Claim Missing Document
Check
Articles

Found 34 Documents
Search

Korelasi Keaktifan Ibu Dalam Mengikuti Kelas Ibu Hamil dan Sikap Ibu Terhadap Deteksi Dini Tanda Bahaya Kehamilan Maringga, Estin Gita; Rahayu, Dewi Taurisiawati
Jurnal Kebidanan Vol 15 No 1 (2025): Jurnal Kebidanan Maret 2025
Publisher : ITSKES Insan Cendekia Medika Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35874/jib.v15i1.1435

Abstract

Indikator derajat Kesehatan Masyarakat salah satunya melalui Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB). Salah satu upaya untuk menurunkan AKI dan AKB adalah dengan pemberdayaan masyarakat melalui kelas ibu hamil. Melalui kelas ibu hamil ini, diharapkan ibu hamil dan keluarga bisa melakukan deteksi dini tanda bahaya dalam kehamilan. Namun begitu, tidak semua ibu hamil mau untuk terlibat aktif dalam mengikuti kelas ibu hamil. Tujuan penleitian ini adalah untuk mengetahui hubungan keaktifan ibu dalam mengikuti kelas ibu hamil dan sikap ibu terhadap deteksi dini tanda bahaya kehamilan Metode penelitian yang dipakai adalah observasional analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Variabel independent dalam penelitian ini adalah keaktifan ibu hamil mengikuti kelas ibu hamil dan varibel dependent adalah sikap ibu hamil. Jenis sampel yang digunakan adalah Total Sampling dengan jumlah 30 responden. Waktu penelitian dilakukan pada bulan September-Oktober 2024 di RS Hermina Balikapapan. Instrumen yang digunakan menggunakan lembar observasi dan kuisioner dengan uji statistik menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan hasil sebgaian besar responden aktif mengikuti kegiatan kelas ibu hamil (60%), sebagian besar responden memiliki sikap positif terhadap deteksi dini tanda bahaya kehamilan ibu hamil (60%), dan terdapat hubungan yang signifikan antara keaktifan ibu dalam mengikuti kelas ibu hamil dan sikap ibu terhadap deteksi dini tanda bahaya kehamilan dengan nilai Asymptotic Significance 0,000 yang berarti < 0,05.. Perlunya edukasi kepada ibu hamil dan keluarga tentang pentingya mengikuti kelas ibu hami, sehingga dapat bermanfaat untuk Kesehatan ibu hamil dan bayi yang dikandungnya
Edukasi Keluarga tentang Tanda Bahaya Kehamilan pada Ibu Hamil di Desa Bogem Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri Dewi Taurisiawati Rahayu; Dwi Ertiana
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 3 No. 1 (2024)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tanda bahaya kehamilan harus dikenali dan terdeteksi sejak dini sehingga dapat ditangani dengan benar karena setiap tanda bahaya kehamilan bisa mengakibatkan komplikasi kehamilan. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk memberikan sosialisasi tentang pemahaman tanda bahaya pada kehamilan, meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mengetahui tanda bahaya yang akan terjadi pada kehamilan dan memberikan. Metode Kegiatan ini dibagi dalam dua tahap melalui media komunikasi yang menampilkan presentasi Power Point tentang materi tanda bahaya pada kehamilan dan menggunakan Lefleat untuk membagikan leaflet tentang tanda bahaya pada kehamilan. Sasaran dalam kegiatan pengabdian ini adalah ibu hamil trimester I,II dan III di Desa Bogem Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri.Hasil Pada kegiatan pengabdian ini didapatkan hasil pre-test responden yang berpengetahuan baik yaitu 16 orang (40%) dan responden berpengetahuan cukup sebanyak yaitu 24 orang (60%) mengenai tanda-tanda bahaya kehamilan. kegiatan penyuluhan dan konseling pada ibu hamil diharapkan menjadi motivasi dan perubahan prilaku pada ibu hamil
Edukasi Keluarga tentang Program Ayah Siaga dalam Persiapan Persalinan pada Ibu Hamil di Desa Padangan Kecamatan Ngantru KabupatenTulungagung Dewi Taurisiawati Rahayu; Dwi Ertiana; Linda Andri Mustofa; Wuri Widi Astuti; Nove Lestari; Laviana Nita L; Dina Zakiyyatul F
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mandira Cendikia Vol. 3 No. 6 (2024)
Publisher : YAYASAN PENDIDIKAN MANDIRA CENDIKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Orang terdekat ibu dalam keluarga adalah suami. Dalam proses kehamilan dan persalinan, suami yang biasanya membantu ibu menyiapkan semua kebutuhan. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk memberikan sosialisasi tentang pemahaman ayah siaga dalam persiapan persalinan pada ibu hamil. Metode Kegiatan ini dibagi dalam dua tahap melalui media komunikasi yang menampilkan presentasi Power Point tentang materi ayah siaga dalam persiapan persalinan pada ibu hamil dan menggunakan Leaflet tentang program ayah siaga dalam persiapan persalinan. Sasaran dalam kegiatan pengabdian ini adalah ibu hamil dan suaminya di Desa Padangan Kecamatan Ngantru Kabupaten Tulungagung. Hasil Pada kegiatan pengabdian ini didapatkan hasil pre-test responden yang berpengetahuan baik yaitu 16 orang (40%) dan responden berpengetahuan cukup sebanyak yaitu 24 orang (60%) mengenai program ayah siaga. Dengan dilaksanakannya kegiatan pada ibu hamil dan suami diharapkan menjadi motivasi dan perubahan prilaku pada suami ibu hamil.
The Timeliness of Baby’s Basic Immunization in Pandemic Based on Mother's Knowledge about Covid-19 Dewi Taurisiawati Rahayu
Journal of Ners and Midwifery Vol 8 No 2 (2021)
Publisher : STIKes Patria Husada Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26699/jnk.v8i2.ART.p234-241

Abstract

The Covid-19 pandemic situation has an impact on the implementation of health services which cause delays in immunization services in health facilities. National   data showed a decrease in the basic immunization from 55,2% in 2018 to 53,07% in 2019.  Meanwhile, East Java basic immunization was from 67,02% in 2018 to 61,33% in 2019. The data obtained in Blitar districts showed the number of immunization was BCG of 99,27%, Polio of 95,57%, measles and MMR of 80,04% and hepatitis B of 98,04%. The purpose of this study was to determine the correlation between mother's knowledge about Covid-19 and the timeliness of basic immunization in infants in Tulungrejo Village, Gandusari District, Blitar Regency. The study used analytical observational method with cross sectional study approach. The independent variable was (mother's knowledge about Covid-19) and the dependent variable was the timeliness of basic infant immunization. The study was conducted on 28th August to 20thOctober 2020. in Tulungrejo Village, Gandusari District, Blitar Regency. Population of 87 mothers who have babies. The sample was 71 respondents taken by simple random sampling technique. The instrument used a questionnaire. The data analysis used the chi square test with a value of α 0.05. Results : The results showed that out of 71 respondents, there were 63 (88.7%) categories of good knowledge, the timeliness of the right immunization was 62 (87.3%). Meanwhile, 8 (11.3%) respondents with sufficient knowledge and 9 (12.7%) had inappropriate immunization accuracy. While the chi square statistical test obtained p value = 0.001 (α <0.05), and with closeness value og 0.371 or low category.It can be concluded that there was a correlation between the mother's knowledge of Covid-19 and the timeliness of basic immunization in infants in Tulungrejo Village, Gandusari District, Blitar Regency.