Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

Pengaruh Latihan Menggunakan Alat Bantu Fins Terhadap Kecepatan 50 Meter Renang Gaya Bebas (Eksperimen Pada Club Renang SailFish Swimming Club) Fauzan, Rahmat; Masrun, Masrun; Syahara, Sayuti; Mardesia, Pringgo
Jurnal Gladiator Vol 5 No 7 (2025): jurnal gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor2003011

Abstract

ABSTRAK Permasalahan utama yang diangkat dalam penelitian ini adalah rendahnya dorongan kaki pada atlet, yang berdampak pada kurang optimalnya kecepatan saat berenang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan fins alat bantu latihan berupa sirip renang terhadap peningkatan kecepatan renang gaya bebas 50 meter pada atlet yang tergabung dalam SailFish Swimming Club. Metode penelitian yang diterapkan adalah eksperimen menggunakan desain one group pretest-posttest, di mana sepuluh atlet menjalani program latihan menggunakan fins selama 16 kali pertemuan. Pengukuran dilakukan dengan membandingkan hasil sebelum dan sesudah perlakuan melalui uji statistik t-test. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kecepatan yang signifikan setelah atlet menjalani latihan menggunakan fins. Rata-rata hasil pretest adalah 38,61 detik dan meningkat menjadi 28,91 detik pada posttest. Nilai thitung sebesar 11,44 lebih besar dibandingkan ttabel 1,833, yang menunjukkan bahwa penggunaan fins memberikan pengaruh signifikan terhadap peningkatan kecepatan renang gaya bebas. Oleh karena itu, fins dapat dijadikan alternatif latihan yang efektif dalam menunjang performa atlet renang. Kata kunci: fins, kecepatan, renang gaya bebas, eksperimen, atlet
Tingkat Keterampilan Renang Gaya Bebas Pada Siswa Kelas X SMKN 5 Padang Musaddat, Musaddat; Mardela, Romi; Mardesia, Pringgo; Yudi, Alex Aldha
Jurnal Gladiator Vol 5 No 8 (2025): jurnal gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor2029011

Abstract

Penelitian ini membahas tentang tingkat keterampilan renang gaya bebas pada siswa kelas X SMK Negeri 5 Padang. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Desain penelitian ini mengunakan “one shot” model pendekatan yang menggunakan satu kali pengumpulan data. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X SMK Negeri 5 Padang, yang berjumlah 233 siswa dengan metode Purposive sampling, maka jumlah sampel penelitian 25 orang siswa. Instrumen dalam penelitian ini mengunakan tes teknik renang gaya bebas, instrument tes memiliki rentang nilai 1-3 pada setiap komponen. Analisis data dilakukan dengan dianalisis secara deskriptif dengan presentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kategori sangat baik terdapat 1 siswa (4%), kategori baik tidak ada terdapat siswa (0%), Kategori cukup terdapat 1 siswa (4%) kategori kurang terdapat 4 siswa (16%) dan kategori sangat kurang terdapat 19 siswa (76%). Sedangkan tingkat penguasaan teknik renang gaya bebas pada siswa kelas X SMK Negeri 5 Padang adalah posisi tubuh 49,33% kategori kurang, gerakan kaki 45,33% kategori sangat kurang, gerakan lengan 49,33% kategori kurang, pernapasan 38,67% kategori sangat kurang dan koordinasi 49,33% kategori kurang. Penyebab siswa belum dapat menguasai teknik renang gaya bebas disebabkan oleh beragam faktor, baik faktor internal dan eksternal. Jadi dapat disimpulkan bahwa tingkat keterampilan renang gaya bebas pada siswa kelas X SMK Negeri 5 Padang sebesar rata-rata 46,40% kategori sangat kurang.
Motivasi Atlet Renang Klub Sea-Ria Aquatik Halongan, Reski; Yendrizal, Yendrizal; Sin, Tjung Haw; Mardesia, Pringgo
Jurnal Gladiator Vol 5 No 8 (2025): jurnal gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor2032011

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat motivasi atlet renang di Klub Sea-Ria Aquatic Kota Padang. Meskipun klub ini telah menghasilkan atlet berprestasi, motivasi yang rendah masih menjadi kendala dalam proses pembinaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan metode survei. Sampel terdiri dari 30 atlet usia 9–16 tahun yang dipilih melalui purposive sampling dari 49 populasi. Data dikumpulkan menggunakan angket tertutup skala Likert 5 poin, mencakup 35 pernyataan dari tiga dimensi motivasi: intrinsik, ekstrinsik, dan altruistik. Instrumen dinyatakan valid (Aiken’s V = 0,878571) dan reliabel (Cronbach Alpha = 0,869). Hasil menunjukkan bahwa motivasi intrinsik dan ekstrinsik berada pada kategori tinggi, dengan pencapaian kompetisi dan dukungan pelatih sebagai faktor dominan. Motivasi altruistik berada pada kategori sangat tinggi, ditunjukkan oleh tingginya solidaritas antar-atlet. Penelitian merekomendasikan strategi pembinaan yang mengintegrasikan aspek fisik, teknik, sosial, dan nilai-nilai altruistik. Temuan ini diharapkan dapat menjadi rujukan bagi pelatih dan pengelola klub dalam merancang program latihan yang berorientasi pada penguatan motivasi jangka panjang.
Pengaruh Latihan Kekuatan Otot Lengan Dan Kekuatan Otot Tungkai Terhadap Kecepatan Renang 50 M Gaya Bebas rifaldi, rifaldi; Arwandi, John; yendrizal, Yendrizal; Mardesia, Pringgo
Jurnal Gladiator Vol 5 No 8 (2025): jurnal gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor2047011

Abstract

Masalah yang ada dalam penelitian ini adalah pengaruh latihan kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai terhadap kecepatan renang 50 Meter. Penelitian ini bertujuan untuk pengaruh latihan kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai terhadap kecepatan renang 50 Meter. Jenis penelitian ini adalah semu eksperimen. Desain penelitian ini menggunakan “One group pretest-posttest”. Subjek dalam penelitian ini adalah Build Swimming Club Kota Padang yang berjumlah 26 orang, terdiri dari atlet kelompok putra 16 orang dan kelompok putri 10 orang. Sampel yang diambil putra kelompok umur II sebanyak 7 orang. Instrumen penelitian tes kecepatan renang 50 m gaya bebas dengan melaksanakan pre-test dan pos-test. Analisis data menggunakan T test. Berdasarkan hasil penelitian bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara pengaruh latihan kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai terhadap kecepatan renang 50 Meter. Berdasarkan hasil penelitian terdapat pengaruh yang signifikan antara pengaruh latihan kekuatan otot lengan dan kekuatan otot terhadap kecepatan renang 50 meter gaya bebas. Hal tersebut ditandai pada hasil rata-rata tes awal yaitu 34,83 detik sedangkan hasil rata-rata tes akhir terjadi peningkatan menjadi 33,61 detik (meningkat sebesar 1,22 detik). Sehingga dapat diartikan bahwa perlakuan pemberian latihan kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai memberikan pengaruh yang baik terhadap kecepatan renang 50 meter gaya bebas.
Pengaruh Variasi latihan Dengan Menggunakan Fins Terhadap Kecepatan Renang Gaya Bebas 50 Meter Pada Atlet RAM Swimming Club ARSYAD, SAYYIDIL ARSYAD; Irawan, Roma; Donie, Donie; mardesia, pringgo
Jurnal Gladiator Vol 5 No 8 (2025): jurnal gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor2050011

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi bahwa atlet pada RAM swimming club belum mencapai target waktu yang diharapkan, hal tersebut karena kurangnya jam latihan beban dan teknik yang benar dan kurangnya jam latihan untuk meningkatkan kecepatan renang gaya bebas. Sehingga tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh variasi latihan dengan menggunakan fins terhadap kecepatan renang 50 m gaya bebas pada atlet RAM swimming club.Metode penelitian dengan pendekatan pre-experimental design, dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling pada atlet RAM swimming club. Teknik pengumpulan data menggunakan metode One-group pretest-posttest design. Teknik analisis menggunakan Uji T untuk mengetahui pengaruh antara variable.Hasil penelitian menunjukan bahwa latihan fins memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kecepatan renang gaya bebas pada atlet RAM swimming club. Hasil dari latihan fins mendapatkan nilai signifikan (sig2-tailed) sebesar 0,000 dan <0,05 maka latihan fins memiliki pengaruh terhadap kecepatan renang gaya bebas 50 meteer pada atlet RAM swimming club.Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada pengaruh yang signifikan antara latihan fins walau ada peningkatan hasil antara hasil pre-test fins 62,41 dan post test fins 56,13 dengan peningkatan 5,3 detik pada kecepatan renang gaya bebas jarak 50 meter. Saran bagi peneliti selanjutnya dapat dikembangkan latihan dengan variabel lain yang dapat diterapkan oleh pelatih untuk meningkatkan kecepatan renang gaya bebas
Kontribusi Kekuatan Otot Lengan Dan Kekuatan Otot Tungkai Terhadap Kecepatan Renang 100 Meter Gaya Bebas Mahasiswa Renang Spesialisasi FIK UNP Novarita, Dini Valentin; Masrun, Masrun; Yendrizal, Yendrizal; Mardesia, Pringgo
Jurnal Gladiator Vol 5 No 8 (2025): jurnal gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor2058011

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah diduga kurangnya kecepatan renang 100 meter gaya bebas mahasiswa kepelatihan FIK UNP yang diduga disebabkan oleh faktor rendahnya tingkat kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai yang dimiliki oleh mahasiswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kontribusi kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai terhadap kecepatan renang 100 meter gaya bebas mahasiswa kepelatihan FIK UNP. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional. Penelitian ini dilaksanakan di kolam renang FIK UNP pada Mei 2025. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, maka jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 11 orang mahasiswa. Instrumen dalam penelitian menggunakan 1) push up test, 2) leg dynamo meter, dan 3) tes kemampuan renang 100 meter gaya bebas. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik korelasi sederhana dan korelasi berganda yang dilanjutkan dengan analisis uji determinasi. Hasil penelitian ini adalah: 1) Kekuatan otot lengan memberikan kontribusi sebesar 37,99% terhadap Kecepatan renang 100 meter gaya bebas mahasiswa Kepelatihan FIK UNP, 2) Kekuatan otot tungkai memberikan kontribusi sebesar 42,86% terhadap Kecepatan renang 100 meter gaya bebas mahasiswa Kepelatihan FIK UNP, 3) Kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai secara bersama-sama memberikan kontribusi sebesar 71,48% terhadap Kecepatan renang 100 meter gaya bebas mahasiswa Kepelatihan FIK UNP
Kontribusi Power Otot Tungkai Dan Power Otot Lengan Terhadap Kecepatan Renang Gaya Bebas Pada Maninjau Swimming Club irawan, muhamad fadil; yenes, roni; mardesia, pringgo; mardela, romi
Jurnal Gladiator Vol 5 No 8 (2025): jurnal gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor2062011

Abstract

ABSTRAK Masalah dalam penelitian ini adalah kurang maksimalnya teknik dasar renang gaya bebas disebabkan karena kurangnya gerakan pada tangan saat melakukan renang gaya bebas serta pada gerakan kaki juga kurang maksimal. Penelitian ini merupakan jenis penelitian korelasional. populasi dalam penelitian ini adalah semua orang yang Latihan renang pada Maninjau swimming club yang berjumlah 10 orang yang terdiri dari 6 orang putri dan 4 orang putra. Pengambilan sampel diambil dengan menggunakan teknik proposive sampling, dimana sampel yang diambil berdasarkan karakteristik dalam hal ini peneliti hanya mengambil sampel putri yang berjumlah 6 orang saja. alasan peneliti mengambil sampel putri karena banyaknya atlet purti dibandingkan putra. Instrumen penelitian untuk power otot lengan menggunakan Tes pus-up, dan untuk power otot tungaki menggunakan tes lompat jauh. Teknik analisa data menggunakan teknik analisis korelasi, korelasi ganda koefisien determinasi dengan taraf signifikan α = 0,05. Hasil analisis menunjukkan: Terdapat kontribusi antara power otot tungkai terhadap kecepatan renang gaya bebas pada mainjau swimming club adalah sebesar 67%. Seta Terdapat kontribusi antara power otot tungkai terhadap kecepatan renang gaya bebas pada mainjau swimming club adalah sebesar 67%. Dan 3) Terdapat kontribusi power otot lengan dan power otot tungkai secara bersama-sama terhadap kecepatan renang gaya bebas pada mainjau swimming club adalah sebesar 75%.
Pengaruh Metode Latihan Interval Terhadap Kecepatan Renang 50 Meter Gaya Bebas Atlet Womens Swimming Club Wiezaksana, Bayu Arya; Yenes, Ronni; Mardesia, Pringgo; Sari, Desi Purnama
Jurnal Gladiator Vol 5 No 8 (2025): jurnal gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor2066011

Abstract

Kecepatan renang 50 meter gaya bebas merupakan indikator penting dalam prestasi atlet renang, namun banyak atlet mengalami penurunan performa terutama di 25 meter terakhir lintasan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode latihan interval terhadap peningkatan kecepatan renang gaya bebas 50 meter. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain eksperimen semu One Group Pretest-Posttest Design. Subjek penelitian adalah lima atlet berusia 10–12 tahun dari Women’s Swimming Club Kota Padang yang telah memenuhi kriteria partisipasi aktif dalam latihan. Instrumen yang digunakan adalah stopwatch untuk mengukur waktu tempuh renang. Latihan interval diberikan sebanyak 16 sesi dengan intensitas mencapai 75% dari kapasitas maksimal dan rasio istirahat 1:2, disesuaikan dengan prinsip overload dan individualisasi. Hasil analisis menunjukkan adanya peningkatan signifikan kecepatan renang baik pada atlet perempuan (dari mean 45,97 detik menjadi 38,36 detik) maupun laki-laki (dari mean 41,17 detik menjadi 34,79 detik). Uji t menunjukkan nilai thitung sebesar 5,003 > ttabel 2,776 dengan signifikansi 0,007 < 0,05, yang berarti hipotesis diterima. Kesimpulannya, metode latihan interval secara signifikan meningkatkan kecepatan renang 50 meter gaya bebas. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi pelatih dan klub renang dalam menyusun program latihan yang lebih efektif, terstruktur, dan berbasis bukti ilmiah, khususnya untuk meningkatkan performa atlet pada nomor-nomor sprint yang membutuhkan kecepatan eksplosif dalam waktu singkat.
Sportivitas dan Komunikasi: Sebagai Upaya Pencegahan Konflik dalam Olahraga di Kepulauan Mentawai Purnomo, Eko; Akbar, Amin; Jermaina, Nina; Mardesia, Pringgo
Suluah Bendang: Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 25, No 2 (2025): Suluah Bendang: Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/sb.06450

Abstract

Urgensi dari program ini terletak pada pentingnya sportivitas dan komunikasi yang efektif dalam mencegah konflik dalam olahraga di Kepulauan Mentawai. Dalam konteks masyarakat yang rentan terhadap ketegangan dalam kompetisi, pengembangan nilai-nilai ini sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang harmonis dan adil. Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai sportivitas dan teknik komunikasi dalam olahraga, serta untuk mengurangi potensi konflik selama pertandingan. Metode yang digunakan dalam program ini meliputi sosialisasi, pelatihan interaktif, simulasi kasus konflik, penerapan teknologi edukasi, dan pendampingan langsung dalam kompetisi lokal. Program ini melibatkan pelatih, atlet, guru olahraga, dan tokoh masyarakat sebagai mitra utama. Hasil yang dicapai menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan komunikasi peserta, pengurangan konflik dalam kompetisi lokal, serta penerapan prinsip fair play dan sportivitas yang lebih baik. Evaluasi menunjukkan bahwa 85% peserta melaporkan perbaikan dalam keterampilan komunikasi dan penerapan sportivitas. Kesimpulannya, program ini berhasil menciptakan budaya olahraga yang lebih positif dan harmonis di Kepulauan Mentawai. Implikasinya adalah pentingnya keberlanjutan program melalui integrasi materi dalam kurikulum sekolah, untuk memastikan nilai-nilai ini terus diterapkan dalam jangka panjang.
TINJAUAN KECEMASAN DAN MOTIVASI ATLET EKSTRAKURIKULER SEBELUM MENGIKUTI PERTANDINGAN BULUTANGKIS MAS TI PASAR SURIAN Putra Mulyawan, Muhammad Raja Asratullah; Haw Sin, Tjung; Mardesia, Pringgo; Edmizal, Eval
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 24 No 2 (2025): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v24i2.69996

Abstract

This study aims to determine the anxiety and motivation levels of MAS TI Pasar Surian badminton extracurricular athletes before participating in competitions. Anxiety and motivation are psychological factors that have a significant effect on athletes' mental readiness and performance in competitions. This study uses a descriptive method with a quantitative approach. The population in this study consisted of all 30 extracurricular badminton athletes at MAS TI Pasar Surian. The sampling technique used total sampling, so that the entire population was used as the research sample. Data collection was conducted through questionnaires, which were then analysed using the frequency distribution technique with the percentage formula P = F/N × 100%. The results showed that the athletes' anxiety levels were in the moderate to high categories, with 3 people (10%) in the very low category, 3 people (10%) in the low category, 12 people (40%) in the moderate category, 6 people (20%) in the high category, and 6 people (20%) in the very high category. Meanwhile, the athletes' motivation levels tended to be low, with 3 people (10%) in the very low category, 14 people (46.7%) in the low category, 10 people (33.3%) in the moderate category, 1 person (3.3%) in the high category, and 2 people (6.7%) in the very high category. These results indicate that most athletes still experience high anxiety and low motivation ahead of competitions, necessitating intensive mental and motivational coaching by trainers to enhance athletes' readiness and performance.