Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Optimalisasi Produksi Usahatani Sayuran Hidroponik Usaha Hydro Garden Padang Gusma Winda; Vonny Indah Mutiara; Rina Sari
Journal of Socio-economics on Tropical Agriculture (Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian Tropis) (JOSETA) Vol 2, No 2 (2020): August
Publisher : UNIVERSITAS ANDALAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/joseta.v2i2.239

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis ketersediaan faktor produksi dan optimalisaasi produksi pada usaha sayuran hidroponik di Hydro Garden Padang. Penelitian menggunakan metode studi kasus, dengan respondennya adalah pemilik usaha dan tenaga kerja yang dijadikan sebagai informan kunci. Analisis data menggunakan model program linear dengan bantuan program komputer LINDO (Linier  Interactive Descrete Optimizer). Hasil penelitian menunjukkan Hydro Garden Padang membudidayakan lima jenis sayuran yaitu pakcoy, basil, kailan, romain dan arugula. Input-input produksi yang digunakan dalam kegiatan produksi digolongkan menjadi dua. Input produksi tetap yang digunakan memiliki umur ekonomi 5 tahun sampai 10 tahun. Sedangkan input produksi variabel tidak terdapat permasalahan dalam hal ketersediaannya sehingga proses produksi dapat berjalan dengan lancar. Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa keuntungan yang diperoleh pada kondisi optimal yaitu sebesar Rp 6.358.493 dengan  memproduksi pakcoy sebanyak 52,5 kg, kailan sebanyak 19 kg, romain sebanyak 178,125 kg dan arugula sebanyak 95 kg. Hasil analisis dual menunjukkan bahwa yang termasuk kendala sumberdaya  terbatas adalah lahan, benih basil, benih romain, dan benih arugula. Jika terjadi kenaikan ketersediaan sumberdaya tersebut sebesar satu satuan maka akan meningkatkan keuntungan sebesar nilai dual pricenya. Analisis sensitivitas terbagi menjadi dua, yaitu analisis sensitivitas koefisien fungsi tujuan dan analisis sensitivitas nilai ruas kanan kendala. Hasil analisis sensitivitas menunjukkan nilai peningkatan maksimum dan nilai penurunan maksimum yang masih diperbolehkan agar hasil kondisi optimal tidak mengalami perubahan.
Analisis Nilai Tambah dan Profitabilitas Usaha Tahu Alami Di Kecamatan Koto Tangah Kota Padang Nurul Azmita; Vonny Indah Mutiara; Rian Hidayat
Journal of Socio-economics on Tropical Agriculture (Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian Tropis) (JOSETA) Vol 1, No 3 (2019): December
Publisher : UNIVERSITAS ANDALAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/joseta.v1i3.179

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengolahan kedelai menjadi tahu dan untuk mengetahui nilai tambah serta distribusi dari nilai tambah tersebut dan profitabilitas dari kegiatan produksi tahu yang diproduksi oleh Usaha Tahu Alami. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus, dan analisis data dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Untuk menjelaskan mengenai nilai tambah usaha, metode analisis yang digunakan adalah metode nilai tambah Hayami. Hasil analisis tersebut menunjukkan bahwa nilai tambah yang dihasilkan dari kegiatan produksi tahu di Usaha Tahu Alami tergolong tinggi. Nilai tambah yang dihasilkan yaitu sebesar Rp 9.104 per kilogram bahan baku kedelai dengan rasio nilai tambah sebesar 50,58 persen. Margin yang dihasilkan yaitu sebesar Rp 10.600 dan kemudian didistribusikan untuk pendapatan tenaga kerja sebanyak 32,7 persen, untuk sumbangan input lain sebesar 14,11 persen dan untuk keuntungan usaha sebesar 53,19 persen. Profitabilitas yang dihasilkan adalah 27 persen yang menunjukkan bahwa dari kegiatan produksi tahu periode Juli 2019, Usaha Tahu Alami mampu menghasilkan keuntungan sebesar 27 persen. Berdasarkan hasil tersebut, dapat direkomendasikan kepada Usaha Tahu Alami agar tetap mempertahankan usahanya, karena nilai tambah yang dihasilkan tergolong tinggi dan mampu memberikan keuntungan dari kegiatan produksi tersebut.Kata kunci : nilai tambah, profitabilitas, tahuThis research aims to know the process of the processing the soybean into a tofu and to find out the value added and to examine the distribution of the value added and the profitability of the tofu production in Usaha Tahu Alami. The research used case study method, and the data were analyzed quantitatively. In order to obtain the value added, data were analyzed using Hayami method. The result shows that the value added generated by Usaha Tahu Alami was high. Based on the analysis, the study found the value added tofu was IDR 9,104,- per kilogram of raw material and the ratio of value added was 50.58 percent. The margin was obtained IDR 10,600 and was distributed for labour income of 32.7 percent, for other current input of 14.11 percent and for company profit of 53.19 percent. The profitability of Usaha Tahu Alami was 27 percent, this shows that tofu production in July 2019, Usaha Tahu Alami able to make profit of 27 percent. Based on the findings the company should maintain its performance. Keywords : value added, profitability, tofu
Analisis Efektivitas Kelompok Pada Kelompok Tani Reformasi 17 di Nagari Sumani, Kecamatan Koto Singkarak, Kabupaten Solok di Masa Pandemi Covid-19 Marlia Laisma; Vonny Indah Mutiara; Cipta Budiman
Journal of Socio-economics on Tropical Agriculture (Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian Tropis) (JOSETA) Vol 4, No 2 (2022): August
Publisher : UNIVERSITAS ANDALAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/joseta.v4i2.443

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kegiatan yang dilakukan Kelompok Wanita Tani Reformasi 17 dan menganalisis efektivitas kelompok dalam mencapai tujuan kelompok yang dilihat dari aspek pendapatan anggota, pengetahuan dan keterampilan anggota serta kemampuan manajemen. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan jenis penelitian studi kasus dan perhitungan efektivitas menggunakan skala likert. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara langsung dengan semua anggotaKelompok Tani Reformasi 17 serta literatur yang berkaitan dengan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kelompok Tani Reformasi 17 efektif dalam mencapai tujuan kelompok pada bulan Januari-Desember 2020 dengan skor 1.930 (Rentang skor efektif : 1.651- 2.250). Disarankan kepada Kelompok Tani Reformasi 17 agar lebih aktif lagi dalam melakukan penanaman agar produk yang dihasilkan lebih beragam dan juga bisa membuat produk olahan dari hasil panentersebut sehingga memiliki nilai yang lebih.
Analisis Efektivitas Kelompok Pada Kelompok Tani Reformasi 17 di Nagari Sumani, Kecamatan Koto Singkarak, Kabupaten Solok di Masa Pandemi Covid-19 Marlia Laisma; Vonny Indah Mutiara; Cipta Budiman
Journal of Socio-economics on Tropical Agriculture Vol. 4 No. 2 (2022): August
Publisher : UNIVERSITAS ANDALAS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/joseta.v4i2.443

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kegiatan yang dilakukan Kelompok Wanita Tani Reformasi 17 dan menganalisis efektivitas kelompok dalam mencapai tujuan kelompok yang dilihat dari aspek pendapatan anggota, pengetahuan dan keterampilan anggota serta kemampuan manajemen. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan jenis penelitian studi kasus dan perhitungan efektivitas menggunakan skala likert. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara langsung dengan semua anggotaKelompok Tani Reformasi 17 serta literatur yang berkaitan dengan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kelompok Tani Reformasi 17 efektif dalam mencapai tujuan kelompok pada bulan Januari-Desember 2020 dengan skor 1.930 (Rentang skor efektif : 1.651- 2.250). Disarankan kepada Kelompok Tani Reformasi 17 agar lebih aktif lagi dalam melakukan penanaman agar produk yang dihasilkan lebih beragam dan juga bisa membuat produk olahan dari hasil panentersebut sehingga memiliki nilai yang lebih.
Analisa Kelayakan Finansial Usahatani Karet (Hevea Brasiliensis) pada Perkebunan Rakyat di Kabupaten Pasaman Putri, Afrina Zhilla; Tanjung, Faidil; Mutiara, Vonny Indah
JOSETA Journal of Socio-economics on Tropical Agriculture Vol. 7 No. 2 (2025): August
Publisher : Jurusan Sosial Ekonomi, Fakultas Pertanian, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/joseta.v7i2.633

Abstract

Karet merupakan tanaman perkebunan unggul di Pasaman yang memiliki peluang besar dalam perdagangan, namun produktivitasnya masih rendah.  Tujuan penelitian menilai kelayakan komoditas karet di Kabupaten Pasaman dilihat dari nilai Net Present Value (NPV), Net Benefit Cost Ratio (Net B/C), dan Internal Rate of Return (IRR). Penelitian ini menggunakan metode survai dan metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling pada 30 petani sampel. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Dari hasil penelitian diperoleh jumlah total produksi karet rakyat selama umur ekonomis sebesar 61.847 kg, dengan total pendapatan petani sebesar Rp 701.765.570/ha. Total biaya yang dikeluarkan selama umur ekonomis sebesar Rp 410.890.351/ha. Usahatani karet rakyat layak untuk diusahakan berdasarkan kriteria NPV, IRR, dan Net B/C dengan nilai NPV Rp 107.861.527,80, nilai Net B/C 1,5, dan nilai IRR 22%. Disarankan pada petani lebih memperhatikan teknik budidaya dan peningkatan produktivitas karet di Pasaman.
Analisis Ketahanan Pangan Rumah Tangga Kelompok Tani Orgnaik Lembuti II di Kota Padang Panjang Wulandari, Mona Pitri; Mutiara, Vonny Indah; Hidayat, Rian
JOSETA Journal of Socio-economics on Tropical Agriculture Vol. 6 No. 2 (2024): August
Publisher : Jurusan Sosial Ekonomi, Fakultas Pertanian, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/joseta.v6i2.506

Abstract

Suatu wilayah dikatakan berhasil membangun ketahanan pangan jika adanya peningkatan produksi pangan, distribusi pangan yang lancar serta konsumsi pangan yang aman dan bergizi untuk masyarakat. Meskipun padi organik termasuk memiliki potensi keuntungan yang cukup besar namun hal ini belum tercermin pada ketahanan pangan rumah tangga petani padi organik di Kota Padang Panjang. Penelitian ini bertujuan menganalisis proporsi pengeluaran pangan, besarnya tingkat konsumsi energi rumah tangga petani padi organik serta menganalisis kondisi ketahanan pangan rumah tangga petani padi organik. Penelitian dilakukan pada Kelompok Tani Organik Lembuti II Kota Padang Panjang yang dipilih secara purposive. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik sensus dengan jumlah sampel 30 orang. Data dianalisis dengan metode deskriptif kuantitatif. Besarnya rata-rata pengeluaran total rumah tangga petani organik sebesar Rp 3.303.341 per bulan. Dimana pengeluaran pangan sebesar Rp 1.596.786/bulan atau 48,34 % dari pengeluaran total dan pengeluaran non pangan sebesar Rp 1.706.555 atau 51,66 % dari pengeluaran total. Adapun tingkat ketahanan pangan yaitu tahan/kurang pangan. Rata-rata konsumsi energi rumah tangga petani padi organik pada Kelompok Tani Lembuti II sebesar 5.691,05 kkal/rumah tangga/hari dan untuk rata-rata konsumsi protein sebesar 182,68 gram/rumah tangga/hari. Tingkat konsumsi energi sebesar 68,03%, termasuk kategori defisit. Sedangkan tingkat konsumsi protein sebesar 79,54 %, termasuk kategori sedang. Dapat disimpulkan bahwa kondisi ketahanan pangan rumah tangga petani organic berdasarkan tingkatannya adalah kurang pangan. Untuk itu disarankan rumah tangga petani padi organik dapat memperbaiki pola dan perilaku konsumsi sesuai kecukupan energi dan protein yang dianjurkan dan dapat mengendalikan pengeluaran secara tepat.