Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : STAND : Journal Sports Teaching and Development

MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION: Studi Pada Pembelajaran Lay Up Shoot Bola Basket Ridwan Kurniawan; Davi Sofyan; Riza Sukma Fauzi; Indrayogi Indrayogi
STAND Vol 4 No 1 (2023): STAND : Journal Sports Teaching and Development
Publisher : UNIVERSITAS PGRI ADI BUANA SURABAYA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/j-stand.v4i1.7245

Abstract

Permainan bola basket merupakan salah satu olahraga permainan yang lazim diajarkan di sekolah tingkat menengah, namun banyak siswa yang kurang menguasai teknik layup shoot. Penulis ingin menanggulanginya dengan menggunkakan model pembelajaran Cooperative Learning tipe Student Teams Achievement Division. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Cooperative Learning tipe Student Teams Achievement Division terhadap kemampuan layup shoot siswa kelas VIII SMP N 1 Sumber. Jenis penelitian yang digunakan di dalam penelitian ini adalah menggunakan eksperimen dan menggunakan desain penelitian pretest and postest group design. Dalam penelitian ini diambil sampel sebanyak 20 orang siswa putra dari kelas VIII di SMP N 1 Sumber Kabupaten Cirebon yang di ambil dengan cara purposive. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes keterampilan layup shoot menurut Jackson Baumgartner yang memiliki validitas 0,78. Data hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat peningkatan yang cukup signifikan pada kemampuan layup shoot yang diakibatkan oleh model pembelajaran Cooperative Learning tipe Student Teams Achievement Division. Dengan demikian diharapkan model pembelajaran Cooperative Learning tipe Student Teams Achievement Division dapat diterapkan dalam pembelajaran olahraga permainan terutama permainan bola basket teknik layup shoot.