Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search
Journal : Al Kalam : Jurnal Komunikasi, Bisnis dan Manajemen

ANALISIS DAMPAK EKONOMI PADA MASA COVID 19 DI PROVINSI KALIMANTAN SELATAN Asy'ari, Abul Hasan; Karsudjono, Anthonius Junianto
Al-KALAM JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN Vol 9, No 1 (2022): JANUARI : AL KALAM JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v9i1.4449

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Dampak Ekonomi Pada Masa Covid 19 Di Provinsi Kalimantan Selatan.Untuk mendapatkan hasil penelitian yang lebih akurat, maka peneliti merumuskan batasan masalah dengan subjek penelitian adalah Provinsi Kalimantan Selatan terkait dengan dampak ekonomi pada sektor investasi, perdagangan, dan juga pengangguran pada masa Covid 19. Hasil analisis yang dilakukan membuktikanpenambahan kasus positif harian (daily cases) yang masih mengalami trend peningkatan, maka kasus aktif (active cases) pun masih terus meningkat dan tampaknya masih jauh untuk mencapai titik puncak. Boleh jadi lebih banyak yang belum terdeteksi, untuk itu tidak ada jalan lain kecuali meningkatkan kewaspadaan. Dampak dari perkembangan Covid-19 terhadap pertumbuhan ekonomi, haltersebut juga dirasakan oleh masyarakat di Kalimantan Selatan dimana laju pertumbuhan ekonominya dari kuartal I 2019 s/d kuartal III 2020 cenderung mengalami penurunan, terutama dimasa pandemi pada kuartal II dan III 2020 yang menurun signifikan.Padasektor perdagangan di Kalimantan Selatan, dimana nilai ekspor Kalimantan Selatan menurun signifikan sejak Maret 2020 dari 821 juta USD menjadi 329 juta USD pada September 2020 terendah sejak Januari 2019, kemudian naik tipis menjadi 353 juta USD pada Oktober 2020. Pada sektor investasi. Total realisasi investasi baik penanaman modal asing dan penanaman modal dalam negeri di semester I tahun 2020 di Kalimantan Selatan sebesar Rp. 4,4 Triliun rupiah. Jika dibandingkan dengan semester I tahun 2019, angka ini menurun Rp. 2,2 Triliun rupiah karena saat itu angka investasi Kalsel sebesar Rp. 6,6 Triliun rupiah, kondisi tersebut menurut dikarenakan situasi pandemi covid-19.Dampakdariperkembangan Covid019 membuat orang menganggur dan kehilangan pekerjaan, baik skala nasional maupun skala daerah termasuk di Provinsi Kalimantan Selatan dimana pada tahun 2020 terjadi kenaikan yang signifikan sebesar 12,99 persen menjadi 103.648 jiwa dari tahun sebelumnya sebesar 91.730 jiwa
Pengaruh Content Marketing Dan Lifestyle Terhadap Keputusan Pembelian Pada Usaha Kecil Menengah Di Media Sosial Isra Ul Huda; Anthonius J Karsudjono; Ryan Darmawan
Al-KALAM : JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN Vol 8, No 1 (2021): Januari : Al Kalam Jurnal Komunikasi, Bisnis dan Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v8i1.4156

Abstract

Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui dan menganalisa pengaruh Content Marketing dan juga Lifestyle Terhadap Keputusan Pembelian Pada Usaha Kecil Menengah Di Media Sosial. Penelitian ini menggunakan metode analisa data kuantitatif, teknik analisis adalah analisis regresi linier berganda. Alasan pemilihan menggunakan metode tersebut ini adalah adanya pengujian antarvariabel bebas terhadap variabel terikat. Hasil analisis yang dilakukan menyatakan bahwa Content Marketing tidak berpengaruh signifikan Terhadap Keputusan Pembelian Pada Usaha Kecil Menengah Di Media Sosial, sedangkan Lifestyle berpengaruh signifikan Terhadap Keputusan Pembelian Pada Usaha Kecil Menengah Di Media Sosial  
BELANJA DAERAH SEBAGAI UPAYA MENGATASI KEMISKINAN DAN PENGANGGURAN DI KOTA BANJARMASIN Isra Ul Huda; Anthonius J Karsudjono
Al-KALAM : JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN Vol 8, No 2 (2021): Juli : Al kalam Jurnal Komunikasi, Bisnis dan Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v8i2.5298

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mengetahui  dan  juga  menganalisa  Belanja  Daerah Sebagai   Upaya   Mengatasi   Kemiskinan   Dan   Pengangguran   Kota   Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan metode analisa data kuantitatif. Hasil analisis yang dilakukan membuktikanBelanja pegawai pada tahun 2012 sampai dengan 2019 belum mampu mengatasi atau menurunkan angka kemiskinan di Kota Banjarmasin.Belanja Barang Jasa pada tahun 2012 sampai dengan 2019 belum mampu mengatasi atau menurunkan angka kemiskinan di Kota Banjarmasin.Belanja Modal pada tahun 2012 sampai dengan 2019 belum mampu mengatasi atau menurunkan angka kemiskinan di Kota  Banjarmasin.Belanja  pegawai  pada  tahun  2012  sampai  dengan  2019  belum mampu mengatasi atau menurunkan angka pengangguran di Kota Banjarmasin.Belanja Barang Jasa pada tahun 2012 sampai dengan 2019 mampu mengatasi atau menurunkan angka pengangguran di Kota Banjarmasin.Belanja Modal pada tahun 2012 sampai dengan 2019 belum mampu mengatasi atau menurunkan angka pengangguran di Kota Banjarmasin.
DAMPAK FINANCIAL QUOTIENT DAN LIFESTYLE TERHADAP FINANCIAL BEHAVIOR DOSEN WANITA DI STIE PANCASETIA BANJARMASIN Melania Melania; Tri Ratnawati; Anthonius J Karsudjono
Al-KALAM : JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN Vol 7, No 2 (2020): Juli : Al Kalam Jurnal Komunikasi, Bisnis dan Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v7i2.3251

Abstract

Financial behavior is a reflection of human behavior in managing their finances, many things that can affect, including financial quotient and lifestyles. The aim of the study is to understand the impact of financial quotient and lifestyles on financial behavior of female lecturers at STIE Pancasetia Banjarmasin. Data was collected through indepth- interview  with  three  resource  persons  who  teach finance  or  e-commerce. Understanding financial does not necessarily make a person implement it comprehensively in life, especially for female workers who are relatively young, there is a tendency not to pay attention to risks and protection for their future. Today’s lifestyle is closely related to the nurture, and this can be seen from their habits in using money. Individuals with better financial quotient will better understand how to plan the utilization of their income so they will choose a lifestyle that suits them, so they will behave in accordance with these choices.
PENGARUH TEMPAT DAN PROMOSI TERHADAP PEMBELIAN PADA UKHUWAHMART BANJARMASIN Rahmat Hilmi; Anthonius J. Karsudjon
Al-KALAM : JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN Vol 6, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (486.344 KB) | DOI: 10.31602/al-kalam.v6i2.2315

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of the independent variable place and promotion both simultaneously and partially on the dependent variable of purchasing decisions on the Ukhuwah Mart Banjarmasin. And want to know the dominant variables that influence purchasing decisions on the Ukhuwah Mart Banjarmasin. The data used is the result of distributing questionnaires to respondents who shop at the purchase decision on the Ukhuwah Mart Banjarmasin. The sample selection technique is Accindental Sampling with a total of 89 consumers. Data processing techniques using SPSS (Statistical Package for the Social Sciences). The results showed that the overall place and promotion variables simultaneously influence the purchasing decision variables on the Ukhuwah Mart Banjarmasin of 35,161. The influence of place and promotion variables partially on purchasing decisions on Ukhuwah Mart Banjarmasin, namely 5,947/0.000 place and 2,962/0.004 promotion. Promotional variables have a dominant influence on purchasing decisions at Ukhuwah Mart Banjarmasin. This means that according to consumers' perception of promotion factors become something that is considered important in efforts to create purchasing decisions on the Ukhuwah Mart. Referring to the terminated Coefficient (R Square) of 0.450, the purchase decision on the Ukhuwah Mart 45% is influenced by place and promotion variables. While the remaining 55% of purchasing decisions are influenced by other variables not included in this study.
ANALISIS BONUS DEMOGRAFI TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI PROVINSI KALIMANTAN SELATAN Isra Ul Huda; Anthonius J Karsudjono; Ryan Darmawan
Al-KALAM : JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN Vol 8, No 2 (2021): Juli : Al kalam Jurnal Komunikasi, Bisnis dan Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v8i2.5294

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mengetahui  dan  juga  menganalisa  pengaruh  rasioketergantungan dan juga jumlah tenaga kerja terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Kalimantan Selatan. Penelitian ini menggunakan metode analisa data kuantitatif. Hasil analisis yang dilakukan membuktikan Rasio Ketergantungan tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Kalimantan Selatan pada  Tahun  2010  s/d  2019.  Kemudian  Jumlah  Tenaga  Kerja  berpengaruh  nyata terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Kalimantan Selatan padaTahun 2010 s/d 2019 
Pengaruh Kualitas Produk, Price fairness, Citra Merek dan Kepercayaan Merek Terhadap Kepuasan Pelanggan Handphone Merek Samsung di Banjarmasin Abul Hasan Asy’ari; Anthonius Junianto Karsudjono
Al-KALAM : JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN Vol 8, No 1 (2021): Januari : Al Kalam Jurnal Komunikasi, Bisnis dan Manajemen
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v8i1.4154

Abstract

This study aims to determine the effect of Product Quality, Price Fairness, Brand Image, and Brand Trust variables on Customer Satisfaction of Samsung brand mobile phones. This research is a correlational study with the population is all people who own and use Samsung mobile phones that meet the requirements for respondents. The sample in this study was 125 respondents. The results showed that (1). Simultaneously the Product Quality, Price Fairness, Brand Image and Brand Trust variables significantly influence Customer Satisfaction (2). Partially, Product Quality and Price Fairness variables have no significant effect on Customer Satisfaction. Whereas the Brand Image variable, Brand Trust has a significant effect on Customer Satisfaction.
PENGARUH GENDER, PERTIMBANGAN PASAR KERJA TERHADAP MINAT MAHASISWA BERKARIR MENJADI AKUNTAN PUBLIK DENGAN NIAT SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Nida Putri Rahmayanti; Anthonius J Karsudjono; Muhammad Zaid Abdurrakhman
Al-Kalam Jurnal Komunikasi, Manajemen dan Bisnis Vol 9, No 2 (2022): JULI : AL KALAM JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v9i2.6635

Abstract

Penelitian ini untuk menguji pengaruh variabel gender, pertimbangan pasar kerja terhadap minat mahasiswa menjadi akuntan publik dengan niat menjadi variabel intervening. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan cara kuesioner. Teknis analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji hipotesis, dan uji path analysis dengan alat analisis SPSS versi 26. Populasi pada penelitian ini mahasiswa jurusan akuntansi yaitu 770 orang, dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling, sehingga didapat sampel 202 orang. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa gender, pertimbangan pasar kerja berpengaruh terhadap minat mahasiswa untuk berkarir menjadi akuntan publik. Sedangkan niat sebagai variabel intervening juga terbukti menjadi mediasi antara variabel gender dan pertimbangan pasar kerja dalam mempengaruhi minat mahasiswa berkarir menjadi akuntan publik. Hal ini disebabkan karena setiap seseorang yang ingin melakukan suatu tindakan akan ada niat yang menyertainya.
STRATEGI PEMASARAN UMKM MEREK THEMIL DI TENGAH PANDEMI COVID 19 Isra Ul Huda; Anthonius J. Karsudjono
Al-Kalam Jurnal Komunikasi, Manajemen dan Bisnis Vol 9, No 2 (2022): JULI : AL KALAM JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v9i2.6474

Abstract

Di tengah pandemi Covid-19, banyak pelaku usaha, terutama usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), yang mengalami tekanan. Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang memiliki nama merek THEMIL adalah salah satu UMKM yang ada di Kemuning Guntung Paikat Banjarbaru Kalimantan Selatan. Ditengah pandemik covid 19 ini masih mampu bertahan bahwa dari hasil pengamatan sementara malah berkembang meningkat dalam hal penjualan. Tujuan pada penelitian ini yaitu untuk mengetahui Strategi Pemasaran UMKM Merek Themil Di Tengah Pandemik Covid 19. Jenis penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah kualitatif deskriptif dan hasil penelitiannya banyak menguraikan hasil wawancara. Hasil penelitian di peroleh produk jamu yang ditawarkan sudah baik. Produk yang ditawarkan juga rapih, bersih, dan menarik. Harga masih belum stabil, Lokasi pada Produk jamu Merek Themil sulit dijangkau oleh sebagian kecil konsumennya, promosi dengan mengikuti beberapa bazar maupun pameran, pemberian produk secara gratis saat wabahnya virus covid-19. Karyawan melibatkan keluarga dan juga masyarakat sekitar. Proses produksi Usaha Jamu Merek Themil mendapatkan pasokan bahan baku dari pasar yang jaraknya cukup jauh dengan rumah. Fisik Jamu Merek Themil berdiri di sebuah tempat yang sekaligus jadi tempat tinggal pemilik. Jamu merek THEMIL sudah memiliki ijin PIRT dan juga sudah memiliki Sertifikat Halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI)
EFEKTIVITAS PENDIDIKAN DAN PELATIHAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA APARATUR SIPIL NEGARA PADA BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH PROVINSI KALIMANTAN SELATAN Yauma Fasha; Anthonius J Karsudjono; Sery Fitr
Al-Kalam Jurnal Komunikasi, Manajemen dan Bisnis Vol 10, No 1 (2023): JANUARI : AL KALAM JURNAL KOMUNIKASI, BISNIS DAN MANAJEMEN
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/al-kalam.v10i1.8637

Abstract

Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pendidikan dan pelatihan dalam meningkatkan kinerja ASN pada BPSDMD Provinsi Kalimantan Selatan, mengetahui faktor pendukung dan penghambat, serta memberikan solusi dalam upaya mencapai efektivitas pendidikan dan pelatihan dalam meningkatkan kinerja ASN.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah memakai pendekatan kualitatif dengan analisis data menggunakan metode deskriptif analitik. Penelitian dilakukan dengan wawancara terhadap 10 informan kunci, dilakukan selama rentang waktu 2 (dua) bulan dari tanggal 01 Juni s.d 30 Juli 2022, ditambah data dari hasil observasi, dokumentasi dan studi pustaka.Hasil penelitian menunjukkan efektivitas pendidikan dan pelatihan dalam meningkatkan kinerja ASN sudah efektif, dengan faktor pendukung berupa fasilitas sarana dan prasarana yang memadai, fasilitator dan widyaiswara yang kompeten, serta ISO certificate 9001 : 2008 yang merupakan jaminan mutu. Sedangkan faktor yang menjadi penghambat adalah alokasi anggaran yang kurang serta pandemi Covid-19. Adapun upaya dalam rangka meningkatkan efektivitas pendidikan dan pelatihan adalah dengan lebih mengintensifkan serta menambah kuantitas pendidikan dan pelatihan yang dilaksanakan.