Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search

Implementasi Manajemen Konten Pemasaran Pada Akun Media Sosial Instagram @Ws_Farm_Subang Tahun 2024 Nayra, Nena; Hanifa, Fanni Husnul; Sastika, Widya
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 5 (2024): Oktober 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak — Perkembangan teknologi informasi dankomunikasi di era digital telah berdampak signifikan padaberbagai aspek kehidupan, termasuk pemasaran. Internetmemfasilitasi penyebaran informasi secara cepat danmenyeluruh. Perkembangan ini turut mempengaruhi mediasosial sebagai sarana komunikasi sekaligus platform bisnis yangefektif. Media sosial seperti Instagram menjadi platform yangpaling populer dalam strategi pemasaran digital karenamemberikan peluang bagi bisnis. WS Farm Subang, sebuahusaha peternakan sapi di Subang, Jawa Barat, memanfaatkanInstagram sebagai sarana pemasaran. Namun, aktivitas akunInstagram mereka masih terbatas, dengan pengikut yang masihrendah serta kurangnya dalam pembaruan konten. Penelitianini bertujuan untuk mengimplementasikan manajemen kontenpemasaran pada akun Instagram WS Farm Subang gunameningkatkan interaksi dengan audiens melalui perancangan,penerapan, serta evaluasi. Data dalam penelitian inidikumpulkan melalui observasi terhadap akun Instagram milikpesaing serta wawancara dengan informan internal perusahaandan informan pendukung, yaitu beberapa pengikut InstagramWs Farm Subang. Penelitian ini menggunakan metodekualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil dari penelitianini menunjukkan bahwa manajemen konten pemasaranInstagram WS Farm Subang ditingkatkan denganmenambahkan informasi pada bio Instagram, sehingga targetaudiens dapat dengan mudah mengakses berbagai tautan yangtersedia. Selain itu, konsistensi dalam mengunggah kontensecara teratur berhasil meningkatkan jumlah pengikut danjangkauan akun Instagram WS Farm Subang. Kata kunci— Internet, Media Sosial, Instagram, Konten Pemasaran, Ws Farm Subang.
Implementasi Manajemen Konten Pemasaran Pada Media Sosial Instagram @Si_Bintang_Buah Tahun 2024 Putra, Faisa Samdya; Hanifa, Fanni Husnul; Aprilina, Riska
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 5 (2024): Oktober 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Penelitian ini bertujuan untuk melakukanstrategi perencanaan konten pemasaran yang efektif di platform media sosial Instagram. Dengan pertumbuhan yang pesat dalam penggunaan Instagram sebagai alat pemasaran digital, penelitian ini memberikan kontribusipenting dengan mengidentifikasi elemen-elemen kunci dari perencanaan konten yang yang terstruktur. Melaluipendekatan kualitatif dan analisis konten, kami mengeksplorasi preferensi dan perilaku penggunaInstagram serta strategi konten yang efektif dalam membangun keterlibatan dan interaksi dengan audiens.Penelitian ini juga menggunakan fitur-fitur di Instagram seperti Feeds, Reels, dan Story, untuk meningkatkaninteraksi audience dengan akun dan juga menaikkan Insight akun. Hasil penelitian ini diharapkan dapatmemberikan wawasan yang berharga bagi Si BintangBuah dalam merencanakan strategi konten yang efektif dan berdaya saing di platform Instagram. Kata Kunci : Konten, Konten Pemasaran, Pengembangan Konten, Instagram, @si_bintang_buah,Manajemen Konten Pemasaran
Tinjauan Strategi Komunikasi Pemasaran B2b (Business-To- Business) Dalam Upaya Meningkatkan Penjualan Produk Di Pt Amco Multitech Tahun 2024 Fathurahman, Muhamad Hafiz Nur; Hanifa, Fanni Husnul; Aprillina, Riska
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 5 (2024): Oktober 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - PT AMCO MULTITECH, sebuah perusahaanyang bergerak di bidang distribusi dan perdagangan umum,menghadapi tantangan penjualan di tengah persaingan ketat.Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi strategikomunikasi pemasaran yang digunakan oleh PT AMCOMULTITECH dalam upaya meningkatkan performapenjualan. Pendekatan deskriptif kualitatif dengan metodetriangulasi diterapkan dalam penelitian ini, melaluiwawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitianmengungkap bahwa strategi komunikasi pemasaran PT AMCOMULTITECH mencakup beberapa komponen, yaituadvertising, direct marketing, sales promotion, personal selling,interactive marketing, dan public relation. Dapat disimpulkanbahwa upaya yang dilakukan oleh PT AMCO MULTITECHmemiliki dampak yang positif terhadap peningkatan penjualan.Fokus utama perusahaan terletak pada personal selling, yangmengutamakan interaksi langsung antara tim sales danpelanggan potensial dalam mempromosikan dan menjualproduk. Kata Kunci - Strategi Komunikasi Pemasaran, Bauran Komunikasi Pemasaran
CRITICAL SUCCESS FACTOR KUALITAS LAYANAN : STUDI PADA TIGA EDUCATIONAL HOTEL DI BANDUNG TAHUN 2024 Wafa, Najla Athallah; Hanifa, Fanni Husnul
Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi (MEA) Vol 8 No 3 (2024): Edisi September - Desember 2024
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31955/mea.v8i3.4516

Abstract

Industri perhotelan di Indonesia telah mengalami peningkatan yang signifikan sejalan dengan kemajuan ekonomi dan pariwisata di negara ini. Untuk melakukan peningkatan pada Educational Hotel, dibutuhkan beberapa poin pendukung seperti peningkatan layanan yang diberikan kepada konsumen. Pelayanan merupakan poin yang sangat penting karena dapat mempengaruhi keputusan pembelian produk atau jasa pada suatu perusahaan, maka dari itu pertumbuhan industri perhotelan di Indonesia harus diimbangi dengan kualitas pelayanan yang tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kualitas layanan full service di beberapa Educational Hotel Bandung, diantaranya yaitu Lingian Hotel, Enhaii Hotel, dan UTC Dago Hotel Bandung. Data penelitian ini dikumpulkan dengan melakukan metode triangulasi, dengan metode ini peneliti mengumpulkan data dengan melakukan wawancara dengan informan terkait, observasi secara langsung pada objek penelitian, dan juga mengumpulkan beberapa dokumentasi. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif deskriptif, yang dilakukan dengan wawancara secara detail dengan beberapa informan. Hasil dari penelitian yang dilakukan oleh peneliti yaitu adanya Analisis Perbandingan Critical Success Factor Terkait Dengan Kualitas Layanan (Studi Pada Tiga Educational Hotel di Bandung Tahun 2024).
Analisis Konten Pemasaran Pada Media Sosial Instagram @pakalolobootsoffical Tahun 2023 Jatikusumo, Aryo Bimo; Hanifa, Fanni Husnul
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 6 (2023): Desember 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Media Sosial merupakan salah satu platform yang digandrungi para pengguna internet di dunia saat ini. Mereka bahkan bisa menghabiskan waktu berjamjam dalam sehari untuk online dan mengakses berbagai informasi di jejaring sosial. rata-rata pengguna internet yang mengakses media sosial menghabiskan waktu antara 60 menit hingga 180 menit. Laporan itu menunjukkan, semakin muda usia pengguna media sosial maka semakin lama durasi menggunakan media sosial. Dari semua kelompok usia, pengguna media sosial dengan durasi terlama yakni dari kategori perempuan. PT.Teguh Murni menggunakan konten sosial media dengan cara membuat konten pemasaran antara produk teradap audience nya melalui konten konten pemasaran yang dibuat oleh nya agar mendapatkan customer untuk melakukan pembelian dalam penyebaran konten sosial media pemasarannya audiens yang di dapat masih tergolong sedikit oleh karena itu perlu adanya peninjauan kembali dari setiap konten yang dibuat. Jenis Penelitian ini menggunakan kuantitatif metode deskriptif. Populasi pada penelitian ini adalah follower dari instagram @pakalolobootsofficial. Dalam pengumpulan data, penelitian ini menggunakan metode kuesioner. Teknik analisa data menggunakan menggunakan analisis deksriptif. Varibel operasional yang digunakan yaitu Konten Pemasaran. Untuk hasil perhitungan menggunakan skala likert yang dimasukan ke garis kontinum dari total variabel operasional, konten yang dibuat oleh @pakalolobootsofficial adalah sebesar 86% yang berada pada posisi sangat baik.Kata Kunci : Sosial Media, Konten Pemasaran, Marketing
Analisis Kualitas Layanan Dengan Menggunakan Metode Importance Performance Analysis (IPA) Studi Pada Lingian Hotel & Convention Bandung Tahun 2023 Amaini, Frizky Dwi; Hanifa, Fanni Husnul
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 6 (2023): Desember 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hotel merupakan salah satu usaha yang dikelola secara komersial dan bertujuan untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi para tamu yang menginap di hotel. Dari beberapa ulasan pengunjung dapat dilihat bahwa pelayanan yang diberikan kepada konsumen tidak terlalu memuaskan sehingga membuat konsumen merasa sedikit kecewa. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui harapan dari konsumen atas layanan Lingian Hotel & Convention, untuk mengetahui kinerja layanan pada Lingian Hotel & Convention berdasarkan persepsi dari konsumen dan untuk mengetahui tingkat kepuasan konsumen atas layanan yang diberikan oleh Lingian Hotel & Convention.Kata kunci: Kualitas layanan, Tangible, Reliability,Responsiveness, Assurance, Empathy, Metode IPA dan CSI
Analisis Kualitas Layanan Konsumen Dengan Menggunakan Metode Importance Perfomance Analysis (IPA) Dan Customer Satisfaction Index Pada Maze Café Tahun 2023 Nafiati, Mitsarah Nasywa; Hanifa, Fanni Husnul
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 6 (2023): Desember 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Adanya perkembangan bisnis di Indonesia, perusahaan diminta untuk berlomba-lomba membuat ide untuk mendapatkan konsumen sebanyak-banyaknya. Mulai dari ide menarik untuk produk ataupun layanannya. Adanya layanan yang baik akan menghasilkan suatu kepuasan terhadap perusahaan tersebut. Namun, jika ada keluhan pada layanannya, itu membuat pelanggan tidak merasakan kepercayaan lagi pada perusahaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kualitas layanan seperti apa yang diharapkan konsumen dan kualitas yang perlu ditingkatkan dari Maze Café. Metode penelitian ini menggunakan kuantitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan metode Importance Perfomance Analysis (IPA) dan Customer Satisfaction Index (CSI). Hasil dari perhitungan Importance Perfomance Analysis (IPA), atribut Maze Café dalam melayani pelanggan dengan cepat tidak memenuhi standar kualitas layanan dan hasil dari perhitungan Customer Satisfaction Index (CSI), pada kenyataan sebesar 84% yang artinya sangat penting. Kesimpulan pada penelitian ini, pada atribut dari hasil Importance Perfomance Analysis (IPA) yang tidak memenuhi standar kaulitas layanan, maka perlu ditingkatkan lagi hingga memenuhi standar kualitas layanan.Kata kunci— Kualitas Layanan, Metode IPA, CSI.
Analisis Kualitas Layanan Konsumen Dengan Metode Importance Performance Analysis (Ipa) Studi Kasus Pada Djoeroe Coffee And Eatery Tahun 2023 Fauziah, Farizsa Rianka; Hanifa, Fanni Husnul
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 6 (2023): Desember 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Menjamurnya cafe yang dibuka menimbulkan para owner harus berkreasi untuk mennghadirkan konsep yang berbeda dari cafe yang telah ada. Setiap cafe ataupun tempat makan harus memperhatikan servis pada perusahaannya agar bisa menarik konsumen dan memberikan pelayanan yang puas terhadap konsumen. Tujuan dari penelitian ini untuk mengukur customer satisfaction berdasarkan dimensi servqual. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan metode Importance Performance Analysis (IPA) dan Customer Satisfaction Index (CSI). Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, data yang diperlukan yaitu data primer dan sekunder. Sementara itu, teknik pengumpulan data dilaksanakan melalui wawancara, kuesioner, observasi dan studi pustaka. Hasil perhitungan rata-rata analisis deskriptif pada kenyataan yaitu sebesar 86,97% artinya sangat baik. Sedangkan hasil rata-rata analisis deskriptif harapan yaitu sebesar 89,58% yang artinya sangat baik. Kemudian hasil skor Customer Satisfaction Index sebesar 87,59% menunjukkan bahwa berada di posissi antara 81,25% - 100 % yang artinya sangat penting. Berdasarkan hasil analisis dari Matrix Importance Performance Analysis (IPA) Kuadran III Prioritas utama (Concentrate Management Here) dan peringkat penting dan kinerja tidak memenuhi layanan standar menunjukkan bahwa dalam atribut waiters cepat tanggap dalam merespon segala kebutuhan pelanggan tidak memenuhi standar dan waiters dapat memberikan perhatian secara personal kepada para pelanggannya juga tidak memenuhi standar.Kata kunci — Kualitas Layanan, Importance Performance Analysis (IPA)
Analisis Respon Konsumen Mengenai Private Label (Survei Pada Konsumen Private Label Superindo Cabang Metro Bandung Tahun 2023) Ardianti, Salsabila Eka; Hanifa, Fanni Husnul
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 6 (2023): Desember 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Superindo adalah supermarket di Indonesia. Supermarket ini sudah berkembang sejak tahun 1997. Supermarket ini sudah berkembang sejak tahun 1997. Hingga Juli 2020, Superindo sudah memiliki 183 termasuk 6 gerai waralaba yaitu Superindo Express. Gerai Superindo tersebar di kota-kota besar di Pulau Jawa dan Sumatera bagian selatan. Private label merupakan merek internal dari suatu perusahaan yang diciptakan untuk meningkatkan penjualan produk dan dapat bersaing dengan produk komersil nasional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui respon konsumen terhadap produk private label Superindo cabang Metro Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Metode penelitian kuantitatif dapat diartikan sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivism, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, pengumpulan data menggunakan instrument penelitian, analisis data bersifat kuantitatif atau statistik, dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Hasil dari penelitian ini adalah respon konsumen terhadap produk private label Superindo memperoleh hasil yang baik dan respon yang positif dari konsumen.Kata kunci: Private Label, Respon Konsumen, Superindo
Analisis Service Quality Dengan Menggunakan Metode Ipa (Importance Performance Analysis) Studi Pada 18 Coffee And Beverages Kabupaten Bandung Tahun 2023 Agil, Abdullah Muhammad; Hanifa, Fanni Husnul
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 6 (2023): Desember 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan bisnis usaha di Indonesia yang pesat bisa dilihat dari munculnya bisnis-bisnis kecil seperti UMKM hingga perusahaan besar. Dengan adanya perkembangan ini, para pembisnis diminta untuk membuat ide atau strategi yang matang untuk mendapatkan konsumen sebanyak-banyaknya. Mulai dari ide menarik untuk produknya juga menarik dari segi pelayanannya. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui kualitas layanan seperti apa yang diharapkan konsumen dan kualitas apa yang perlu ditingkatkan dari 18 Coffee and Beverages. Karena adanya keluhan terhadap pelayanan yang ditawarkan kepada pelanggan sehingga membuat pelanggan sedikit kecewa dengan pelayanannya. Metode penelitian ini menggunakan kuantitatif deskriptif. Teknik pengambilan sampel yaitu pernah mengunjungi 18 Coffee and Beverages dengan melakukan penyebaran kuesioner ke 100 responden. Penelitian ini menggunakan metode Importance Perfomance Analysis (IPA) dan Customer Satisfaction Index (CSI) dengan 5 dimensi (kualitas layanan) yaitu tangible, emphaty, reliability, responsiveness, dan assurance. Hasil perhitungan rata-rata analisis deskriptif pada kenyataan yaitu sebesar 82,1% yang artinya sangat penting. Sedangkan hasil rata-rata analisis deskriptif pada harapan yaitu sebesar 85,4% yang artinya sangat penting. Kemudian hasil skor Customer Satisfaction Index sebesar 82,47% menunjukkan bahwa berada di posisi antara 81,25% - 100% yang artinya sangat penting. Hasil perhitungan analisis dari Matriks Importance Perfomance Analysis (IPA), kuadran III (Concentrate Management Here) yang dimana peringkat penting dan kinerja tidak memenuhi standar kualitas layanan menunjukkan bahwa dalam atribut 18 Coffee and Beverages dalam melayani pelanggan dengan cepat tidak memenuhi kebutuhan standar kualitas layanan.Kata Kunci: Kualitas Layanan, Metode IPA, CSI