Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Informatics and Digital Expert (INDEX)

Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Tim Helpdesk UNBK Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process Teuku Mufizar; Sarmidi Sarmidi; Mira Yuliani
Informatics and Digital Expert (INDEX) Vol. 2 No. 1 (2020): INDEX, MEI 2020
Publisher : LPPM Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/ide.v2i1.449

Abstract

Tim Helpdesk UNBK memiliki peran penting sebagai pusat layanan penanganan apabila terjadi masalah bagi sekolah pada saat berlangsung UNBK. Penentuan Tim Helpdesk UNBK saat ini belum menggunakan aplikasi komputer dan proses penyeleksiannya masih bersifat subyektif yang memungkinkan ketidaktepatan dari calon yang terpilih. Maka dari itu dibangun sistem peyeleksian dengan menggunakan metode analytical hierarchy process (AHP) yang menggunakan konsep perbandingan antara satu kriteria dengan kriteria lainnya. Kriteria yang digunakan pada penelitian ini adalah pengetahuan TIK, pengalaman proktor, sertifikat IT, komunikasi,disiplin, dan tanggung jawab. Hasil akhir dari penelitian ini berupa rekomendasi calon tim helpdesk UNBK yang paling layak serta kompeten sesuai dengan yang dibutuhkan.  Dari 5 calon sebagai kandidat, terpilih 3 urutan teratas yang telah diuji melalui perhitungan manual dan dibandingkan dengan hasil dari aplikasi komputer menunjukkan hasil yang sama, yaitu Ude Sony Senjaya, Yayat Suhayat, dan M Imam.
Implementasi Algoritma CNN Dalam Aplikasi Pengenalan Aksara Sunda Dewi Sri Mulyani, Evi; Mufizar, Teuku; Siti Sundari, Shinta; Akbar Kasyfurrahman, Muhammad; Adilal Mahbub, Luthfi; Ahmad Wakih, Agus
Informatics and Digital Expert (INDEX) Vol. 6 No. 2 (2024): INDEX, November 2024
Publisher : LPPM Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/index.v6i2.1986

Abstract

Aksara sunda telah digunakan sejak zaman kerajaan-kerajaan Sunda kuno dan masih digunakan hingga saat ini dalam berbagai konteks budaya dan Pendidikan. Penelitian ini mengimplementasikan algoritma Convolutional Neural Network (CNN) dengan arsitektur MobileNet V1 untuk pengenalan aksara Sunda dalam aplikasi berbasis Android. Aksara Sunda, sebagai bagian dari warisan budaya Indonesia, memerlukan perhatian khusus dalam proses pembelajaran dan pelestariannya. Dalam penelitian ini, kami mengembangkan model CNN yang dilatih menggunakan dataset gambar aksara Sunda, yang mencakup berbagai variasi dan gaya tulisan. Model MobileNet V1 dipilih karena efisiensinya dalam pemrosesan di perangkat mobile, memungkinkan inferensi cepat dengan penggunaan sumber daya yang minimal. Proses pelatihan dilakukan menggunakan teknik transfer learning, yang mempercepat konvergensi dan meningkatkan akurasi model. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa model mencapai kinerja akurasi sebesar 90,37% dalam pengenalan aksara Sunda. Aplikasi ini dirancang untuk memberikan pengalaman interaktif bagi pengguna, terutama anak-anak, dalam belajar mengenali aksara Sunda dengan cara yang menyenangkan. Melalui implementasi ini dapat, diiharapkan dapat berkontribusi pada pelestarian budaya dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya aksara Sunda. Temuan ini juga menunjukkan potensi penerapan CNN dalam bidang pendidikan, khususnya dalam konteks pembelajaran bahasa dan budaya lokal. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi dasar untuk pengembangan lebih lanjut dalam aplikasi pendidikan berbasis teknologi.
Perancangan UI/UX Website Tymo Studio Menggunakan Metode Design Thinking Aysicom Paraguay, Muhammad; Ruuhwan, Ruuhwan; Mufizar, Teuku
Informatics and Digital Expert (INDEX) Vol. 7 No. 1 (2025): INDEX, Mei 2025
Publisher : LPPM Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/index.v7i1.2101

Abstract

Tymo studio sudah berdiri sejak tahun 2019, menawarkan beragam layanan fotografi dari mulai foto keluarga hingga pernikahan. Perkembangan pesat teknologi digital telah mendorong berbagai sektor usaha untuk memanfaatkan internet sebagai media utama dalam pemasaran dan komunikasi dengan pelanggan. Tymo Studio menyadari pentingnya memiliki platform digital seperti website, untuk memasarkan layanan mereka secara efektif di internet. Untuk saat ini, Tymo Studio mengandalkan Social Media sebagai sarana pemasaran. Sebelumnya, Tymo Studio sudah pernah merancang website mereka sendiri, tapi batal dipublikasikan akibat terkendalan desain interface yang kurang menarik. Oleh sebab itu, Tymo Studio berencana untuk lebih dulu fokus pada perancangan desain User Interface, untuk mendapatkan website dengan desain yang lebih profesional guna meningkatkan citra merek mereka. Penelitian ini menggunakan konsep pikir berpusat manusia atau human centris untuk menyelesaikan masalah dan menemukan solusi baru. Proses ini terdiri dari lima tahap: Empathize, Define, Ideat, Prototype, dan Test. Metode ini juga memungkinkan para peneliti untuk kembali ke tahap sebelumnya untuk memperbaiki. Hasil dari desain web yang mencakup User Experience dan User Interface yang dapat menyelesaikan masalah setelah mereka menemukan dan memahami masalah tersebut. Setelah pengujian prototipe rancangan antarmuka, tingkat kepuasan pengguna dinilai dengan menggunakan perhitungan Skala Kemudahan Sistem. Hasilnya adalah 86,5, yang menunjukkan bahwa antarmuka berada dalam kategori baik dengan skala B.
Implementasi Algoritma CNN Dalam Aplikasi Pengenalan Aksara Sunda Dewi Sri Mulyani, Evi; Mufizar, Teuku; Siti Sundari, Shinta; Akbar Kasyfurrahman, Muhammad; Adilal Mahbub, Luthfi; Ahmad Wakih, Agus
Informatics and Digital Expert (INDEX) Vol. 6 No. 2 (2024): INDEX, November 2024
Publisher : LPPM Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36423/index.v6i2.1986

Abstract

Aksara sunda telah digunakan sejak zaman kerajaan-kerajaan Sunda kuno dan masih digunakan hingga saat ini dalam berbagai konteks budaya dan Pendidikan. Penelitian ini mengimplementasikan algoritma Convolutional Neural Network (CNN) dengan arsitektur MobileNet V1 untuk pengenalan aksara Sunda dalam aplikasi berbasis Android. Aksara Sunda, sebagai bagian dari warisan budaya Indonesia, memerlukan perhatian khusus dalam proses pembelajaran dan pelestariannya. Dalam penelitian ini, kami mengembangkan model CNN yang dilatih menggunakan dataset gambar aksara Sunda, yang mencakup berbagai variasi dan gaya tulisan. Model MobileNet V1 dipilih karena efisiensinya dalam pemrosesan di perangkat mobile, memungkinkan inferensi cepat dengan penggunaan sumber daya yang minimal. Proses pelatihan dilakukan menggunakan teknik transfer learning, yang mempercepat konvergensi dan meningkatkan akurasi model. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa model mencapai kinerja akurasi sebesar 90,37% dalam pengenalan aksara Sunda. Aplikasi ini dirancang untuk memberikan pengalaman interaktif bagi pengguna, terutama anak-anak, dalam belajar mengenali aksara Sunda dengan cara yang menyenangkan. Melalui implementasi ini dapat, diiharapkan dapat berkontribusi pada pelestarian budaya dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya aksara Sunda. Temuan ini juga menunjukkan potensi penerapan CNN dalam bidang pendidikan, khususnya dalam konteks pembelajaran bahasa dan budaya lokal. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi dasar untuk pengembangan lebih lanjut dalam aplikasi pendidikan berbasis teknologi.
Co-Authors Abdulrohman, Rijal Adilal Mahbub, Luthfi Agus Supriatman Agustin, Anggi Permana Ahmad Wakih, Agus Akbar Kasyfurrahman, Muhammad Alma Husna Hanifah Amelia Dewi Sani Septiani Andriani, Aan Aprianis, Epa Ardiani, Annisa Arianti Salama Arifatun Nasuha Awit Marwati Sakinah Aysicom Paraguay, Muhammad Ayu Rahmawati Cepi Rahmat Hidayat Cepi Rahmat Hidayat Cepy Rahmat Hidayat Cepy Rahmat Hidayat Chaeruddin, Rofi Dani Rohpandi Dede Sahrul Anwar Dede Syahrul Anwar Dede Syahrul Anwar Dede Syahrul Anwar Dede Syahrul Anwar, Dede Syahrul Dikdik Muhammad Siddiq Dinda Sofi Farhani Egi Badar Sambani, Egi Badar Estie Alfiyani Evi Dewi Sri Mulyani Fahroni, Rizal Farhani, Dinda Sofi Farid Hamzah Firna Pebrianti Fortuna Gilang Muhammad Nur Alip Gustaman, R Joni Gustiar Firmansyah, Nizar Hartiwan, Intan Herdi Muhammad Syaban Hidayatuloh, Ade Taopik Hikmatyar, Missi Indah Septianingrum Indradewa, Rhian Intan Hartiwan Kasyfurrahman, M. Akbar Khairul Anwar Kurdiman Kurdiman Kurdiman Ari Kurdiman, Kurdiman Lestari, Rima Listiani Lina Listiani linggar nursinggah Ma'ruf, Jamal Maulana, Akmal Mira Yuliani Muhamad Rizky Fadillah Muhamad Satrio Nugraha Muhammad Rizki Nugraha N. Nelis Febriani SM Nanang Suciyono, Nanang Nelis Nurjayanti, Nelis nursinggah, linggar Pramana, Hendri Julian Rahadi Deli Saputra Restu Adi Wiyono Rismansyah, Riki Roska Robby Awaludin Rudi Hartono Rustin Kania Dewi Ruuhwan Ruuhwan Ruuhwan Salsabila, Halda Sarmidi Sarmidi Sarmidi Sarmidi Shafarulloh, M. Hisyam Shinta Siti Sundari Sofiani, Efin Sudiarjo, Aso Susanto Susanto Syaban, Herdi Muhammad Teten Nuraen Tina Kumala Wahyu Kamaludin Wakih, Agus Ahmad Wulansari, Nindi Ayu Yuda Purnama Putra Yusep Rosmansyah Yusuf Sumaryana