cover
Contact Name
Agus Yuniawan Isyanto
Contact Email
agusyuniawanisyanto@unigal.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
alfarhanic@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. ciamis,
Jawa barat
INDONESIA
JURNAL ILMIAH MAHASISWA AGROINFO GALUH
Published by Universitas Galuh
ISSN : 23564903     EISSN : 25798359     DOI : -
Core Subject : Agriculture,
Jurnal Ilmiah Mahasiswa AGROINFO GALUH merupakan jurnal ilmiah berkala yang memuat hasil penelitian dari mahasiswa Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Galuh.
Arjuna Subject : -
Articles 1,061 Documents
ANALISIS RENTABILITAS AGROINDUSTRI COMRING (Suatu Kasus pada Perajin Comring di Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis) Nendi Nugraha; Dini Rochdiani; Fitri Yuroh
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 2 (2018): Januari 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (327.87 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i2.1631

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya : 1. Biaya, pendapatan, dan penerimaan pada agroindustri comring di Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis dalam satu kali proses produksi. 2. Besarnya rentabilitas pada Agroindustri Comring di Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis dalam satu kali proses produksi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survai dengan mengambil suatu kasus pada perajin comring di Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis. Penarikan responden dalam penelitian ini menggunakan sensus terhadap 3 perajin comring.Hasil penelitian menunjukkan bahwa :1) Besarnya biaya, yang dikeluarkan seluruh perajin comring dalam satu kali proses produksi adalah sebesar Rp. 1.948.402,40 besarnya penerimaan yang diperoleh perajin comring adalah Rp. 2.600.000 dan pendapatan agroindustri comring di Desa Linggapura adalah sebesar Rp. 651.597,602) Besarnya rentabilitas usaha agroindustri comring di Desa Linggapura kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis dalam satu kali proses produksi adalah 33,44 persen.Kata Kunci : Rentabilitas, Agroindustri comring
ANALISIS SALURAN PEMASARAN COMRING (Suatu Kasus pada Perusahaan Dua Putri HR di Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis) Dedi Fitriadi; Dini Rochdiani; Muhammad Nurdin Yusuf
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 2 (2018): Januari 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.737 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i2.1621

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Saluran pemasaran comring pada Perusahaan Dua Putri HR di Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis, (2) Besarnya biaya, marjin dan keuntungan pemasaran comring pada Perusahaan Dua Putri HR di Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis, (3) Besarnya bagian harga yang diterima produsen comring pada Perusahaan Dua Putri HR di Desa Linggapura Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini studi kasus. Data yang diperoleh terdiri dari data primer dan sekunder. Jumlah responden sebanyak 13 orang, satu orang produsen, dua orang pedagang pengumpul dan sepuluh orang pedagang pengecer.Hasil penelitian diketahui bahwa:1. Terdapat satu saluran pemasaran comring sampai ke tangan konsumen akhir yaitu: Produsen - Pedagang pengumpul - Pedagang Pengecer - Konsumen2. Pada pemasaran comring melibatkan dua lembaga pemasaran yaitu pedagang pengumpul dan pedagang pengecer. Besarnya rata-rata marjin pemasaran adalah Rp. 5.750,00 per bungkus dengan rata-rata biaya pemasaran sebesar Rp. 265,00 per bungkus sehingga rata-rata keuntungan pemasaran sebesar Rp. 5.485,00 per bungkus.3. Besarnya bagian harga yang diterima produsen (producer’s share) adalah sebesar 53,06 persen. Artinya besarnya bagian harga yang diterima produsen adalah 53,06 persen dari harga yang dibayarkan konsumen.Kata Kunci: comring, Kabupaten Ciamis, pemasaran
RENTABILITAS DAN PENYERAPAN TENAGA KERJA AGROINDUSTRI TAHU BULAT SERTA KONTRIBUSINYA TERHADAP PENDAPATAN TOTAL PERAJIN (Studi Kasus pada Agroindustri Tahu Bulat Songkha di Desa Muktisari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis) Inding Supriadi; Soetoro Soetoro; Muhammad Nurdin Yusuf
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 2 (2018): Januari 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (483.314 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i2.1626

Abstract

Pada dasarnya perekonomian Indonesia masih tetap akan mengandalkan sektor pertanian yang mampu mendukung sektor industri, oleh karena itu yang paling sesuai adalah pengolahan produk pertanian melalui pengembangan agroindustri.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui : 1) Besarnya biaya, penerimaan, pendapatan, dan R/C pada agroindustri tahu bulat Songkha di Desa Muktisari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis, 2) Besarnya nilai rentabilitas pada agroindustri tahu bulat Songkha di Desa Muktisari Kecamatan CipakuKabupaten Ciamis, 3) Besarnya penyerapan tenaga kerja, dan kontribusi pendapatan agroindustri tahu bulat Songkha terhadap pendapatan perajin di Desa Muktisari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus pada perajin tahu bulat di Desa Muktisari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis yang ditentukan secara purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa :1. Biaya yang dikeluarkan perajin tahu bulat per satu kali proses produksi sebesar Rp. 31.959.080,94, diperoleh produksi 200.000 butir dengan harga jual 200 per butir sehingga diperoleh penerimaan sebesar Rp. 41.050.000, dan memperoleh pendapatan sebesar Rp. 9.090.919,06, sehingga didapat R/C sebesar 1,28, artinya dari setiap Rp. 1,00 yang dikeluarkan maka diperoleh penerimaan 1,28, dan memperoleh pendapatan 0,28.2. Nilai rentabilitas yang diperoleh agroindustri tahu bulat Songkha per satu kali proses produksi sebesar 28,45 %.3. Besarnya penyerapan tenaga kerja pada agroindustri tahu bulat Songkha sebesar 2,65 %, dan kontribusi pendapatan terhadap pendapatan total perajin tahu bulat sebesar 96,63 %.Kata Kunci : Tahu Bulat, Biaya, Pendapatan, Rentabilitas, Penyerapan Tenaga Kerja, dan Kontribusi Pendapatan.
ANALISIS TITIK IMPAS AGROINDUSTRI SALE PISANG GORENG (Studi Kasus pada Agroindustri Rizki Mulya di Desa Utama Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis) Rini Pitriani; Dini Rochdiani; Zulfikar Noormansyah
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 2 (2018): Januari 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (298.91 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i2.1632

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Besarnya biaya, penerimaan, pendapatan dan R/C Agroindustri Sale Pisang Goreng pada Agroindustri Rizki Mulya dalam satu kali pembelian bahan baku. 2) Titik impas agroindustri sale pisang goreng pada Agroindustri Rizki Mulya dalam satu kali pembelian bahan baku. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi kasus dengan mengambil kasus pada agroindustri Rizki Mulya di Desa Utama Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis. Teknik penarikan sampel yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan secara purposive (sengaja).Hasil penelitian pada agroindustri Rizki mulya dalam satu kali pembelian bahan baku menunjukkan bahwa : 1) Besarnya biaya yang dikeluarkan agroindustri Rizki Mulya dalam satu kali pembelian bahan baku adalah Rp. 3.376.751,09, besarnya penerimaan adalah Rp. 5.280.000, besarnya pendapatan yang diterima sebesar Rp. 1.903.248,91 dan besarnya R/C sebesar 1,56. 2) Titik impas agroindustri Rizki Mulya dalam satu kali pembelian bahan baku yaitu titik impas penerimaan Rp. 70.485,09, besarnya titik impas produksi yaitu 1,60 kg dan besarnya titik impas harga sebesar Rp. 28.139,59 per kilogram.Kata Kunci : Titik impas, sale pisang goreng
ANALISIS RENTABILITAS DAN PENYERAPAN TENAGA KERJA AGROINDUSTRI KERIPIK PISANG (Studi Kasus Pada Perusahaan Keripik Pisang Sari Rasa di Desa Buniseuri Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis) Dewi Ariani Widiawati; Soetoro Soetoro; Sudradjat Sudradjat
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 2 (2018): Januari 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (385.398 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i2.1622

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui : 1) Besarnya biaya, penerimaan, dan pendapatan dari hasil usaha agroindustri keripik pisang dalam satu kali proses produksi, 2) Besarnya nilai rentabilitas usaha agroindustri keripik pisang dalam satu kali proses produksi, 3) Besarnya penyerapan tenaga kerja pada usaha agroindustri keripik pisang dalam satu kali proses produksi.Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus, dengan mengambil kasus pada perusahaan Keripik Pisang Sari Rasa di Desa Buniseuri Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis. Teknik penentuan responden dalam penelitian ini dilakukan secara sengaja (purposive sampling). Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Biaya yang dikeluarkan agroindustri keripik pisang Sari Rasa per satu kali proses produksi sebesar Rp. 6.377.494,00, dan besarnya penerimaan Rp. 7.500.000,00 sehingga pendapatan yang diperoleh sebesar Rp. 1.122.506,00. 2) Nilai rentabilitas pada agroindustri keripik pisang Sari Rasa di Desa Buniseuri sebesar 17,60 persen, yang artinya agroindustri keripik pisang dapat menghasilkan laba sebesar 17,60 persen dari modal yang dikeluarkan dalam satu kali proses produksi. 3) Penyerapan tenaga kerja pada usaha agroindustri keripik pisang Sari Rasa sebesar 0,39 persen, artinya tenaga kerja yang mampu diserap sebanyak 0,39 persen dari angkatan kerja di Desa Buniseuri.Kata Kunci : Agroindustri, kripik Pisang
ANALISIS PENDAPATAN DAN TINGKAT KESEJAHTERAAN RUMAH TANGGA PETANI PADI SAWAH BERDASARKAN LUAS LAHAN Asa Alfrida; Trisna Insan Noor
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 3 (2018): Mei 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (450.8 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i3.1647

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Desa Buahdua, Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang yang merupakan daerah yang masih mengandalkan padi sebagai komoditas utamanya. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui struktur pendapatan dan pengeluaran rumah tangga petani padi sawah berdasarkan luas lahan di Desa Buahdua (2) Mengetahui tingkat kesejahteraan petani padi sawah berdasarkan luas lahan di Desa Buahdua. Desain penelitian adalah deskriptif kuantitatif dengan menggunakan parameter kesejahteraan menurut Sudana (2008) untuk mengetahui Nilai Tukar Pendapatan Rumah Tangga Petani (NTPRP) serta parameter 11 indikator tingkat kesejahteraan BPS-SUSENAS 2012. Metode yang digunakan adalah Proportional Random Sampling dan diperoleh 39 petani padi responden yang terdiri dari 3 petani padi lahan luas, 12 petani padi lahan sedang dan 24 petani padi lahan sempit.Hasil penelitian menunjukkan semakin luas pemilikan lahan, semakin besar kontribusi pendapatan sektor pertanian terhadap pendapatan total rumah tangga petani. Analisis tingkat kesejahteraan rumah tangga petani padi sawah dengan menggunakan beberapa indikator menunjukkan hasil tingkat kesejahteraan yang berbeda.Tingkat kesejahteraan menggunakan indikator ekonomi menunjukkan adanya rumah tangga petani yang termasuk kategori miskin (tidak sejahtera), namun jika menggunakan indikator ekonomi dan sosial (BPS-SUSENAS 2012) menunjukkan hasil seluruh rumah tangga petani termasuk tingkat sejahtera tinggi. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kesejahteraan petani diperlukan kebijakan untuk meningkatkan pendapatan melalui berbagai aspek yang menunjang peningkatan sektor pertanian dan non pertanian.Kata Kunci: Kesejahteraan, Petani padi, Rumah Tangga Petani
ANALISIS KONTRIBUSI PENDAPATAN USAHATANI MANGGIS TERHADAP PENDAPATAN RUMAH TANGGA PETANI MANGGIS DI DESA CIKALONG, KECAMATAN SODONGHILIR, KABUPATEN TASIKMALAYA, JAWA BARAT Dewi Dewi; Sara Ratna Qanti
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 3 (2018): Mei 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (535.482 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i3.1679

Abstract

Manggis merupakan salah satu buah unggulan Indonesia yang memiliki peluang ekspor yang cukup menjanjikan. Dari tahun ke tahun permintaan manggis meningkat seiring dengan peningkatan produksi. Di Indonesia, Kabupaten Tasikmalaya merupakan salah satu sentra produksi manggis terbesar. Desa Cikalong merupakan salah satu desa di Kecamatan Sodonghilir dengan tingkat produksi manggis tertinggi. Seiring dengan peningkatan produksi manggis, hal ini juga didukung dengan peningkatan harga manggis sebesar 13% dari tahun sebelumnya. Namun, dibalik itu semua terdapat data yang bertolak belakang dimana angka kemiskinan tertinggi di Provinsi Jawa Barat yaitu di Kabupaten Tasikmalaya sebesar 15,60%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis pendapatan usahatani, struktur pendapatan dan kontribusi pendapatan manggis terhadap pendapatan rumah tangga petani. Desain penelitian adalah kuantitatif explanatory dengan menggunakan analisis chi-square, analisis pendapatan usahatani dan analisis kontribusi. Metode yang digunakan adalah Propotional Random Sampling dan diperoleh 36 petani manggis responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa kontribusi manggis terhadap pendapatan rumah tangga yaitu sebesar 18% dari pendapatan total rumah tangga petani, sebagai penyumbang kedua terbesar setelah pendapatan non-farm, dan nilai RC ratio manggis mencapai 5,4,dengan asumsi umur pohon berkisar antara 15-25 tahun. Hasil analisis menggunakan chi-square menjelaskan bahwa terdapat hubungan positif antara jumlah pohon dengan besarnya kontribusi manggis. Oleh karena itu diperlukan pengembangan usahatani manggis di Desa Cikalong mengingat pasar ekspor yang luas, nilai RC ratio yang tinggi dan topografi desa yang sesuai.Kata Kunci : Kontribusi, petani mangis, rumah tangga petani.
ANALISIS USAHATANI KOPI DI KELOMPOKT TANI HUTAN GIRI SENANG DESA GIRI MEKAR KABUPATEN BANDUNG Nur Halimah Amir; Elly Rasmikayati; Bobby Rachmat Saefudin
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 3 (2018): Mei 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (522.384 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i3.1652

Abstract

Produktivitas kopi yang tinggi dan kualitas kopi yang baik pada petani di Kelompok Tani Hutan Giri Senang namun pendapatan petani kopi rendah hal ini karena harga jual kopi yang rendah. Tujuan Penelitian adalah untuk menganalisis hasil usahatani dan pemasaran petani kopi di daerah penelitian, untuk mengetahui potensi dan kendala yang ada dalam usahatani kopi di daerahpenelitian, dan mengetahui bagaimana dinamika hubungan petani dengan kelompok tani dan bandar dalam segi sosial dan ekonomi. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode wawancara terhadap petani kopi yang tergabung ke dalam anggota Kelompok Tani Hutan Giri Senang dengan menggunakan kuesioner yang bersifat terbuka (responden dapat menjawab secaradetail) dan tertutup (pertanyaan berupa pilihan). Jumlah petani responden adalah 60 orang. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa hasil pendapatan usahatani petani kopi yaitu sebesar Rp 5.816.640,-/hektar/tahun dengan keuntungan sebesar Rp 2.770.612 per tahun dan berdasarkan hasilperhitungan r/c rasio yaitu 1,9 layak untuk diusahakan.Kata Kunci: Kopi, Produksi, Pendapatan Usahatani, Keuntungan, R/C Rasio.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI KENTANG DI KELOMPOK TANI MITRA SAWARGI DESA BARUSARI KECAMATAN PASIRWANGI KABUPATEN GARUT Muthia Khansa Agatha; Eliana Wulandari
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 3 (2018): Mei 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (491.276 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i3.1643

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis variabel-variabel input produksi yang berpengaruh pada produksi kentang di Kelompok Tani Mitra Sawargi di Kecamatan Pasirwangi Kabupaten Garut. Teknik pengambilan data dilakukan dengan cara wawancara dan pengedaran kuesioner kepada 25 orang petani. Desain penelitian ini adalah kuantitatif. Analisis data menggunakan fungsi produksi Cobb Douglass. Hasil olah data menunjukan bahwa variabelvariabelinput produksi yang berpengaruh signifikan terhadap produksi kentang di Kelompok Tani Mitra Sawargi adalah luas lahan, bibit, pupuk kimia dan pupuk organik. Sedangkan variabel pestisida dan tenaga kerja tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produksi kentang di Kelompok Tani Mitra Sawargi.Kata kunci: Fungsi Produksi Cobb Douglas, Kentang, Kabupaten Garut.
KEARIFAN LOKAL DALAM SISTEM AGRIBISNIS PADI SAWAH, DESA SUKANAGARA, KECAMATAN LAKBOK, KABUPATEN CIAMIS, PROVINSI JAWA BARAT Argit Surya Mukti; Trisna Insan Noor
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Agroinfo Galuh Vol 4, No 3 (2018): Mei 2018
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (405.013 KB) | DOI: 10.25157/jimag.v4i3.1657

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan kearifan lokal dalam sistem agribisnis padi sawah yang ada di Desa Sukanagara. Pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus digunakan dalam penelitian ini. Data yang dianalisis adalah dari hasil wawancara, observasi, studi kepustakaan, dan hasil dokumentasi lapangan. Kesimpulan dari hasil penelitian ini, pada umumnya petani masih mengadopsi perilaku dan pengetahuan petani zaman dulu. Misalnya seperti membuat pupuk atau obat hama yang diracik sendiri, penentuan musim tanam mengacu pada kalender pranata mangsa, melakukan perhitungan hari baik dalam melakukan penanaman atau pemanenan, melakukan pemipitan sebelum pemanenan, dan membuat sesajen.Kata kunci : Kearifan Lokal, Konvensional, Sistem Agribisnis, Padi Sawah

Page 16 of 107 | Total Record : 1061