Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

ANALISIS BREAK EVEN POINT DAN RETURN OF INVESTMENT PADA USAHA TANI BAYAM DI KECAMATAN AMPENAN KOTA MATARAM Eka Nurminda Dewi Mandalika; Anna Apriana Hidayanti; Sharfina Nabilah; Sri Mulyawati
JURNAL AGRIMANSION Vol 24 No 1 (2023): Jurnal Agrimansion April 2023
Publisher : Department of Agricultural Social Economics Faculty of Agriculture University of Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/agrimansion.v24i1.1322

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai Break Event Point (BEP) dan Return Of Investment (ROI) pada usahatani bayam di Kecamatan Ampenan Kota Mataram.Lokasi penelitian ditentukan dengan cara Purposive Sampling Dalam penelitian ini Kelurahan Pejarakan Karya terpilih sebagai lokasi penelitian karena dengan pertimbangan bahwa jumlah usahatani bayam terbesar di Kecamatan Ampenan berada di wilayah tersebut. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan jumlah 15 orang petani responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usaha pada usahatani bayam di Kecamatan Ampenan Kota Mataram sudah melampaui BEP dengan keuntungan sebesar Rp. 4.686.087,- per produksi. Nilai ROI usahatani bayam di kKecamatan Ampenan memiliki tingkat pengembalian modal atau investasi yang cukup tinggi sebesar 830%, sehingga usahatani bayam di kecamatan Ampenan dikatakan efisien. Adanya beberapa kendala atau hambatan yang yang dihadapi dalam usahatani bayam di Kecamatan Ampenan antara lain : (a) Fluktuasi harga bayam; (b)Penerapan teknologi Inovatif yang masih kurang dilakukan oleh petani dalam mengembangkan usahataninya; (c)Hama penyakit yang mengganggu pertumbuhan tanaman bayam; (d)Keterbatasan modal yang dimiliki petani untuk memperluas dan mengembangkan usahanya. Kata Kunci : Ampenan, Bayam, Break Even Point, Return Of Investment, Usaha Tani
Penyuluhan Manajemen Organisasi pada Kelompok Wanita Tani Putri Nyelem di Dusun Medaen Barat Desa Badrain Narmada Lombok Barat Eka Nurminda Dewi Mandalika; Anna Apriana Hidayanti; Rifani Nur Sindy Setiawan; Sri Mulyawati; Ni Made Nike Zeamita Widiyanti; Sharfina Nabilah; Suprayanti Martia Dewi; Fauzan Fahrussiam
Jurnal SIAR ILMUWAN TANI Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Siar Ilmuwan Tani
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jsit.v4i2.121

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk: (1) Meningkatkan pengetahuan tentang manajemen organisasi pada Kelompok Wanita Tani Putri Nyelem; (2) Pembuatan struktur organisasi Kelompok Wanita Tani Putri Nyelem; (3) membantu dalam penyusunan rencana kegiatan berbasis kemasyarakatan di Dusun Medaen Barat Desa Badrain Narmada Lombok Barat. Kegiatan ini akan menjalin hubungan antara Universitas dengan masyarakat semakin erat. Pelaksanaan pengabdian dilakukan dengan metode andragogi yang dilakukan melalui penyuluhan dan pendampingan kepada kelompok wanita tani. Dalam kegiatan pengabdian ini diikuti oleh 18 orang peserta yang merupakan anggota kelompok wanita tani Putri Nyelem. Hasil yang dicapai dari kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat ini menunjukkan hasil yang positif antara lain: (1) Peningkatan pengetahuan para kader KWT Putri Nyelem dalam mengelola organisasi sebesar 72,2% hal ini dilihat dari hasil persentase peningkataan saat Pre Test dan Post Test dilakukan; (2) Diperoleh hasil dari penyuluhan manajemen organisasi berupa struktur organisasi KWT Putri Nyelem Dusun Medaen Barat Desa Badrain Narmada Lombok Barat; (3) Tersusunnya rencana kegiatan berbasis kemasyarakatan yakni pengelolaan Bank Sampah Syari’ah yang tujuannya memanfaatkan limbah plastik menjadi produk yang bernilai ekonomis bagi KWT Putri Nyelem dan juga bagi Masyarakat dusun Medaen. Kegiatan ini juga telah ikut mendorong semakin intensifnya komunikasi timbal balik antara Universitas dengan masyarakat yang tergabung dalam kelompok wanita tani Putri Nyelem.
Sosialisasi Pemanfaatan dan Pengembangan Produk Berbahan Dasar Ubi Jalar dan Pisang sebagai Bahan Baku Kue Bolu dalam Meningkatkan Nilai Tambah Ekonomi KWT Nine Seru di Dusun Gubuk Makam, Kecamatan Batukliang Utara, Kabupaten Lombok Tengah Farah Ainun Jamil; Baiq Rika Ayu Febrilia; Sri Mulyawati; Ni Made Wirastika Sari; Meidiana Purnamasari
Jurnal SIAR ILMUWAN TANI Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Siar Ilmuwan Tani
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jsit.v6i1.193

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas anggota Kelompok Wanita Tani (KWT) Nine Seru dalam mengolah hasil pertanian lokal, khususnya ubi jalar dan pisang menjadi produk olahan bernilai ekonomi tinggi berupa kue bolu. Kegiatan dilaksanakan di Dusun Gubuk Makam, Kecamatan Batukliang Utara, Kabupaten Lombok Tengah, dan melibatkan dosen serta mahasiswa Universitas Mataram. Metode pelaksanaan terdiri dari tiga tahap yaitu persiapan, sosialisasi, dan evaluasi. Materi yang disampaikan mencakup teknik pengolahan kue bolu, dan perhitungan biaya produksi. Hasil evaluasi menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pemahaman peserta berdasarkan hasil pre-test dan post-test. Peserta juga menunjukkan antusiasme tinggi dan keinginan untuk mengembangkan usaha olahan secara mandiri. Kegiatan ini membuktikan bahwa sosialisasi pemanfaatan dan pengembangan produk berbasis potensi lokal dapat menjadi sarana pemberdayaan ekonomi yang efektif bagi masyarakat pedesaan.
Pentingnya Kemitraan Usaha Untuk Mencapai Keberhasilan Pemasaran Antar Wilayah Bagi Kwt Al-Ummahat Di Desa Lendang Nangka Idiatul Fitri Danasari; Sri Mulyawati; Amuddin; Dewi Anjani; Baiq Neny Rafika Aprilia
Jurnal SIAR ILMUWAN TANI Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Siar Ilmuwan Tani
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jsit.v5i2.147

Abstract

Aspek pemasaran kerap menjadi permasalahan bagi pelaku UMKM di Indonesia. Salah satu strategi dalam mengatasi permasalahan pemasaran yang terjadi yaitu melalui penjalinan kemitraan dengan pihak tertentu. Kemitraan dapat menjadi salah satu strategi bisnis dalam jangka waktu tertentu untuk mendapatkan keuntungan bersama dengan prinsip membutuhkan, memperkuat, dan menguntungkan. KWT Al-Ummahat sebagai salah satu KWT Produktif di Desa Lendang Nangka juga mengalami permasalahan pada aspek pemasaran yang masih mencakup konsumen lokal sehingga dilakukan sosialisasi penjalinan kemitraan untuk mencapai keberhasilan pemasaran antar wilayah/kabupaten. Kegiatan pengabdian sosialisasi kemitraan usaha dilaksanakan melalui tahapan persiapan, sosialisasi, serta monitoring dan evaluasi dengan kelompok sasaran KWT Al-Ummahat sebanyak 20 orang yang merupakan pelaku usaha VCO di Desa Lendang Nangka. Hasil pelaksanaan dan evaluasi menunjukkan bahwa adanya peningkatan pengetahuan dan motivasi peserta untuk menjalin skema kemitraan usaha atau dagang dengan mitra NTB Mall. Melalui skema kemitraan ini diharapkan dapat mencapai keberhasilan pemasaran produk VCO KWT Al-Ummahat hingga antar wilayah/kabupaten. Dalam rangka menjadi mitra dagang NTB Mall Provinsi NTB, pihak KWT Al-Ummahat masih perlu memenuhi syarat administrasi yang telah ditetapkan oleh pihak NTB Mall.
Pendampingan Sertifikasi Halal Produk Keripik KWT Nine Seru di Desa Lantan Kecamatan Batukliang Utara, Kabupaten Lombok Tengah Sri Mulyawati; Baiq Rika Ayu Febrilia; Rosyid Ridho; Jihan Dita Faradila; Isna Juliana Kurnia
Jurnal SIAR ILMUWAN TANI Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Siar Ilmuwan Tani
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jsit.v5i2.151

Abstract

Pertumbuhan umat muslim di dunia diiringi pertumbuhan kesadaran konsumen terhadap kehalalan suatu produk, termasuk di Indonesia. Pengertian halal dewasa ini telah berkembang menjadi sebuah gaya hidup konsumen muslim, dan diterima dengan baik oleh konsumen non-muslim. Menanggapi perkembangan tersebut, pemerintah membuat regulasi wajib halal Oktober 2024 bagi pelaku usaha dan diperpanjang hingga tahun 2026. Hal tersebut adalah upaya pemerintah mendorong masyarakat untuk lebih memperhatikan kualitas produk. Dengan demikian produk yang dihasilkan oleh pelaku usaha mikro kecil dan menengah memiliki daya saing dan mampu memperoleh kepercayaan konsumen. Namun tidak semua masyarakat memiliki pengetahuan dan kemampuan untuk meningkatkan kualitas produk dari segi kehalalan produk tersebut. KWT Nine Seru yang terletak di pelosok desa di Kabupaten Lombok Tengah belum memiliki sertifikat halal karena keterbatasan informasi yang dimiliki untuk memperoleh jaminan halal. Oleh karena itu, tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah mendampingi KWT Nine Seru memperoleh sertifikat halal, dengan luaran berupa adanya sertifikat halal bagi produk keripik KWT Nine Seru. Metode pelaksanaan kegiatan diawali dengan tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, dan tahap evaluasi. Tahap pelaksanaan kegiatan dibagi menjadi dua kegiatan utama, yaitu tutorial pembuatan akun SIHALAL dan pendampingan pengajuan sertifikat halal. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pengabdian ini yaitu KWT Nine Seru telah memiliki akun SIHALAL dan status pengajuan sertifikat halal telah terbit.
Rapid Rural Appraisal (RRA) sebagai Teknik Peningkatan Partisipasi Masyarakat Desa Sesaot dalam Pengembangan Potensi Pertanian Siska Ita Selvia; Sri Mulyawati; Idiatul Fitri Danasari; Wahyu Enggal Permana; Awanis Zakirah
JURPIKAT (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol. 6 No. 3 (2025)
Publisher : Politeknik Piksi Ganesha Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37339/jurpikat.v6i3.2365

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Sesaot bertujuan meningkatkan partisipasi warga dalam menggali potensi dan permasalahan desa, mengenali sektor basis, serta merumuskan strategi pengembangan yang tepat. Kegiatan ini dilaksanakan melalui beberapa tahapan: persiapan, sosialisasi, penerapan teknik Rapid Rural Appraisal (RRA), serta monitoring dan evaluasi menggunakan pre-test dan post-test. Teknik RRA melibatkan alat bantu seperti kalender musim, bagan input-proses-output, dan diagram venn untuk mengidentifikasi potensi dan masalah di sektor pertanian, pariwisata, dan industri. Hasilnya menunjukkan peningkatan pengetahuan masyarakat pada tujuh indikator: perencanaan, partisipasi, potensi, masalah desa, kelembagaan, kalender musim, dan diversifikasi produk. Pengabdian ini menyadarkan masyarakat bahwa mereka adalah subjek aktif dalam pembangunan desa. Proses RRA juga membantu mereka memahami pentingnya sektor pertanian dan integrasinya dengan pariwisata serta industri rumah tangga, serta pentingnya kolaborasi kelembagaan untuk mendorong keterlibatan masyarakat.
Pelatihan dan Pendampingan Penerapan Teknologi Tepat Guna Produksi Baglog Jamur Tiram Sri Mulyawati; Baiq Rika Ayu Febrilia; Rosyid Ridho; Nayana Holfia; Novel Ardiansyah
Jurnal SIAR ILMUWAN TANI Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Siar Ilmuwan Tani
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jsit.v6i2.206

Abstract

Desa Pringgajurang Utara adalah salah satu desa di Kecamatan Montong Gading Kabupaten Lombok Timur yang berada di wilayah Geopark Rinjani. Desa ini memiliki lahan pertanian yang subur dan menjadi lapangan pekerjaan utama masyarakat setempat. Kelompok Wanita Tani Keselet Karya memiliki usaha budidaya jamur tiram di desa tersebut. Proses pembuatan baglog (media tanam) jamur tiram masih dilakukan secara manual, sehingga membutuhkan waktu dan tenaga yang lebih besar untuk menghasilkan 300-500 baglog dalam sehari. Oleh karena itu, tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kapasitas produksi baglog KWT Keselet Karya melalui penerapan teknologi tepat guna, seperti mesin mixer dan steamer baglog. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian terdiri dari sosialisasi, pelatihan dan penerapan teknologi, serta evaluasi. Kebaruan yang diberikan dalam pengabdian ini adalah penerapan inovasi teknologi tepat guna yang belum pernah digunakan oleh KWT Keselet Karya. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan ini sebenyak 23 orang dan di laksanakan di salah satu rumah produksi anggota KWT. Seluruh rangkaian kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini telah dilaksanakan dengan baik dan mencapai target yang diinginkan yaitu tersedianya mesin mixer dan steamer baglog untuk menambah kapasitas produksi. Mesin mixer yang diberikan dapat mencampur hingga 100 kg bahan dalam sekali proses pencampuran. Mesin steamer dapat mengukus hingga 300 baglog dalam sekali proses. Total peningkatan kapasitas produksi KWT Keselet Karya mencapai 1000 baglog dalam sehari.
Pemanfaatan Nira Aren Sebagai Substrat Pupuk Organik Cair Untuk Meningkatkan Hasil Perkebunan di Desa Bukit Tinggi Kecamatan Gunung Sari Tajidan, Tajidan; Halil, Halil; Edy Fernandez; Efendy Efendy; Sharfina Nabilah; Sri Mulyawati; Ratih Purnamasari
Jurnal SIAR ILMUWAN TANI Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Siar Ilmuwan Tani
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jsit.v5i1.137

Abstract

Pupuk kimia mkin mahal dan langka mengakibatkan meningkatnya biaya produksi pertanian di satu sisi, serta kerusakan tanah di sisi lain sebagai akibat penggunaan pupuk kimia yang berlebihan. Solusinya adalah menerapkan teknologi pemupukan berimbang. Pupuk organik menggunakan bahan alami yang difermentasi menggunakan mikro organisme di antaranya adalah memanfaatkan nira air sebagai subtrat dalam produksi pupuk organik cair. Penggunaan pupuk organik cair yang telah terbukti dapat meningkatkan kesehatan tanaman dan meningkatkan produksi hasil perkebunan. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) tentang penggunaan pupuk organik cair menggunakan subtrat nira aren adalah meningkatkan pengetahuan petani perkebunan dalam memanfaatkan nira aren dalam produksi pupuk organik cair dan penerapan teknologi pemupukan berimbang. Kegiatan PKM dilaksanakan dengan menerapkan metode pembelajaran andragogy dengan teknik peragaan dan praktek. Sebagai sasaran PKM adalah pengurus dan anggota kelompok tani maju bersama di desa Bukti Tinggi Kecamatan Gunung Sari. Hasil yang diperoleh dari kegiatan PKM adalah petani telah memiliki pengetahuan tentang pemanfaatan nira aren sebagai subtrat dalam produksi pupuk organik cair, serta mampu menerapkan teknologi pemupukan berimbang.