Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

EFEKTIVITAS PENGELOLAAN TERNAK KERBAU RAWA DI DESA PAMINGGIR KECAMATAN PAMINGGIR KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA Handayani, Ramona; Sani, Abdul
Inovatif Jurnal Administrasi Niaga Vol. 2 No. 1 (2020): Inovatif Jurnal Administrasi Niaga
Publisher : PPPM STIA Amuntai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36658/ijan.2.1.70

Abstract

Sistem pemeliharaan ternak kerbau yang masih menganut cara tradisional karena campur tangan manusia dan teknologi yang digunakan boleh dikatakan minim, sehingga prestasi yang diharapkan tidak tercapai dimana banyak terjadi kematian terutama anak yang baru lahir. Akses untuk menuju peternakan juga mengalami suatu permasalahan dikernakan jalan untuk menuju peternakan harus menempuh jalan Sungai Barito dan memakan waktu cukup lama.Berdasarkan hal di atas, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengelolaan ternak kerbau rawa di Desa paminggir Kecematan Paminggir Kabupaten Hulu Sunga Utara, kendala apa saja yang di hadapi dalam melakukan peternakan dan upaya atau Solusi yang dilakukan dalam mengatasi kendala pengelolaan ternak kerbau rawa. Pendekatan Penelitian digunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan Pengelolaan ternak kerbau rawa di Desa Paminggir Kecamatan Paminggir Kabupaten Hulu Sungai Utara cukup efektif dilihat dari indicator pengetahuan, sikap, motivasi , kepaduan, kepemimpinan ,struktur, atatus, peran , norma-norma, pilihan strategis, proses dan kebudayaan sudah bisa dikatakan terkelola dengan baik, sementara yang kurang terkelola dengan baik yaitu, kemampuan, keahlian, lingkungan ternak, dan penggunaan teknologi. Kendala yang dihadapi meliputi : Kemampuan yang kurang disebabkan peternak yang umurnya masih muda dan minim pengalaman, Keahlian yang kurang karena peternak yang senior ( banyak pengalaman) mulai berkurang, Lingkungan akses jalan yang masih sulit, dan Sarana koordinasi dalam pengelolaan ternak yang masih kurang dalam penggunaan teknologi. Upaya yang dilakukan dalam mengatasi kendala meliputi : Memperbaiki kualitas sumber daya manusia untuk kemampuan beternak kerbau melalui mengikut sertakan peternak muda dalam penyuluhan, pelatihan dan Memberi kesempatan untuk usia muda, dan Memperbaiki lingkungan pengelolaan ternak kerbau rawa di paminggir
PERAN KOPERASI UNIT DESA (KUD) DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KELOMPOK TANI DI DESA TANAH HABANG KANAN KECAMATAN LAMPIHONG KABUPATEN BALANGAN Handayani, Ramona; Rahmadania, Rahmadania
Inovatif Jurnal Administrasi Niaga Vol. 2 No. 2 (2020): Inovatif Jurnal Administrasi Niaga
Publisher : PPPM STIA Amuntai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36658/ijan.2.2.75

Abstract

Village Unit Cooperatives (KUD) were formed on the basis of common perceptions and farmers' needs for the ease of obtaining agricultural production facilities and infrastructure by basing their activities on the principles of cooperatives as well as as a people's economic movement based on the principle of kinship. In the future, the role of cooperatives in Indonesia is expected to remain even more important, especially in relation to being a vehicle for the development of the people's economy, however cooperatives will also face increasingly tough challenges. Globalization, socio-economic development of society and the development of cooperatives themselves will require cooperatives to be able to increase their business roles and functions if they do not want to be left out by other business actors. In KUD Tanah Habang Village, there was a problem of lack of community interest in becoming cooperative members, lack of training and information provided and insufficient stock of farming equipment needed. Based on the above, this study aims to determine the role of the Village Unit Cooperative (KUD) in increasing the productivity of farmer groups in Tanah Habang Kanan Village, Kec. Lampihong Kab. Balangan, the obstacles faced by the Village Unit Cooperative (KUD) in increasing the productivity of farmer groups in Tanah Habang Kanan Village, Kec. Lampihong Kab. Balangan and the Efforts Made to Improve the Village Unit Cooperative of Tanah Habang Kanan, Paringin District, Balangan Regency. The research approach used a qualitative approach. The results show that the role of KUD in Tanah Habang Kanan village is quite optimal even though there are some indicators that are still less than optimal, such as fulfilling the needs of farmers' tools, which are still lacking due to lack of coordination with the agricultural department, and lack of skills and training given to farmers. and cooperatives do not help in overcoming unemployment due to the lack of information on cooperative programs. The obstacles faced include: inadequate additional farming tools as well as inadequate skills development and training due to lack of coordination with the Department of Agriculture, as well as a lack of information or socialization so that there is still a minimum of enthusiasts. Efforts made in overcoming obstacles include: increasing the counseling carried out by the cooperative to the community, especially regarding cooperative programs in farming, and increasing coordination with the agriculture agency so that the role of cooperatives has more power.
PENGARUH HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KOSMETIK WARDAH DI TOKO RANUM KOSMETIK AMUNTAI Handayani, Ramona; Maulidah, Siti
Inovatif Jurnal Administrasi Niaga Vol. 3 No. 1 (2021): Inovatif Jurnal Administrasi Niaga
Publisher : PPPM STIA Amuntai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36658/ijan.3.1.80

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk meneliti pengaruh harga terhadap keputusan pembelian yang di latar belakangi karena banyak orang yang menyukai produk kosmetik wardah. Serta untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh harga terhadap keputusan pembelian kosmetik wardah pada konsumen. Penelitian ini menggunakan 65 responden sebagai sampel penelitian dan teknik pengumpulan sampel menggunakan metode non probability sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif yang meliputi uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji linearitas, uji korelasi ( uji regresi linear sederhana). Data yang diuji kemudian diolah dengan Software SPSS versi 20, dari 13 pernyataan hasil uji validitas dinyatakan valid. Hal ini dapat dinyatakan nilai Rhitung > 0,244. Untuk hasil uji reliabilitas pada kedua variabel tersebut adalah 0,795 dan 0,897 > 0,60. Data dikatakan reliabel apabila cronbach alpa > 0,60. Untuk hasil uji normalitas diketahui nilai signifikansi 0,214 > 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa nilai residual berdistribusi normal. Sedangkan hasil uji linearitas diketahui nilai sig. Deviations from Linearity 0,000 < 0,05, maka tidak terdapat hubungan yang linear antara variabel bebas dengan variabel terikat. Berdasarkan kesimpulan yang penulis kemukakan diatas, maka penulis memberikan saran yang mungkin dapat menjadi pertimbangan bagi penjual. Sarannya yaitu mempertahankan harga yang dapat dijangkau masyarakat agar masyarakat tetap memilih produk Wardah tersebut, karena harga merupakan jumlah nilai yang diberikan pelanggan kepada pembeli untuk mendapatkan keuntungan dari produk yang dijual
PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN LAPTOP MEREK ACER PADA TOKO YULIDA KOMPUTER AMUNTAI Handayani, Ramona; Normalini, Sri Ayu
Inovatif Jurnal Administrasi Niaga Vol. 3 No. 2 (2021): Inovatif Jurnal Administrasi Niaga
Publisher : PPPM STIA Amuntai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36658/ijan.3.2.85

Abstract

Saat ini Acer adalah salah satu merek penjualan komputer terkemuka baik laptop dan desktop dan jelas memimpin penjualan peralatan di pasar penting seperti Eropa. Layanan Acer ditawarkan melalui website dapat diklasifikasikan sebagai sangat baik dan di dalamnya kita menemukan pendorong utama untuk semua komputer. Namun, tepat waktu, masalah telah terdeteksi di beberapa driver karena beberapa Acer Aspire 5050 Drivers Windows XP. Untungnya, driver ini dapat ditemukan pada PC Digital, sebuah blog teknologi di mana banyak ditemukan utilitas, alat dan tutorial untuk semua pecinta teknologi. Harga merupakan salah satu daya tarik utama acer, laptop acer rata rata dihargai lebih murah dari semua kompetitor utamanya. laptop acer merupakan salah satu laptop branded dengan harga paling murah. bersaing dengan lenovo dalam masalah harga, keduanya sama sama mematok harga yang terjangkau disetiap tipenya. Desain laptop acer termasuk stylis dan dinamis, produk keluaran acer selalu tampil bagus dan elegan dengan berbagai macam pilihan warna. ini menjadikan acer sering menerima penghargaan sebagai laptop dengan desain terbaik untuk beberapa tipenya. Service support acer menunjukkan layanan yang baik, perbaikan kerusakan di masa garansi akan dikerjakan dengan tuntas dan dalam waktu yang singkat. sangat tidak mengecewakan konsumen. Sementara kekurangan dari laptop acer meliputi : Laptop acer tidak cukup baik dalam daya tahan dan keawetannya. tentu saja ini harga yang harus dibayar sesuai dengan harga laptop acer yang murah. meski begitu tidak berarti laptop acer tidak awet, jika dipergunakan dengan hati hati maka laptop acer anda akan baik baik saja. Ketahanan casing produk acer tidak terlalu bagus, ini menjadikan konsumen harus berhati hati dalam membawanya kemana mana, jangan sampai laptop anda terjatuh dan berakhir pada kerusakan. Panel LCD laptop acer juga sangat lemah dan rawan terjadi kerusakan, tentu ini semua kembali pada bagaimana penggunaannya. Ini yang sangat umum dan dikeluhkan oleh semua pengguna acer , kualitas keyboard acer sangat buruk dan tidak nyaman jika dibandingkan laptop merek lain. Permasalahan ini lah yang juga biasanya menjadi keluhan pelanggan laptop Acer pada toko Yulida Komputer Amuntai, yaitu permasalahan mengenai gangguan pada keyboard seperti bisa lengket apalagi jika laptop jarang digunakan. Termasuk juga masalah baterai yang kurang tahan lama, sehingga kelemahan inilah yang membuat penjualan acer tidak stabil dimana sebelumnya mereka mmbeli laptop mrek acer namun setelah ada gangguan atau kerusaan mereka beralih pada laptop merek lain,khususnya di toko Yulida Komputer. Berdasarkan hal di atas, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian laptop merek acer Pada Toko Yulida Computer Amuntai.Penelitian ini menggunakan tipe penelitian asosiatif dan menggunakan pendekatan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan Dari hasil angket semua jawaban dari responden ,pilihan jawaban mendominasi di jawaban setuju dan netral baik untuk variabel kualitas produk maupun keputusan pembelian, meskipun ada jawaban tidak setuju namun presentasinya cukup kecil . Dari sini dapat disimpulkan bahwa kualitas produk cukup baik dan keputusan pembelian pun juga cukup baik. Dari pengujian instrument penelitian semua butir soal variabel x dan y dikatakan valid dan reliabel dimana r hitung lebih besar dari r tabel dan nilai cronbanch alpha > 0,6. Dari hasil uji normalitas nilai residual berdistribusi normal yaitu 0,26 > 0,05 yang artinya penelitian ini berdistribusi normal .Dari pengujian hipotesis , didapatkan nilai sig yaitu sebesar 0,00 maka jika nilai sig < 0,05 maka hipotesis diterima , karena 0,00 < 0,05 maka hiptesis diterima yang artinya ada pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian laptop merek acer pada toko Yulida Computer. Koefisien determinan 0,170 pengaruh variabel kualitas produk terhadap keputusan pembelian sebesar 17% . Dari tabel coefficient (SPSS) ddapatkan persamaan regresi linier sederhana yaitu Y = 9,469 + 0,115 X dimana setiap penambahan 1% nilai trust maka nilai partisipan bertambah sebesar 0,115 dan ini bisa dikatakan arah pengaru variabel X terhadap Y bernilai positif.
BAURAN PEMASARAN TELUR ASIN SUMBER REZEKI DI DESA KAMAYAHAN KECAMATAN AMUNTAI UTARA KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA Handayani, Ramona
Inovatif Jurnal Administrasi Niaga Vol. 4 No. 2 (2022): Inovatif Jurnal Administrasi Niaga
Publisher : PPPM STIA Amuntai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36658/ijan.4.2.95

Abstract

Pertumbuhan usaha telur asin ini cukup meluas tersedia berbagai pilihan kualitas telur asin, telur asin yang dinilai berkualitas tinggi, perkembangan industri telur asin terutama didorong oleh tersedianya bahan baku yang cukup memadai dan mudah diperoleh. Dengan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk bauran pemasaran yang digunakan oleh usaha Telur Asin sumber rezeki di desa Kamayahan Kecamatan Amuntai Utara Kabupaten Hulu Sungai Utara. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah metode kualitatif digunakan sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan deskripsi berupa kata-kata tertulis atau lisan dari informan dan perilaku yang diamati. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data primer dan sekunder. Teknik analisis data yang digunakan dengan tahapan pengumpulan data, reduksi data, pengajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil yang ditemukan dalam penelitian ini diketahui bahwa dalam produk telur asin sumber rezeki ini tidak memiliki kemasan khusus dalam pemasarannya, saat harga telur mengalami kenaikan harga maka telur itik akan mengalami kelangkaan, sehingga produsen tidak memproduksi telur asin sementara waktu sampai harga telur itik kembali normal, dan juga ditemukaan kelangkaan garam untuk mengasinkan telur sehingga pemasarannya terhambat.
PENGARUH HARGA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN LAPTOP MEREK ASUS PADA TOKO YULIDA KOMPUTER DI KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA Handayani, Ramona; Afrida, Afrida
Inovatif Jurnal Administrasi Niaga Vol. 5 No. 1 (2023): Inovatif Jurnal Administrasi Niaga
Publisher : PPPM STIA Amuntai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36658/ijan.5.1.103

Abstract

Harga laptop asus terjangkau untuk setiap tipenya. Selain itu, harga yang murah menjadi cara Asus untuk menarik perhatian konsumen, dan kelebihan lainnya adalah Asus memberikan garansi paling lama yaitu 2 tahun. Sedangkan kekurangan dari laptop asus adalah tidak memiliki banyak service center, sehingga jika terjadi kerusakan maka proses perbaikannya lebih lama dibandingkan merk laptop lainnya. Selain itu terlalu cepatnya rilis seri terbaru dengan spesifikasi lebih tinggi dan harga lebih murah, hal ini berdampak pada kepuasan konsumen yang sudah membeli sebelum rilis seri terbaru. Biasanya Asus merilis produk terbarunya sebulan sekali. Kekurangan lainnya adalah keyboard sering bermasalah dan harga sparepart yang masih mahal dibandingkan laptop merek lain. Masalah ini juga biasanya menjadi keluhan pelanggan laptop Asus di toko Yulida Computer Amuntai yaitu masalah gangguan keyboard seperti lengket terutama jika laptop jarang digunakan. jadi kelemahan inilah yang membuat penjualan asus tidak stabil dimana sebelumnya mereka membeli laptop merk asus tapi setelah terjadi kerusakan atau kerusakan mereka beralih ke laptop merk lain khususnya di toko yulida computer. Hal inilah yang melatarbelakangi dilakukannya penelitian yang berjudul “Pengaruh Harga dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Laptop Merk Asus Di Toko Komputer Yulida Amuntai Hulu Sungai Utara”. , apakah ada pengaruh secara parsial kualitas produk terhadap keputusan pembelian laptop merek Asus, dan apakah ada pengaruh simultan harga dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian laptop merek Asus di Toko Komputer Yu;ida Hulu Sungai Utara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian asosiatif. Dari pengujian instrumen penelitian semua item pada variabel X1, X2 dan Y dikatakan valid dan reliabel dimana r hitung lebih besar dari r tabel dan nilai cronbanch alpha lebih besar dari 0,6. Dari hasil uji normalitas, jika histogram bar mengikuti garis lonceng, residual berdistribusi normal dan pada citra normal plot P-P dapat diartikan jika titik-titik plot pada citra selalu mengikuti dan mendekati garis diagonal, maka terdistribusi secara normal. Dari uji heteroskedastisitas dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pola yang jelas pada sumbu seperti tidak bergelombang, tidak melebar, dan tidak menyempit tetapi berupa titik-titik acak atau acak, maka tidak terdapat gejala heteroskedastisitas. Dari uji multikolinieritas didapatkan nilai tolerance 0,573 dan nilai VIP 1,746, sehingga diperoleh nilai 0,573 > 0,1 dan 1,746 < 10, maka kesimpulannya tidak ada gejala multikolinearitas. Dari pengujian hipotesis di atas diperoleh nilai sig untuk X1 sebesar 0,683 dan nilai sig X2 sebesar 0,009, maka X1 = 0,683 > 0,05 sehingga kesimpulannya variabel harga (X1) tidak berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian (Y) sedangkan X2 (kualitas produk) = 0,009 < 0,05 maka kesimpulannya variabel kualitas produk (X2) berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian (Variabel Y), sehingga hipotesis pertama (Ha 1) yang menyatakan bahwa terdapat pengaruh harga secara parsial terhadap keputusan pembelian laptop asus ditolak atau Ho 1 diterima yaitu tidak ada pengaruh harga secara parsial terhadap keputusan pembelian laptop asus. sedangkan hipotesis kedua (Ha 2) ada pengaruh kualitas produk secara parsial terhadap keputusan pembelian laptop Asus diterima. Dan nilai sig 0,001 lebih kecil dari 0,05 atau 0,001 < 0,05 artinya variabel X1 (harga) dan X2 (kualitas produk) secara simultan berpengaruh terhadap variabel dependen (keputusan pembelian), sehingga hipotesis ketiga (Ha3) menyatakan ada pengaruh harga dan kualitas produk secara simultan terhadap keputusan pembelian laptop Asus yang diterima. Untuk koefisien determinan (R square) sebesar 0,204 yang artinya pengaruh variabel bebas (harga dan kualitas produk) terhadap variabel terikat (keputusan pembelian) adalah sebesar 20,4%
PENGARUH HARGA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK MINUMAN THAI THEA DI DESA RANTAU BUJUR TENGAH KECAMATAN SUNGAI TABUKAN KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA Handayani, Ramona; Fatimah, Siti
Inovatif Jurnal Administrasi Niaga Vol. 5 No. 2 (2023): Inovatif Jurnal Administrasi Niaga
Publisher : PPPM STIA Amuntai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36658/ijan.5.2.106

Abstract

Harga merupakan salah satu daya tarik utama dalam penjualan produk minuman ini, harganya cukup terjangkau. Kelebihan yang lain, produk minuman ini memiliki varian rasa sebagai cara untuk menarik perhatian konsumen, hanya saja memang kurang terpromosikan dengan baik Thai Thea Nova hanya menjual produk minuman versi dingin sehingga terkendala mengalami penurunan penjualan pada saat musim penghujan.Selain itu kualitas produk dari sisi pengemasan masih kurang menarik dan belum memiliki label atau merek nama usaha ini. Padahal dengan adanya merek atau label dapat memberi keuntungan pada penjual artinya secara tidak langsung produk ini akan terpromosikan. Dengan keadaan tersebut pelaku usaha Thai thea Nova harus memiliki strategi dalam pemasaran apalagi saat ini ditengah banyaknya persaingan dengan usaha –usaha sejenis yang menyebabkan konsumen memiliki ragam pilihan produk minuman sesuai dengan kebutuhannya. Dengan adanya persaingan tersebut, pelaku usaha minuman harus mengeluarkan segala kemampuan agar tetap bisa bertahan dan dapat bersaing dipasar dengan pelaku usaha minuman yang lain. Hal inilah yang melatar belakangi peneltian ini yang berjudul “ Pengaruh Harga dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Minuman Thai Thea Nova Kecamatan Sungai Tabukan Kabupaten Hulu Sungai Utara”.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah ada pengaruh harga secara parsial terhadap keputusan pembelian Produk Minuman Thai Thea Nova Kecamatan Sungai Tabukan Kabupaten Hulu Sungai Utara, apakah ada pengaruh kualitas produk secara parsial terhadap keputusan pembelian Produk Minuman Thai Thea Nova Kecamatan Sungai Tabukan Kabupaten Hulu Sungai Utara,, dan apakah apakah ada pengaruh harga dan kualitas produk secara simultan terhadap keputusan pembelian Produk Minuman Thai Thea Nova Kecamatan Sungai Tabukan Kabupaten Hulu Sungai Utara,.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan tipe penelitian asosiatif..Dari pengujian instrument penelitian semua butir soal variabel X1,X2 dan Y dikatakan valid dan reliabel dimana r Hitung lebih besar dari r tabel dan nilai cronbanch alpha lebih besar dari 0,6. Dari hasil uji normalitas jika batang histogram mengikuti garis lonceng maka residual berdistribusi normal dan pada gambar Normal P-P Plot yang bisa diinterpretasikan jika titik –titik ploting yang terdapat pada gambar selalu mengikuti dan mendekati garis diagonalnya maka berdistribusi normal.. Dari pengujian heteroskesditas dapat disimpulkan bahwa tidak ada pola yang jelas pada sumbu seperti tidak bergelombang, tidak melebar, dan tidak menyempit namun berupa titik –titik random atau acak, maka tidak terjadi gejala heteroskesdiditas.Dari pengujian multikolinearitas didapatkan nilai tolerance sebesar 0,539 dan nilai VIP 1,857, maka nilai 0,539 > 0,1 dan 1,857 < 10 maka kesimpulannya tidak terjadi gejala multikolinieritas . Dari pengujian hipotesis, didapatkan diatas nilai sig untuk X1 sebesar 0,683 dan nilai sig X2 sebesar 0,009, maka X1 = 0,683 > 0,05 sehingga kesimpulannya variable harga (X1) tidak berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian (Y) sedangkan X2 ( Kualitas produk) = 0,009 < 0,05 maka kesimpulannya variable kualitas produk (X2 ) berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian ( Variabel Y), maka hipotesis pertama (Ha 1) yang menyatakan ada pengaruh harga secara parsial terhadap keputusan pembelian Produk minuman Thai Thea Nova ditolak atau Ho 1 yang diterima yaitu tidak ada pengaruh harga secara parsial terhadap keputusan pembelian Produk minuman Thai Thea Nova. sedangkan hipotesis kedua (Ha 2) ada pengaruh kualitas produk secara parsial terhadap keputusan pembelian Produk minuman Thai Thea Nova diterima. Dan nilai sig adalah 0,001 lebih kecil dari 0,05 atau 0,001 <0,05 maka artinya variable X1 ( harga ) dan X2 ( kualitas produk ) secara simultan berpengaruh terhadap variabel dependent ( keputusan pembelian), maka hipotesis ketiga (Ha 3) yang menyatakan ada pengaruh harga dan kualitas produk secara simultan terhadap keputusan pembelian Produk minuman Thai Thea Nova diterima. Untuk koefisien determinan ( R square) sebesar adalah 0,434 yang mengandung pengertian pengaruh variable bebas ( harga dan kualitas produk ) terhadap variable terikat (keputusan pembelian) adalah sebesar 43,4 %.