cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal IPA Terpadu
ISSN : 25978977     EISSN : 25978985     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 225 Documents
HUBUNGAN KONSEP DIRI DENGAN MISKONSEPSI SISWA PADA KONSEP KESETIMBAGAN KIMIA Jusniar, Jusniar; Syamsidah, Syamsidah
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.25499

Abstract

Penelitian survey ini bertujuan mendeskripsikan hubungan antara konsep diri siswa dengan miskonsepsinya pada konsep Kesetimbangan Kimia (KK). Subjek penelitian sebanyak 235 siswa dari tiga SMA di kabupaten Gowa (80 siswa SMAN 1 Gowa; 83 Siswa SMAN 2 Gowa; dan 72 siswa SMAN 3). Penelitian ini dilakukan pada semester Ganjil 2018/2019. Instrumen Tree-tier Diagnostik pada konsep KK sebanyak 30 item dan angket konsep diri siswa pada konsep KK 20 item. Hasil penelitian menunjukkan konsep diri berkorelasi negatif dengan jumlah miskonsepsi siswa pada konsep KK (masing-masing -0,384, -0,254, dan -0,327). Hal ini menunjukkan bahwa semakin baik konsep diri siswa pada konsep-konsep Kesetimbangan Kimia, maka akan semakin kecil jumlah miskonsepsi yang dialaminya.
DESKRIPSI MISKONSEPSI PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN IPA DENGAN MENGGUNAKAN TES DIAGNOSTIK TWO – TIER MULTIPLE CHOICE QUESTION DI KELAS VIII Nurmawaddah, Nurmawaddah; Ramlawati, Ramlawati; Rusli, Muhammad Aqil
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.12348

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui deskripsi tingkat miskonsepsi peserta didik di kelas VIII SMPN 3 Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian adalah seluruh peserta didik kelas VIII SMP Negeri 3 Makassar yang berjumlah 393 orang sekaligus sebagai sampel penelitian. Instrumen penelitian yang digunakan berupa tes diagnostik two-tier multiple choice question berbentuk pilihan ganda beralasan yang disertai dengan CRI (Certainty Response Index) yang berjumlah 20 item. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah pemberian tes diagnostik two – tier multiple choice question. Teknik analisis data dilakukan dengan berpedoman pada jawaban peserta didik yang diberikan pada tingkat pertama, tingkat kedua dan tingkat keyakinan sehingga dapat diketahui jumlah peserta didik yang paham konsep, miskonsepsi, serta tidak paham konsep.  Hasil analisis data menunjukkan bahwa miskonsepsi peserta didik yang teridentifikasi terjadi di setiap konsep pada materi gerak pada benda. Tingkat miskonsepsi peserta didik pada konsep gerak lurus memiliki persentase sebesar 57,5% dan untuk konsep gaya persentase miskonsepsi peserta didik sebesar 41,7%. Sedangkan untuk konsep Hukum Newton memiliki persentase miskonsepsi sebesar 49,6%.
KAJIAN ETNOSAINS PROSES PRODUKSI GARAM AMED SEBAGAI PENDUKUNG MATERI PEMBELAJARAN IPA SMP Rista Ayuni, Ni Luh Putu Oktiyana; Suardana, I Nyoman; Priyanka, Luh Mitha
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.22949

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji proses produksi Garam Amed dan menganalisis kajian etnosains yang terdapat dalam proses produksi Garam Amed pada materi IPA SMP. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian etnosains. Sumber data dipilih secara purposive. Subjek dalam penelitian ini adalah Ketua MPIG Garam Amed Bali, Petani Garam Amed, dan Guru IPA SMPN 2 Amlapura. Data primer dan sekunder diperoleh melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis sebelum lapangan, analisis model Miles & Hubarman, triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses produksi Garam Amed terdiri atas delapan tahap utama. Kajian etnosains dalam proses produksi Garam Amed terdapat pada materi IPA SMP kelas 7 dan 8 khusunya pada Materi Klasifikasi Makhluk Hidup, Zat Aditif dan Adiktif, Sistem Pencernaan Manusia, Klasifikasi Materi dan Perubahannya, serta Suhu dan Perubahannya. Dengan dianalisisnya konsep-konsep IPA dalam proses produksi Garam Amed diharapkan siswa lebih mudah memahami konsep mengenai kompetensi dasar yang berkaitan dengan garam dan proses produksinya karena sumber belajar baru yang diterima siswa bersifat kontekstual yang dapat dijumpai dalam kehidupan sehari-hari.
HUBUNGAN ANTARA KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH Saparuddin, Saparuddin; Patongai, Dian Dwi Putri Ulan Sari; Sahribulan, Sahribulan
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.25502

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kemampuan berpikir kritis dengan hasil belajar biologi peserta didik. Jenis Penelitian ini adalah penelitian pra eksperimen (pre-experimental design) dan korelasi dengan rancangan One Group Pretest-Posttest design. Sampel penelitian terdiri dari satu kelas yaitu kelas XI IPA 9 SMA Negeri 1 Sungguminasa sebanyak 50 orang siswa. Sampel diambil dengan teknik random sampling. Instrumen penelitian berupa tes kemampuan berpikir kritis untuk mengukur kemampuan berpikir kritis dan tes hasil belajar untuk mengukur hasil belajar biologi siswa pada materi sistem ekskresi yang berbentuk pilihan ganda. Data dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan korelasi product moment. Analisis deskriptif menggambarkan terjadi peningkatan dari pretest ke posttest untuk kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar peserta didik. Rata-rata pretest untuk kemampuan berpikir kritis 24,10 dan postest 79, sedangkan, rata-rata pretest untuk hasil belajar 29,80 dan posttest 77,28. Uji hipotesis menunjukkan terdapat hubungan positif yang signifikan antara kemampuan berpikir kritis dengan hasil belajar biologi peserta didik dengan nilai korelasi 0,765.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK KELAS VII SEKOLAH MENENGAH PERTAMA Arwan, Andi; Tawil, Muh; Ramlawati, Ramlawati
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.14341

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis: peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Duampanua yang diajar dengan menggunakan pembelajaran Inkuiri terbimbing, Peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Duampanua yang diajar dengan menggunakan pembelajaran konvensional. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (Quasi-Eksperiment) dengan desain penelitian Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VII SMPN 2 Duampanua. Pengambilan sampel melalui teknik accidental sampling sehingga diperoleh kelas VII 1  sebanyak 26 siwa sebagai kelas eksperimen dan kelas VII 4 berjumlah 25 siswa sebagai kelas kontrol. Peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Duampanua dengan menggunakan pembelajaran Inkuiri terbimbing tergolong dalam kategori sedang dengan skor N-Gain sebesar 0,65. Peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Duampanua dengan menggunakan pembelajaran konvensional tergolong dalam kategori sedang dengan skor N-Gain sebesar 0,54. Keterampilan berpikir kritis peserta didik pada kelas VII SMP Negeri 2 Duampanua yang diajar menggunakan pembelajaran Inkuiri terbimbing lebih tinggi dibanding yang diajar menggunakan pembelajaran konvensional. Hasil analisis inferensial dengan menggunakan uji-t diperoleh diperoleh hasil analisis thitung= 18,41 >ttabel  = 1,67.
PENERAPAN VIDEO TUTORIAL BERBASIS E-LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KETUNTASAN BELAJAR PESERTA DIDIK REMEDIAL KELAS VIII SMPN 18 MAKASSAR (STUDI PADA MATERI POKOK USAHA DAN PESAWAT SEDERHANA) Gusal, Teguh Putra; Ramlawati, Ramlawati; Rusli, Muhammad Aqil
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.22953

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian pre-eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui (1) Tingkat hasil belajar peserta didik remedial setelah menggunakan video tutorial berbasis e-learning, (2) Peningkatan hasil belajar peserta didik remedial setelah menggunakan video tutorial berbasis e-learning, dan (3) Persentase ketuntasan belajar peserta didik remedial setelah menggunakan video tutorial berbasis e-learning. Sampel penelitian adalah peserta didik remedial yang telah mengikuti daring sebanyak 71 peserta didik. Pengambilan sampel disebut purposive sampling. Instrumen dalam penelitian tes hasil belajar terdiri dari pretest dan posttest yang berupa pilihan ganda sebanyak 20 butir. Data ketuntasan belajar peserta didik diperoleh dari hasil test ulangan harian dan tes akhir atau posttest. Teknik analisis data yaitu dengan analisis statistik deskriptif kuantitatif. Hal ini dapat disimpulkan bahwa pencapaian ketuntasan belajar peserta didik remedial kelas VIII.9, VIII.10 dan VIII.11 SMPN 18 Makassar setelah melalui bimbingan remedial menggunakan video tutorial berbasis e-learning adalah sebesar 35,21%.
ANALISIS HUBUNGAN ANTARA KETERAMPILAN PROSES SAINS, MOTIVASI, DAN HASIL BELAJAR IPA SEKOLAH CALON GURU IPA Yunus, Sitti Rahma; Rusli, Muhammad Aqil; Muhiddin, Nurhayani H; Hasanuddin, Hasanuddin
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.18222

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: 1.) Hubungan antara keterampilan proses sains (KPS) dengan hasil belajar IPA sekolah calon guru IPA, 2.) Hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar IPA sekolah calon guru IPA. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian survey yang bersifat korelasional dengan populasi adalah seluruh mahasiswa S-1 Prodi Pendidikan IPA FMIPA UNM Makassar yang mengikuti kuliah Praktikum IPA Sekolah pada tahun akademik 2017/2018 sejumlah 53 orang. Instrumen penelitian terdiri dari 1) tes KPS, 2) tes hasil belajar, dan 3). Angket motivasi belajar. Keterampilan proses sains calon guru IPA pada kelas ICP dan reguler berada pada kategori tinggi. Skor rata-rata motivasi belajar baik pada kelas reguler maupun kelas ICP berada pada kategori tinggi. Rata-rata skor hasil belajar pada kelas ICP adalah 83 sedangkan pada kelas regular 71. Selanjutnya hasil analisis korelasi menunjukkan bahwa korelasi antara keterampilan proses dengan hasil belajar calon guru IPA pada kelas reguler berada pada kategori rendah dan pada kelas ICP berada pada kategori sedang atau cukup. Korelasi antara motivasi dengan hasil belajar calon guru IPA pada kelas Reguler maupun kelas ICP berada kategori rendah.
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF BERBASIS MACROMEDIA FLASH PADA MATERI FOTOSINTESIS KELAS XII SMA Widyawati, Dwi; Jumiarni, Dewi; Ansori, Irwandi
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.23029

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendesain multimedia interaktif menggunakan aplikasi komputer yaitu Macromedia Flash. Multimedia interaktif ini digunakan sebagai media untuk pembelajaran pada materi fotosintesis untuk kelas XII SMA. Subjek penelitian ini adalah 10 orang peserta didik kelas XII MIPA Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Kepahiang. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah angket (kuisioner). Instrumen yang digunakan adalah lembar angket (kuisioner) untuk dua   orang   validator   (dua   orang Dosen Program Studi Pendidikan Biologi) dan satu orang guru Biologi SMA sebagai subjek uji kepraktisan dan lembar uji respon untuk peserta didik. Berdasarkan hasil validasi oleh validator, multimedia interaktif yang dikembangkan dinilai sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran dengan nilai rata-rata 89,69 %. Hasil uji respon oleh peserta didik juga memperoleh predikat sangat baik dengan nilai rata-rata 86,73%. Berdasarkan hasil uji validitas dan respon tersebut, multimedia interaktif yang dikembangkan ini layak digunakan sebagai bahan ajar untuk materi fotosintesis pada kelas XII SMA.
DESKRIPSI KETERAMPILAN INTERPRETASI GRAFIK PESERTA DIDIK KELAS VIII DI SMPN TERAKREDITASI A SE-KECAMATAN TAMALATE PADA MATERI GERAK LURUS Musdalifah, Musdalifah; Yunus, Sitti Rahma; Rusli, Muhammad Aqil
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.22234

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui deskripsi keterampilan menginterpretasi grafik peserta didik kelas VIII  di SMPN terakreditasi A se-Kecamatan Tamalate pada materi gerak lurus. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik SMPN terakreditasi A se-Kecamatan Tamalate sebanyak 1868 peserta didik. Sampel dipilih dengan teknik Random Sampling menggunakan Rumus Slovin sehingga sampel dalam penelitian ini adalah 329 peserta didik. Instrumen penelitian berupa soal pilihan ganda sebanyak 20 butir soal. Teknik pengumpulan data yaitu pemberian tes secara online melalui google form. Data dianalisis dengan analisis deskriptif kuantitatif. Nilai rata-rata keterampilan menginterpretasi grafik peserta didik pada materi gerak lurus yaitu 57,4 % berada pada kategori kurang dengan persentase masing-masing aspek yaitu aspek memahami arti gradien pada grafik 64,3%, aspek menentukan nilai data dari range variabel 66,4%, aspek menentukan data variabel bebas dan terikat pada grafik 49,4%, dan aspek menentukan hubungan antar variabel pada grafik 51,4%.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MEDIA BARANG BEKAS PADA SISWA KELAS IV SD INPRES LANRAKI 1 KOTA MAKASSAR Kleruk, Imelda Dua; Muriati, St; Jamaluddin, Jaja
Jurnal IPA Terpadu Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/ipaterpadu.v5i1.23922

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui peningkatan hasil belajar IPA melalui media barang bekas pada siswa kelas IV SD Inpres Lanraki 1 Kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus. Desain penelitian meliputi empat komponen yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas IV SD Inpres Lanraki 1 Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar yang berjumlah 12 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai rata-rata kelas yaitu 76 pada siklus I dan 90 pada siklus II. Pada siklus I ketuntasan hasil belajar yaitu 58,33% dan ketidaktuntasan hasil belajar yaitu 41,66% sedangkan pada sikus II ketuntasan hasil belajar mencapai 100% yang sudah melampaui indikator keberhasilan. Hal ini dapat disimpulkan bahwa dalam pembelajaran IPA terjadi peningkatan hasil belajar pada peserta didik kelas IV SD Inpres Lanraki 1 Kota Makassar melalui media barang bekas.

Page 10 of 23 | Total Record : 225