Artikel ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan public speaking dan kemahiran berbicara bahasa Inggris melalui program English Club bagi siswa sekolah menengah pertama di SMPN 3 Majene. Program ini dirancang untuk memberikan platform latihan berbicara bahasa Inggris melalui berbagai aktivitas seperti latihan MC, pidato, dan diskusi kelompok. Kegiatan ini menerapkan pendekatan partisipatif yang menggabungkan teori dan praktik, serta berfokus pada unjuk kerja untuk membangun kepercayaan diri siswa dan meningkatkan kemampuan komunikasi verbal. Evaluasi program dilakukan melalui pre-test dan post-test, yang menunjukkan peningkatan signifikan pada keterampilan berbicara siswa. Rata-rata nilai pre-test adalah 58,5, sementara post-test menunjukkan peningkatan menjadi 76,3, dengan peningkatan kepercayaan diri berbicara di depan umum sebesar 32%. Hasil ini menegaskan bahwa English Club berkontribusi positif dalam pengembangan keterampilan berbahasa Inggris siswa, terutama dalam konteks public speaking. Improving Public Speaking Skills and English Proficiency through an English Club Program for Junior High School Students Abstract This article aims to improve public speaking skills and English proficiency through the English Club program for junior high school students at SMPN 3 Majene. The program is designed to provide a platform for practicing English speaking through various activities such as MC training, speeches, and group discussions. The activities implement a participatory approach that combines theory and practice, focusing on performance to build students' confidence and enhance their verbal communication skills. The program evaluation was conducted through pre-tests and post-tests, which showed a significant improvement in students' speaking skills. The average pre-test score was 58.5, while the post-test score increased to 76.3, with a 32% increase in public speaking confidence. These results affirm that the English Club contributes positively to the development of students' English language skills, particularly in the context of public speaking.