsa pasar produk di negara tujuan ekspor utama. Hal ini menunjukkan bahwa produk sawit Indonesia tidak selamanya memiliki keunggulan kompetitif di negara tujuan ekspor utama.
Co-Authors Abdullah, Muttaqin Kokala Abraham, Gladys Lukresia Adelina Agnes Lapian, Adelina Agnes Adrias, Annisa Sabina Afifah S. Senen Afwaja, Putri Risky fadilah Akuba, Tiara Nahdya Ivo Ambalau, Princes Diana Villia Amran T. Naukoko Anderson G. Kumenaung, Anderson G. Aring, Alfy B. W. Asrianto Bambungan, Anisya G. Brian Imanuel Lontaan Bujung, Dafit Bulasima, Mufiidah Daisy Engka Damar, Nolyana Debora Een N Walewangko Een N. Walewangko, Een N. Elvira Jacobus Emilia Margareth Gunawan Engka, Daisy. S.M. Fitri R. Padang Fordatkosu, Selpianus Gabriel, Cindilina T. George M.V. Kawung Hidayat, Ferdy Fadly Imanul Hakim Ita Pingkan F. Rorong Josep Bintang Kalangi, Josep Bintang Joshua Geofanny Pandey Kawilarang, Wulan KAWUNG, GEORGE M.V Kiay Demak, Utari D.L Koleangan, Rosalina A. M. Kumaat, Robby j Kumaat, Robby J. Kumaat, Robby J. Latiki, Sahrul Lumonang, Dwi Ayuni Manopode, Stevia Maramis, Mauna Th. B. Maramis, Pingkan A Mario Y. F. Kaliling Masinambow, Vecky A.J Mauna Th. B. Maramis Mersit Sura Gayang Mokodongan, Arasi Mokodongan, Zefanya Z.M Muhammad Irsyad Rahman Saman Nainggolan, Jesika Nauli, Cinthia Novianto Jiaw Nugraheni, Pertiwi P. Paat, Kevin Evendy Palembangan, Irene T. Patendeng, Yusdy Edianto Patone, Carina D. Pioh, Melisa A.G Pitri Amelia Rarung, Virjine Vergizon Ratag, Maychel Christian Rebeka Belangkaehe Ricchad Joy Samosir Robby Joan Kumaat Robby Joan Kumaat, Robby Joan Robot, Clarasita Tifany Rocky H. Assa Roeroe, Salvere P. Rotinsulu, Tri O. Sanggor, Katerose Margareta Sutomo Palar T. Naukoko, Amran Tangkere, Evacuree Svetlana Timpaulu, Jesica Katrina Tomayahu, Nur A. Tondolambung, Christin R. Tri Oldy Rotinsulu Tri Oldy Rotinsulu Tuilan, Monika Magritha Vecky A.J. Masinambow Vicky V.C Makatempuge Viony Lencye Maembuna