Claim Missing Document
Check
Articles

PENENTUAN JUMLAH CLUSTER OPTIMAL PADA MEDIAN LINKAGE DENGAN INDEKS VALIDITAS SILHOUETTE Hendra Perdana, Nicolaus, Evy Sulistianingsih,
BIMASTER Vol 5, No 02 (2016): BIMASTER
Publisher : BIMASTER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (240.888 KB)

Abstract

Metode median linkage merupakan salah satu metode cluster hirarki yang mengelompokkan objek berdasarkan nilai mediannya. Indeks validitas silhouette  merupakan suatu ukuran statistik yang digunakan untuk menyelesaikan permasalahan penentuan jumlah cluster K  optimal yang dapat memberikan representasi grafis singkat seberapa baik setiap objek terletak dalam cluster tersebut. Penentuan jumlah cluster optimal dilakukan dengan melihat nilai rata-rata maksimum dari silhouette S(i). Jumlah cluster K optimal merupakan estimasi dari harga yang paling memaksimumkan nilai rata-rata indeks validitas silhouette S(i). Penelitian ini bertujuan untuk menentukan jumlah cluster optimal dengan menggunakan indeks validitas silhouette. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang dipublikasikan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kalimantan Barat yang berupa Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten/Kota di Kalimantan Barat tahun anggaran 2013 dengan empat variabel penelitian yaitu retribusi daerah, pajak daerah, hasil pengelolaan kekayaan derah yang dipisahkan dan lain-lain pendapatan asli daerah yang sah. Berdasarkan hasil uji validitas cluster dengan indeks validitas silhouette diperoleh bahwa jumlah cluster optimal K  adalah 5 pada metode median linkage dengan nilai rata-rata indeks validitas silhouette S(i) adalah 0,078. Kata Kunci: Cluster, linkage, silhouette, PAD
PENERAPAN DIAGRAM KONTROL MEWMA PADA PENGENDALIAN KARAKTERISTIK KUALITAS PENGOLAHAN AIR PDAM TIRTA KHATULISTIWA Shantika Martha, Putri Catur Wahyuni, Evy Sulistianingsih,
Bimaster : Buletin Ilmiah Matematika, Statistika dan Terapannya Vol 8, No 2 (2019): BIMASTER
Publisher : FMIPA Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.332 KB) | DOI: 10.26418/bbimst.v8i2.31537

Abstract

 Pengendalian kualitas dengan diagram kontrol Multivariate Exponentially Weighted Moving Average (MEWMA),  merupakan usaha untuk meminimalkan produk cacat atau rusak dari produk yang diproduksi oleh perusahaan. Hal tersebut dilakukan untuk mempertahankan kualitas produk yang dihasilkan agar sesuai dengan kriteria produk yang telah ditetapkan dan dapat diterima oleh konsumen. Dalam produksi pengolahan air bersih pada PDAM Tirta Khatulistiwa dilakukan pengontrolan kualitas dengan lima karakteristik kualitas yaitu warna, kekeruhan, suhu, Daya Hantar Listrik (DHL) dan pH dengan menggunakan Diagram Kontrol MEWMA. Penerapan diagram kontrol MEWMA pada penelitian ini menggunakan  senilai 0,05 dengan Batas Pengendali Atas (BPA) yaitu senilai . Proses produksi pengolahan air bersih berada di bawah batas BPA hingga pengontrolan keempat, sehingga dapat dikatakan bahwa proses telah terkontrol atau dengan kata lain proses telah stabil. Kata Kunci: Diagram Kontrol, Multivariate Expoentially Weighted Moving Average (MEWMA), BPA
ANALISIS MODEL INTERVENSI FUNGSI PULSE Studi Kasus : Peramalan Harga Saham Malaysia Airlines dan Jumlah Wisatawan Asing Evy Sulistianingsih, Muhammad Mukhlis, Dadan Kusnandar,
Bimaster : Buletin Ilmiah Matematika, Statistika dan Terapannya Vol 4, No 03 (2015): BIMASTER
Publisher : FMIPA Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (835.575 KB) | DOI: 10.26418/bbimst.v4i03.11714

Abstract

Model intervensi fungsi pulse digunakan untuk intervensi yang terjadi pada suatu waktu tertentu dalam jangka waktu yang pendek, seperti kecelakaan, bencana alam, dan promosi. Analisis model intervensi fungsi pulse meliputi beberapa tahapan. Tahapan tersebut dimulai dengan pembentukan model ARIMA sebelum intervensi, kemudian dilanjutkan dengan tahap identifikasi respon intervensi, estimasi parameter intervensi, dan diagnosis model intervensi. Dalam penelitian ini, model intervensi fungsi pulse digunakan untuk meramalkan harga saham Malaysia Airlines System (MAS) dan jumlah wisatawan asing yang melalui pintu masuk Bandara Ngurah Rai Bali. Penelitian ini dibatasi dengan pembentukan model intervensi fungsi pulse dengan kejadian untuk saham MAS yaitu hilangnya pesawat MH370 pada bulan Maret 2014 dan untuk jumlah wisatawan asing adalah bom Bali yang terjadi pada bulan Oktober 2002. Berdasarkan hasil analisis disimpulkan bahwa kejadian hilangnya pesawat MH370 tidak memberikan efek intervensi pada Saham MAS, sedangkan kejadian bom Bali memberikan efek intervensi dengan menurunnya jumlah wisatawan asing  pada waktu kejadian dan satu bulan setelah kejadian. Kata kunci : Analisis intervensi, fungsi pulse, dan ARIMA
ANALISIS METODE DEKOMPOSISI SUMUDU DAN MODIFIKASINYA DALAM MENENTUKAN PENYELESAIAN PERSAMAAN DIFERENSIAL PARSIAL NONLINEAR Evy Sulistianingsih, Novianingtyas Anugrah Mahanani, Mariatul Kiftiah,
Bimaster : Buletin Ilmiah Matematika, Statistika dan Terapannya Vol 5, No 02 (2016): BIMASTER
Publisher : FMIPA Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (474.464 KB) | DOI: 10.26418/bbimst.v5i02.15565

Abstract

Pada tulisan ini disajikan suatu metode yang menggabungkan penerapan Transformasi Sumudu dan Polinomial Adomian untuk menyelesaikan Persamaan Diferensial Parsial (PDP) nonlinear dan dinamakan dengan Metode Dekomposisi Sumudu (MDS). Metode ini diawali dengan menerapkan sifat Transformasi Sumudu pada PDP nonlinear, dilanjutkan dengan mensubstitusikan syarat awal ke persamaan yang terbentuk. Selanjutnya, lakukan invers Transformasi Sumudu pada kedua ruas sehingga diperoleh hasil untuk bagian linear. Langkah berikutnya yaitu menentukan nilai awal iterasi yang diperoleh dari solusi bagian linear dan menggunakan Polinomial Adomian untuk menyelesaikan bagian nonlinear. Tahap terakhir yaitu membentuk solusi yang dihasilkan menjadi deret. Namun penyelesaian MDS membutuhkan iterasi yang cukup panjang dan metode ini bisa dimodifikasi dengan mengambil suku yang berbeda pada bagian linear tersebut dan diasumsikan sebagai K(x,t) lalu diuraikan dalam bentuk penjumlahan Ko(x,t) dan K1(x,t)dimana Ko(x,t) merupakan solusi dari uo(x,t) dan untuk solusi u1(x,t) diperoleh dari penjumlahan K2(x,t) dengan bagian nonlinearnya, metode ini dinamakan Metode Modifikasi Dekomposisi Sumudu (MMDS). Tujuan dari penulisan ini adalah menentukan dan membandingkan MDS dan MMDS kemudian dapat dilihat dari hasil pembahasan menunjukkan bahwa MMDS lebih efisien dibandingkan dengan MDS untuk menyelesaikan PDP nonlinear. Kata Kunci: Sumudu, Adomian, nonlinear
PERBANDINGAN METODE MAXIMUM LIKELIHOOD ESTIMATION (MLE) DAN METODE BAYESDALAM PENDUGAAN PARAMETER DISTRIBUSI EKSPONENSIAL Evy Sulistianingsih., Dwi Nurlaila, Dadan Kusnandar,
Bimaster : Buletin Ilmiah Matematika, Statistika dan Terapannya Vol 2, No 1 (2013): BIMASTER
Publisher : FMIPA Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/bbimst.v2i1.1637

Abstract

Penelitian ini membandingkan metode MLE dan metode Bayes dalam menduga parameter Distribusi Eksponensial. Distribusi prior untuk metode Bayes yang digunakan pada penelitian ini adalah perluasan distribusi prior Jeffrey. Perbandingan kedua metode dilakukan melalui simulasi data pada berbagai kondisi parameter dan ukuran sampel. Evaluasi terhadap kedua metode dilakukan melalui pengamatan terhadap nilai bias dan MSE yang dihasilkan. Penelitian ini menunjukkan bahwa metode Bayes dengan nilai konstanta Jeffrey lebih kecil dari satu selalu menghasilkan nilai bias dan MSE yang lebih baik dibandingkan dengan metode Maximum Likelihood Estimation (MLE). Kata kunci: Distribusi Eksponensial, Metode MLE, Metode Bayes.
METODE PARTIAL LEAST SQUARES UNTUK MENGATASI MULTIKOLINEARITAS PADA MODEL REGRESI LINEAR BERGANDA Evy Sulistianingsih., Romika Indahwati, Dadan Kusnandar,
Bimaster : Buletin Ilmiah Matematika, Statistika dan Terapannya Vol 3, No 03 (2014): BIMASTER
Publisher : FMIPA Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/bbimst.v3i03.7352

Abstract

Multikolinearitas merupakan salah satu permasalahan dalam analisis Regresi Linear. Multikolinearitas dapat menyebabkan estimasi parameter dengan metode Ordinary Least Squares (OLS) menjadi penduga yang masih tetap tak bias dan konsisten, tetapi tidak efisien. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk mengatasi multikolinearitas, yaitu Metode Partial Least Squares (PLS). Pada penelitian ini tingkat efisiensi metode OLS dan PLS dibandingkan dalam mengestimasi parameter regresi ketika terdapat multikolinearitas dalam data. Penelitian ini menggunakan 21 kondisi data yang berbeda dalam ukuran sampel dan tingkat korelasi. Tingkat efisiensi dari kedua metode dibandingkan berdasarkan nilai bias dan Mean Square Error (MSE) dari nilai estimasi yang dihasilkan. Penelitian ini menunjukkan bahwa metode OLS merupakan penduga yang efisien ketika tidak ada korelasi antar variabelnya. Selain itu dapat disimpulkan juga bahwa metode PLS memiliki nilai bias yang cenderung mengecil seiring bertambahnya jumlah sampel dan sebaiknya digunakan sebagai suatu metode analisis ketika variabel bebas berkorelasi lebih dari atau sama dengan 0,8. Kata Kunci: Analisis Regresi, Matriks Korelasi, Multivariat, Simulasi
ESTIMASI CONFIDENCE TITIK PANAS PADA KEBAKARAN HUTAN MENGGUNAKAN METODE ORDINARY KRIGING Evy Sulistianingsih, Nur’ainul Miftahul Huda, Naomi Nessyana Debataraja,
Bimaster : Buletin Ilmiah Matematika, Statistika dan Terapannya Vol 5, No 01 (2016): BIMASTER
Publisher : FMIPA Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (475.407 KB) | DOI: 10.26418/bbimst.v5i01.14865

Abstract

Analisis data geostatistik menggunakan metode Ordinary Kriging merupakan analisis statistik spasial untuk mengestimasi data berdasarkan lokasi. Ordinary Kriging menghasilkan estimator yang tak bias, linier dan terbaik. Data yang digunakan pada penelitian ini berupa data sekunder tentang titik panas di Desa Nanga Tayap dan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat yang diperoleh dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Ukuran data yang digunakan adalah sebanyak 107 yang terdiri dari koordinat titik dan confidence titik panas pada tanggal 15 September 2015. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi peringatan titik panas yang berpotensi mengakibatkan kebakaran hutan berdasarkan nilai confidence. Hubungan antar titik dapat dimodelkan oleh semivariogram yang menggambarkan variansi dari selisih nilai pengamatan antar pasangan lokasi yang terpisahkan oleh jarak tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model semivariogram teoritis terbaik adalah Spherical dan diperoleh 840.813 titik yang menjadi peringatan titik panas dihari berikutnya. Kata kunci: Ordinary Kriging, Semivariogram, Titik Panas.
PREMI TUNGGAL BERSIH UNTUK KONTRAK ASURANSI JIWA SEUMUR HIDUP Evy Sulistianingsih., Winda Sri Wulandari, Neva Satyahadewi,
BIMASTER Vol 3, No 01 (2014): Bimaster
Publisher : BIMASTER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Asuransi jiwa merupakan asuransi yang bertujuan untuk mengantisipasi kerugian finansial yang disebabkan oleh kematian. Pada asuransi jiwa seumur hidup, premi bersih yang akan dibayarkan oleh pemegang polis merupakan syarat diperolehnya perlindungan asuransi. Premi tunggal bersih asuransi jiwa seumur hidup merupakan premi yang pembayarannya dilakukan satu kali pada saat kontrak disetujui dan hanya memperhatikan tingkat suku bunga dan tingkat mortalita saja. Penentuan nilai premi tunggal bersih penting dilakukan oleh setiap perusahaan asuransi untuk mengambil suatu kebijakan yang tepat agar dapat bersaing dengan perusahaan-perusahaan asuransi lainnya. Untuk itu perlu dilakukan beberapa tahapan dalam perhitungan premi tunggal bersih yaitu menghitung nilai tunai pembayaran, pembentukan tabel servis menggunakan tabel mortalita, dan perhitungan anuitas asuransi jiwa seumur hidup. Kemudian barulah ditentukan besarnya nilai premi tunggal bersih untuk asuransi jiwa seumur hidup pada usia tahun. Berdasarkan hasil analisis, diketahui bahwa besarnya nilai premi tunggal bersih dipengaruhi oleh tingkat suku bunga, usia tertanggung dan penggunaan tabel mortalita.. Jika tingkat suku bunga yang diberikan semakin besar, maka nilai premi tunggal bersih juga akan semakin besar. Kemudian dapat diketahui pula bahwa jika usia tertanggung pada saat kontrak disetujui semakin tua maka premi tunggal bersih juga akan semakin besar. Selanjutnya diketahui bahwa Tabel Mortalita Indonesia 1999 menghasilkan nilai premi yang lebih rendah dibandingkan dengan tabel mortalita CSO 1958. Perbedaan nilai premi tersebut disebabkan oleh jumlah penduduk dan tingkat kematian yang berbeda pada masing-masing tabel. Kata Kunci : Premi, Premi Tunggal, Premi Tunggal Bersih.
PENGGUNAAN VALUE AT RISK DALAM ANALISIS RISIKO PADA PORTOFOLIO SINGLE INDEX MODEL (Studi Kasus Data Saham LQ 45) Evy Sulistianingsih, Edi Saputra, Neva Satyahadewi,
Bimaster : Buletin Ilmiah Matematika, Statistika dan Terapannya Vol 3, No 03 (2014): BIMASTER
Publisher : FMIPA Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/bbimst.v3i03.7440

Abstract

Salah satu metode yang dapat digunakan untuk membentuk portofolio optimal adalah Single Index Model (SIM). Metode ini lebih sederhana jika dibandingkan dengan Mean-Variance Model. Pembentukan portofolio optimal dengan SIM didasarkan pada nilai cut off point dan nilai excess return to beta. SIM mengasumsikan bahwa korelasi return antar saham terjadi karena adanya respon saham tersebut terhadap perubahan pasar. Setelah portofolio SIM terbentuk, maka dapat diperkirakan potensi risiko penurunan nilai return dari portofolio tersebut dengan Value at Risk (VaR). VaR ini dapat diukur dengan menggunakan metode Variance Covariance yang mengasumsikan bahwa return berdistribusi normal dan return portofolio bersifat linear terhadap return aset tunggalnya. Saham-saham  yang digunakan untuk studi kasus pada penelitian ini adalah saham yang tergabung pada indeks harga saham LQ 45 di  Bursa Efek Jakarta periode Januari 2008 sampai dengan Maret 2014. Kemudian, berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa dari 37 saham yang diambil sebagai sampel dari indeks LQ 45 hanya 6 saham yang masuk dalam portofolio. Portofolio tersebut memiliki standar deviasi sebesar 0,063338399, sehingga dengan model Variance Covariance pada tingkat keyakinan sebesar 95% diketahui bahwa kerugian maksimum yang mungkin akan diderita investor tidak akan melebihi Rp 104.191.665,8. Kata Kunci: Single Indeks Model, Value at Risk
ANALISIS MODEL INTERVENSI FUNGSI STEP UNTUK PERAMALAN KENAIKAN TARIF DASAR LISTRIK (TDL) TERHADAP BESARNYA PEMAKAIAN LISTRIK Evy Sulistianingsih, Reta Ekayanti, Muhlasah Novitasari Mara,
Bimaster : Buletin Ilmiah Matematika, Statistika dan Terapannya Vol 3, No 03 (2014): BIMASTER
Publisher : FMIPA Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/bbimst.v3i03.7353

Abstract

Analisis intervensi merupakan metode untuk mengolah data time series yang dipengaruhi oleh suatu peristiwa yang disebut intervensi. Secara umum, ada dua macam fungsi intervensi yaitu fungsi step dan pulse. Analisis intervensi fungsi step digunakan pada intervensi yang bersifat jangka panjang seperti kebijakan pemerintah, kebijakan perusahaan dan travel warning. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan model intervensi fungsi step yang didapat dari proses pemodelan ARIMA preintervensi, identifikasi respon intervensi, estimasi parameter intervensi, dan pemeriksaan diagnosis model intervensi. Adapun data yang digunakan berupa data besarnya pemakaian listrik (dalam kWh), kategori rumah tangga dengan daya 1300VA, Rayon Kota Pontianak periode Januari 2008 sampai dengan April 2014 yang diperoleh dari PT. PLN Rayon Kota Pontianak. Penelitian ini dibatasi pada pembentukan model intervensi fungsi step, dengan waktu intervensi T diketahui yakni Oktober 2013. Berdasarkan hasil analisis disimpulkan bahwa hasil peramalan dari model intervensi yang telah didapat menunjukkan besarnya pemakaian pada bulan Mei 2014 sampai dengan April 2015 mengalami penurunan ketika dampak intervensi terjadi pada waktu intervensi. Kata Kunci : Analisis intervensi, ARIMA, fungsi step
Co-Authors ., Putri Agustono, Hendri Alsa Muarti Amalia, Disya Recita Ananda, Adelia Andani, Wirda Anisa Shafarianti Ardhitha, Tiffany Arsanti, Resti Atlantic, Virginnia AYU ASTUTI, AYU Banu, Syarifah Syahr Dadan Kusnandar Debataraja, Naomi Nessyana Desdianti, Maycandra Deva Kurnia Aristi Dhandio, David Jordy Dinanti, Rahila Dara Eka Lestari Eka Wahyuning Dhewanty Elga Fitaloka Fadhilah Rizky Aulia Febryanti, Winda Fiqriani, Rizha Aynul Fransiska Fransiska Gristia Aldilla Gunawan, Risky Hafifah, Nanda Hanin, Noerul Hendra Perdana Imanni, Rahmania Andarini Hatti Imro'ah, Nurfitri IMRO’AH, NURFITRI Kamila, Diva Rahma Karlina, Sela Laksono Trisnantoro Lisa Lestari Maga, Fahmi Giovani Maharani, Cinta Priscillia Maresha Widya Muliadiasti Martha, Shantika Matius Robi Meilandra, Irvan Meliana Pasaribu Melvin, Melvin Misno Misno Mutiara Nurisma Rahmadhani Nabilah, Niken Aushaf Nanda Shalsadilla Naomi Nessyana Debataraja Natalia, Desa Ayu Neva Satyahadewi Nurfitri Imro’ah Oktaviani, Indah Oktitannia, Dea Panawaristia, Brigitha Pebriyandi, Rifki Perangin Angin, Christi Alemsa Pratama, Aditya Nugraha Pratama, Yogi Priani, Wina Putra, Fajar Rahmana Radinasari, Nur Ismi Rahmah, Mhaulia Rahmania Andarini Hatti Imanni Rifqi, Bhima Fairul Risma Junian Salsabila, Hana Salsabila, Yumna Hanum Septiawan, Anggi Setyo Wir Rizki Setyo Wira Rizki Shantika Martha Siti Aprizkiyandari, Nurul Qomariyah, Shantika Martha, Sriyana Sriyana Sulya Hikma Yulandari Supandi Supandi Susanti Susanti Syafitri Wulandari Tamtama, Ray Tiara, Dinda Umiati, Wiji Wahyu Kurniasari Wati, Setio Kusumo Westi Widiyatari Wicaksono, Juwan Prioabil Dwi Wirda Andani Wulandari, Afrilia Putri Yundari, Yundari Yustosio, Darwis Zakiah, Ainun Zaria, Della