Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Vegetation Analysis in Areas Around The Landslides of Palopo City Dewi Marwati Nuryanti; Liana Baharuddin; Witno witno; Andang Suryana Soma; Asriyanni Asriyanni; Srida Mitra Ayu
Jurnal Penelitian Kehutanan BONITA Vol 4, No 2 (2022): DESEMBER 2022
Publisher : Universitas Andi Djemma Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55285/bonita.v4i2.1653

Abstract

The composition and structure of vegetation is one of the parameters that must be considered in forest planning activities. It can also be defined that the structure of vegetation as a result of spatial planning by the components of the stand and the life form of the vegetation which is described through the conditions of diameter, height, distribution in space, canopy diversity, and species continuity. In order to be able to withstand the occurrence of landslides, especially those in sloping areas, it is very important to analyze the vegetation to determine the composition and structure of vegetation types so that the forest is maintained (Fahrul, 2007). The purpose of this study was to determine vegetation in the existing area around the landslides in Palopo city. Research methods. The method of determining plots is purposive sampling, to find out vegetation and tree classification based on the growth rate of the method, namely by making observation plots and placing them by census at the top of 12 landslide points with a size of 20 m x 20 m for trees, 10 m x 10 m for poles, 5 m x 5 m for saplings and 2 m x 2 m for seedlings. The results obtained for the growth rate of trees found 35 species with the highest IVI Litsea sp 95.94%, the growth rate of poles found 28 species with the highest IVI Litsea sp 71.15%, the growth rate of saplings found 62 species with the highest IVI Cinnamomum camphora 45.62 %, and the level of seedlings found 51 species with the highest IVI Nephrolepis cordifolia 40.78%. The biodiversity index found a sapling growth rate with the highest H' value of 3.41 in the high species diversity category. Likewise the highest evenness index on saplings with an E' value of 0.59 is in medium level of evenness.
PENINGKATAN KAPASITAS KELOMPOK TANI HUTAN GOLLANA SANGTANDUNG DALAM PENGOLAHAN NIRA AREN MENJADI GULA SEMUT (GULA GRANULAR ) Witno Witno; Yumna Yumna; Dewi Marwati Nuryanti; Maria Maria
Jurnal Abdi Insani Vol 9 No 4 (2022): Jurnal Abdi Insani
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/abdiinsani.v9i4.785

Abstract

One of the products that can be created from the micro industry is processing palm sap into granulated sugar, commonly known as ant sugar. In the forestry sector, sugar palm is one of the plants included in the category of Non-Timber Forest Products. NTFPs are non-timber forest products that have economic value and benefit many people. This activity aims to determine the capacity of forest farmer groups in processing palm sap into palm sugar using modern technology in the form of crystallite and sorting machines. The methods used are socialization, counselling and using tools for the product packaging. The result of this activity is that public knowledge regarding processing palm sugar using modern technology is still lacking and not used to it. After practising the use of tools accompanied by a team and technicians, community knowledge of the use of modern technology tools in the form of Crystallator and Sorting machines also increased from not knowing to know. Likewise, in terms of product packaging, people who initially used ordinary tools and even used leaves have now expanded to tofu and can use modern packaging tools. However, it is necessary to provide continuous assistance. This activity concludes that the community has been able to use modern tools and package products properly even though they still need help for marketing and stock.
Tingkat Kapasitas Pelaku Usaha Pembuatan Tepung Sagu di Desa Langkiddi: Capacity Levels of Sago Flour Manufacturing Business Actors in Langkiddi Village Sumantri, Sumantri; Dewi Marwati Nuryanti; Hamja Abdul Halik
Perbal: Jurnal Pertanian Berkelanjutan Vol. 12 No. 2 (2024): Perbal: Jurnal Pertanian Berkelanjutan
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/perbal.v12i2.3552

Abstract

Tana Luwu sejak dahulu sudah dikenal sebagai daerah penghasil sagu di Sulawesi Selatan. Industri pembuatan tepung sagu berpotensi meningkatkan pemanfaatan dan pendapatan sagu, maka kapasitas pelaku usaha berperan dalam meningkatkan pemanfaatan sagu dan daya saing sagu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kapasitas pelaku usaha pembuatan tepung sagu di Desa Langkiddi Kecamatan Bajo Kabupaten Luwu. Waktu penelitian dilaksanakan bulan Januari s/d Februari 2024, dengan analisis data yang digunakan Skala Likert dan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kapasitas diri pelaku usaha pembuatan tepung sagu di Desa Langkiddi dikategorikan tinggi, sedangkan kapasitas usaha pelaku usaha sagu dikategorikan tinggi. Kapasitas pelaku usaha tepung sagu berdasarkan kapasitas diri dan kapasitas usaha menunjukkan bahwa pelaku usaha pembuatan tepung sagu memiliki kemampuan untuk meningkatkan dan mengembangkan usaha, sehingga nilai tambah sagu dapat meningkat dan lebih kompetitif. Tana Luwu has long been known as a sago producing area in South Sulawesi. The sago flour manufacturing industry has the potential to increase sago utilization and income, so the capacity of business actors plays a role in increasing sago utilization and sago competitiveness. This research aims to determine the level of capacity of sago flour manufacturing business actors in Langkiddi Village, Bajo District, Luwu Regency. The research was carried out from January to February 2024, with data analysis using a Likert scale and descriptive analysis. The results of the research show that the level of personal capacity of sago flour manufacturing business actors in Langkiddi Village is categorized as high, while the business capacity of sago business actors is categorized as high. The capacity of sago flour business actors based on personal capacity and business capacity shows that sago starch manufacturing business actors have the ability to improve and develop their business, so that the added value of sago can increase and be more competitive.
Peningkatan Kapasitas Perempuan melalui Pelatihan Berbagai Olahan Sagu di Desa Malimbu Kecamatan Sabbang Kabupaten Luwu Utara Ayu, Srida Mitra; Nuryanti, Dewi Marwati; Halik, Hamja Abdul; Intisari, Intisari
Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Vol 9 No 2 (2024): Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat
Publisher : Universitas Mathla'ul Anwar Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30653/jppm.v9i2.692

Abstract

Sumberdaya mutlak diperlukan untuk menunjang kebutuhan manusia. Ketersediaan sumberdaya harus didukung oleh kemampuan untuk mengolahnya sehingga dapat menciptakan produk yang memiliki nilai tambah dan ekonomis, sehingga perlu didukung dengan ilmu pengetahuan dan keterampilan. Sagu komoditi pangan yang sangat mudah didapatkan di Desa Malimbu, namun masyarakat hanya menjualnya dalam bentuk sagu basah, hal ini disebabkan masyarakat belum mengetahui cara mengolah sagu dalam bentuk lain seperti dange dan kue sagu, sehingga mereka membeli di pasar setiap akan mengonsumsinya. Padahal jika sagu yang melimpah tersebut diolah berbagai olahan sagu, maka dapat menjadi sumber pendapatan baru. Oleh sebab itu, diperlukan kegiatan penyuluhan dan pelatihan berbagai olahan sagu bagi perempuan/ibu rumah tangga yang ada di Desa Malimbu. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu rumah tangga dalam berbagai olahan sagu serta terbentuk lapangan usaha baru.. Metode yang digunakan adalah (1) Sosialisasi, Penyuluhan dan Pelatihan Berbagai Olahan Sagu; (2) Pelatihan Manajemen Usaha; (3) Kemasan dan Pemasaran; (4) Pemberian bantuan peralatan; dan (5) Pendampingan. Hasil kegiatan ini adalah (1) Sosialisasi, penyuluhan, pelatihan berjalan lancar dan diterima baik oleh mitra dan masyarakat; (2) Mitra dapat membuat pembukuan sederhana; (3) Mitra dapat mengemas produk dengan menarik serta memasarkannya dipasar lokal dan medsos; (4) Penyerahan bantuan bahan dan peralatan olahan sagu; (5) Mitra dapat menjalankan semua kegiatan dengan baik. Resources are absolutely necessary to support human needs. The availability of resources must be supported by the ability to process them so that they can create products that have added value and are economical, it needs to be supported by knowledge and skills. Sago is a food commodity that is very easy to get in Malimbu Village, but people only sell it in the form of wet sago, this is because people don't know how to process sago in other forms such as dange and sago cakes, so they buy it at the market every time they want to consume it. In fact, if the abundant sago is processed into various sago preparations, it can become a new source of income. Therefore, outreach and training activities on various sago preparations are needed for women/housewives in Malimbu Village. This activity aims to increase the knowledge and skills of housewives in various sago preparations and create new business opportunities. The methods used are (1) Socialization, Counseling and Training on Various Sago Processes; (2) Business Management Training; (3) Marketing and Packaging; (4) Providing equipment assistance; and (5) Mentoring. The results of this activity are (1) Socialization, counseling, training runs smoothly and is well received by partners and the community; (2) Partners can make simple bookkeeping; (3) Partners can package products attractively and market them in local markets and social media; (4) Delivery of sago processing materials and equipment; (5) Partners can carry out all activities well.
Peran Adat dalam Peningkatan Produksi Tanaman Padi di Komunitas Adat Makawa Desa Siteba Kab. Luwu Goali, Amir; Boceng, Annas; Nuryanti, Dewi Marwati
AGROVITAL : Jurnal Ilmu Pertanian Vol 9, No 2 (2024): AGROVITAL VOLUME 9, NOMOR 2, NOVEMBER 2024
Publisher : Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/agrovital.v9i2.5832

Abstract

Peranan adat dalam meningkatkan produksi tanaman padi di Komunitas adat Makawa Desa Siteba dan perspektif petani dan eksistensi adat tradisi lokal petani padi di Desa Siteba pada era globalisasi dan modern. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran adat Komunitas Adat Makawa desa Siteba dalam meningkatkan produksi tanaman padi dan perspektif Masyarakat serta eksistensi aadat tradisi lokal di tengah era globalisasi dan modern.  Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan etnografi. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara Bersama informan dari berbagai pihak yaitu pemangku Adat Makawa Desa Siteba, tokoh Masyarakat, dan petani, observasi pada lokasi penelitian, dan dokumentasi. Di analisis menggunakan model Miles dan Huberman melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan serta verivikasi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) peranan adat dalam meningkatkan produksi tanaman padi di Komunitas Adat Makawa sangat berperan penting, Dimana setiap peranannya terlaksana secara optimal dengan indeks peranan yang sangat berperan di setiap aspeknya; (2) perspektif Masyarakat dan eksistensi adat tradisi lokal petani padi di desa Siteba di era global dan modern sangat menjaga kearifan lokal (budaya lokal) yang telah ada sejak dulu di desa Siteba di saat majunya digitalisasi pertanian di era globalisasi dan modern. Peneliti telah mengkaji tentang peranan komunitas Adat Makawa desa Siteba dan perspektif Masyarakat dan eksistensi adat tradisi lokal di komunitas Adat Makawa desa Siteba di era globalisasi dan modern. Adapun saran yang ditujukan bagi komunitas Adat Makawa desa Siteba dan Masyarakat diharap dapat menjaga dan mempertahankan adat istiadat dalam meningkatkan hasil produksi pertanian. Dan peneliti berharap adanya penelitian selanjutnya yang mengkaji aspek-aspek lain yang belum terungkap dalam penelitian ini.
Efektifitas Program Pengembangan Ayam Kampung Unggul Balitbangtan (KUB) Pada Masyarakat Penyandang Disabilitas Rasyid, Rusmiati; Sappareng, Sukriming; Marwati N, Dewi
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : Syntax Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36418/syntax-literate.v10i1.20395

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Efektifitas Program Pengembangan Ayam Kampung Unggul Balitbangtan (KUB) Pada Masyarakat Penyandang Disabilitas Di Desa Matompi Kecamatan Towuti Kabupaten Luwu Timur. Konsumsi daging dan telur ayam kampung tiap tahunnya meningkat sementara produksinya belum mampu memenuhi kebutuhan masyarakat untuk itu perlu dilakukan pengembangan budidaya ayam kampung yang memiliki produksi daging dan telur yang tinggi, Ayam KUB merupakan ayam yang memiliki kenerja yang baik di bandingkan ayam kampung biasa. Ayam KUB adalah ayam hasil seleksi sehingga pemeliharaannya harus terkontrol agar produktivitasnya dapat optimal. Program pengembangan ayam KUB pada penyandang disabilitas kelompok woliko dalam pendampingan PKPM memberikan dampak positif dilihat dari segi pengetahuan dan keterampilan dinama dari segi budidaya ayam KUB. Peningkatan nilai presentasi sebesar 100% (Sanagat Tinggi) untuk mengetahui pencegahan penyakit, nilai presentasi untuk 83,33% (Tinggi) pengetahuan tentang Sistem manajemen produksi 91,67% (Sangat Tinggi), penanganan pengembangan inivasi pakan 75% (Tinggi) yang di gunakan serta sistem penanganan kandang untuk ayam KUB juga meningkat sebesar 75%(Tinggi). Peningkatan nilai presentasi dari setiap pernyataan menunjukkan bahwa anggota kelompok woliko memiliki keinginan untuk memperbaiki dan memperlajari cara berternak ayam KUB yang baik, sehingga bisa memperolah hasil ternak yang bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari. Kendala yang dihadapi dalam pengembangan ayam KUB meliputi keterbatasan fisik, jumlah kandang serta kentinyutas produksi menjadi faktor pembatas keberhasilan budidaya terenak secara komersil.
Strategi Pendistribusian Pupuk Bersubsidi di Kecamatan Walenrang Timur Kabupaten Luwu Sulawesi Selatan Nuryanti, Dewi Marwati; Zainuddin, Akmal; Lilis, Lilis
Agrikultura Vol 36, No 1 (2025): April, 2025
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/agrikultura.v36i1.58438

Abstract

Pupuk merupakan komponen vital dalam mendukung produktivitas pertanian. Kebijakan subsidi pupuk oleh pemerintah ditetapkan untuk mendukung akses petani terhadap ketersediaan pupuk. Namun, dalam pelaksanaannya masih menghadapi berbagai permasalahan dalam sistem distribusi pupuk bersubsidi ini. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pendistribusian pupuk bersubsidi di Kecamatan Walenrang Timur, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan. Penelitian dilakukan dari Desember 2023 hingga Januari 2024 menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei untuk mengidentifikasi faktor-faktor internal dan eksternal, serta pendekatan kualitatif untuk merumuskan kebijakan strategi pendistribusian pupuk bersubsidi. Responden terdiri dari dua katagori yaitu petani dan pakar. Responden petani dipilih menggunakan metode cluster sampling. Metode ini memungkinkan pemilihan sampel representatif melalui pengelompokan berdasarkan kelompok tani di setiap desa, sehingga mencakup berbagai wilayah secara menyeluruh. Sementara itu, responden pakar dipilih secara purposive. Data dianalisis menggunakan analisis SWOT. Hasil penelitian menunjukkan faktor internal kekuatan diperoleh skor sebesar 2,57 dan skor kelemahan sebesar 0,42. Faktor eksternal peluang diperoleh skor sebesar 2,53 dan skor ancaman sebesar 0,40. Posisi strategi pendistribusian pupuk bersubsidi di Kecamatan Walenrang Timur berada pada Kuadran I yakni strategi agresif. Strategi ini menekankan bahwa upaya peningkatan strategi difokuskan dengan menggunakan berbagai kekuatan untuk memanfaatkan peluang yang ada. Strategi yang diterapkan adalah melakukan peningkatan koordinasi lintas sektor, pusat dan daerah terkait alokasi pupuk bersubsidi, keefektifan penyaluran pupuk dan implementasi pemupukan. Melakukan akurasi pendataan lahan dan pengimputan pada aplikasi sesuai luas lahan yang di kelola petani, dan memperkuat kemampuan penyaluran pupuk bersubsidi sampai ke petani melalui sistem pengawasan dan sanksi untuk setiap pelanggaran penyaluran pupuk hal ini sangat penting untuk bisa menjamin pendistribusian pupuk subsidi optimal.
Analisis Risiko Rantai Pasok pada Industri Pengolahan Sagu Basah di Desa Bunga Eja dengan Metode Supply Chain Operation Reference (SCOR) dan House of Risk (HOR): Analysis of Supply Chain Risk in the Sago Processing Industry in Bunga Eja Village Using the Method Supply Chain Operation Reference (SCOR) and House of Risk (HOR) Sumantri, Sumantri; Dewi Nuryanti Marwati
Perbal: Jurnal Pertanian Berkelanjutan Vol. 11 No. 3 (2023): Perbal: Jurnal Pertanian Berkelanjutan
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/perbal.v11i3.3356

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi rantai pasok yang terjadi pada industri pengolahan sagu basah dengan menggunakan metode Supply Chain Operation Reference (SCOR) dan untuk menganalisis risiko dengan melakukan penilaian risiko rantai pasok pada industri pengolahan sagu basah dengan menggunakan metode House of Risk (HOR). Penelitian ini dilaksanakan di Desa Bunga Eja Kecamatan Kamanre Kabupaten Luwu pada bulan Juli – Agustus 2023. Teknik analisis data menggunakan metode Supply Chain Operation Reference (SCOR) dan House of Risk (HOR). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat sembilan belas risk event dan dua puluh satu risk agent pada risiko rantai pasok yang terjadi pada industri pengolahan sagu basah. Hasil analisis risiko rantai pasok menunjukkan bahwa terdapat empat prioritas risk agent atau sumber penyebab risiko yakni (A8) kerusakan mesin dan peralatan produksi, (A10) ketersediaan air bersih untuk proses produksi, (A3) modal usaha masih kurang, dan (A2) bahan baku mulai berkurang. The purpose of this study is to identify the supply chain that occurs in the wet sago processing industry using the Supply Chain Operation Reference (SCOR) method and to analyze risk by conducting a supply chain risk assessment in the wet sago processing industry using the House of Risk (HOR) method. This research was conducted in Bunga Eja Village, Kamanre District, Luwu Regency from July to August 2023. Data analysis techniques used the Supply Chain Operation Reference (SCOR) and House of Risk (HOR) methods. The results showed that there were nineteen risk events and twenty one risk agents in the supply chain risk that occurred in the wet sago processing industry. The results of supply chain risk analysis show that there are four priority risk agents or sources of risk, namely (A8) damage to production machinery and equipment, (A10) availability of clean water for the production process, (A3) insufficient business capital, and (A2) raw materials starting to decrease.
Assessment of landslide vulnerability in Palopo City of South Sulawesi based on geological factors using a digital surface model Witno, Witno; Nuryanti, Dewi Marwati; Yumna, Yumna; Maria, Maria; Putri, Andi Utami Batari
Journal of Degraded and Mining Lands Management Vol. 12 No. 5 (2025)
Publisher : Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15243/jdmlm.2025.125.8781

Abstract

Landslides are natural hazards driven by both triggering and controlling geological factors. Comprehensive assessments of landslide-prone areas and their associated volumes are essential for understanding present-day risks and informing effective mitigation strategies. This study investigates landslide vulnerability in Battang and Battang Barat Villages, Palopo City, with a focus on geological conditions, landslide extent and volume, and spatial vulnerability using Digital Surface Model (DSM) analysis. Field data were collected from 14 landslide sites through GPS mapping and aerial surveys using a DJI Mavic 2 drone. The data were processed using Agisoft Metashape Professional to generate DSM and orthomozaic imagery, while spatial analyses were performed in ArcGIS 10.5. Landslide area and volume calculations were conducted using PCI Geomatica. The analysis revealed that the average landslide-affected area is 0.30 hectares, with an estimated average volume of 5,195.58 m³. The dominant soil types include Dystric Fluvisols, Humic Ferralsols, and Ferric Acrisols, underlain by geological formations such as Lamasi Volcanic Rocks, the Latimojong Formation, and Palopo Granite. Slope gradients range from flat to steep, and land cover is primarily composed of scrub and dryland forest. The study classifies landslide vulnerability into medium and high categories, providing critical insight for site-specific hazard mitigation and land-use planning.
Diversifikasi Nira Aren Menjadi Gula Liquid oleh Kelompok Usaha Perhutanan Sosial (KUPS) Nira Aren Desa Sangtandung Witno, Witno; Maria, Maria; Nuryanti, Dewi Marwati; Putri, Andi Utami Batari
Abdimas Galuh Vol 7, No 2 (2025): September 2025
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/ag.v7i2.18511

Abstract

Nira aren merupakan produk dari Hasil Hutan Bukan Kayu (HHBK) yaitu pohon Aren. Pohon aren banyak ditemukan tumbuh secara alami di desa Sangtandung Kecamatan Walenrang Utara. Nira aren oleh KUPS Gula Aren diolah menjadi gula merah bentuk cetakan batok. Nilai ekonomi dari gula merah batok sangat rendah bila dibandingkan dengan produk turunan lainnya seperti gula semut dan gula liquid karena proses pengolahan yang tradisional. Sehingga hasil yang didapatkan masih rendah, sementara biaya, waktu dan tenaga yang dikeluarkan cukup besar. Hal ini yang mendasari pada kegiatan pengabdian, ingin melakukan diversifikasi pengolahan nira aren menjadi gula liquid secara modern. Metode pengabdian dilakukan dengan cara Participatory Action Research (PAR) yang berorientasi pada pemberdayaan masyarakat. Hasil pelaksanaan pengabdian memperoleh peningkatan pengetahuan anggota KUPS dalam pengolahan gula liquid, dari segi waktu yang dibutuhkan dalam proses pemasakan lebih cepat, cara mengemas produk agar lebih menarik serta kemampuan dalam manajemen usaha.