Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan pendekatan Somatic, Auditory, Visual, Intellectual (SAVI) pada materi pernafasan menggunakan media animasi dalam kajian hasil belajar dan pengelolaan pembelajaran siswa MA Darul Ulum Palangkaraya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Populasi dan sampel penelitian ini adalah seluruh siswa MA Darul Ulum berjumlah 29. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan tes. Hasil analisis data yang diperoleh menunjukkan bahwa peningkatan hasil belajar termasuk kategori rendah dengan nilai N-score 0,18, dan ketuntasan belajar siswa juga termasuk dalam kategori rendah yaitu 65% belum tuntas.