Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DEMOKRATIS DAN SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA GURU DI SMA SEPUTIH BANYAK Rosida, Oknisa Nur; Andayani, Sutrisni; Aminin, Sudirman
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2022): Agustus 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (527.931 KB) | DOI: 10.24127/poace.v2i2.2109

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh langsung gaya kepemimpinan demokratis berpengaruh langsung terhadap kinerja guru di SMA Seputih Banyak,untuk menjelaskan pengaruh langsung supervisi akademik berpengaruh langsung terhadap kinerja guru di SMA Seputih Banyak, dan untuk menjelaskan pengaruh langsung gaya kepemimpinan demokratis dan supervisi akademik berpengaruh langsung secara simultan terhadap kinerja guru di SMA Seputih Banyak Seputih Banyak. Jenis penelitian yaitu Ex-Post Facto dengan teknik analisis dalam penelitian ini adalah pengaruh dengan uji regresi sederhana dan regresi ganda. Gaya kepemimpinan demokratis berpengaruh positif terhadap kinerja guru di SMA Seputih Banyak, ditunjukan oleh Sig. = 0,001 < 0,05 yang berarti bahwa ada pengaruh gaya kepemimpinan demokratis terhadap kinerja guru dengan nilai koefisien determinasi sebesar 0,253. Dengan demikian, sumbangan efektif yang diberikan oleh variabel gaya kepemimpinan demokratis terhadap kinerja guru sebesar 25,3%.Ada pengaruh positif supervisi akademik kepala sekolah terhadap kinerja guru di SMA Seputih Banyak, ditunjukan oleh Sig. = 0,027 < 0,05 yang berarti bahwa ada pengaruh supervisi akademik kepala sekolah terhadap kinerja guru dengan nilai koefisien determinasi sebesar 0,116. Dengan demikian, sumbangan efektif yang diberikan oleh variabel supervisi akademik kepala sekolah terhadap kinerja guru sebesar 11,6%. Ada pengaruh positif antara gaya kepemimpinan demokratis dan supervisi akademik kepala sekolah secara bersama-sama terhadap kinerja guru di SMA Seputih Banyak, ditunjukan oleh Sig. = 0,003 < 0,05 yang berarti bahwa ada pengaruh antara gaya kepemimpinan demokratis dan supervisi akademik kepala sekolah secara bersama-sama terhadap kinerja guru dengan sumbangan efektif yang diberikan sebesar 26,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian. Dari hasil pembahasan tersebut sesuai dengan tujuan penelitian bahwa gaya kepemimpinan demokratis dan supervisi akademik kepala sekolah sangat mempengaruhi kinerja guru khususnya di SMA Seputih Banyak.
PENGARUH KREATIVITAS DAN PROFESIONALISME KERJA GURU TERHADAP HASIL BELJAR SISWA SD NEGERI 02 BLAMBANGAN UMPU WAY KANAN LAMPUNG Suprihatin, Curlenius Tentren; Dacholfany, M Ihsan; Andayani, Sutrisni
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2022): Agustus 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (485.786 KB) | DOI: 10.24127/poace.v2i2.2110

Abstract

Pada dasarnya guru adalah sebagai salah satu komponen dalam kegiatan belajar mengajar (KBM), harus memiliki kreativitas dan profesinalisme dalam mengajar karena memiliki posisi yang sangan menentukan keberhasilan pembelajaran. Masalah yang dihadapi guru baik pemula maupun yang sudah berpengalaman ialah meningkatkan hasil belajar. Hal ini menuntut adanya kereativitas dan profesionalisme kerja guru yang bertugas merencanakan dan melaksanakan serta menilai hasil pembelajaran. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Subjek yang diteliti siswa SD Negeri 02 Blambangan Umpu yang berjumlah 40 siswa. Variabel penelitian ini adalah kerativitas dan profesionalisme kerja guru sebagai variabel bebas sedangkan variabel terikat adalah hasil belajar. Data diambil dengan metode kuesioner dan dokumentasi. Pengolahan data memakai teknil analisis regresi dengan taraf signifikan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kreativitas guru berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar siswa. Hasil Uji-t diperoleh nilai thitung sebesar 2,039 dengan sig. sebesar 0,049 (p < 0,05). Profesionalisme Kerja Guru memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar siswa. Hasil Uji-t diperoleh nilai thitung sebesar 2,233 dengan sig. sebesar 0,032 (p < 0,05). Secara simultan kreativitas dan profesionalisme kerja guru mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar siswa dengan nilai signifikansi Fhitung sebesar 6,765 dengan sig. sebesar 0,003 (p < 0,05). Sedangkan kontribusi variabel kreativitas dan profesionalisme kerja guru terhadap nilai hasil belajar siswa sebesar 0,26 yang berarti bahwa kedua variabel tersebut memberikan kontribusi pada variabel hasil belajar siswa sebesar 26%, sedangkan sisanya sebesar 74% dipengaruhi oleh varian lain di luar model penelitian yang tidak termasuk dalam batasan penelitian ini.
ANALISIS KEPUASAN SANTRI TERHADAP MANAJEMEN SARANA DAN PRASARANA DI PONDOK MODERN DAARUL IKROM KEDONDONG PESAWARAN LAMPUNG Sebayang, Ayu Ladila; Noor, marzuki; andayani, sutrisni
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 3 No. 2 (2023): Agustus 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/poace.v3i2.2238

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai kepuasan santri di Pondok Modern Daarul Ikrom Kedondong Pesawaran Lampung terhadap manajemen sarana dan prasarananya. Dimana, pemahaman masyarakat sebagai konsumen untuk mempercayakan pendidikan di dalam pesantren tentunya membutuhkan pertimbangan dan ketertarikan tersendiri dimana pondok pesantren nantinya merupakan “rumah baru” bagi santri yang dengan segenap konsekuensinya kehidupan di pondok pesantren telah dipercayakan dan dikomunikasikan kepada pengasuh pondok pesantren oleh walinya secara total. Maka dari itu manajemen sarana prasarana di pondok Modern Daarul Ikrom harus melalui proses manajemen sarana prasarana yang meliputi, Perencanaan, Pengadaan, Pendistribusian, Pemeliharaan serta Penghapusan. Dimana dari segi kepuasan santri di Pondok Modern Daarul Ikrom Kedondong diperoleh tiga tingkat kepuasan santri, 16% merasa puas dengan sarana Prasarana Pondok, 8% merasa tidak puas dengan sarana prasarana pondok, dan 76% santri yang merasa cukup puas dengan sarana prasarana di pondok.
PENGARUH MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DAN PELATIHAN KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMK DI KECAMATAN PEKALONGAN KABUPATEN LAMPUNG TIMUR Subiyanto, Subiyanto; Dacholfany, Ihsan; Andayani, Sutrisni; Harjoko, Harjoko
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2022): Agustus 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (542.429 KB) | DOI: 10.24127/poace.v2i2.2678

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh manajerial kepala sekolah dan pelatihan kerja terhadap kinerja guru. Metode penelitian ini bersifat ex post facto dengan jumlah populasi 70 orang guru sebagai sample penelitian menggunakan proposional random sampling sehingga diperoleh sample sebanyak 41 responden. Teknik penggumpulan data menggunakan angket/kuisoner dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan Uji t dan Uji f. Hasil penelitian ditemukan bahwa (1) Hasil analisa data Manajerial Kepala Sekolah dengan Kinerja Guru adalah 5,266, sedangkan ttabel sebesar 2,021 pada tingkat signifikansi (=5%) dan df (derajat kebebasan) = n-2 = 41 - 2 = 39. Karena t hitung > t tabel (5,266 > 2,021), maka H0 ditolak dan H1 diterima. (2) Hasil analisa data Pelatihan Kerja dengan Kinerja Guru adalah 6,092, sedangkan ttabel sebesar 2,021 pada tingkat signifikansi (=5%) dan df (derajat kebebasan) = n-2 = 41 - 2 = 39. Karena t hitung > t tabel (6,092 > 2,021), maka H0 ditolak dan H1 diterima. (3) Selanjutnya uji hipotesis diperoleh koefisien korelasi dari variabel X1 dan X2 terhadap Y yaitu 0,701. Jika dikonsultasikan dengan harga ttabel sebesar 2,021 pada tingkat signifikansi (=5%) dan df (derajat kebebasan) = n-2 = 41 - 2 = 39. Karena t hitung > t tabel (2,769 > 2,021), maka H0 ditolak dan H1 diterima. Jadi dapat disimpulkan bahwa Manajerial Kepala Sekolah (X1) terhadap Kinerja Guru (Y), terdapat pengaruh lansung positif pelatihan kerja guru (X2) terhadap Kinerja Guru (Y)., terdapat pengaruh positif manajerial kepala sekolah (X1) dan pelatihan kerja (X2) terhadap kinerja guru (Y). Kesimpulan penelitian adalah Manajerial Kepala Sekolah (X1) terhadap Kinerja Guru (Y), terdapat pengaruh lansung positif pelatihan kerja guru (X2) terhadap Kinerja Guru (Y)., terdapat pengaruh positif manajerial kepala sekolah (X1) dan pelatihan kerja (X2) terhadap kinerja guru (Y).
PENGARUH PENGELOLAAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN DAN PARTISIPASI DUNIA USAHA/ INDUSTRI TERHADAP EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PENDIDIKAN SISTEM GANDA Sahpril, Sahpril; AM, Sudirman; Andayani, Sutrisni
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2022): Agustus 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (722.596 KB) | DOI: 10.24127/poace.v2i2.2680

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui besarnya pengaruh: 1) Pengaruh Pengelolaan Praktek Kerja Lapangan Terhadap Efektivitas Pendidikan Sistem Ganda di SMK Negeri 1 Gedung Aji. 2) Pengaruh Partisipasi Dunia Usaha / Industri Terhadap Efektivitas Pendidikan Sistem Ganda di SMK Negeri 1 Gedung Aji. 3) Pengaruh Pengelolaan Praktek Kerja Lpangan dan Partisipasi Dunia Usaha / Industri secara besama-sama Terhadap Efektivitas Pendidikan Sistem Ganda di SMK Negeri 1 Gedung Aji. Berdasarkan permasalahan, maka jenis penelitian ini menggunakan penelitian Ex-Post Facto atau pengukuran sesuatu kejadian. Artinya penelitian ini menggunakan data yang telah ada tanpa memberikan perlakuan atau manipulasi variabel penelitian, melainkan menggunakan fakta berdasarkan pengukuran yang telah ada pada responden. Populasi adalah siswa yang ada di SMK Negeri 1 Gedung Aji Kabupaten Tulang Bawang Lampung yang berjumlah 30 siswa. Teknik pengambilan data menggunakan angket. Intrumen yang digunakan berbentuk kuensioner dengan terlebih dahulu dilakukan uji validitas dan reliabilitasnya. Untuk teknik analisis menggunakan teknik korelasi. Hasil penelitian menunjukan terdapat pengaruh langsung positif Pengelolaan Praktek Kerja Lapangan (X1) terhadap Efektivitas Pendidikan Sistem Ganda (Y), terdapat pengaruh langsung positif Partisipasi Dunia Usaha / Industri (X2) terhadap efektivitas Pendidikan Sistem Ganda, terdapat pengaruh positif Pengelolaan Praktek Kerja Lapangan (X1) dan Partisipasi Dunia Usaha / Industri (X2) Terhadap Efektivitas Pendidikan Sistem Ganda (Y)
PENGARUH PERAN KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN MOTIVASI KERJA GURU TERHADAP KINERJA GURU Merdiana, Opi; Dacholfany, Ihsan; Andayani, Sutrisni; Harjoko, Harjoko
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2022): Agustus 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (700.12 KB) | DOI: 10.24127/poace.v2i2.2682

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh peran kepemimpinan kepala sekolah dan motivasi kerja guru terhadap kinerja guru di SD Negeri 1 Way Urang Kalianda Lampung Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan jumlah 27 responden. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode kuisioner dengan analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier Peran kepemimpinan kepala sekolah mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja guru. Secara parsial peran kepemimpinaan kepala sekolah mempengaruhi kinerja guru sebesar 81,91% menyatakan peran kepemimpinan kepala sekolah berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru di SD Negeri 1 Way Urang Kalianda Lampung Selatan dapat diterima, artinya setiap kenaikan peran kepemimpinan kepala sekolah, maka akan berakibat meningkatnya kinerja guru SD Negeri 1 Way Urang Kalianda Lampung Selatan. Motivasi kerja guru mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja guru. Secara parsial motivasi kerja guru mempengaruhi kinerja guru sebesar 13,18%. Peran kepemimpinan kepala sekolah dan motivasi kerja guru mempunyai pengaruh signifikan secara bersama-sama terhadap kinerja guru. Pengaruh peran kepemimpinan kepala sekolah motivasi kerja guru secara bersama-sama terhadap kinerja guru (Y) sebesar 95,1%, sedangkan sisanya sebesar 4,9% dipengaruhi oleh variabel-variabel lain di luar dari penelitian ini. Dari hasil pembahasan tersebut sesuai dengan tujuan penelitian bahwa peran kepemimpinan kepala sekolah dan motivasi kerja guru sangat mempengaruhi kinerja guru khususnya di SD Negeri 1 Way Urang Kalianda Lampung Selatan.
PENGARUH PENDIDIKAN KARAKTER DAN PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA PEMBELAJARAN DI MASA PANDEMI COVID 19 TERHADAP AKTIVITAS BELAJAR SISWA wulandari, nindi ika; suharto, suharto; andayani, sutrisni
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): FEBRUARI 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/poace.v3i1.3372

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan karakter dan pemanfaatan teknologi informasi pada pembelajaran di masa pandemi covid 19 terhadap aktivitas belajar siswa, mengetahui bagaimana perbedaan antara karakter dan pemanfaatan teknologi informasi pada pembelajaran di masa pandemic covid 19 terhadap aktivitas belajar siswa, mengetahui dan menjelaskan pengaruh kedua variabel pendidikan karakter dan pemanfaatan teknologi informasi pada pembelajaran di masa pandemic covid 19 terhadap aktivitas belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan ex-post facto kuantitatif lapangan. Berdasarkan hasil penyebaran angket penelitian yang diisi oleh 73 responden meghasilkan pengaruh Teknologi informasi terhadap aktivitas pembelajaran hanya sebesar 0,1%. Teknologi Informasi berada pada kategori cukup dengan rerata sebesar 58,00 dengan 73 responden dan 15 butir pertanyaan, artinya teknologi informasi memilikiperan penting dalam menunjang pembelajaran di masa pandemic covid 19 ini. Aktivitas belajar siswa berada pada kategori cukup dengan scor rerata sebesar 59.00 dengan jumlah butir pertanyaan 15 artinya siswa cukup beraktivitas dengan baik yang meliputi:minat, ketertarikan dan hasil belajar di masa pandemic covid 19. Pendidikan Karakter berpengaruh positif terhadap aktivitas belajar siswa di SMA Negeri 4 Metro. Hal ini ditunjukkan oleh sig = 0,000 < 0,05 artinya bahwa ada pengaruh pendidikan karakter terhadap aktivitas belajar siswa dengan nilai koefisien determinasi R square sebesar 0,929. Dengan demikian secara parsial pengaruh yang diberikan oleh kepemimpinan kepala sekolah terhadap karakter siswa adalah sebesar 92,9%. dan sisanya 7,1% dipengaruhi oleh variabel lain.
PENGARUH PELAKSANAAN SUPERVISI AKADEMIK DAN PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA GURU SD NEGERI SE-KECAMATAN PENAWARTAMA TULANG BAWANG LAMPUNG Hartono, Sri; Noor, Marzuki; andayani, sutrisni
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): FEBRUARI 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/poace.v3i1.3373

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui : 1) Seberapa besar pengaruh Pelaksanaan Supervisi Akademik terhadap Produktivitas Kerja Guru SD Negeri Se-Kecamatan Penawartama Tulang Bawang Lampung. 2) Seberapa besar pengaruh Pemanfaatan Media Pembelajaran terhadap Produktivitas Kerja Guru SD Negeri Se-Kecamatan Penawartama Tulang Bawang Lampung. 3) Seberapa besar pengaruh Pelaksanaan Supervisi Akademik dan Pemanfaatan Media Pembelajaran secara bersama-sama terhadap Produktivitas Kerja Guru SD Negeri Se-Kecamatan Penawartama Tulang Bawang Lampung. penelitian Ex-PostFacto atau pengukuran sesudah kejadian. Berarti penelitian ini mengungkap data yang telah ada tanpa memberikan perlakuan atau manipulasi variable penelitian, melainkan mengungkap fakta berdasarkan pengukuran yang telah ada pada responden. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru yang ada di SD Negeri Se-Kecamatan Penawartama Tulang Bawang Lampung yang terdiri dari 116 guru PNS dan 66 guru Non PNS, jadi jumlah total populasi adalah 182 guru dengan menggunakan teknik cluster proportional random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket. Sebelum instrumen digunakan, terlebih dahulu dilakukan uji validitas dan reliabilitasnya. Teknin pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode angket , wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh langsung positif Pelaksanaan Supervisi Akademik (X1) terhadap Produktifitas Kerja Guru (Y), terdapat pengaruh lansung positif Pemanfaatan Media Pembelajaran (X2) terhadap Produktiitas Kerja Guru (Y), terdapat pengaruh positif pelaksanaan supervise akademik (X1) dan pemanfaatan media pembelajaran (X2) terhadap produktifitas kerja guru (Y).
IMPLEMENTASI SUPERVISI AKADEMIK DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SMP NEGERI 2 KALIREJO KABUPATEN LAMPUNG TENGAH Septylina, Septylina; AM, Sudirman; Andayani, Sutrisni
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): FEBRUARI 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/poace.v3i1.3374

Abstract

Kehadiran supervisi digunakan untuk memajukan pembelajaran melalui pertumbuhan kemampuan guru-gurunya.Supervisi mendorong guru menjadi lebih berdaya, dan situasi mengajar belajar menjadi lebih baik, pengajaran menjadi efektif, guru menjadi lebih puas dalam melekasanakan pekerjaannya.Dengan demikian sistem pendidikan dapat berfungsi sebagaimana mestinya dalam usaha mencapai tujuan pendidikan. Kinerja adalah hasil kerja secara kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh seorang pegawai dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang diberikan kepadanya. Sedangkan guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi hasil pembelajaran peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh: Implementasi Supervisi Akademik Dalam Meningkatkan Kinerja Guru melalui perencanaan program supervisi akademik, pelaksanaan supervisi akademik dan tindak lanjut hasil supervisi akademik dalam usaha meningkatkan kinerja guru. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisa data menggunakan model analisis kualitatif, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengujian keabsahan data yang diperoleh menggunakan cara triangulasi. Penelitian dilakukan di SMP negeri 2 Kalirejo. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah dan guru dan obyek penelitian ini adalah pelaksanaan supervisi akademik dalam meningkatkan kinerja guru . Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan supervisi akademik kepala sekolah yang mencakup perencanaan supervisi akademik, Kepala sekolah merencanakan program supervisi akademik dalam meningkatkan kinerja guru. Untuk mendeskripsikan implementasi supervisi akademik yang dilakukan Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Kalirejo Lampung Tengah. Untuk mendeskripsikan kinerja guru dalam proses pembelajaran di SMP Negeri 2 Kalirejo Lampung Tengah.Untuk mendeskripsikan implementasi supervisi akademik dalam meningkatkan kinerja Guru di SMP Negeri 2 Kalirejo Lampung Tengah.
PENGARUH EFEKTIVITAS MGMP DAN PROFESINALISME GURU TERHADAP KINERJA GURU PRODUK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN SMK SEKABUPATEN LAMPUNG TIMUR Gunanik, Hindun; noor, marzuki; andayani, sutrisni
POACE: Jurnal Program Studi Adminitrasi Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2023): FEBRUARI 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/poace.v3i1.3380

Abstract

Hasil atau prestasi yang dicapai oleh guru dalam melaksanakan tugas-tugas atau kewajiban yang dibebankan kepadanya dalam membuktikan kecakapan atau kompetensi yang dimilikinya, pengalaman dan kegigihannya serta waktu yang telah dikorbankan dalam mengajara, semua dibuktikan dari guru tersebut dapat membuat perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan hubungan antar pribadi. Kinerja guru di pengaruhi oleh faktor efektivitas MGMP dan profesionalsime guru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis : (1) seberapa besar pengaruh efektivitasMGMP terhadap kinerja guru, (2) seberapa besar pengaruh profesionalisme guru terhadap kinerja guru, dan (3) seberapa besar pengaruh efektivitas MGMP dan profesionalsime guru secara bersamaan terhadap kinerja guru. Terdapat populasi sebanyak 150 guru dan sampel berjumlah 60 guru, diambil dengan menggunakan teknik clusterrandomm sampling dengan perhitungan menggunakan rumus Slovin. Pengambilan data yang akan dilakukan menggunakan alat bantu penelitian seperti angket, regresi dan korelasi. Hasil yang didapatkan dari analisis penelitian adalah (1) Terdapat besarnya pengaruh efektivitas MGMP terhadap kinerja guru PKK SMK Se- Kabupaten Lampung Timur, sebesar 12,57%. (2) Terdapat besarnya pengaruh profesionalisme guru terhadap kinerja guru PKK SMK Se- Kabupaten Lampung Timur, sebesar 17,63%. (3) Terdapat besarnya pengaruh efektivitas MGMP dan profesionalisme guru secara bersama-sama terhadap kinerja guru PKK SMK Se- Kabupaten Lampung Timur sebesar 30,2%. Berdasarkan paparan diatas dapat ditemukan bahwa hasil penelitian ini menjelaskan efektivitas MGMP dan profesionalisme guru mempengaruhi kinerja guru.