Nuraedhi Apriyanto
Pendidikan Vokasional Teknik Mesin, Fakultas Sains Dan Teknologi, Universitas IVET

Published : 60 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS PENGGUNAAN JENIS OLI DAN JENIS BAHAN BAKAR TERHADAP PERFORMA MESIN PADA MOTOR 4 TAK 110 CC Nur Iswanto; Nuraedhi Apriyanto; Toni Setiawan
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 3 No 1 (2021): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hasil penelitian ini adalah : 1). Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan pemakaian jenis oli dan jenis bahan bakar berpengaruh pada hasil Torsi (Nm) dari suatu mesin. Pada penelitian ini hasil torsi terbesar sepeda motor Yamaha Jupiter Z 110 cc terjadi pada putaran mesin 5000 Rpm dengan angka 11,38 Nm menggunakan oli single grade dan bahan bakar pertalite. Sedangkan torsi terendah terjadi pada putaran mesin 3000 RPM dengan angka 7,25 NM menggunakan oli single grade dan bahan bakar premium. 2). Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan pemakaian jenis oli dan jenis bahan bakar berpengaruh pada hasil Daya (HP) dari suatu mesin. Pada penelitian ini hasil daya tertinggi sepeda motor Yamaha Jupiter Z 110 cc terjadi pada putaran mesin 6000 Rpm dengan angka 9,03 HP menggunakan oli single grade dan bahan bakar pertalite. Sedangkan daya terendah terjadi pada putaran mesin 3000 RPM dengan angka 3,07 HP menggunakan oli single grade dan bahan bakar premium. 3). Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan pemakaian jenis oli dan jenis bahan bakar berpengaruh pada hasil SFC dari suatu mesin. Pada penelitian ini hasil bahan bakar paling irit sepeda motor Yamaha Jupiter Z 110 cc terjadi pada putaran mesin 3000 Rpm dengan angka 0,14 Kg/m3 menggunakan oli single grade dan bahan bakar premium. Sedangkan bahan bakar paling boros terjadi pada putaran mesin 5000 RPM dengan angka 0,06 Kg/m3 menggunakan oli single grade dan bahan bakar pertalite. Kata Kunci : Analisis Jenis Oli dan Bahan Bakar terhadap Performa Mesin, Torsi, Daya, SFC
PENGARUH PRAKTIK KERJA LAPANGAN TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XII TKR SMKN 1 ADIWERNA Ismi Rahma Nastiti; Aunu Rofiq Djaelani; Nuraedhi Apriyanto
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 1 No 1 (2019): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah 1) Untuk mengkaji pembelajaran kewirausahaan pada siswa kelas XII TKR SMK Negeri 1 Adiwerna Kab. Tegal. 2) Untuk mengkaji Praktek Kerja Lapangan (PKL) pada siswa kelas XII TKR SMK Negeri 1 Negeri 1 Adiwerna Kab. Tegal, 3) Untuk mengkaji minat berwirausaha pada siswa kelas XII TKR SMK Negeri 1 Negeri 1 Adiwerna Kab. Tegal, 4) Untuk m mengkaji pengaruh pembelajaran kewirausahaan terhadap minat berwirausaha pada siswa kelas siswa kelas XII TKR SMK Negeri 1 Adiwerna Kab. Tegal, 5) Untuk mengkaji pengaruh Praktek Kerja Lapangan terhadap minat berwirausaha pada siswa kelas siswa kelas XII TKR SMK Negeri 1 Adiwerna Kab. Tegal, 6) Untuk mengkaji pengaruh pembelajaran kewirausahaan dan Praktek Kerja Lapangan terhadap minat berwirausaha pada siswa kelas siswa kelas XII TKR SMK Negeri 1 Adiwerna Kab. Tegal.Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu metode pilihan ganda dan metode angket. berdasarkan rumus slovin didapat jumlah sampel 97. Hasil analisis penelitian ini menunjukkan 1)nilai hasil uji hipotesis regresi ganda variabel pembelajaran kewirausahaan terhadap minat berwirausaha dengan nilai t -0,390. lebih rendah dari 1,985 sehingga Ha ditolak, 2) variabel praktek kerja lapangan terhadap terhadap minat berwirausaha dengan nilai t sebesar 3,212 lebih besar dari 1,985 sehingga Ha diterima. 3) Ada pengaruh positif antara pembelajaran kewirausahaan dan praktek kerja lapangan terhadap minat berwirausaha siswa kelas XII TKR SMK Negeri 1 Adiwerna Kabupaten Tegal dengan hasil sebesar 21,5% ditunjukkan dari nilai uji koefisien determinasi pada ajusted R2 sebesar 0,215. Kata Kunci : Pembelajaran Kewirausahaan , Praktek Kerja Lapangan , Minat Bewirausaha
PENGARUH TEACHING FACTORY DAN SARANA PRASARANA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI TKRO SUB KOMPETENSI SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL DI SMK HARAPAN MULYA KENDAL Chintia Pandu Sawitri; Nuraedhi Apriyanto; Bayu Ariwibowo
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 4 No 1 (2022): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar belakang penelitian ini hasil belajar siswa yang masih kurang kususnya pada sistem pengapian konvensional. Melihat kondisi seperti itu penggunaan teaching factory dan sarana prasarana diharapkan dapat memudahkan dan meningkatkan hasil belajar siwa pada sub kompetensi sistem pengapian konvensional. Tujuan dalam penelitian ini adalah Untuk mendeskripsikan teaching factory siswa kelas XI TKRO sub kompetensi sistem pengapian konvensioanl, Untuk mendeskripsikan sarana dan prasarana kelas XI TKRO, Untuk mendeskripsikan hasil belajar siswa kelas XI TKRO, Untuk menganalisis pengaruh teaching factory terhadap hasil belajar siswa kelas XI TKRO, Untuk menganalisis pengaruh sarana prasarana terhadap hasil belajar siswa kelas XI TKRO, Untuk menganalisis pengaruh teaching factory dan sarana prasarana terhadap hasil belajar siswa kelas XI TKRO. Metode penelitian ini adalah kuantitatif korelasional. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu metode dokumentasi dan metode angket. Populasi penelitian sebanyak 136, berdasarkan diagram monogram Harry king didapat jumlah sampel 88 anak dengan penentuan sampel menggunakan proporsional random sampling, Adapun pengujian instrumen data yang digunakan adalah uji validitas dan uji reliabilitas. Hasil analisis penelitian ini menunjukkan nilai hasil uji hipotesis regresi ganda variabel Teaching Factory terhadap hasil belajar siswa dengan nilai signifikan 0,003 lebih rendah dari 0,05 sehingga Ha diterima, sedangkan variabel Sarana Prasarana terhadap hasil belajar siswa dengan nilai signifikans sebesar 0,005 sama dengan 0,05 sehingga Ha diterima (?=5%). Ada pengaruh positif antara teaching factory dan sarana prasarana terhadap hasil belajar siswa kelas XI TKRO sub kompetensi sistem pengapian konvensional di SMK Harapan Mulya Kendal. Kata Kunci : Teaching Factory, Sarana Prasarana, hasil belajar siswa.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOMPETENSI SISTEM PEMINDAH TENAGA SEPEDA MOTOR DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN GENERATIVE LEARNING BERBASIS ANIMASI DAN ALAT PERAGA ENGINE STAN PADA SISWA Munnawar Febrianto; Yohanes Sarsetyono; Nuraedhi Apriyanto
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 3 No 1 (2021): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK), pada prosesnya menerapkan model pembelajaran Generative Learning. Penelitian tindakan kelas ini ada 4 tahapan yang dilakukan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Obyek penelitian ini adalah siswa kelas XI. pencapaian persentase nilai KKM kelas pra siklus 9,68% atau 3 siswa yang tuntas dari 31 siswa yang mengikuti pre-test sementara 64,51% atau sebanyak 20 siswa yang tuntas dari total siswa yang mengikuti post-test sebanyak 31 siswa pada siklus I, dan 77,41% atau sebanyak 24 siswa yang tuntas dari total yang mengikuti post-test sebanyak 31 siswa pada siklus II. Sehingga dapat dikatakan terjadi peningkatan sebesar 12,09% siswa yang mendapatkan nilai KKM dari siklus I ke siklus II. Sedangkan untuk nilai rata-rata kelas diperoleh nilai sebesar 68,36 pada pra siklus, 76,77 pada siklus I, sedangkan nilai rata-rata kelas pada siklus II menjadi 81.64 atau meningkat sebesar 4,87. Kata kunci : model pembelajaran Generative Learning, Pemeliharaan Mesin Sepeda Motor, pemahaman dan hasil belajar.
PENGARUH PERAN GURU DAN SARANA-PRASARANA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X TEKNIK KENDARAAN RINGAN PADA MATA PELAJARAN ALAT UKUR Achmad Ginanjar; Yohanes Sarsetyono; Nuraedhi Apriyanto
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 3 No 1 (2021): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ACHMAD GINANJAR.NPMC3216110075. Pengaruh Peran Guru dan Sarana-Prasarana Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X Teknik Kendaraan Ringan Pada Mata Pelajaran Alat Ukur Di SMK Muhammadiyah 2 Boja Tahun Pelajaran 2019/2020. Skripsi. PVTMO PENDIDIKAN VOKASIONAL TEKNIK MESIN OTOMOTIF FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS IVET SEMARANG Latar belakang masalah. Mutu belajar yang baik dapat mendorong terciptanya anak didik yang memiliki potensi kreatif, kompetitif dan mandiri. Salah satu ciri dari mutu belajar yang baik adalah terciptanya proses pembelajaran yang menyenangkan di dalam kelas baik dimulai dari perencanaan, pelaksanaan maupun evaluasi kegiatan belajar. Peningkatan kualitas pendidikan akan tercapai apabila proses belajar mengajar yang diselenggarakan di kelas benar-benar efektif dan berguna untuk mencapai kemampuan pengetahuan, sikap dan ketrampilan yang diharapkan. Permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana peran guru pada mata pelajaran alat ukur di SMK Muhammadiyah 2 Boja? (2) Bagaimana sarana-prasarana terhadap hasil belajar mata pelajaran alat ukur di SMK Muhammadiyah 2 Boja? (3) Apakah ada pengaruh peran guru dan sarana-prasarana terhadap hasil belajar siswa kelas X teknik kendaraan ringan pada mata pelajaran alat ukur di SMK Muhammadiyah 2 Boja? Sedangkan tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui hasil belajar siswa pada mata pelajaran alat ukur di SMK Muhammadiyah 2 Boja. (2) Untuk mengetahui peran guru dalam pelaksanaan pembelajaran alat ukur di SMK Muhammadiyah 2 Boja. (3) Untuk mengetahui apakah ada pengaruh peran guru dan sarana-prasarana terhadap hasil belajar siswa kelas X teknik kendaraan ringan pada mata pelajaran alat ukur di SMK Muhammadiyah 2 Boja. Metode Penelitian. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan expost facto. Sampel yang digunakan yaitu siswa SMK Muhammadiyah 2 Boja kelas X sebanyak 78 siswa. Analisis data menggunakan uji deskriptif dan uji regresi. Hasil Analisis. Sebagian besar siswa, yaitu 48,7% mempunyai persepsi cukup terhadap peran guru. Hasil belajar mata pelajaran alat ukur rata-rata sebesar 78,22. Peran guru mempunyai pengaruh positif terhadap hasil belajar. Hasil uji hipotesis menunjukkan adanya pengaruh signifikan dengan nilai signifikansi F sebesar 0,000 lebih rendah dari 0,05 menunjukkan Ha diterima, sehingga hipotesis yang menyatakan “ada pengaruh peran guru dan Sarana-prasarana terhadap hasil belajar siswa kelas x teknik kendaraan ringan pada mata pelajaran alat ukur di SMK Muhammadiyah 2 Boja tahun pelajaran 2019/2020” dapat diterima. Hal ini menunjukkan bahwa variasi Peran Guru (X1), dan Sarana Prasarana (X2), mampu menjelaskan variabel Hasil belajar Siswa (Y) sebesar 67,5 %, dan sisanya yaitu sebesar 32,5 % dijelaskan oleh variabel lain diluar model. Kata Kunci : Peran Guru sarana-prasarana Hasil Belajar Siswa
PENINGKATAN KOMPETENSI PERBAIKAN SISTEM PENERANGAN MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DI SMK BHAKTI PRAJA BATANG Bambang Cahyo Widodo; Nuraedhi Apriyanto; Joko Suwignyo
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 1 No 1 (2019): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh rendahnya kemampuan praktikum siswa pada pelajaran sistem penerangan. Rendahnya kemampuan disebabkan beberapa faktor, diantaranya guru masih menggunakan metode konvensional serta dominasi guru dalam pembelajaran sehingga pembelajaran menjadi pasif dan menyebabkan rendahnya hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatan praktikum dan hasil belajar kompetensi dasar memelihara system penerangan, siswa kelas XI TSM2 SMK Bhakti Praja Batang tahun ajaran 2018/2019 dengan menggunakan model Problem Based Learning. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Tiap siklus terdiri dari 4 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, serta analisis dan refleksi. Penelitian ini menggunakan metode observasi aktifitas siswa dan lembar soal tes. Lembar observasi digunakan untuk mengukur seberapa aktif siswa dalam mata pelajaran sistem penerangan dan lembar tes untuk mengukur kemampuan pengetahuan dan praktikum siswa. Hasil penelitian dari prasiklus ke siklus I meningkat sebesar 37.04%, dari siklus I ke siklus II meningkat sebesar18.51%. Berdasarkan persentase nilai rata-rata kelas pada prasiklus sebesar 40,74 %, pada siklus I sebesar 77,78% dan pada siklus 2 sebesar 96,29 %. Berdasarkan KKM siswa yang tuntas pada prasiklus sebanyak 11siswa, siswa yang tuntas pada siklus I sebanyak 21siswa, dan siswa yang tuntas pada siklus II sebanyak 26 siswa. Penerapan model problem based learning sangat berpengaruh dalam peningkatan keaktifan dan hasil belajar praktikum siswa dalam proses pembelajaran system penerangan dan komponen-komponennya. Kata kunci: Peningkatan Kompetensi, Sistem Penerangan, Model Problem based learning.
Pengaruh Praktik Kerja Industri (PRAKERIN) dan Motivasi Belajar Terhadap Kompetensi Tune Up Mobil Siswa Aria Wira Atmaja; Yohanes Sarsetyono; Nuraedhi Apriyanto
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 1 No 3 (2019): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh Praktik Kerja Industri (Prakerin) dan Motivasi Belajar baik secara masing-masing atau bersama-sama terhadap Kompetensi Tune Up Mobil siswa. Penelitian ini termasuk jenis penelitian ex-post facto dengan teknik analisis regresi sederhana dan teknik analisis regresi ganda. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK Ma’arif NU Kajen Tahun Ajaran 2017/2018 sebanyak 167 siswa, sampel yang menjadi responden sebanyak 120 siswa. Pengumpulan data menggunakan metode kuesioner dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah (1) Praktik kerja Industri memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kompetensi Tune Up Mobil yang ditunjukkan dengan nilai rhitung = 0,406 dan thitung lebih besar dari ttabel sebesar 4,831 > 1,658 atau nilai Sig. sebesar 0,000 < 0,05, koefisien determinasi = 0,158 yang artinya 15,8% variabel ini mempengaruhi Kompetensi Tune Up Mobil. (2) Motivasi Belajar memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kompetensi Tune Up Mobil yang ditunjukkan dengan nilai rhitung = 0,496 dan thitung lebih besar dari ttabel sebesar 6,204 > 1,658 atau nilai Sig. sebesar 0,000 < 0,05, koefisien determinasi = 0,240 yang artinya 24,0% variabel ini mempengaruhi Kompetensi Tune Up Mobil. (3) Praktik kerja Industri dan Motivasi Belajar secara bersama-sama memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kompetensi Tune Up Mobil yang ditunjukkan dengan nilai Rhitung = 0,518 dan Fhitung lebih besar dari Ftabel sebesar 21,507 > 3,074 atau nilai Sig. sebesar 0,000 < 0,05, koefisien determinasi = 0,256 yang artinya 25,6% kedua variabel ini mempengaruhi Kompetensi Tune Up Mobil. Kata Kunci: Praktik Kerja Industri, Prakerin, Motivasi Belajar, Kompetensi Tune Up Mobil.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR TUNE-UP ENGINE MOBIL KONVENSIONAL MELALUI METODE PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH PADA SISWA SMK M. Sapi'i; Aunu Rofiq Djaelani; Nuraedhi Apriyanto
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 2 No 2 (2020): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) peningkatan hasil belajar siswa kelas XI TKRO 1 SMK Bhakti Praja Suradadi Kabupaten Tegal (2) peningkatkan keaktifan belajar siswa kelas XI TKRO 1 SMK Bhakti Praja Suradadi Kabupaten Tegal (3) penerapan metode Peningkatan perawatan sistem engine pada mesin mobil konvensional dengan metode pembelajaran dengan Media Engine Stand oleh guru. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas berkolaborasi dengan guru kelas XI TKRO 1 SMK Bhakti Praja Suradadi Kabupaten Tegal yang berjumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui penyampaian materi dan observasi selama proses pembelajaran berlangsung. Analisis dalam penelian ini menggunakan deskriptif kuantitatif untuk memaparkan hasil nilai yang di peroleh siswa dan kualitatif untuk memaparkan lembar observasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa pembelajaran kompetensi pemeliharaan mesin mobil konvensional menggunakan metode penyampaian materi dan praktek perawatan sistem engine pada mesin mobil konvensional dengan metode pembelajaran dengan Media Engine Stand pada kelas XI TKRO 1 SMK Bhakti Praja Suradadi Kabupaten Tegal. Hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari Siklus I ke Siklus II. Persentase ketuntasan hasil belajar siswa dari 30% menjadi 86%. Guru mendekati siswa yang belum dan kurang aktif untuk di berikan arahan supaya lebih aktif baik mendengar, menanya dan menanggapi untuk lebih memahami materi yang di sampaikan oleh kelompok lain. Dan hasilnya dapat di simpulkan bahwa penggunaan metode penyampaian materi dan praktek dengan Media Engine Stand dapat meningkatkan hasil belajar pemeliharaan mesin mobil konvensional siswa kelas XI TKRO 1 SMK Bhakti Praja Suradadi Kabupaten Tegal. Kata kunci : Peningkatan hasil belajar, perawatan engine, problem based learning.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISTEM PENGISIAN MENGGUNAKAN PJBL DENGAN MEDIA TRAINER DI SMK Mersi Yulian; Aunu Rofiq Djaelani; Nuraedhi Apriyanto
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 4 No 1 (2022): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa,peningkatan keaktifan belajar siswa,dan penerapan metode pembelajaran project based learning dengan media trainer sistem pengisian oleh guru.Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui projek dan observasi.Analisis dalam penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif untuk memaparkan hasil nilai yang diperoleh siswa dan kualitatif untuk memaparkan lembar observasi. Hasil Belajar siswa mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II.Prosentase ketuntasan hasil belajar siswa dari 39% menjadi 86%.Hasilnya dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode praktek dengan media trainer sistem pengisian dapat meningkatkan hasil belajar perawatan sistem pengisian pada siswa kelas XI TKRO 3 SMK PGRI 1 Taman Pemalang. Kata kunci : Project Based Learning, Peningkatan hasil belajar siswa,keaktifan siswa dan kinerja guru pada perawatan sistem pengisian
PENGARUH PENGUASAAN ALAT PRAKTIK DAN KELENGKAPAN ALAT TERHADAP HASIL PRAKTIK SISTEM REM SISWA KELAS XI TKRO SMK TEUKU UMAR SEMARANG Bagas Bagas; Nuraedhi Apriyanto; Fahmy Fatra
Journal of Vocational Education and Automotive Technology Vol 3 No 1 (2021): Journal of Vocational Education and Automotive Technology
Publisher : Ivet University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract