cover
Contact Name
Ence Surahman
Contact Email
yerry.soepriyanto.fip@um.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jktp.fip@um.ac.id
Editorial Address
Lab. Teknologi Pendidikan, Gd.E2, Lt.1 Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang Jl. Semarang 5, Kota Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan
ISSN : -     EISSN : 26158787     DOI : 10.17977
Core Subject : Education,
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikanis a journal in the field of educational technology which contains literature review, action reserach, case study research, and empirical findings in scientific disciplines of educational technology theories and practices. The covered topics are involved the foundation and philosophy of educational technology, design and implementation, assessment and evaluation, strategies and models of general and specific learning, research and development methods, research and development methods, emerging technologies, and technology integration in learning. Journal of JKTP is willing to facilitate writers to disseminate conceptual ideas, development, and research findings which are useful in the development of science, study programs, and educational technology profession.
Articles 272 Documents
Pengembangan Media Film Dokumenter Yang Diangkat Dari Hasil Penelitian Pertumbuhan Anak Di Desa Jungkat Bilqis, Khofifah Azmi; Candramila, Wolly; Mardiyyaningsih, Asriah Nurdini
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i12024p001

Abstract

The learning media that lacks support can hinder communication between teachers and students. Engaging and innovative learning media can enliven the atmosphere during the learning process. Documentary film based on the malnutrition case in Jungkat Village is expected not only to enliven the atmosphere in the learning process but also provide information about important issues in society such as the Stunting case, which is currently a national topic. This study to develop and test the validity of a documentary film media addressing the topic of Stunting. The development of the documentary film media "Jungkat Grows Against Stunting" follows the ADDIE model limited tthree stages: analysis, design, and development. The assessment of the documentary film by five validators on aspects of format, content, language, and effectiveness with seventeen indicators using the CVR and CVI formulas. The validation results indicate documentary film media is valid in terms of content, and the development process can proceed the implementation stage with both limited and extensive trials. The results developing documentary film media are expected provide input tteachers regarding types, concepts, and steps of making documentary films according to the desired learning targets as well as the enrichment of information addressing important cases in society.AbstrakMedia pembelajaran yang kurang mendukung bisa saja menggagalkan komunikasi antara guru dan peserta didik. Media pembelajaran yang menarik dan inovatif dapat menghidupkan suasana selama proses pembelajaran. Film dokumenter yang diangkat dari kasus malnutrisi di Desa Jungkat diharapkan tidak hanya mampu menghidupkan suasana dalam proses pembelajaran namun juga bisa memberikan informasi mengenai permasalahan penting dalam masyarakat seperti kasus Stunting yang sedang menjadi topik nasional saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menguji validitas media film dokumenter yang mengangkat topik Stunting. Pengembangan media film dokumenter “Jungkat Bertumbuh Melawan Stunting” mengikuti model ADDIE yang dibatasi pada tiga tahapan yaitu analysis, design, dan develop. Penilaian media film dokumenter oleh lima orang validator pada aspek format, isi, bahasa, dan keefektifan dengan tujuh belas indikator menggunakan rumus CVR dan CVI. Hasil validasi menunjukkan bahwa media film dokumenter ini dinyatakan valid secara isi dan proses pengembangan dapat dilanjutkan ke tahap implementasi dengan uji coba baik terbatas maupun luas. Hasil pengembangan media film dokumenter ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada guru terkait jenis, konsep, dan langkah-langkah pembuatan film dokumenter sesuai dengan target pembelajaran yang diharapkan serta pengayaan informasi yang mengangkat kasus-kasus penting di masyarakat.
Development of a Learning Module for Poster Texts Containing Riau Malay Culture for MTs Grade 8 Students Sari, Yulna Pilpa; Sinaga, Mangatur; Hermandra, Hermandra
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 4 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i42024p238

Abstract

This research is motivated by the problem of the lack of availability of teaching materials. The main teaching materials used by students are student worksheets, while the supporting teaching materials are school textbooks. This research is a research and development using the Analyze, Design, Develop, Implement, and Evaluate approach. The purpose of this study is to produce and describe the development of a learning module for poster texts containing Riau Malay culture. Based on the research and development conducted, it is known that the analysis of the needs of the learning module for poster texts containing Riau Malay culture is categorized as very much needed. Furthermore, based on the high level of need, a product design and development in the form of a module was prepared. Overall, the validation results of the learning module for poster texts containing Riau Malay culture are categorized as very good and can be tested. The pretest and posttest values obtained from the results of the trial were then tested to determine the significance of product use. Based on the tests carried out, significant differences were obtained. Furthermore, at the evaluation stage, it was carried out based on assessments from expert validators, assessments of Indonesian language teachers, and student assessments. Overall, the assessments from the three aspects were categorized as very good. Thus, the learning module for poster texts containing Riau Malay culture that was developed is suitable for use in learning poster texts. Abstrak Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan kurangnya ketersediaan bahan ajar. Bahan ajar utama yang digunakan oleh siswa adalah lembar kerja siswa, sedangkan bahan ajar pendukungnya ialah buku paket sekolah. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan dengan menggunakan pendekatan Analyse, Design, Develop, Implement, dan Evaluate. Tujuan penelitian ini ialah untuk menghasilkan dan mendeskripsikan pengembangan modul pembelajaran teks poster bermuatan budaya Melayu Riau. Berdasarkan penelitian dan pengembangan yang dilakukan, diketahui analisis kebutuhan modul pembelajaran teks poster bermuatan budaya Melayu Riau berkategori sangat butuh. Selanjutnya, berdasarkan tingginya tingkat kebutuhan tersebut, disusunlah sebuah rancangan dan pengembangan produk berupa modul. Secara keseluruhan hasil validasi modul pembelajaran teks poster bermuatan budaya Melayu Riau berkategori sangat baik dan dapat dilakukan uji coba. Nilai pretest dan posttest yang didapatkan dari hasil uji coba selanjutnya diuji untuk mengetahui signifikansi penggunaan produk. Berdasarkan uji yang dilakukan didapatkan perbedaan yang signifikan. Selanjutnya pada tahapan evaluasi, dilakukan berdasarkan penilaian dari para validator ahli, respons pengguna (guru dan siswa). Secara keseluruhan penilaian dari tiga aspek tersebut berkategori sangat baik. Dengan demikian modul pembelajaran teks poster bermuatan budaya Melayu Riau yang dikembangkan layak untuk digunakan dalam pembelajaran teks poster.
Pengembangan Teknik Pembelajaran dengan Prinsip Frugal Education Astuti, Retno Widi; Praherdhiono, Henry; Kuswandi, Dedi
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i32024p129

Abstract

The development of learning techniques using the principles of frugal education is carried out to produce practical, easy, cheap, interesting and valid learning in accordance with the principles of frugal education or frugal education. The development was carried out to overcome problems in learning using games, namely difficulties in providing games to be used in learning, and the use of technology available in schools was not optimal. The development of this learning technique uses the Plomp model. Plomp is a learning development model that is considered simple, flexible and flexible because each development step can be adapted to research. The development of this learning technique produces a syntax that will be implemented in the selected learning model syntax. Evaluations related to product validation are carried out by learning design experts and material experts. Trials on students and implementation trials were carried out to test the feasibility of the product. In learning techniques that are developed and tested on students, show participation in each syntax well so that learning objectives can be achieved. Based on the results of validation and product trials, it was concluded that the learning techniques that had been developed were practical, easy, cheap, interesting and valid for use in learning. Abstrak Pengembangan teknik pembelajaran dengan prinsip pendidikan hemat dilakukan untuk menghasilkan suatu pembelajaran yang praktis, mudah, murah, menarik, dan valid sesuai dengan prinsip frugal education atau pendidikan hemat. Pengembangan dilakukan untuk mengatasi masalah dalam pembelajaran dengan menggunakan permainan yaitu kesulitan dalam penyediaan permainan yang akan digunakan dalam pembelajaran, dan pemanfaatan teknologi yang tersedia di sekolah belum maksimal. Pengembangan teknik pembelajaran ini menggunakan model Plomp. Plomp merupakan model pengembangan pembelajaran yang dipandang sederhana, fleksibel dan luwes karena setiap langkah pengembangannya dapat disesuaikan dengan penelitian. Pengembangan teknik pembelajaran ini mengahsilkan sintaks yang akan diimplementasikan pada sintaks model pembelajaran yang dipilih. Evaluasi terkait validasi produk dilakukan oleh ahli desain pembelajaran dan ahli materi. Uji coba kepada peserta didik dan uji coba implementasi dilakukan untuk menguji kelayakan produk. Dalam teknik pembelajaran yang dikembangkan dan diuji kepada peserta didik, menunjukkan partisipasi dalam setiap sintaksnya dengan baik sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Berdasarkan hasil validasi dan uji coba produk diperoleh kesimpulan bahwa teknik pembelajaran yang telah dikembangkan praktis, mudah, murah, menarik, dan valid untuk digunakan dalam pembelajaran.
The Effect of Discovery Learning Model and Learning Style on Students' Interpersonal Intelligence in Social Studies Subjects Hariyanti, Neneng Koes; Sabariah, Sabariah; Rahayu, Endah Yulia
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 4 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i42024p182

Abstract

The purpose of this study was to determine the results of the test: The Influence Between the Discovery Learning Model and Visual, Auditory and Kinesthetic Learning Styles on Students' Interpersonal Intelligence in Social Studies. This experimental research and the subjects in this study were VII grade students of public schools in the city of Surabaya consisting of two classes, namely the Experimental class and the control class. The hypothesis of this study was tested using the ANOVA statistical test. Based on the results of the hypothesis testing and discussion, it can be concluded: There is a difference in the influence of the use of the Discovery Learning Model and the lecture method on Interpersonal Intelligence, There is a difference in the influence of different Learning Styles on Interpersonal Intelligence in Social Studies Class subjects, students with a tendency to use the Discovery Learning Model are visual and audio learning styles, while students with a tendency to use the lecture method are audio learning styles, and There is an interaction effect between the Discovery Learning Model and different Learning Styles on Interpersonal Intelligence, in this case different Learning styles as moderator variables strongly support a strong relationship between the independent variable and the dependent variable. The effect of using the Discovery Learning Model with different Learning Styles can improve students' Interpersonal Intelligence Abstrak Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hasil pengujian: Pengaruh Antara Model Discovery Learning dan Gaya Belajar visual, auditori dan kinestetik Terhadap Kecerdasan Interpersonal Siswa pada mata pelajaran IPS. Penelitian yang bersifat eksperimen dan Subjek dalam penelitian ini adalah siswa Kelas VII sekolah negeri di kota Surabaya yang terdiri dua kelas yaitu kelas Eksprimen dan kelas kontrol. Hipotesis penelitian ini diuji menggunakan uji statistika ANOVA. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dan pembahasan maka dapat disimpulkan Terdapat perbedaan pengaruh penggunaan Model Discovery Learning dan metode ceramah terhadap Kecerdasan Interpersonal, Terdapat perbedaan pengaruh Gaya Belajar yang berbeda terhadap Kecerdasan Interpersonal pada mata pelajaran IPS Kelas, siswa dengan memiliki kecenderungan gaya belajar yang menggunakan Model Discovery Learning yaitu gaya belajar visual dan audio, sedangkan siswa dengan memiliki kecenderungan gaya belajar yang menggunakan metode ceramah adalah gaya belajar audio, dan Terdapat pengaruh interaksi antara Model Discovery Learning dan Gaya Belajar yang berbeda terhadap Kecerdasan Interpersonal, dalam hal ini gaya Belajar yang berbeda sebagai variabel moderator sangat mendukung hubungan yang kuat antara variabel bebas dan variabel terikatnya. Pengaruh penggunaan Model Discovery Learning dengan Gaya Belajar yang berbeda dapat meningkatkan Kecerdasan Interpersonal siswa
Urgency of the Need for Learning to Read Local Wisdom-Based Hikayat Texts for Literature Learning in Grade 10 of High School Eltias, Yumna; Faizah, Hasnah; Elmustian, Elmustian
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 4 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i42024p249

Abstract

The purpose of this study was to see the urgency of learning to read local wisdom-based hikayat texts towards literature learning at Abdurrab Integrated Islamic Senior High School. This study is expected to provide new insights into literary studies, especially in learning classical Malay literature hikayat texts and achieving learning objectives. The method used in this study is quantitative with interview and questionnaire techniques. The data in this study were obtained through interviews conducted with teachers and the results of student needs questionnaires. The sample in this study was twenty tenth grade students. Based on the results of the interview, it can be seen that Indonesian language teachers who provide literature material require hikayat text learning with the implementation of hikayat text learning based on local wisdom. Based on the results of the student questionnaire, out of twenty students, seven students did not understand the hikayat text material and thirteen students understood the hikayat text enough without any integration of local wisdom in the learning process. Therefore, the urgency of learning to read local wisdom-based hikayat texts is very much needed in tenth grade Indonesian language learning to support the success of learning competencies and curriculum. Abstrak Tujuan penelitian ini untuk melihat melihat urgensi pembelajaran membaca teks hikayat berbasis kearifan lokal terhadap pembelajaran sastra di kelas X SMAIT Abdurrab. Manfaat penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru dalam studi sastra dan mencapai tujuan pembelajaran yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan peserta didik. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan teknik wawancara dan angket. Sampel penelitian ini didapatkan dari wawancara bersama guru dan mengambil data dari angket. Sampel dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X SMA sebanyak 20 Siswa. Berdasarkan hasil dari wawancara guru dari 10 butir pertanyaan, guru membutuhkan pembelajaran teks hikayat untuk implementasi pembelajaran hikayat yang berbasis kearifan lokal dan berdasarkan hasil dari angket siswa didapatkan 7 orang siswa kurang dan 13 orang siswa cukup mengerti pembelaran teks hikayat tanpa adanya integrasi kearifan lokal di dalam proses pembelajaran.
Pengaruh Homophily Based Collaborative Learning dan Academic Engagement terhadap Writing Skill Utomo, Prasetio; Degeng, Made Duanda Kartika; Soepriyanto, Yerry
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i32022p139

Abstract

Writing skill is often regarded as a complex ability in English language learning, requiring more precision in grammar and vocabulary than listening, speaking, and reading. Teaching writing skills effectively requires special attention, such as implementing homophily-based collaborative learning, which groups students based on shared interests. This study also investigates the impact of academic engagement on writing skills. This quasi-experimental research employed a posttest-only control group design. The experimental class utilized homophily-based collaborative learning, while the control class used standard collaborative learning. Data were collected through questionnaires and posttests. The results indicated that the homophily-based collaborative learning class achieved higher writing skill scores compared to the standard collaborative learning class. Additionally, students with high academic engagement scored higher in writing skills than those with low academic engagement. No interaction was found between the learning model and academic engagement on writing skills. Therefore, teachers are encouraged to form learning groups based on homophily principles to achieve better outcomes and to provide additional support to learners with low academic engagement to optimize their results. Abstrak Writing skill seringkali dianggap sebagai keterampilan yang kompleks dalam pembelajaran Bahasa Inggris. Writing skill membutuhkan ketelitian dan kehati-hatian dalam grammar dan vocabulary yang lebih besar daripada listening, speaking, dan reading. Sebagai keterampilan yang kompleks, pembelajaran writing skill membutuhkan perhatian khusus agar pembelajaran dapat berjalan dengan optimal. Sebagai contoh dengan menerapkan collaborative learning dengan pembentukan kelompok berdasarkan prinsip homophily. Model ini menekankan mekanisme belajar secara kolaboratif berdasarkan peminatan topik belajar. Selain itu, penelitian terkait academic engagement juga perlu dilakukan untuk mengetahui pengaruhnya terhadap writing skill. Penelitian ini berjenis quasi experiment dengan posttest only control group design. Kelas eksperimen menggunakan homophily based collaborative learning sedangkan kelas kontrol dengan collaborative learning. Pengambilan data dilakukan dengan angket dan posttest. Penelitian ini menemukan kelas dengan homophily based collaborative learning memperoleh nilai writing skill yang lebih tinggi dibadingkan collaborative learning. Pebelajar dengan tingkat academic engagement yang tinggi juga menghasilkan nilai writing skill yang lebih tinggi dibandingkan academic engagement rendah. Tidak ditemukan adanya interaksi antara model pembelajaran, academic engagement, dan writing skill. Selanjutnya, guru dapat menyusun kelompok belajar berdasarkan prinsip homophily untuk mendapatkan hasil belajar yang lebih baik. Guru juga perlu memberikan perlakuan khusus kepada pebelajar dengan academic engagement rendah agar dapat mencapai hasil belajar yang optimal.
Web Development for Resource-Based Learning Model in English Learning for 10 Grade Muzainuddin, Moh; Setyosari, Punaji; Kuswandi, Dedi
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 4 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i42024p209

Abstract

The development of technology in the world of education can not be separated. This is related to the use of learning media as a learning resource. In this era, teachers and students are required to be able to understand and use technology as a learning medium. In this regard, the use of learning media that connected to the internet, especially web-based learning media for students in class X MA. The purpose of this research is to produce web-based learning media products with the Resource Based Learning model in improving English learning skills.This research uses the Lee & Owens development model which consisted of five stages: assessment/analysis, design, development, implementation, and evaluation. Furthermore, after this media is developed, the next stage goes through a validation process by experts, and is tested to learners regarding the attractiveness and effectiveness of web-based online media. The result of this research has fulfilled the validity of data analysis from media experts and material experts and increasing student learning outcomes. Abstrak Pengembangan teknologi dalam dunia pendidikan tidak dapat dipisahkan. Hal ini berhubungan dengan penggunaan media belajar sebagai sumber belajar. Pada era zaman ini, guru dan peserta didik diwajibkan untuk dapat memahami dan menggunakan teknologi sebagai salah satu media pembelajaran. Berkaitan dengan hal tersebut, penggunaan media pembelajaran yang terhubung dengan internet khususnya media pembelajaran berbasis web untuk peserta didik di kelas X MA. Tujuan penilitian ini adalah untuk menghasilkan produk media pembelajaran berbasis web dengan model Resource Based Learning dalam meningkatkan kemampuan belajar Bahasa Inggris. Model penelitian menggunakan model pengembangan Lee & Owens yang terdiri dari lima tahap: penilaian/analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Selanjutnya, setelah media dikembangkan, tahap berikutnya melalui proses validasi oleh para ahli, dan diuji ke peserta didik mengenai kemenarikan dan keefektifan media berbasis web. Hasil penelitian ini memenuhi kevalidan hasil analisis data dari ahli media, ahli materi dan meningkatnya hasil belajar peserta didik.
Peranan Tingkat Penerimaan Learning Management System Terhadap Kemampuan Self Regulated Learning Halimah, Nur; Degeng, Made Duananda Kartika; Soepriyanto, Yerry
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i32024p118

Abstract

Technology acceptance can be a key factor influencing Self Regulated Learning capabilities. Learning Management System is present as a technological innovation that has been widely adopted in the world of education and training as an online learning medium. LMS implementation is expected to be able to improve users' SRL capabilities. However, the success of LMS implementation is very dependent on the level of acceptance of the LMS itself. This research aims to determine whether there are differences in the level of Self-Regulated Learning ability between groups of learners who have high and low levels of acceptance of the LMS. This research design uses quantitative methods with one way anova data analysis techniques. The research results found that there were differences in SRL abilities between groups of learners who had high and low levels of LMS acceptance. Abstrak Mengajarkan senyawa kimia secara menarik itu cukup menantang karena kompleksitas materi dan sulitnya mengkontekstualisasi berbagai unsur kimia dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini mengeksplorasi penggunaan alat AI dan metode bercerita untuk merancang pembelajaran kimia yang menarik bagi siswa kelas sepuluh. Penelitian ini dilakukan di Bandung Alliance Intercultural School, melibatkan lima belas siswa yang membuat ebook untuk mengajarkan senyawa kimia kepada siswa kelas dua. Data dikumpulkan melalui observasi dan penilaian rubrik. Alat AI seperti ChatGPT, Gemini, dan CanvaAI digunakan untuk mencari ide cerita, mengembangkan alur cerita, dan membuat gambar. Intervensi dari siswa diperlukan untuk memastikan kontennya sesuai usia dan menarik. Sifat kolaboratif proyek ini mendorong kepemilikan dan keterlibatan siswa. Temuan menunjukkan bahwa metode bercerita yang diperkaya dengan AI dapat membuat pelajaran kimia lebih interaktif dan relevan. Sayangnya, generalisasi hasil penelitian ini terbatas karena dilakukan di satu sekolah saja. Penelitian selanjutnya harus mereplikasi metode ini di lingkungan pendidikan yang beragam dan menggunakan desain eksperimental untuk mengukur efektivitas AI dan metode bercerita dalam pendidikan kimia.
Pengembangan Animasi Pembelajaran Berdiferensiasi Bagi Siswa Berkebutuhan Khusus Di Taman Kanak-Kanak Prabawati, Anastasia Putri Cahyo; Susilaningsih, Susilaningsih; Utami, Deka Dyah
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i32024p161

Abstract

This research is motivated by efforts to improve the quality of the inclusive learning process. From the results of interviews with teachers, it was found that the majority of students in the class were students with special needs. Apart from that, it was found that the learning process of typical students with students with special needs was still combined into one class by implementing a conventional learning system. The aim of this research is to produce differentiated learning animation that have high validity. This type of research is development research or Research and Development with the development model used, namely the ADDIE development model. After going through validation and testing procedures, it was concluded that the differentiated learning animation media developed had high validity, meaning the media was feasible and interesting to be implemented in the inclusive learning process. Abstrak Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya upaya untuk meningkatkan kualitas proses pembelajaran inklusi. Dari hasil wawancara dengan guru ditemukan bahwa mayoritas siswa yang berada di dalam kelas adalah siswa berkebutuhan khusus. Selain itu, ditemukan bahwa proses pembelajaran siswa tipikal dengan siswa berkebutuhan khusus masih digabungkan menjadi satu kelas dengan menerapkan sistem pembelajaran konvensional. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan animasi pembelajaran berdiferensiasi yang memiliki validitas tinggi. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan atau Research and Development dengan model pengembangan yang digunakan yaitu model pengembangan ADDIE. Setelah melalui prosedur validasi dan uji coba disimpulkan bahwa media animasi pembelajaran berdiferensiasi yang dikembangkan memiliki validitas tinggi yang bermakna media tersebut layak dan menarik untuk diimplementasikan dalam proses pembelajaran inklusi.
The Effectiveness of STEAM-Based Augmented Reality in Improving Students' Science Literacy Skills Asyri, Derin; Asyri, Devan
JKTP: Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan Vol 7, No 4 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um038v7i42024p229

Abstract

This study aims to describe the effectiveness of Augmented Reality STEAM-Based Learning on Students' Science Literacy. Achievement. This Quasi-Experimental study uses a posttest-only control group design. This study was conducted on students. The sample was taken using a random sampling technique from the intake class, which consists of three parallel classes. Then, students from classes A and B were treated as experimental groups, and control groups were classes C and D. Students in the experimental group were taught using AR-assisted STEAM-based learning, while in the control group, students were taught by applying conventional learning methods. In data collection, this study used a science achievement test and a science literacy test. The results showed that the application of Augmented Reality-assisted STEAM-based learning was quite effective in improving students' science literacy, the application of Augmented Reality-assisted STEAM-based learning was effective in improving students' learning achievement, there were differences in science literacy results and student learning achievement between students who were taught using Augmented Reality-assisted STEAM-based learning and students who were taught by implementing conventional learning. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas Augmented Reality STEAM-Based Learning terhadap Literasi Sains Mahasiswa. Pencapaian. Penelitian Quasi-Experimental ini menggunakan desain posttest-only control group design. Penelitian ini dilakukan pada Mahasiswa. Sampel diambil menggunakan teknik random sampling dari kelas intake, yang terdiri dari tiga kelas paralel. Kemudian, mahasiswa dari kelas A dan B diperlakukan sebagai kelompok eksperimen, dan kelompok kontrol kelas C dan D. Mahasiswa kelompok eksperimen diajarkan menggunakan pembelajaran berbasis STEAM berbantuan AR, sedangkan kelompok kontrol, mahasiswa diajarkan dengan menerapkan metode pembelajaran konvensional. Dalam pengumpulan data, penelitian ini menggunakan tes prestasi sains dan tes literasi sains. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran berbasis STEAM berbantuan Augmented Reality cukup efektif dalam meningkatkan literasi sains mahasiswa, penerapan pembelajaran berbasis STEAM berbantuan Augmented Reality efektif dalam meningkatkan prestasi belajar mahasiswa, ada perbedaan hasil literasi sains dan prestasi belajar mahasiswa antara mahasiiswa yang dibelajarkan dengan menggunakan pembelajaran berbasis STEAM berbantuan Augmented Reality dengan mahasiswa yang dibelajarkan dengan menerapkan pembelajaran konvensional.