Claim Missing Document
Check
Articles

Pengukuran Kemiripan Makna Menggunakan Cosine Similarity dan Basis Data Sinonim Kata Sanjaya, Ardi; Setiawan, Ahmad Bagus; Mahdiyah, Umi; Farida, Intan Nur; Prasetyo, Aprisa Risky
Jurnal Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 10 No 4: Agustus 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25126/jtiik.2024106864

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan alternatif dalam menguji kemiripan makna antar 2 kalimat. Pembentukan database sinonim kata dilakukan dengan mengelompokkan kata berdasar sinonim atau yang memiliki kesamaan arti. Masing-masing kelompok kata diberikan ID unik. Selanjutnya setiap kelompok kata dipecah untuk diuraikan menjadi kata tunggal, disimpan pada tabel kata dengan melabeli ID kata dan ID sinonim. ID sinonim didasarkan pada ID unik pada tabel sinonim. Dalam pengujian kemiripan makna, masing-masing kalimat akan di urai menjadi kata dan tiap-tiap kata akan dicocokkan berdasarkan tabel kata dengan acuan ID sinonim. ID Sinonim yang didapat kemudian dilakukan pengukuran jarak vektor dan kemiripan menggunakan rumus cosine similarity. Berdasarkan pengujian dan analisa yang telah dilakukan, dari 25 pengujian didapati 24 nilai kemiripan mengalami peningkatan prosentase. Hal tersebut dikarenakan penggunaan ID yang didasarkan pada kelompok kata dan irisan saat proses pembobotan mampu meningkatkan nilai kemiripan. Rata-rata nilai kemiripan pada penggunaan ID sebagai vektor hitung adalah 94,48% dan rata-rata nilai kemiripan pada metode atau alur pembanding adalah sebesar 69,96%. AbstractThis study aims to provide an alternative in testing the similarity of meaning between 2 sentences. The formation of a word synonym database is done by grouping words based on synonyms or those that have the same meaning. Each group of words is assigned a unique ID. Furthermore, each group of words is broken down to be broken down into single words, stored in the word table labeled word ID and synonym ID. Synonym ID is based on the unique ID in the synonym table. In testing the similarity of meaning, each sentence will be broken down into words and each word will be matched based on the word table with synonym ID references. The synonym ID obtained is then measured by measuring the vector distance and similarity using the cosine similarity formula. Based on the tests and analyzes that have been carried out, out of 25 tests it was found that 24 similarity values experienced an increase in the percentage. This is because the use of ID based on word groups and slices during the weighting process can increase the similarity value. The average similarity value in the use of ID as a calculating vector is 94.48% and the average similarity value in the comparison method or plot is 69.96%.
Klasifikasi Gambar: Membedakan Lukisan Buatan Manusia dan AI dengan CNN M. Bahrul Subkhi; Ahmad Bagus Setiawan; Mochamad Yusuf Alif Candra
Paradigma: Jurnal Filsafat, Sains, Teknologi, dan Sosial Budaya Vol. 29 No. 4 (2023): Paradigma: Jurnal Filsafat, Sains, Teknologi, dan Sosial Budaya
Publisher : Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/paradigma.v30i4.1284

Abstract

Dalam beberapa tahun terakhir, AI telah menunjukkan kemampuan yang luar biasa dalam menghasilkan karya seni yang menyerupai buatan manusia, sehingga diperlukan metode yang efektif untuk membedakan kedua jenis lukisan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model Klasifikasi Gambar yang mampu membedakan antara lukisan buatan manusia dan lukisan yang dihasilkan oleh kecerdasan buatan (AI) menggunakan Convolutional Neural Network (CNN) dengan arsitektur VGG19. Dalam penelitian ini, model dilatih selama 10 epoch dengan hasil yang menunjukkan peningkatan akurasi dan penurunan nilai loss secara signifikan dari waktu ke waktu. Pada epoch pertama, model mencapai akurasi awal sebesar 95.89% dengan nilai loss 0.1166 dalam waktu pelatihan 852 detik. Akurasi terus meningkat pada epoch-epoch berikutnya, mencapai 96.88% pada epoch kedua dengan penurunan nilai loss menjadi 0.0518, meskipun waktu pelatihan sangat singkat, hanya 1 detik. Pada epoch keempat dan keenam, model mencapai akurasi sempurna 100% dengan nilai loss yang sangat rendah, masing-masing 0.0213 dan 0.0379, serta waktu pelatihan hanya 1 detik. Namun, terdapat inkonsistensi pada waktu pelatihan yang bervariasi antara 1 detik hingga 853 detik. Secara keseluruhan, model menunjukkan kinerja yang baik dengan peningkatan akurasi dan penurunan nilai loss. Namun, akurasi sempurna pada beberapa epoch dapat menunjukkan tanda-tanda overfitting, dimana model terlalu menyesuaikan dengan data pelatihan. Oleh karena itu, diperlukan evaluasi lebih lanjut untuk memastikan model dapat melakukan generalisasi dengan baik pada data baru. Rekomendasi untuk penelitian selanjutnya termasuk validasi waktu pelatihan, evaluasi overfitting, dan pengujian model dengan data baru untuk memastikan kemampuan generalisasi.
PERENCANAAN SISTEM INFORMASI STRATEGIS DI DINAS KESEHATAN KABUPATEN KEDIRI Setiawan, Ahmad Bagus
Nusantara of Research : Jurnal Hasil-hasil Penelitian Universitas Nusantara PGRI Kediri Vol 1 No 2 (2014)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (745.671 KB) | DOI: 10.29407/nor.v1i2.48

Abstract

Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri mempunya Visi “Mewujudkan dan Melestarikan Masyarakat Kabupaten Kediri yang sehat  Secara Mandiri Bermanfaat dan Berkeadilan”, Misi “Menggerakkan promosi kesehatan secara luas dan berkesinambungan, meningkatkan kemandirian masyarakat untuk hidup sehat secara individu, keluarga, masyarakat dan lingkungannya, Meningkatkan pelayanan Kesehatan yang bermutu, merata dan terjangkau bagi masyarakat, Meningkatkan tata kelola kepemerintahan bidang kesehatan secara optimal. Tahapan penelitian ini pertama mengunakan pendekatan metodologi Value chain kemudian nilai-nilai setiap aktifitas di analisis menggunakan critical success factor dan Mc Farlan. Dari analisa Value Chain ada active Value Chain Primary dan Support, Untuk pimary ada Registrasi pemerikasaan, Inventory, Rekam Medis, Tindakan Medis Khusus, Pembayaran, Customer Service. Strategi dirancang melalui analisis lingkungan internal dan analisis lingkungan eksternal dengan mempertimbangkan nilai-nilai luhur Dinas Kesehatan yaitu strategi melayani masyarakat (costumer values strategies), Pemberdayaan (employes empowerment), kerjasama (cross functional team)
riska Fitria Anggelina Pengenalan Pola Tulisan Huruf Jepang (Hiragana) Menggunakan Partisi Citra Anggelin, Ariska Fitria; Sanjaya, Ardi; Setiawan, Ahmad Bagus
Generation Journal Vol 2 No 1 (2018): Generation Journal
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (736.344 KB) | DOI: 10.29407/gj.v2i1.12057

Abstract

bstrak– Beberapa orang memiliki kemampuan dalam mengenali tulisan tangan seseorang melaluipembelajaran. Misalnya pada tulisan tangan huruf Hiragana. Mungkin ada beberapa kendala yangditemukan saat pengenalan, sehingga tulian tangan seseorang menjadi sulit dikenali. Permasalahanpenelitian ini adalah (1) Bagaimana merancang dan membangun suatu sistem yang dapatdigunakan sebagai pengenalan perkembangan pola tulisan tangan huruf Hiragana dasar (seion)?. (2) Bagaimana menerapkan metode Partisi Citra untuk melakukan ekstraksi fitur pada citradigital. Penelitian ini menggunakan metode Partisi sebagai pengekstraksi fitur citra, serta metodeK-Nearest Neighbour sebagai klasifikasi dan perhitungan jaraknya menggunakan EuclideanDistance. Sebelum dilakukan pengenalan, file citra dilakukan proses preprocessing terlebih dahuluyaitu grayscalling dan deteksi tepi prewitt, selanjutnya dilakukan partisi, lalu diidentifikasi. Darihasil pengujian pada skenario pertama dengan data training 60 dan testing mencakup semua tulisanminggu pertama sebanyak 90 huruf diperoleh akurasi sebesar 6%. Pada skenario kedua denganjumlah data training 60 dan testing mencakup semua tulisan minggu kedua diperoleh akurasisebesar 81%. Pada skenario ketiga dengan data training yang sama dan testing mencakup semuatulisan minggu ketiga diperoleh akurasi sebesar 88%. Dari hasil pengujian, dapat disimpulkanbahwa metode K-Nearest Neighbour dan Partisi citra dapat digunakan untuk mengidentifikasitulisan tangan huruf Hiragana
Penerapan sistem informasi berbasis website di pondok pesantren Kota Kediri Setiawan, Ahmad Bagus; Sulaksono, Juli; Wulanningrum, Resty
Generation Journal Vol 3 No 1 (2019): Generation Journal
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (320.508 KB) | DOI: 10.29407/gj.v3i1.12707

Abstract

– Pendataan santri di pondok pesantren menjadikan masalah yang utama bagi pengelola Pondok Pesantren. Dari data santri Diniyah, Tsanawiyah, dan Aliyah , begitu juga dalam pengelolaan keuangan, menjadikan pengelolaan untuk pembangunan Pondok Pesantren tidak berjalan dengan lancar, sistem pemdataan menggunakan buku induk merupakan dana utama yang sekarang masih di terapkan. Dengan adanya Sistem Informasi berbasis website di Pondok Pesantren, pengurus pondok dapat mengetahui data Santri, rekap pembayaran, kurikulum dan data gedung yang dimiliki oleh pondok pesantren, hal ini berkaitan dengan pengembangan teknologi di pondok pesantren, untuk mewujudkan integrasi data santri.
Sistem e-monitoring akses website di program studi teknik informatika universitas nusantara pgri kediri Setiawan, Ahmad Bagus; Farida, Intan Nur
Nusantara of Engineering (NOE) Vol 3 No 2 (2016)
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.293 KB) | DOI: 10.29407/noe.v3i2.12335

Abstract

Dalam pemberian informasi kepada mahasiswa melalui media internet salah satunya melalui website, kita harus dapat mengetahui seberapa akurat informasi yang kita sampaikan kepada mahasiswa dan apakah informasi tersebut dapat tersampaikan langsung kepada mahasiswa, dan pemberian tanda peringatan untuk informasi yang sifatnya penting agar mahasiswa lebih cepat mengetahui. Dari banyaknya permasalah tentang penyampaian informasi ini, maka kami bermaksud membuat sistem monitoring yang bertujuan untuk melihat seberapa efisien pemberian informasi melalui media website dan sistem ini dapat memberikan peringatan khusus untuk informasi yang sifatnya penting bagi mahasiswa dan untuk secepatnya di ketahui oleh semua mahasiswa khususnya Teknik Informatika Universitas Nusantara PGRI Kediri .
Identifikasi Gejala Dan Penyakit Pada Tanaman Anggur Dengan Metode Forward Chaining Dan Backward Chaining Niswatin , Ratih Kumalasari; Ignatius Juan Hartantiko; Niswatin, Ratih Kumalasari; Setiawan, Ahmad Bagus
Nusantara of Engineering (NOE) Vol 6 No 2 (2023): Volume 6 No 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/noe.v6i2.20802

Abstract

Penyakit pada tanaman merupakan hal yang sangat mengganggu pertumbuhan pada tanaman itu sendiri, terutama pada tanaman jenis anggur. Pada umumnya petani masih menggunakan cara lama dalam mengidentifikasi suatu penyakit yang timbul pada tanaman dengan cara mengira-ngira jenis penyakitnya melalui gejala yang terlihat oleh mata saja. Mengingat dari beberapa jurnal dan buku yang kami baca, penanganan penyakit pada tanaman anggur harus diatasi secepat mungkin agar tidak berdampak pada pertumbuhan tanaman dan buah anggur. Dalam mengatasi penyakit pada tanaman anggur itu sendiri diperlukan sistem pakar yang dapat membantu para petani dalam menangani penyakit pada anggur secara cepat dengan solusi yang tepat. Jenis penyakit yang sering ditemui pada tanaman anggur diantaranya, Bulai (Downey mildew), Embun tepung (Powdery Mildew), Karat Daun (Phakospora vitis), Busuk kering (Pseudopeziza tracheiphila), Antraknosa (Gloeosporium sp.), Busuk Buah (Gray Mold), Penyakit Gulung Daun (Virus van leaf). Untuk menanggulangi permasalahan tersebut, maka penulis membuat sistem pakar. Sistem pakar ini menggunakan metode Forward Chaining yang mampu menarik kesimpulan dari beberapa gejala dengan menggunakan aturan if, and, then dan metode Backward Chaining yang dapat menarik analisis lengkap tentang suatu penyakit dengan aturan if, then, and. Aplikasi yang dibuat berbasis web, sehingga dapat membantu mempermudah para petani dalam mengakses informasi hanya melalu hampir semua perangkat
Klasifikasi Bunga Melati Berdasarkan Jenis Menggunakan Metode Learning Vector Quantization (LVQ) Hermawan, Dody Ryo; Widodo, Danang Wahyu; Setiawan, Ahmad Bagus
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 4 No. 3 (2020): PROSIDING SEMNAS INOTEK Ke-IV Tahun 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v4i3.77

Abstract

Kecanggihan teknologi serta peran teknologi infomasi dalam hal ini dengan memanfaatkan teknologi secara maksimal agar dapat menyelesaikan proses klasifikasi berbagai jenis tanaman bun ga melati dengan cepat serta dalam hal ini tentunya perancangan sistem dengan cara memanfaatkan fasilitas teknologi ini harus dibuat secara matang agar dalam proses klasifikasi berbagai jenis tanaman bunga melati mendapatkan hasil tepat dan optimal. Pengetahuan tentang jenis jenis bunga melati yang mungkin hanya dimiliki oleh orangorang tertentu yang memiliki keahlian pada bidangnya. Dikarenakan anggapan masyarakat awam jenis tanaman bunga melati hanya itu itu saja misalnya yang umum ditemui melati putih (Jasimun Sambac) menjadikan presepsi tentang jenis bunga melati memiliki jumlah yang sangat sedikit. Sedangkan malah sebaliknya jumlah jenis melati yang memliki jenis yang begitu banyak serta memiliki nama latin yang cukup rumit. Dari masalah ini, maka dibuatlah aplikasi yang dapat mengklasifikasi jenis bunga melati berdasarkan jenis menggunakan Learning Vector Quntization (LVQ) merupakan salah satu algoritma yang digunakan untuk clustering. Berdasarkan skenario pengujian yang dilakukan, aplikasi klasifikasi bunga melati berdasarkan jenis menghasilkan akurasi sebesar 86,66%.
Pembuatan Game RPG Adventure Of The Dungeon Azmi, Muhamad Ulul; Sahertian, Julian; Setiawan, Ahmad Bagus
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 4 No. 2 (2020): PROSIDING SEMNAS INOTEK Ke-IV Tahun 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v4i2.114

Abstract

Kebanyakan dari game RPG (Role Playing Gaming) hanya menerapkan logika sederhana kepada karakter musuh berupa pola serangan yang mudah ditebak dan pola serangannya berulang-ulang. Meskipun pola pergerakannya banyak tapi hanya berfokus pada pola serangannya saja, sedangkan untuk pertahanannya hampir tidak ada. Dan pola serangannya hanya berubah berdasarkan jumlah healt point (HP) dari musuh. Berdasarkan hal ini, game RPG dibuat dengan mengimplementasikan AI pertahanan pada karakter musuh pada platform PC atau Laptop, AI yang digunakan adalah Algoritma FSM (Finite State Machine) yang berfungsi untuk mengatur pertahanan musuh. Berdasarkan tes fungsional yang telah dilakukan memperoleh hasil baik dan game dapat dikembankan.
Identifikasi Jenis Buah Apel Berdasarkan Ekstraksi Bentuk dan Warna Prianggara, Ferdian Wahyu; Setiawan, Ahmad Bagus; Farida, Intan Nur
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 4 No. 2 (2020): PROSIDING SEMNAS INOTEK Ke-IV Tahun 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v4i2.147

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dari pengamatan peneliti, bahwa buah apel memiliki bentuk dan warna yang berbeda, setiap buah apel mempunyai bentuk dan warna yang hampir sama, hal ini biasanya membuat bingung orang-orang awam yang akan mengidentifikasi jenis buah apel. Permasalahan peneliti adalah bagaimana merancang sistem identifikasi jenis buah apel, bagaimana mengimplementasikan metode Template Matching agar dapat mengidentifikasi jenis buah apel. Penelitian ini menggunakan metode Template Matching sebagai perhitungan warnanya, menggunakan Proses Image Processing. Proses tersebut meliputi grayscale pada Image.Pengujian pada skenario dari data training dan data testing. Dari hasil pengujian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa identifikasi menggunakan metode Template Matching dapat digunakan untuk identifikasi citra buah apel namun memiliki kelemahan dalam tingkat akurasi.
Co-Authors Abadi, Rachmad Abdul Azis Agita, Galuh Aprilia Putri Ahmad Mudofar Yusuf Anaga, Galang Kurnia Anggelin, Ariska Fitria Aprilia, Tri Krisna Wati Ardi Sanjaya Arifin, Miranda Putri Armadananto, Adam Cahya Arrizal, Ahmad Firsta Rizky Arsyad, Nandito Pramudya Awalina, Salma Putri Aziema, Alfin Azis, Bahrul Satria Azmi, Muhamad Ulul Cahyo, Galih Nur Cahyono, Eko Nur Danang Wahyu Widodo Danar Putra Pamungkas, Danar Putra Davin Zainur Robert Deni Wahyu Trisdianto Dhavis Alvi Chandra Dusea Widyadara, Made Ayu Dwi Akbar, Mohamad Anjas Dyansyah, Kevin Ragil Krisna Efendy, Wahyu Fu'adi, Muhammad Haika, Dwi Fikri Hariadi, Septian Hermawan, Dody Ryo Hidayah, Alvi Nurul Hidayat, Dwi Nur Hidayatullah, Sadam Ignatius Juan Hartantiko Imam Wicaksono Intan Nur Farida Iswoyo, Yodhi Pratama Izzuddin, Ahmad Rafi' Jauhari, Nur Mohamad Iqbal Juli Sulaksono Julian Sahertian Kibtiyah, Nur Lailatul Kristanto, Deni Kumalasari, Ratih Legaspie Aura Sindhikara M. Bahrul Subkhi Made Ayu Dusea Widyadara - Universitas Nusantara Kediri, Made Ayu Dusea Widyadara Mahardika, Tanggon Maulana Mahawuni, Kandhia Winggar Mahdiyah, Umi Mochamad Yusuf Alif Candra Muh Aris Saputra Muhaimin, Agus Muhamad Yusup Efendi Musta'in, Ahmad Dzaky Hafidz Muzaki, Anwar Niska Shofia, Niska Niswatin , Ratih Kumalasari Nugroho, Elizer Eki Wigus Nurfiah, Nina Wahyu Nurhidayati, Yuly Nurkholis, Eko Okta Kurniawan Adi, Azanda Oktavianti, Adelya Crystina Patmi Kasih Pradipta, M.Herma Prameswari, Dwieka Permata Pramoedya, Muhammad Firmandani Prasetyo, Aprisa Risky Prayogo, Tansen Aji Prianggara, Ferdian Wahyu Putra, Adam Maulana Khabibillah Ashari Putra, Fajar Wahyuardha Putri Arindi, Delia Virna Quluby, I Burhan Rahman, Dedi Arif Ramadhanu, Ilham Khefi Ratih Kumala Sari, Ratih Kumala Ratih Kumalasari Niswatin Resty Wulanningrum Risa Helilintar Risky Aswi R, Risky Rizky Arrizal, Ahmad Firsta Rohmah, Anis Nur Rony Heri Irawan Sanubari, Prima Sari, Citra Anggreini Mayang Satmalra, Thea Setiawan, Bayu Mahendra Sugianto, Hanania Oki Kurnia Syafroni, Mochamad Tani , Ani Asmawati Taufiqurrahman Taufiqurrahman Ubaydillah, Muhammad W, Danang Wahyu Wahyu Cahyo Utomo Wahyu Rusmiati Wakhid, Achmad Choirun Nasrukhin Wardani, Evi Wijaya, Fredi Yuningsih, Yayuk Yuprastiwi, Yessy Zakaria, Reza Naim Zamzami, Edwin Zamzami, Khanafi Suduri