Claim Missing Document
Check
Articles

The Effect of Working Capital Turnover and Receivables Turnover on Profitability in Automotive Sub-Sector Manufacturing Companies Listed on the Indonesia Stock Exchange for the 2019-2023 Period Febriani, Shiva Dwi; Mulyani, Sri; Nuridah, Siti
JISIP: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan Vol 9, No 1 (2025): JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan) (Januari)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jisip.v9i1.7954

Abstract

This study aims to examine the effect of working capital turnover and accounts receivable turnover on profitability. The population in this study are manufacturing companies listed on the Indonesia Stock Exchange in the automotive sub-sector for the 2019-2023 period. The sampling technique used in this study is a purposive sampling technique consisting of 9 companies that meet the criteria. The analysis technique used in this study is multiple linear regression analysis with the hypothesis test used is a partial test, simultaneous test and coefficient of determination. The results of this study indicate that partially working capital turnover does not affect profitability. In addition, accounts receivable turnover in this study also has no effect on profitability. Simultaneously working capital turnover and accounts receivable turnover do not affect profitability, this is indicated by the results of the f test which shows the calculated f value is smaller than the f table. This indicates an imbalance between sales and production. However, the results of the determination coefficient test (R2) show that Working Capital Turnover and Receivables Turnover affect Profitability or Return on Investment by 17.9%. While the remaining 82.1% (100% - 17.9%) is influenced by other variables not examined in this study. The results of this study provide practical implications for company management, especially the automotive sub-sector, in order to improve the effectiveness of working capital and receivables management to achieve a higher level of profitability and design a more efficient long-term financial management strategy.
Pengaruh Insentif Pajak PPH Final Atas Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak pada Masa Pandemi Covid-19 Nuridah, Siti; Megawati, Esther
Jurnal Kewarganegaraan Vol 6 No 3 (2022): October 2022
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.156 KB) | DOI: 10.31316/jk.v6i3.3931

Abstract

 AbstrakPajak merupakan salah satu sumber pendapatan bagi setiap negara yang kemudian digunakan untuk membangun dan meningkatkan kesejahteraan negara tersebut. Namun, pada tahun 2020 muncul wabah yang bernama Corona Virus Disease-19. Sektor UMKM yang terguncang selama pandemi COVID-19 termasuk ke dalam bagian yang diperhatikan pemerintah dan mendapatkan kebijakan dalam kewajiban perpajakannya. Salah satu kebijakan yang dibuat oleh pemerintah terhadap perpajakan UMKM di Indonesia adalah adanya pemberian insentif pajak bagi para UMKM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebijakan insentif pajak dan pengaruhnya terhadap kepatuhan wajib pajak. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan assosiatif kausal yang bersifat sebab dan akibat. Metode pengumpulan data menggunakan metode kuisioner yang disebar pada UMKM yang terdaftar di KPP Wilayah Jakarta Utara. Data yang digunakan untuk diolah adalah 35 hasil kuisioner yang sudah disebar dan dikembalikan. Setelah dilakukan penelitian, menunjukkan hasil bahwa insentif pajak PPh Final UMKM pada masa pandemic covid-19 berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak.Kata Kunci: Insentif Pajak, Kepatuhan Wajib Pajak
Pengaruh Kepemimpinan Situasional Kepsek dan Sarpras terhadap Kinerja pada SLTA Yadika se-Jabodetabek Irawan, Pristanto Ria; Junengsih, Junengsih; Nuridah, Siti
Jurnal Manajemen Bisnis dan Keuangan Vol 3 No 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : https://jurnal.binamandiri.ac.id/

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51805/jmbk.v3i2.76

Abstract

The purpose of this study was to determine the extent of the influence of the principal's situational leadership and facilities on the performance of employees at Yadika Senior High Schools throughout Jabodetabek. This study uses quantitative research methods with data collection techniques through the distribution of questionnaires and literature. In this study, the sample used was 96 educators and education staff at Yadika Senior High Schools throughout Jabodetabek. The data analysis technique used is multiple linear regression analysis using the SPSS application. The results showed that; The situational leadership variable of the principal partially has a significant effect on the performance of school employees, the infrastructure variable has a significant effect on the performance of school employees, while the situational leadership variable of the principal and infrastructure simultaneously or simultaneously has a significant effect on employee performance with a percentage of 52,9 %, while the remaining 47,1% is influenced by other factors not examined in this study.
Pengaruh Jumlah Hotel Terhadap Penerimaan Pajak Hotel dengan Inflasi dengan Variabel Moderasi Nuridah, Siti; Rima Nurseha; Emy Setyawati Melati Putri
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 5: Agustus 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i5.10636

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh jumlah hotel terhadap penerimaan pajak hotel di Kota Bekasi dengan inflasi sebagai variabel moderasi. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Bekasi, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Bekasi, dan Bank Indonesia (BI) untuk periode 2018 hingga 2024. Variabel yang dikaji meliputi jumlah hotel (hotel bintang dan hotel melati) sebagai variabel independen, penerimaan pajak hotel sebagai variabel dependen, serta inflasi sebagai variabel moderasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah hotel berpengaruh signifikan terhadap penerimaan pajak hotel. Inflasi terbukti memoderasi hubungan tersebut, di mana inflasi yang tinggi dapat memperkuat penerimaan pajak hotel seiring dengan pertumbuhan jumlah hotel. Temuan ini memberikan implikasi bagi pemerintah daerah dalam merumuskan kebijakan pajak hotel yang adaptif terhadap dinamika ekonomi makro dan bagi pelaku usaha perhotelan dalam menyesuaikan strategi bisnis di tengah fluktuasi inflasi.
Pengaruh Pemahaman Pajak Dan Sistem Pemungutan Pajak Terhadap Kepatuhan Pajak Wajib Pajak Orang Pribadi Lala Aulia; Nuridah, Siti; Pungki Martha Kusuma
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 5: Agustus 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i5.10672

Abstract

Pajak merupakan sumber utama pendapatan negara yang vital bagi pembiayaan pembangunan nasional. Di Indonesia, Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat bahwa jumlah wajib pajak terdaftar mencapai 86,7 juta pada akhir 2024, meningkat 17,23% dibandingkan tahun sebelumnya. Meskipun demikian, rasio kepatuhan formal pada tahun yang sama tercatat sebesar 85,75%, sedikit menurun dibandingkan tahun 2023 yang mencapai 86,97% . Penurunan ini menunjukkan adanya tantangan dalam meningkatkan kepatuhan wajib pajak, khususnya di kalangan wajib pajak orang pribadi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemahaman pajak dan system pemungutan pajak terhadap kepatuhan pajak orang pribadi di Kabupaten Karawang. Terdapat 108 responden yang mengisi kusioner penelitian ini. Metode analisis yang digunakan adalah metode regresi linear berganda. Hasil Penelitian nya adalah baik secara parsial dan secara simultan pemahaman pajak dan sistem pemungutan pajak berpengaruh terhadap kepatuhan pajak orang pribadi di Kabupaten Karawang.
Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Penerimaan Sektor Pariwisata Di Jawa Barat Fitria Adestiani; Ade Irawan; Nuridah, Siti
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 5: Agustus 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i5.10674

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat realisasi dan kontribusi masing-masing jenis pajak sektor pariwisata yakni pajak hotel, restoran, parkir, dan hiburan di Jawa Barat selama periode 2020-2024. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan pendekatan analisis data sekunder yang diperoleh dari laporan resmi BPKAD, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), serta sumber pemerintah provinsi dan kabupaten di Jawa Barat. Data dianalisis dalam bentuk presentase realisasi pajak terhadap target tahunan dan tren pertumbuhan dari tahun ke tahun. Penelitian ini menyarankan strategi peningkatan penerimaan melalui optimalisasi digitalisasi pemungutan pajak, peningkatan kualitas wajib pajak, pengawasan lapangan yang konsisten, serta promosi pariwisata yang terintegrasi antar daerah. Temuan ini mengindikasikan bahwa (1) Pajak Restoran, (2) Pajak Hotel merupakan paling dominan dalam mempengaruhi total realisasi pajak sektor pariwisata, sedangkan (3) Pajak Parkir dan (4) Pajak Hiburan cenderung tidak stabil serta sangat terpengaruh oleh kebijakan sosial, ekonomi dan budaya.
Pengaruh Tingkat Inflasi Dan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Penerimaan PPN Carolus Rivaldo Conterius; Ade Irawan; Nuridah, Siti
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i6.10430

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah terhadap penerimaan PPN. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Populasi sekaligus sampel dalam penelitian ini adalah seluruh data time series dari Bank Indonesia dan Badan Pusat Statistik (BPS) periode 2019-2023 terkait data penerimaan PPN, tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda menggunakan eviews versi 10. Berdasarkan hasil pengujian menunjukan bahwa tingkat inflasi tidak berpengaruh terhadap penerimaan PPN, nilai tukar rupiah berpengaruh terhadap penerimaan PPN. Tetapi secara simultan tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah berpengaruh terhadap penerimaan PPN.
Pengaruh Literasi Pajak Dan Kesadaran Wajib Pajak Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak UMKM Jakarta Utara Nasrullah; La Farlan; Nuridah, Siti
PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Humaniora Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/peshum.v4i6.11235

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi pajak dan kesadaran wajib pajak terhadap kepatuhan pajak pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Koja, Jakarta Utara. Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya tingkat kepatuhan pajak UMKM meskipun telah diberlakukan kebijakan tarif PPh Final 0,5% sesuai PP No. 23 Tahun 2018. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif asosiatif dengan metode survei terhadap 88 responden yang dipilih melalui teknik purposive sampling, berdasarkan kriteria memiliki NPWP aktif, menjalankan usaha minimal dua tahun, dan pernah melaporkan SPT tahunan. Data primer dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis dengan regresi linier berganda, setelah melalui uji validitas, reliabilitas, dan asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi pajak dan kesadaran wajib pajak berpengaruh positif signifikan terhadap kepatuhan pajak, baik secara parsial maupun simultan, dengan nilai Adjusted R Square sebesar 48,6%. Secara parsial, literasi pajak (β = 1,630; p < 0,05) meningkatkan kepatuhan melalui pemahaman peraturan dan prosedur perpajakan, sedangkan kesadaran wajib pajak (β = 0,642; p < 0,05) mendorong kepatuhan melalui motivasi moral dan pemahaman akan fungsi pajak bagi pembangunan. Temuan ini memperkuat penerapan model perilaku kepatuhan pajak pada sektor UMKM, menegaskan pentingnya sinergi antara faktor kognitif dan afektif untuk menciptakan kepatuhan yang berkelanjutan.
Pengaruh Penerimaan Pajak Restoran Dan Pajak Hotel Terhadap Pendapatan Asli Daerah Silfa Rosliana; Nuridah, Siti; Emy Setyawati Melati Putri
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i6.10455

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Penerimaan Pajak Restoran dan Pajak Hotel terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) di DKI Jakarta tahun 2019-2023. Jenis penelitian ini menggunakan motode kuantitatif, yang diukur menggunakan analisis regresi linear berganda dengan menggunakan Eviews v.10. Populasi pada penelitian ini adalah DKI Jakarta periode tahun 2019-2023. Sampel ditentukan menggunakan sampling jenuh, jumlah sampel sebanyak 6 wilayah yaitu 5 Kota dan 1 Kabupaten sehingga total observasi sebesar 60 observasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data sekunder, dan teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi yang didapatkan dari Laporan Keuangan Pemerintah Daerah. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini dengan menggunakan uji t, uji f dan koefisien determinasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Pajak Restoran berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah di DKI Jakarta, Pajak Hotel berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah di DKI Jakarta, Pajak Restoran dan Pajak Hotel secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah di DKI Jakarta.
Pengaruh Pajak Hiburan dan Pajak Parkir Terhadap Pendapatan Asli Daerah Nuridah, Siti; Raden Ayu Amelia Ramadhani; Pungki Martha Kusuma
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 6: Oktober 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i6.10458

Abstract

Pendapatan Asli Daerah (PAD) menjadi tolok ukur utama kemandirian fiskal suatu daerah. Di tengah pertumbuhan ekonomi yang pesat di DKI Jakarta, Pajak Hiburan dan Pajak Parkir dipandang memiliki kontribusi signifikan terhadap PAD. Namun, realisasi penerimaan dari dua sektor ini masih menghadapi berbagai hambatan, seperti rendahnya kepatuhan wajib pajak, lemahnya sistem pengawasan, serta tantangan dalam penerapan kebijakan baru pascapandemi COVID-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Pajak Hiburan dan Pajak Parkir terhadap PAD DKI Jakarta pada periode 2022 hingga 2024, baik secara parsial maupun simultan. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan analisis regresi linier berganda menggunakan data sekunder dari laporan pendapatan pajak daerah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik Pajak Hiburan maupun Pajak Parkir memiliki pengaruh signifikan terhadap peningkatan PAD. Kenaikan tarif pajak hiburan hingga 40% pada tahun 2024, meskipun di satu sisi mampu meningkatkan target pendapatan, di sisi lain menimbulkan polemik di kalangan pelaku usaha. Realisasi pajak hiburan bahkan belum mencapai separuh dari target yang ditetapkan pada semester pertama 2024. Pajak parkir pun menghadapi tantangan serupa dengan tingkat realisasi yang fluktuatif. Temuan ini menegaskan pentingnya perbaikan sistem pemungutan dan pengawasan pajak daerah, serta perlunya kebijakan yang lebih responsif dan berkeadilan bagi semua pihak, termasuk pelaku usaha dan masyarakat umum. Penelitian ini diharapkan menjadi referensi dalam menyusun strategi optimalisasi penerimaan PAD melalui sektor hiburan dan parkir..
Co-Authors Ade Irawan Ade Irawan Ade Kusmayani Alda, Yuli Anggun Suciani Dewi Pratiwi Ansil, Florianus Indra Putra Aprilia Syamputri, Dewi Ariani, Imelza Audina, Bella Puspita Bawamenewi, Natalia cahyono, didik Carolus Rivaldo Conterius Dea Rahma Safira Dewi Rahayu Dina Oktavia Dinni Febri Prasettany Dita Ismaida Kurniawan Emy Setyawati Melati Putri Fauzobihi, Fauzobihi Febriani, Shiva Dwi Firmansyah, Fikrian Rezha Fitrawansyah, Fitrawansyah Fitria Adestiani Fitria, Dina Eka Hamzah Bustomi Hartati, Ida Herlina, Erna Intan Suryana, Irma Irawan, Pristanto Ria Jehosua S.V. Sinolungan Junengsih, Junengsih Kusumaningtyas, Dyah Shinta Kusumawati, Indah La Farlan Lala Aulia Lisdawati Lisdawati Littu, Herlina Malihah, Hilyatul Megawati, Esther Nabila, Salsa Nasrullah Nina Sakinah Nofirman, Nofirman Nugraha, Markus Asta Patma Nur Azizah, Rafida Nur, Rezeki Pungki Martha Kusuma Puspita Audina, Bella Puspita, Bella Putri, Emy Setiawati Melati Putri, Emy Setyawati Melati Qona’ah, Siti Raden Ayu Amelia Ramadhani Rahwana, Rudy Ratih, Pawestri Dewi Retyaningsih, Retyaningsih Rima Nurseha Rina Rina Riyanto, Didik Rizkia, Ananda Zahra Farhatun Rosida, Siti Ayu saepudin, udin Safitri, Catur Arum Sagitarius, Elda Sandi, Handi Ari Septiani, Arneta Shinta Kusumaningtyas, Dyah Silfa Rosliana Sinaga, Indah Siti Nurhayati Siti Suryani Sitohang, Rony Marthin Sopian sopian Sri Mulyani Sumekar, Diah Retna Supraptiningsih, Joelianti Dwi Suwiji, Sri Tamirsyah, Haniyah Wel Mau, Rio Anseda Zega, Felitusu